Anda di halaman 1dari 5

ANALISA JURNAL

Kondisi Kerentanan dan Ketahanan Masyarakat Terhadap Bencana Tanah Longsor di


Desa Pagerharjo, Kecamatan Samigaluh, Kabupaten Kulonprogo, Yogyakarta

Di susun oleh :

Ahmad zaky (P2005002)

Dwi Kartiningsih (P2005019)

Andy Louis Kristiawan (P2005003)

Egi Laksita Dewanti (P2005022)

Eksa Angga Pradana (P2005023)

Mei kristianingsih (P2005032)

PROGRAM PENDIDIKAN PROFESI NERS XVI


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
MUHAMMADIYAH KLATEN
2021
ANALISA JURNAL

No Komponen Hasil Analisa


1 Pendahuluan  Alasan utama dilakukan penelitian ?
(Why was the study Untuk mengetahui kerentanan dan ketahanan masyarakat pada
done ?) bencana tanah longsor.
 Apa tujuan penelitianya ?
Untuk menganalisis kerentanan masyarakat terhadap bencana
tanah longsor pada aspek sosial, ekonomi, fisik, dan lingkungan
di Dusun Nglinggo Barat dan Nglinggo Timur; untuk menilai
kerentanan masyarakat di Dusun Nglinggo Barat dan Nglinggo
Timur terhadap bencana tanah longsor; dan untuk menganalisis
ketahanan masyarakat Dusun Nglinggo Barat dan Nglinggo
Timur terhadap bencana tanah longsor.
 Apa masalah penelitiannya ?
Tingkat kerentanan masyarakat terhadap bencana.
 Apakah sudah ada penelitian sejenis sebelumnya ?
Sudah ada penelitian sejenis
 Apakah masalah penelitiannya penting untuk
pengembangan ilmu, praktek, dll?
Ya, masalah penelitian sangat penting untuk pengembangan
ilmu, dan untuk menyiapkan ketahanan masyarakat terhadap
semua bencana
2 Metode  Apakah design yang digunakan pada penelitian ini ,
(what type the study apakah sesuai dengan masalah dan tujuan penelitiannya ?
was done ?) Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode
survei.
 Siapa populasinya ?
Populasi penelitian ini berasal dari kepala keluarga di Dusun
Nglinggo Barat dan Nglinggo Timur. Didalam jurnal
tidakdijelaskan berapa jumlah populasi nya
 Berapa besar sampel yg digunakan, bagaimana
karakteristik sampelnya , dan bagaimana cara
pengambilan sampelnya ? Apakah jumlah dan tehnik
samplingnya sudah tepat ?
Teknik penentuan sampel adalah purposive sampling. Teknik
penentuan jumlah sampel penelitian ini menggunakan rumus
Isaac dan Michael dengan derajat kesalahan 10% yang
disebutkan oleh Sugiyono (2013). Penentuan proporsi sampel
dalam penelitian ini menggunakan hasil dari modifikasi rumus
yang disebutkan oleh Kumar (2005). Berdasarkan perhitungan
dari kedua rumus tersebut, maka jumlah sampel responden
untuk Dusun Nglinggo Barat sebanyak 25 responden, dan
jumlah sampel untuk Dusun Nglinggo Timur sebanyak 22
responden
 Apakah intervensinya tepat, apakah instrumennya sesuai ?
Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan
instrumen penelitian kuesioner. Kuesioner disusun dalam
bentuk pilihan ganda sesuai dengan variabel bebas penelitian.
Teknik skoring digunakan pada setiap item jawaban responden
pada kuesioner. Pendampingan pengisian kuesioner dilakukan
untuk menghindari kesalahan dalam pengisian kuesioner.
 apakah ada variabel pengganggu yg tidak dikendalikan ?
Tidak ada variabel penganggu yg dijelaskan di jurnal
 Apakah uji statistik yg digunakan, apakah sesuai dg
design, tujuan penelitian dan skala data?
Analisis deskriptif statistik digunakan untuk menganalisis
kerentanan pada aspek-aspek sosial, ekonomi, fisik, dan
lingkungan, serta ketahanan masyarakat terhadap bencana
tanah longsor serta membandingkan kerentanan pada Dusun
Nglinggo Barat dan Nglinggo Timur.
3 Hasil dan  Apakah hasil utama penelitian ini ? Apakah interpretasi
Pembahasan hasilnya sudah tepat ?
