Anda di halaman 1dari 7

ROADMAP KESIAPSIAGAAN BELA NEGARA

DI LINGKUNGAN RSUD PALANGKA RAYA

KELOMPOK 1

RISKA GUSTINAWATI,A.Md.A.K (Ketua Kelompok)

QADLLI YUSUF MARSUDIN,A.Md.Kep

RAHAYU,A.Md.Farm

RESBIWARDANI,AMTE

RINI NOVIYANTINA,A.Md.Keb

ANGKATAN III KELOMPOK IV

LATSAR CPNS TAHUN 2021


1. Kondisi Kesiapsiagaan Bela Negara di Lingkungan Rumah Sakit.

Kondisi Saat ini Kondisi yang diharapkan


Kesiapsiagaan bela negara PNS di Harapan kedepannya kepada PNS di
lingkungan Rumah Sakit masih cukup Rumah Sakit adalah :
rendah,hal ini dapat tercermin dari beberapa a. PNS dapat hadir tepat waktu sesuai
aspek yaitu, dengan jam masuk bekerja (shift
a. Masih banyaknya PNS yang tidak hadir pagi,shift sore atau shift malam).PNS
tepat waktu. memiliki kesadaran yang tinggi
b. Masih sedikitnya PNS yang peduli dengan sebagai Aparatur Negara.
kegiatan kerja bakti ataupun olahraga. b. Dapat mengimplementasikan
c. Masih rendahnya keikutsertaan PNS dalam kesiapsiagaan bela negara dalam hal
kegiatan Apel Pagi. kerja bakti maupun olahraga.
d. Dalam kondisi Pandemi Covid19,seluruh c. PNS dapat mengikuti apel pagi yang
masyarakat di haruskan mematuhi Prokes diadakan di Rumah Sakit.
dengan menjalankan 5M (Mencuci d. Seluruh pegawai dengan rela dan
tangan,memakai masker,menjaga sadar dapat mematuhi protokol
jarak,menghindari kerumunan dan kesehatan di lingkungan Rumah
membatasi mobilisasi). Akan tetapi masih Sakit sehingga membantu pemerintah
ada pegawai yang tidak mematuhi prokes juga dalam penyebaran Covid 19 ini.
yang ada seperti tidak memakai masker e. PNS diharapkan dapat mengerjakan
saat berbicara dengan teman tugas nya sendiri dengan maksimal
dekat,merokok didekat pegawai lain,tidak sesuai tupoksi masing – masing.
menjaga jarak ketika berbicara dan f. Diharapkan pegawai dapat
membuka masker ketika hendak makan menerapkan 5S(Salam,senyum,sapa,
saat pegawai lagi berkumpul. sopan,santun)kepada pasien.
e. Ada beberapa pegawai yang melimpahkan g. PNS wajib menunaikan
tugasnya kepada orang lain. kewajibannya, mengerjakan tugas
f. Masih ada nya pegawai yang tidak dan tanggung jawabnya dengan
menerapkan 5S (Salam,senyum,sapa,sopan, sungguh-sungguh. Mengutamakan
santun)kepada pasien kepentingan negara dan masyarakat
di atas kepentingan pribadi
g. Adanya PNS yang meninggalkan
pekerjaan pada waktu jam kerja untuk
keperluan pribadi.

2. Telaah Kondisi Kesiapsiagaan Bela Negara PNS di lingkungan Rumah Sakit


a. Kekuatan (Strength)
 Banyaknya PNS dilingkungan rumah sakit yang memiliki pengetahuan betapa
pentingnya olahraga dalam menjaga kesehatan.
 Adanya sarana dan prasarana yang memadai
 Adanya dukungan dari rumah sakit
 Masih adanya PNS yang berdedikasi tinggi untuk mengabdi.
 Masih banyak pegawai yang menerapkan protokol kesehatan.
 Masih banyak pegawai yang menerapkan 5S di Rumah Sakit.

b. Kelemahan (Weakness)
 Kurangnya kesadaran dan pengetahuan tentang pentingnya menjaga protokol
kesehatan untuk diri sendiri maupun untuk orang lain.
 Kurangnya pemahaman mengenai kesiapsiagaan bela negara.
 Adanya beban kerja yang tidak merata.
 Etos kerja yang menurun pada beberapa PNS di Rumah Sakit.
 Pimpinan yang kurang perduli kepada pegawainya.
 Adanya kesenjangan usia yang mengakibatkan perbedaan pemahaman
mengenai kesiapsiagaan bela negara.
 Pasien semakin banyak dan pekerjaan tenaga kesehatan semakin padat. Dalam
hal ini, tenaga kesehatan diharapakan untuk bekerja secara profesional untuk
berorientasi pada pencapaian yang signifikan. Sedangkan disisi lain tidak
adanya dukungan dari pimpinan terhadap kinerja pegawainya.

c. Peluang (Oppurtunity)
 adanya kebijakan yang mendukung pembentukan karakter bela negara,
 Melakukan perbaikan sistem melalui akreditasi
 adanya komitmen untuk memberikan insentif tunjangan kinerja bagi PNS
d. Ancaman (Threat)
 Rumah Sakit belum memiliki fasilitas untuk berolahraga
 Akibat pandemi virus covid-19,mempengaruhi tingkat kedisiplinan para
pegawai.

3. Langkah – langkah strategis dan sistematis untuk membangun / memperkuat


kesiapsiagaan bela negara di Rumah Sakit
a. Memberikan Sanksi yang tegas terhadap disiplin pegawai
Memberikan sanksi pada pegawai yang kurang disiplin dalam hal kedatangan
menjadi tupoksi Kasubag Kepegawaian, Kasubag dapat memberi teguran lisan
dan tertulis oleh pegawai yang melakukan pelanggaran kedisplinan.Apabila
teguran lisan dan tulisan tidak di tanggapi, maka akan diberikan teguran tertulis
yang menyangkut sanksi administratif atau mengurangi bahkan meniadakan
mendapatkan tunjangan.

b. Latihan kegiatan olah fisik sebagai bentuk dari pembinaan kesehatan


jasmani
Kerja bakti gotong royong membersihkan halaman,senam,lari merupakan
kesiapsiagaan jasmani dalam tubuh seorang PNS.

c. Meningkatkan servis dalam pelayanan kepada pasien


Seluruh pegawai PNS dapat menerapkan 5S (Senyum, Sapa, Salam, Sopan,
Santun) dalam melakukan pelayanan terhadap pasien yang dilayani.

d. Menerapkan protokol kesehatan di lingkungan Rumah Sakit


Seluruh pegawai agar dapat saling mengingatkan dalam menjaga protokol
tesehatan di lingkungan rumah sakit agar penyebaran Covid dapat kita hindari.

e. Meningkatkan etos kerja yang tinggi dan semangat bela negara di


lingkungan Rumah Sakit
Meningkatkan etos kerja dengan pemberian insentif dan kesejahteraan yang
memadai bagi pegawai di Rumah Sakit sehingga berdampak pada munculnya
semangat kerja keras sebagai bagian dari bela negara di lingkungan Rumah Sakit.

f. Latihan Keprotokolan
Salah satu pelaksanaan bela negara dilingkungan Rumah Sakit adalah
melaksanakan upacara dalam hal kenegaraan atau acara resmi.

Anda mungkin juga menyukai