Anda di halaman 1dari 2

SUMPAH/JANJI PEGAWAI

Pe
ngertian Sumpah atau Janji Pegawai
adalah pernyataan kesanggupan untuk menaati aturan dan tidak melakukan hal yang dilarang
yang diucapkan di hadapan Tuhan sesuai dengan agama dan keyakinan.

Dasar Hukum yang mengatur Sumpah/Janji Pegawai


a) Pasal 66 UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara
b) Pasal 39 PP Nomor 11 Tahun 2017
c) Perka BKN Nomor 7 Tahun 2017 tentang Tata Cara Pelantikan dan Pengambilan
Sumpah/Janji Jabatan Administrator, Jabatan Pengawas, Jabatan Fungsional, dan Jabatan
Pimpinan Tinggi
d) Perka BKN Nomor 14 Tahun 2018 tentang Petunjuk Teknis Pengadaan Pegawai Negeri
Sipil
e) Sumpah/janji Pegawai Negeri Sipil diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 21 Tahun
1975 tentang Sumpah/Janji Pegawai Negeri Sipil.

Tujuan diadakannya Sumpah atau Janji Pegawai


Untuk membina pegawai yang bersih, jujur dan sadar akan tanggungjawabnya sebagai unsur
aparatur Negara dan abdi masyarakat Diharapkan pegawai mentaati dan menerapkannya saat
mengemban tugas

Peranan Sumpah/janji pegawai adalah sebagai berikut :


a) Menjadi bukti bagi negara bahwa pegawai akan melaksanakan tugas dengan penuh
tanggung jawab
b) Menjadi pengingat bagi pegawai bahwa tugas harus dilaksanakan dengan sungguh-
sungguh dan taat aturan
c) Memberi kekuatan bagi pegawai bahwa ia mempunyai janji kepada Tuhan dan
masyarakat untuk bekerja dengan tanggung jawab karena janji adalah utang yang haris
diayar
d) Bagi aparat hukum, pegawai yang melanggar aturan berarti pegawai tersebut telah
melanggar sumpah, hal ini dapat dijadikan dasar penindakan hukum.

Pengangkatan Sumpah
Adalah mereka yang melakukan sumpah. Dalam hal ini, mereka adalah para pegawai atau
pejabat yang memegang jabatan tertentu, baik PNS maupun non-PNS, yang ditetapkan dengan
keputusan.

Pengambilan Sumpah
Adalah mereka yang melakukan pengambilan sumpah dari pegawai yang melakukan sumpah.
Tidak semua pejabat dapat melakukan pengambilan sumpah, hanya beberapa pihak yang
diperbolehkan melakukannya.
Berita Acara dibuat rangkap tuga, dengan ketentuan :
a. Satu rangkap untuk PNS yang mengangkat sumpah/janji jabatan;
b. Satu rangkap untuk instansi
c. Satu rangkap untuk Badan Kepegawaian Negara

Susunan Kata-Kata Sumpah atau Janji Pegawai


 " Demi Allah, saya bersumpah/berjanji . Bahwa saya, untuk diangkat menjadi Pegawai Negeri
Sipil, akan setia dan taat sepenuhnya kepada Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, Negara,
dan Pemerintah; bahwa saya, akan menaati segala peraturan perundang-undangan gang berlaku
dan melaksanakan tugas kedinasan yang dipercayakan kepada saya dengan penuh pengabdian,
kesadaran, tanggung jawab; bahwa saya, akan senantiasa menjunjung tinggi kehormatan Negara,
Pemerintah, dan martabat Pegawai Negeri, serta akan senantiasa mengutamakan kepentingan
Negara daripada kepentingan saya sendiri seseorang atau golongan; bahwa saya, akan memegang
teguh rahasia sesuatu yang menurut sifatnya atau menurut perintah harus saya rahasiakan; bahwa
saya akan bekerja dengan jujur, tertib, cermat, dan bersemangat untuk kepentingan Negara." 

Pihak-pihak yang harus ada dalam sumpah/janji pegawai, yaitu:


1) Pejabat yang mengambil sumpah
2) Pegawai/pejabat yang mengangkat sumpah
3) Rohaniawan
4) Saksi-saksi minimal dua orang
5) Undangan

Prosedur Pengambilan Sumpah atau Janji Pegawai/ Susunan Acara


1. Menyanyikan dan/atau mendengarkan lagu kebangsaan Indonesia Raya
2. Pembacaan surat keputusan pengangkatan dalam jabatan
3. Pembacaan naskah pelantikan
4. pengambilan sumpah/janji jabatan
5. penandatanganan berita acara pelantikan pengambilan dan pengambilan sumpah/janji
jabatan

Sarana dan Peralatan yang dibutuhkan dalam sumpah/janji pegawai, yaitu :


1. Kitab suci sesuai agama yang dianut oleh pegawai/pejabat yang mangangkat sumpah
2. Naskah sumpah
3. Naskah kata-kata pengukuhan sumpah
4. Naskah do’a penutup
5. Naskah pelantikan
6. Naskah berita acara
7. Protokol, termasuk pewara/MC yang mengatur jalannya upacara;
8. Meja untuk penandatanganan berita
9. Gambar Presiden dan Wakil Presiden
10. Lambang Negara Burung Garuda
11. Bendera Merah Putih
12. Bendera lambang/pataka unit;
13. Mic atau pengeras suara

Anda mungkin juga menyukai