Penilaian ketahanan masyarakat dilakukan dengan
menganalisis ketahanan sosial, ketahanan ekonomi, ketahanan
fisik dan ketahanan lingkungan berdasarkan data yang sama
dengan penilaian kerentanan masyarakat di Dusun Nglinggo
Barat dan Nglinggo Timur. Nilai ketahanan atau kapasitas
sebagai berikut ini.
Pertama, sebanyak 28% masyarakat di Dusun Nglinggo Barat
termasuk masyarakat dengan ketahanan sedang, dan 72%
masyarakat lainnya termasuk masyarakat dengan tingkat
ketahanan yang rendah terhadap bencana tanah longsor,
Kedua, dusun Nglinggo Timur, terdapat sebanyak 32%
masyarakat dengan tingkat ketahanan sedang dan 68% lainnya
termasuk ke dalam masyarakat dengan tingkat ketahanan yang
rendah terhadap bencana tanah longsor.
 Bagaimana author mendesain eksperimen untuk menguji
sistem yang dibuat?
Dengan menggunakan studi uji Analisa Statistik
 Apakah eksperimen itu berhasil ?
Ya, eksperimen yang dilakukan berhasil
 Apakah hasil sesuai tujuan penelitian ?
Ya, hasil sudah sesuai dengan tujuan penelitian
 Apakah ada pembanding dengan peneltian sejenis
sebelumnya ?
Tidak ada pembanding
 Konsep/teori apa yang digunakan untuk membahas hasil
penelitian ? Apakah teorinya relevan dengan tujuan dan
masalah penelitian.
Teori tentang kerentanan dari beberapa aspek yang meliputi
pendidikan,sosial,ekonomi, fisik maupun lingkungan dan
ketahanan masyarakat, teori sudah relevan dan sesuai untuk
menjawab tujuan dari penelitian
 Apa kelebihan/kekurangan penelitian ini dibanding
sebelumnya
Tidak ada jurnal pembanding
 Apakah referensi yang digunakan uptodate ?
Ya, referensi yang digunakan sudah uptodate.
4 Kesimpulan dan  Apakah kesimpulannya jelas dan sesuai dg tujuan
Saran penelitian, hasil dan pembahasan ?
Ya, Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan mengenai
kerentanan masyarakat terhadap bencana tanah longsor di Dusun
Nglinggo Barat dan Nglinggo Timur, maka dapat ditarik
kesimpulan sebagai berikut ini.
Pertama, dusun Nglinggo Barat dan Dusun Glinggo Timur:
lebih dari separuh masyarakatnya mempunyai kerentanan sosial
kategori sedang; kerentanan ekonomi kategori sedang;
kerentanan fisik kategori sedang, dan; kerentanan lingkungan
kategori tinggi.
Kedua, lebih dari separuh masyarakat di Dusun Nglinggo
Baratdan Dusun Nglinggo Timur termasuk kategori kerentanan
tinggi, hal ini dibuktikan dengan: (a) di Dusun Nglinggo Barat;
sebanyak 72% termasuk kerentanan masyarakat kategori tinggi,
dan (b) di Dusun Nglinggo Timur; sebanyak 68% termasuk
kerentanan masyarakat kategori tinggi.
Ketiga, kondisi ketahanan masyarakat terhadap bencanatanah
longsor di kedua dusun berdasarkan analisis ketahanan sosial,
ekonomi, fisik dan lingkungan menunjukkan tingkat ketahanan
masyarakat yang masih rendah. Di Dusun Nglinggo Barat
terdapat 72% masyarakat dengan tingkat ketahanan rendah dan di
Dusun Nglinggo Timur terdapat 68% masyarakat dengan tingkat
ketahanan rendah.
 Apakah hasil penelitian ini layak digunakan sebagai
referensi untuk diaplikasikan di klinik ?
Ya, hasil penelitian ini layak digunakan untuk referensi bagi
peneliti yang ingin mengetahui ketahanan masyarakat terhadap
suatu bencana, tetapi didalam jurnal tidak ada suatu tindakan
yang dapat diaplikasikan kedalam klinik.
 Apa yang dapat/perlu dilakukan untuk
mengimplementasikan hasil penelitian ini dalam praktek
keperawatan.
Didalam jurnal tidak ada tentang tindakan yang dapat
dilakukan, karna jurnal hanya membahas tentang klasifikasi
atau menganalisis kerentanan dan ketahanan masyarakat
terhadap bencana.

Anda mungkin juga menyukai