Anda di halaman 1dari 3

Nama : ……………………………………………

Kelas/No Absen :……………………………

Lembar Kerja Siswa (Modifikasi UKBM halaman 47-48)

KOROSI BESI

                                 Mata Pelajaran : Kimia


Kelas/Semester : XII IPA & IPS/5

I.         Tujuan Percobaan
Mengamati faktor-faktor yang dapat menyebabkan korosi/perkaratan
II.      Alat dan Bahan

No Alat & Bahan Jumlah


1 Gelas reaksi/gelas kaca/gelas plastic bekas air 6 buah
mineral yang sebagian masih bertutup
2 Paku besi ukuran 5-10 cm 6 buah
3 Ampelas/pengasah pisau (Jw :ungkal) Secukupnya
4 Air Secukupnya
5 CaCl2 (jika ada) boleh menggunakan silica gel Secukupnya
(biasanya dipakai untuk menjaga kelembaban
obat/benda lain)
6 Larutan NaCl 0,5% (1/4 sendok makan dalam Secukupnya
1
/2 gelas air)
7 Oli/minyak goreng Secukupnya
8 Aseton (jika ada) Secukupnya
9 Bahan lain (air limbah, air laut, dll) Secukupnya

III.   Cara Kerja

Gambar di atas hanya ilustrasi praktikum korosi besi (silakan berkreasi)


Nama : ……………………………………………
Kelas/No Absen :……………………………

1. Siapkan 6 buah paku yang ukurannya sama, kemudian amplas sampai bersih dan
bilas dengan aseton (jika tidak ada aseton bilas dengan air bersih kemudian
dijemur) (FOTO-1)

2. Sediakan 6 gelas air mineral dan diberi nomor 1 sampai 6 sebagian tertutup
(gelas 2,3,4) sebagian terbuka (gelas 1,5,6)

3. Gelas 1 tanpa tutup diisi dengan sedikit air agar sebagian paku terendam air dan
sebagian lagi bersentuhan dengan udara.

4. Gelas 2 diisi dengan udara tanpa uap air (tambahkan CaCl2 atau silica gel untuk
menyerap uap air dari udara) tertutup. Boleh tidak dilakukan, diganti dengan
memasukkan paku ke dalam gelas 2 yang terbuka (FOTO-2 Perobaan 3 dan 4)
5.   Gelas 3 diisi dengan air tanpa udara terlarut, yaitu air yang sudah dididihkan dan
gelas ditutup rapat.
6.   Gelas 4 diisi dengan oli/minyak goreng agar tidak ada udara maupun uap air
yang masuk.dalam gelas tertutup. (FOTO-3 Percobaan 4 dan 5)
7. Gelas 5 diisi dengan sedikit larutan NaCl 0,5% (sebagian paku terendam larutan
dan sebagian lagi bersentuhan dengan udara). Gelas dalam keaadaan terbuka.
8. Gelas 6 tanpa tutup diisi dengan paku yang dililiti kawat tembaga (kawat kabel
tembaga yg diamplas) (FOTO-4 Percobaan 7 dan 8)

Semua gelas diletakkan di tempat terbuka. Amati perubahan yang terjadi pada
permukaan paku.(Pengamatan dilakukan dalam kurun waktu 6 sampai 9 hari atau lebih
dan setiap 3 hari dicatat perkembangannya)

IV.        Hasil pengamatan

Pengamatan
No Kegiatan
3 hari pertama 3 hari kedua 3 hari ketiga
1 Gelas-1
2 Gelas-2
3 Gelas-3
4 Gelas-4
5 Gelas-5
6 Gelas-6

V. Bahan Diskusi
1. Gelas manakah yang tidak terbentuk karat/korosi ?
………………………………………………………………………………………
………
2. Gelas manakah yang paling banyak terbentuk karat/korosi ?
…………………………………………………………………………………………
……
3. Apa yang terjadi jika seluruh permukaan paku pada seluruh percobaan di atas dilapisi
dengan cat ?

……………………………………………………………………………………………
4. Tuliskann persamaan reaksi redoks yang terjadi pada proses perkaratan besi
……………………………………………………………………………………………

5. Kesimpulan apa yang dapat anda tarik dari percobaan di atas?


………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………
………
………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………
………

Dikumpulkan dalam bentuk cetakan paling lambat dua pekan disertai foto :
1. Alat dan bahan
2. Foto diri saat melakukan praktikum
3. Foto hasil pengamatan

Anda mungkin juga menyukai