Anda di halaman 1dari 5

REFLEKSI BELAJAR

PSIKOLOGI KOGNITIF
(Materi Long Term Memory)
25 Maret 2021

From Ifa H. Misbach to Everyone : silahkan ditulis di chat ini refleksinya

From dinda zulva janesya to Everyone : kalua saya bu lebih mudah memahami
seperti ini soalnya sudah membaca, memahami serta menjelaskan dengan cara
pemahaman sendiri

From Oktia Mega to Everyone : sepertinya cara belajar seperti ini akan lebih
membekas di long term memory karena kita bukan hanya mendengarkan satu arah tapi
juga ada proses dari mulai membaca, memahami sampai menyajikan materi

From dean permata to Everyone : saya menjadi lebih banyak membaca, memahami,
dan mencerna konteks materi ini karena untuk menyampaikan materi kepada orang
lain, kita harus menguasainya terlebih dahulu. saya juga senang terkait materi ini
karena banyak membahas tentang kehidupan sehari-hari dalam segi keilmuannya.

From Ryfa Meriam to Everyone : waktu mempersiapkan lebih kerasa lebih ngerti bu
karena kita jadi lebih kepo sama materi yang mau kita jelaskan

From Rofifah Andini to Everyone : karena menyajikan materi, saya jadi lebih
menuntut diri untuk paham dan mencari contoh yang konkrit agar audiens pun bisa
paham. Sebelumnya saat hanya menyimak materi saya hanya berusaha untuk
memahami materi yang ibu sajikan dan kadang jika tidak paham saya menunda untuk
membaca ulang.

From Fadhilah Febrianti Widyasari to Everyone : melalui metode spt ini, saat
membaca dan mencari tahu tentang materinya, usaha saya untuk memahami materi itu
lebih dr sebelum2nya

From Farah Luluk to Everyone : saya jadi lebih banyak baca berbagai sumber
mengenai materi yang akan dipresentasikan karena kalo ketika dijelaskan saya hanya
menerima dan tidak eksplor lebih lagi mengenai materi tersebut

From Nia Astrianingrum to Everyone : saya jadi lebih memahami karena sering
mengulang bolak balik baca buat menyiapkan presentasi terus pas bikin ppt. jadi proses
mengulangnya itu yang membuat saya mengerti

From Alfahira Tania to Everyone : dengan presentasi sendiri sekelas, itu berasa lebih
ada tanggung jawab untuk membaca gitu bu menurut saya, dan keinginan untuk
mencari tau itu lebih tinggi dibandingkan kalo kita (biasanya) dengerin dosen
presentasi
From Salsa Yunika R to Everyone : saya menjadi lebih memahami konsep dari materi
yang saya sampaikan karena saya juga harus mencari ilustrasi yang mudah dimengerti
dan sangat relevan dengan pengalaman kehidupan sehari-hari, selain itu bagian
terserunya saat meu mengangkat contoh yang mana yang akan dipresentasikan karena
materi ini kaya sekali akan contohnya dalam keseharian.

From nazelya nazel to Everyone : karna kalo dari paparan bu ifa hanya point2nya saja
ya. nah kalo ini, jd bias lebih tau mendalam ttg materinya dan lbh memahami.. jdi
langsung baca materinya secara langsung dari buku. tapi dua2nya menurut saya efisien.

From Ferina Febriansyah to Everyone : Menurut saya presentasi membuat diri


menjadi berusaha lebih maksimal untuk memahami konsep atau materi yg harus
dipahami sehingga lebih aktif mencari sumber materi. Persiapannya jg lebih kompleks
karena harus mengatur agar masing2 mendapatkan bagian untuk dipresentasikan.
Namun, ada juga kekhawatiran apakah akan benar dalam menjelaskannya.

