Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA

SEKRETARIAT JENDERAL
Jalan H.R. Rasuna Said Blok X-5 Kavling 4-9 Jakarta 12950
Telepon (021) 5201590 (Hunting)

PENGUMUMAN
NOMOR : KP.01.02/IV/1842/2018
TENTANG
HASIL AKHIR SELEKSI CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL (CPNS)
KEMENTERIAN KESEHATAN TAHUN 2018

Berdasarkan surat Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Nomor K26-30/B3011/XII/18.01


tanggal 26 Desember 2018 perihal Penyampaian Hasil Integrasi Nilai SKD-SKB CPNS Kementerian
Kesehatan Tahun 2018, dengan ini disampaikan:
1. Bahwa peserta yang dinyatakan LULUS Seleksi Akhir CPNS Kementerian Kesehatan Tahun 2018
adalah sebagai berikut:
a. Peserta yang memenuhi persyaratan dan mengikuti seluruh tahapan seleksi.
b. Peserta yang memenuhi peringkat sesuai formasi yang telah ditetapkan, berdasarkan hasil
integrasi Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) yang
dilakukan oleh Panitia Seleksi Nasional.
c. Peserta yang memiliki keterangan “L” dan “L-1” pada kolom Keterangan sebagaimana
tertera pada Lampiran II.

2. Penjelasan dalam Lampiran II adalah:


a. P1: Lulus SKD berdasarkan nilai ambang batas dan peringkat terbaik berdasarkan
PermenpanRB No 37 Tahun 2018.
b. P2: Lulus SKD berdasarkan ketentuan peringkat terbaik berdasarkan PermenpanRB No 61
Tahun 2018
c. L: Lulus seleksi CPNS.
d. L-1: Lulus seleksi CPNS setelah perpindahan formasi antara jenis formasi dalam
jabatan/pendidikan yang sama .
e. TL: Tidak lulus karena tidak masuk peringkat dalam formasi.
f. TH: Tidak hadir.
g. TMS: Peserta dinyatakan gugur karena tidak memenuhi syarat yaitu usia di atas 35
tahun/kualifikasi pendidikan tidak sesuai/menggunakan STR Internsip.

3. Bagi peserta yang dinyatakan Lulus sebagai CPNS Kementerian Kesehatan Tahun 2018 wajib:
a. Melakukan registrasi ulang melalui https://cpns.kemkes.go.id mulai tanggal 28 s.d. 30
Desember 2018;
b. Mengirimkan dokumen sesuai persyaratan administrasi (sesuai daftar terlampir) untuk
penetapan Nomor Induk Pegawai (NIP) melalui PO BOX 1003 JKTM 12700 paling lambat
diterima PO BOX pada tanggal 7 Januari 2019 pukul 16.00 WIB;
c. Menginput data surat keterangan sehat jasmani dan rohani, SKCK, dan surat bebas narkoba
secara online melalui https://cpns.kemkes.go.id paling lambat tanggal 3 Januari 2019;
d. Apabila dalam jangka waktu sebagaimana tercantum pada huruf a, b, dan c di atas peserta
tidak melakukan registrasi ulang, menginput data, dan atau tidak mengirimkan dokumen sesuai
persyaratan administrasi dimaksud, maka peserta tersebut dinyatakan MENGUNDURKAN
DIRI/GUGUR.
e. Hanya peserta yang memenuhi seluruh persyaratan administrasi yang dapat diusulkan dan
diproses penetapan NIP serta memperoleh Surat Keputusan tentang Pengangkatan sebagai
CPNS terhitung mulai tanggal 1 Februari 2019.

4. Apabila peserta memberikan keterangan/data yang tidak benar, dan dikemudian hari diketahui, baik
pada tahapan seleksi maupun setelah diangkat menjadi CPNS/PNS di lingkungan Kementerian
Kesehatan, maka Kementerian Kesehatan berhak menggugurkan kelulusan tersebut dan/atau
memberhentikan sebagai CPNS/PNS di lingkungan Kementerian Kesehatan.

5. Seleksi Penerimaan CPNS Kementerian Kesehatan Tahun 2018 sama sekali tidak dipungut biaya.

6. Peserta, keluarga, dan pihak lain dilarang memberikan sesuatu dalam bentuk apapun yang dilarang
dalam peraturan perundang-undangan terkait pelaksanaan seleksi CPNS Kementerian Kesehatan,
apabila terbukti melakukan perbuatan sebagaimana dimaksud, maka akan diproses sesuai dengan
hukum yang berlaku dan peserta akan digugurkan kelulusannya.

7. Para peserta agar terus memonitor informasi dan perkembangan Penerimaan CPNS Kementerian
Kesehatan Tahun 2018 melalui https://cpns.kemkes.go.id.

8. Keputusan Panitia bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

9. Kelalaian peserta dalam membaca dan memahami pengumuman menjadi tanggung jawab peserta.

Jakarta, 27 Desember 2018


Sekretaris Jenderal
selaku
Ketua Tim Pengadaan CPNS Kemenkes Tahun 2018

TTD
TTD
Oscar Primadi

Anda mungkin juga menyukai