Anda di halaman 1dari 2

Nama : I Putu Randy Sastrawan

NIM/No.Absen : 1802612010545/22

Kelas : MSDM F

Mata Kuliah : Manajemen Perubahan

1. Coach dan Frenh JR. mengusulkan ada enam taktik yang bisa dipakai untuk mengatasi
resistensi perubahan, yaitu:
a. Pendidikan dan Komunikasi. Berikan penjelasan secara tuntas tentang latar
belakang, tujuan, akibat, dari diadakannya perubahan kepada semua pihak.
Komunikasikan dalam berbagai macam bentuk. Ceramah, diskusi, laporan,
presentasi, dan bentuk-bentuk lainnya.
b. Partisipasi. Ajak serta semua pihak untuk mengambil keputusan. Pimpinan hanya
bertindak sebagai fasilitator dan motivator. Biarkan anggota organisasi yang
mengambil keputusan
c. Memberikan kemudahan dan dukungan. Jika pegawai takut atau cemas, lakukan
konsultasi atau bahkan terapi. Beri pelatihan-pelatihan. Memang memakan waktu,
namun akan mengurangi tingkat penolakan.
d. Negosiasi. Cara lain yang juga bisa dilakukan adalah melakukan negosiasi dengan
pihak-pihak yang menentang perubahan. Cara ini bisa dilakukan jika yang
menentang mempunyai kekuatan yang tidak kecil. Misalnya dengan serikat
pekerja. Tawarkan alternatif yang bisa memenuhi keinginan mereka
e. Manipulasi dan Kooptasi. Manipulasi adalah menutupi kondisi yang
sesungguhnya. Misalnya memlintir (twisting) fakta agar tampak lebih menarik,
tidak mengutarakan hal yang negatif, sebarkan rumor, dan lain sebagainya.
Kooptasi dilakukan dengan cara memberikan kedudukan penting kepada
pimpinan penentang perubahan dalam mengambil keputusan.
f. Paksaan. Taktik terakhir adalah paksaan. Berikan ancaman dan jatuhkan hukuman
bagi siapapun yang menentang dilakukannya perubahan.

2. Smart People mempunyai karakteristik yang memengaruhi cara mereka berpikir, merasa
dan bertindak, yaitu:
a. Experienced Smart People (pengalaman) adalah mereka yang mendapat manfaat
berupa pengalaman dari bekerja selama beberapa tahun dalam berbagai
organisasi.
b. Educated Smart People (Pendidikan). Artinya, pendidikan diharapkan
membebaskan orang untuk bebas berpikir, bebas merasa, bebas memilih dan
bebas bertindak.
c. Expertise Smart People (Keahlian). Artinya, keahlian pasti diperlukan untuk
melakukan tugas kompleks atau pekerjaan khusus dalam melakukan program
perubahan.
d. Excellent Achievement Smart People (Prestasi Unggul). Artinya, memiliki latar
belakang yang mengesankan tentang pencapaian hasil atau sukses masa lalu.
e. Endowed Abilities Smart People (Kemampuan Natural), seperti bakat besar, IQ
tinggi, kemampuan ganda yang menakjubkan, pemikiran brilian, dsb.

Dengan memiliki kemampuan melebihi dari orang kebanyakan. Pada umumnya,


mereka memiliki daya penalaran tinggi, bersifat kritis, kreatif, dan dinamis. Dengan
demikian, mengubah orang yang sudah mempunyai pola pikir tersendiri menjadi
lebih sulit. Namun, apabila dilakukan dengan cara yang tepat, mereka merupakan
potensi yang kuat untuk keberhasilan perubahan.

3. Integration dalam karakteristik budaya organisasi merupakan tingkatan dimana unit


dalam organisasi didorong untuk beroperasi dengan cara terkoordinasi. Contohnya,
Pelajar-pelajar disuatu sekolah yang memiliki seragam yang sama dengan simbol yang
sama, dan warna yang sama

4. Ada beberapa hal yang menurut saya sangat penting nya sebuah pembelajaran mengenai
menejemen perubahan di era saat ini :
a. Agar dapat berkembang lebih baik di setiap perubahan yang terjadi.
b. Mengurangi dampak resiko yang besar terhadap perusahaan, contoh biaya dan
lebih efisien dalam mengeluarkan anggaran.
c. lebih banyak pengalaman yang sangat kaya, dikarenakan kompetisi yang
fluktuaktif.

5. Dengan cara melakukan manajemen perubahan, seperti pendekatan dengan customer


melalui WA marketing dan rutin melakukan promosi di media sosial dan tidak lupa untuk
menghemat biaya operasional perusahaan dan melakukan pengurangan karyawan.

Anda mungkin juga menyukai