From Ningsih Wulandari to Everyone : Biasanya hanya baca buku lalu ibu yg jelasin,
sekarang bukan sekedar membaca tapi saya juga harus mencari referensi lain agar saya
bisa dapat memahaminya dan menunyusun kalimat yg tepat untuk disampaikan agar
ibuk dan teman-teman yg lain mengerti. namun kurang dapat insight dari ibu

From M Fahmi Abdillah to Everyone : Kita harus lebih selektif dalam mengkonsumsi
dan cemat dalam mengelola informasi yang kita dapat karena pada dasarnya semua
informasi baik yang ingin kita ingat ataupun yang tanpa sengaja terpapar, semuanya
berpengaruh terhadap mekanisme berpikir kita

From Yoga Rezki Efendi to Everyone : ketika belajar dengan mempersiapkan materi
untuk presentasi saya pribadi lebih merasa punya tanggung jawab yang harus
diselesaikan, sehingga mau tidak mau saya harus memahami terlebih dahulu apa yang
ingin disampaikan agar tidak kesulitan ketika mempresentasikannya. saya mencoba
memahaminya secara sederhana terlebih dahulu agar ketika ada yang bertanya saya
bisa menjelaskan keterkaitannya dengan kondisi nyata di sekitar.

From rahmi fauziah to Everyone : menyiapkan materi harus menggunakan beberapa


sumber agar materi yang didapat tidak hanya terpaku pada sumber bisa saja di luar
sana terdapat materi yang lebih update. Saya harus lebih banyak membaca dan
merefleksikan apa yang saya baca pada kehidupan sehari-hari agar lebih mudah
memahami dan mengingatnya

From Dilla- Fathia Fadillah to Everyone : saya merasakan bahwa ketika materinya
dibagi dan dijelaskan bersama" lebih mudah dimengerti dan lebih paham lalu diakhir
ada tambahan atau kritik lebih baik ketimbang secara keseluruhan ibu semua yang
menejlaskan. namun, ketika materi hanya dibagi empat orang atau tiga org dan hanya
sedikit dalam satu kelompok seperti mata kuliah yang lain saya malah sulit mengerti.
sebenarnya dengan metode pengajaran campuran lebih enak agar tidak terlalu
monoton dan mendapatkan insight dari sisi dosen serta mahasiswa.
From Fachra A. Febbyan to Everyone : Kalau saya jadi lebih teliti lagi dalam membaca
materi bu. Biasanya kan saya cuma baca materi sekilas aja, tapi karena harus presentasi
jadi saya membaca lebih teliti dan mencari referensi lain terkait dengan materi yang
akan saya presentasikan

From Silvia Juniard Sembiring to Everyone : Saya merasa berbeda saat mendengar
saja dan harus mempresentasikan, karena kalau mendengar saja, informasi yang ada
belum tentu dipahami keseluruhannya, dan mungkin terjadi kesulitan dalam
memprosesnya, namun jika mempresentasikan sendiri akan lebih dipahami karna
terjadi proses membaca, mencari contoh sendiri memakai bahasa sendiri juga, dan ada
pemaknaan sendiri dari hasil bacaan yang akan dipresentasikan.

From Rafi Azzahra to Everyone : Ketika membaca dari buku untuk membuat ppt dan
ada yang kurang jelas, disitu muncul rasa penasaran seperti "apa nih, eh gimana ko bisa,
dsb". Itu membuat saya tertarik dengan pertanyaan2 tersebut dan akhirnya mencari
lebih banyak lagi materi yang bisa saya baca dan pahami, agar pertanyaan2 yang
sebelumnya bisa teratasi dengan jawaban yang saya dapat dari berbagai sumber

From Nata to Everyone : kalau menurut saya, dengan pembagian materi seperti ini
dan dipresentasikan jadi lebih paham. Terlebih di bagian yang akan di presentasikan.
Karena pastinya kita mengecek berulang kali apakah yang akan dipaparkan nanti sudah
benar atau belum. Juga mencari di sumber lain tentang materinya agar lebih yakin kalau
pengertian yang didapat sudah benar atau masih kurang

From Wildan Madani to Everyone : Ada perbedaan yang cukup menonjol bu, ketika
kita hanya mendengarkan dengan kita mempelajarinya secara kompleks sendiri, hal itu
akan lebih membekas pada LTM karena pemahaman didapat lebih banyak disebabkan
melibatkan proses kognitif yang lebih banyak. Dari mulai membaca, mengaitkan,
mencari referensi lain, dan juga bagaimana membuat si bacaan tersebut dapat lebih
mudah difahami, karena kita harus menjelaskan kembali berdasarkan pemahaman yg
didapatkan.

