Anda di halaman 1dari 6

Tugas Observasi

Struktur Organisasai Sekolah di SDN Mekar Mukti 05

Disusun Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Pengenalan Lapangan Sekolah

Dosen Pengampu: Titin Sunaryati, S.Pd.i., M.Pd

Disusun Oleh:

Frisca Nur Anggraini (131910157)

Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Fakultas Ekonomi Bisnis dan Ilmu Sosial

Universitas Pelita Bangsa

2021
Laporan Hasil Wawancara

1. Latar Belakang

Alhamdulillahirobbilalamin, puji syukur kehadirat Allah swt karena atas


berkat, rahmat hidayahnya, sehingga saya mampu menyelesaikan tugas kedua
wawancara di SDN Mekar Mukti 05 ini. Kegiatan wawancara ini juga sebagai
salah satu tugas dalam mata kuliah pengenalan lapangan sekolah yang bertujuan
untuk memperoleh penjelasan singkat mengenai praktik pembiasaan dan
kebiasaan positif di SDN Mekar Mukti 05, Kecamatan Cikarang Utara.

Peranan sekolah sebagai lembaga pendidikan adalah membantu siswa


untuk membentuk siswa menjadi berkarakter yang kuat dengan melalui
pembiasaan dan kebiasaan hal positif di lingkungan sekolah

2. Maksud dan Tujuan

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mendapatkan informasi lebih lanjut
dan memperdalam pemahaman saya tentang praktik pembiasaan dan kebiasaan
positif di SDN Mekar Mukti 05 yang meliputi tetang bagaimana cara pemberian
pembiasaan dan kebiasaan hal positif di SDN MekarMukti 05.

3. Topik Wawancara

“Praktik pembiasaan dan kebiasaan positif di SDN Mekar Mukti 05, Kecamatan
Cikarang Utara”

4. Waktu dan Tempat Kegiatan

Wawancara dilaksanakan pada :

Hari / tanggal : Kamis, 17 juni 2021

Waktu : 10.00 – 12.00


Tempat : SDN Mekar Mukti 05

5. Laporan Hasil Wawancara

Narasumber : Ibu Supatmiatun S.Pd., M.Pd (Kepala Sekolah SDN Mekar Mukti
05)

Pewawancara : Frisca Nur Anggraini (131910157)

P : “Assalamualaikum warhamatullahi wabarakatuh, ibu mohon maaf di ganggu


waktu nya, perkenalkan nama saya Frisca Nur Anggraini Mahasiswi semester 6 di
Universitas Pelita Bangsa jurusan pendidikan guru sekolah dasar. Hadirnya saya
disini ingin meminta izin kepada ibu untuk berkenan menjadi narasumber saya
untuk menyelesaikan tugas keempat saya dalam mata kuliah pengenalan lapangan
sekolah untuk bisa lebih memahami tentang Kegiatan Praktik pembiasaan positif
di SDN Mekar Mukti 05”

N : “Waalaikumsalam warahmatullahi wabarakatuh, perkenalkan juga nama ibu,


ibu Supatmiyatun S.Pd., M.Pd saat ini menjabat sebagai Kepala Sekolah SDN
Mekar Mukti 05 ”

P : “Baik, salam kenal ibu, bismillahirahmanirahim di mulai wawancara nya yah


bu”

N : “Yah silahkan”

P : “Baik, sebelumnya saya ingin bertanya Apa saja Kegiatan yang sekolah
Programkan untuk kegiatan siswa dalam pembiasaan positif ??”

N : pembiasaan itu kan kebiasaan yang harus dilakukan siswa yang pasti nya yg
baik-baik ya, dan karena sekarang lagi masa pandemi ya jadi mengajarkan siswa
untuk menerapkan 5M (Mencuci tangan, Memakai masker, Menjaga jarak,
Menghindari kerumunan, Membatasi mobilitas) kalau sebelum pandemi ya anak
mengerjakan piket (ada piket kelas dan ada piket sekolah, kalau piket sekolah di
laksanakan nya oleh kelas 4,5,6) ini di lakukan untuk pemberian rasa tanggung
jawab kepada anak, selain itu mengajarkan kepada anak untuk peduli pada
lingkungan dengan cara memungut sampah yang di sekitar nya dan memasukan
nya sesuai jenis nya, lalu sekarang juga lagi menerapkan membawa makanan dan
minuman dari rumah untuk menghindari penumpukan sampah dan juga agar
membawa makanan dan minuman yang higenis karena sedang masa pandemi ini,
Pembiasaan sebelum pandemi, piket, ada piket kelas dan piket sekolah, piket
sekolah untuk anak kelas tinggi. Sudah terjadwalkan. Sebelum masuk kelas,
mengambil dan memungut sampah disekitarnya, dan membuang sampah sesuai
dengan jenisnya organik anorganik dan takterurai, seperti sampah pribadi.”