From Amirul Salsabila to Everyone : Jadi lebih paham soalnya gak cuma baca
bukunya terus diterangin, tapi juga berusaha memahami lebih dalam dan menyiapkan
untuk presentasi

From Abelya Kintani to Everyone : learning yang saya dapat, dengan begini saya
menjadi banyak menggali informasi dari berbagai sumber. dari yang awalnya gatau jadi
kepo mau nuntasin rasa penasaran, dan akhirnya lebih memahami topik materi. dan
dengan mendengar atau memberi contoh2 konkrit bisa lebih lama tersimpan dalam
memori

From Atasya Ramadhana to Everyone : Saya jadi lebih paham dari materi yang saya
sampaikan dan dari presentasi ini saya jadi ngerasa tertantang sehingga harus
membaca banyak referensı agar hasilnya maksimal.
From Nova Mukhlina to Everyone : dengan metode ini effort yang saya berikan
terhadap pembelajaran menjadi lebih besar dibanding ketika ibu yang
mempresentasikan.

From Hasfi Insani to Everyone : metode dua arah seperti ini membuat saya ga cuma
hafal dan tau aja apa yg saya dengar dari apa yg ibu jelaskan, tetapi juga membuat saya
lebih memahami dengan cara membuat konsep sendiri dari apa yang saya baca, mau itu
dari yg ibu jelaskan atau yang saya dapat dari buku pegangan kognitif atau sumber
lainnya. Sehingga yg saya tau juga bukan hanya paham materinya, tapi di realitanya itu
seperti apa

From sherly salsa to Everyone : lebih banyak research tentang materi yang akan
dipresentasikan karena merasa punya tanggung jawab lebih

From Dede Tisa T to Everyone : Menurut saya, lebih dapat memahami inti
pembelajaran dengan kita yang mempersiapkan materinya, soalnya kita jadi harus
bener-bener belajar dulu. Dan otak juga jadi bekerja lebih kompleks, dengan mencari
sumber-sumber yang berkaitan, dibanding dengan hanya mendengarkan materinya
saja.

From Farah Zhafirah to Everyone : Ketika menyiapkan materi untuk presentasi, saya
menjadi mencari sumber yang lebih banyak karena merasa ada tanggung jawab untuk
menjelaskan. Selain itu, saya juga belajar bagaimana caranya agar materi yang saya
sampaikan bisa dimengerti oleh audiens. Walaupun masih banyak kekurangan, tetapi
metode ini dapat melatih kemampuan untuk menerangkan. Seperti yang tertulis dari
materi tadi, practices make perfect.

From Elsa Maulina to Everyone : lebih mudah memhami materinya kalua kaya gini
karena selain baca buku saya juga harus cari referensi di tempat lain, nyari referensinya
juga ga bias cuma satu biar makin paham, cari contohnya di kehidupan sehari-hari juga
biar bisa menggambarkan sendiri maksud dari materi itu

From Tasya Ashilah to Everyone : Kalau biasanya saya hanya sekedar baca saja tanpa
memahami konsepnya lebih dalam, tapi sekarang saya lebih memahami lebih dalam
tentang apa yang saya pelajari dan baca

From Dais to Everyone : Awalnya saya coba baca bu, tapi ya kosakata saya terbatas
jadi dibantu kamus. Alhamdulillah makin jauh baca makin lebih mudah memahami
karena priming/sudah familiar dengan kata tertentu. Terus juga jadi nemu cara baru
biar efisien. Yang harus saya lakukan adalah belajar di dalam suasana yang nyaman buat
saya, sehingga saya harap akan tersimpan di memori episodik. Dengan bantuan ingatan
itu saya jadi lebih mudah mengakses ingatan semantik. Selain itu, dengan melihat
konten-konten/fenomena kehidupan sehari-hari makin membuat saya bisa merevisi
ulang pemahaman saya yang hanya berasal dari buku.

From Wanda Alfita to Everyone : Saya lebih mengerti karena untuk menyajikan
materi kan butuh pemahaman dari kitanya dulu buat nanti juga dimengerti oleh
oranglain. Jadi ngerasa enak aja gitu bu, gak ngantuk juga cuma mendengarkan tapi
udah paham dulu materinya karena baca dulu. intinya harus baca dulu sih bu

From Dini Febriyola to Everyone : ketika mempersiapkan materi yang hanya


sepenggal kemudian dilanjutkan teman yg lain nya membuat kita lebih tertarik untuk
mendengarkan penjelasan selanjutnya agar materi yang tadi hanya sepenggal menjadi
lebih lengkap

Anda mungkin juga menyukai