P : “Lalu, Biasanya kegiatan rutin apa saja yang dilakukan saat ingin memulai
pembelajaran?

N : “yang pasti nya sebelum memulai pembelajaran berdoa yang di pimpin secara
gantian tidak hanya ketua kelas saja agar menimbulkan rasa berani dan percaya
diri pada siswa, lalu menyanyikan lagu indonesia raya atau menghapal pancasila
agar menimbulkan rasa cinta tanah air pada siswa. ”

P : “Dalam hal keagamaaan apa yang sekolah lakukan untuk pelaksanaan


penanaman hal positif yang harus siswa lakukan dalam kegiatan sehari-hari?”

N : “kebetulan sedang membiasakan siswa melakukan sholat dhuha yang di


lakukan di hari jum’at karena di jadwal, lalu ada pembelajaran agama yang
melakukan praktek seperti wudhu, lalu surah-surah pendek, lalu kalau untuk
mempringati nya sebelum pandemi biasa melakukan perayaan keagamaan seperti
lomba adzan, membaca surah-surah pendek di lakukan untuk meningkatkan
ketaqwaan siswa.”

P : “baik bu, cukup sampai disini observasi saya seputar Kegiatan Praktik
pembiasaan positif di SDN Mekar Mukti 05, terimakasih banyak untuk
waktunya, sudah mau menjadi narasumber saya, untuk ilmu barunya juga bu”

N : “sama-sama, senang kalo bisa membantu banyak”


P : “iya bu alhamdulillah, terimakasih lagi bu”
Hasil observasi:
Kegiatan pembiasaan merupakan proses pembentukan sikap dan perilaku
yang relative menetap dan bersifat otomatis melalui proses pembelajaran yang
berulang-ulang, baik dilakukan secara Bersama-sama ataupun sendiri-sendiri. Hal
tersebut juga akan menghasilkan suatu kompetensi. Pengembangan karakter
melalui pembiasaan ini dapat dilakukan secara terjadwal atau tidak terjadwal baik
di dalam maupun di luar kelas.

Kegiatan Praktik Pembiasaan Positif sekolah di SDN Mekar Mukti 05 sendiri


di lakukan supaya menjadi pembiasaan yang baik dan melekat pada siswa.
Adapun Kegiatan praktik-praktik positif pada siswa dilakukan untuk melatih
siswa melakukan hal-hal positif dan melatih kedisiplinan, tanggung jawab pada
siswa.

Dan kesimpulan dari kegiatan-kegiatan tersebut adalah bagaimana guru


menanamkan hal-hal baik kepada siswa selain itu guru sebagai sosok role model
bagi siswa nya maka harus memberikan cerminan hal-hal baik ke siswa nya.
Pada masa pandemi ini sudah seharus nya guru mengajarkan siswa nya
akan penting nya kebersihan, kesehatan agar terhindar dari virus Covid 19.
Hasil pemprograman pembiasaan dan kebiasaan hal positif di SDN Mekar
Mukti 05 adalah sebagai berikut:
1. mengajarkan siswa untuk menerapkan 5M (Mencuci tangan, Memakai masker,
Menjaga jarak, Menghindari kerumunan, Membatasi mobilitas) tujuan nya agar
siswa dapat membantu memutus mata rantai covid 19, memilih pembiasaan ini
agar siswa bisa menjaga kebersihan di masa pandemi ini dan tidak tertular virus
covid 19.

2. Menerapkan jadwal piket sekolah dan kelas dan mengajarkan siswa untuk
membuang sampah sesuai jenis nya, tujuan nya agar siswa menjaga kebersihan
lingkungan, memilih pembiasaan ini karena untuk menyadarkan siswa penting
nya kebersihan lingkungan dan membuang sampah sesuai jenis nya agar dapat di
olah menerapkan 3R (Reduce artinya mengurangi, Reuse artinya penggunaan
kembali, Recycle artinya mendaur ulang kembali.)

3. Mengajarkan siswa untuk melakukan sholat dhuha menghapal surah-surah


pendek, tujuan nya memilih ini karena untuk membebtuk keimanan dan
ketaqwaan siswa sehingga mereka memeliki kepribadian yang religius.

4. Membawa makanan dan minuman dari rumah , tujuannya memilih ini agar
siswa membawa makanan dan minuman higenis, sehat karena pada pembelajaran
olahraga menerapkan 4 sehat 5 sempurna dan juga agar mengurangi penumpukan
sampah di lingkungan sekolah.

Anda mungkin juga menyukai