Anda di halaman 1dari 9

CRITICAL JOURNAL

REVIEW
MK
FISIKA TEKNIK

Skor Nilai :

NAMA MAHASWA : Josua Simbolon

NIM : 5193131022

DOSEN PENGAMPU : Dra. Rosnelli M.Pd/ Joni Syahrifin Rambe S.T M.Pd

MATA KULIAH : Fisika Teknik

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI MEDAN
MEI 2020
KATA PENGANTAR

Puji Syukur saya ucapkan kepada Allah SWT, karena atas berkat rahmatdan karunia-Nya
lah, tugas ini dapat saya selesaikan dengan baik dan tepat padawaktunya. Adapun tujuan
penulisan tugas Critical Journal Riview ini adalah untukmemenuhi tugas mata kuliah
Pengembangan Program Pengajaran FisikaSaya sadar bahwa dalam penulisan review jurnal ini
masih banyakkekurangannya.
Oleh karena itu, saya sangat mengharapkan adanya kritik dansaran yang bersifat positif,
supaya penulisan karya ilmiah menjadi lebih baik lagidi masa yang akan datang.Harapan saya,
semoga review jurnal yang sederhana ini, dapat memberimanfaat tersendiri bagi teman-teman
pembaca sekalian.

Medan, Mei 2020

Penulis

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .................................................................................................................... ii


DAFTAR ISI.................................................................................................................................. iii
BAB I .............................................................................................................................................. 1
PENDAHULUAN .......................................................................................................................... 1
A. Latar Belakang ....................................................................................................................... 1
B. Tujuan..................................................................................................................................... 1
BAB II............................................................................................................................................. 2
RINGKASAN ISI JURNAL ........................................................................................................... 2
A Jurnal ....................................................................................................................................... 2
Identitas Jurnal ............................................................................................................................ 2
B. Ringkasan Jurnal .................................................................................................................... 2
BAB III ........................................................................................................................................... 4
KEUNGGULAN DAN KELEMAHAN JURNAL ........................................................................ 4
A. Keunggulan ............................................................................................................................ 4
B. Kelemahan .............................................................................................................................. 4
BAB IV ........................................................................................................................................... 5
KESIMPULAN DAN SARAN....................................................................................................... 5
A. Kesimpulan ............................................................................................................................ 5
B. Saran ....................................................................................................................................... 5
DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................................................... 6

iii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Jurnal ilmiah adalah suatu media publikasi yang memuat KTI (Karya TulisIlmiah) yang
secara nyata mengandung data dan informasi yang mengajukan iptekdan ditulis sesuai dengan
kaidah-kaidah penulisan ilmiah serta diterbitkan secara berkala.Tugas me-review jurnal, baik
jurnal nasional maupun jurnal internasionalmemiliki tujuan untuk mempermudah dalam
memahami inti dari hasil penelitianyang telah dilakuakan dan dapat menggunakan jurnal yang
telah direview sebagaisumber penelitaian berikutnya. Agar tujuan tersebut tercapai maka
diperlukansuatu panduan yang sistematis untuk me-review jurnal, sehingga dalammembahas
jurnal itu akan lebih mudah dipahamiUntuk mereview sebuah jurnal ilmiah atau paper ilmiah
terlebih dahulu kitamembaca keseluruhan dari isi jurnal/paper tersebut dan tahap selanjutnya
kitamencoba untuk menuliskan kembali dengan bahasa sendiri pengertian dari jurnal/paper
tersebut

B. Tujuan
Setelah membaca Jurnal ini disimpulkan bahwa model pembelajaran berdasarkan
masalah berpengaruh besar terhadap peningkatan hasil belajar dan aktivitas belajar peserta didik.
Hal ini dapat kita lihat dari kenaikanhasil belajar yang cukup signifikant, dikarenakan model
pembelajaran berdasarkan masalah ini didasarkan pada permasalahan-permasalahan yang ada
didalam kehidupan nyata

1
BAB II

RINGKASAN ISI JURNAL


A Jurnal
Identitas Jurnal
Judul : Peningkatan Aktivitas dan Hasil Belajar MahasiswaDengan Penerapan Model
Pembelajaran BerdasarkanMasalah Pada Mata Kuliah Fisika Umum
Jurnal : Jurnal Ikatan Alumni Fisika Universitas Negeri Medan
Download http://jurnal.unimed.ac.id/2012/index.php/jpfVolume dan Halaman VOL, 2 No. 1, Ha
No ISBN : 44-49ISSN p-ISSN 2461-1247,e-ISSN 2477-5142
Tahun : 2016
Penulis : Deo Demonta Panggabean dan Irfandi
Reviewer : Josua Simbolon
B. Ringkasan Jurnal
Jurnal ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar mahasiswadengan
menggunakan model pembelajaran berbasis masalah pada mata kuliahFisika Umum I dan juga
untuk mengetahui peningkatan aktivitas belajarmahasiswa dengan menggunakan model
pembelajaran berdasarkan masalah padamata kuliah Fisika Umum I.
Alasan dari penelitian ini yaitu berdasarkan dari pengalaman penelitiselama menjadi tim
pengampu mata kuliah Fisika Umum I, dimana penelitimelihat mahasiswa masih kurang mampu
dalam memahami materi kuliah FisikaUmum I. Hal ini dapat kita lihat dari hasil yang diperoleh
mahasiswa padasemester ganjil 2014/2015 yang lalu yang menurut peneliti yang
kurangmemuaskan karena mahasiswa yang memperoleh nilai A ada 7 orang, nilai B ada23
orang, dan nilai C ada 2 orang perkelas semuanya 32 orang.Menurut peneliti hal tersebut
disebabkan oleh faktor eksternal yang dapatmempengaruhi perkembangan kognitif mahasiswa
adalah dosen. Hal tersebut
Menurut peneliti sesuai dengan apa yang dikemukakan oleh Slameto yaitu, guru(dosen)
memegang peranan penting dalam peningkatan kualitas siswa(mahasiswa) dalam belajar
mahasiswa dan dosen harus benar-benarmemperhatikan, memikirkan dan sekaligus merencakan
proses belajar mengajaryang menarik bagi mahasiswa, agar mahasiswa berminat dan semangat
belajardan mau terlibat dalam proses belajar mengajar, sehingga pengajaran tersebutmenjadi
efektif. Sehingga diperlukan berbagai terobosan, baik dalam pengembangan kurikulum, inovasi
pembelajaran, dan pemenuhan sarana dan prasarana pendidikan agar mahasiswa tertarik dan
tertantang untuk belajar.
Untuk menyikapi masalah yang disampaikan peneliti tersebut, maka perluadanya upaya
yang dilakukan oleh dosen untuk menggunakan strategi mengajaryang membuat mahasiswa
lebih tertarik pada materi Fisika Umum I. Maka dari itudisini peneliti menggunakan metode
pemecahan masalah dalam belajar mengajar.Penelitian ini adalah Jenis penelitian tindakan kelas
(PTK). Sampel pada penelitian ini adalah satu kelas yang terdiri dari 43 orang mahasiswa
programstudi pendidikan fisika pada mata kuliah Fisika Umum I. Penelitian ini dilakukandengan
alur penelitian tindakan kelas (PTK) yang dikemukakan oleh Kemmis &Mc Taggart.Penelitian

2
tersebut menggunakan dua siklus yaitu siklus I denganmateri: Kinematika dan siklus II dengan
materi: Dinamika. Alat pengumpul datayang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari
instrumen tes hasil belajar danlembar observasi aktivitas mahasiswa. Instrumen tes yang
digunakan terdiri dariinstrumen tes kinematika dan instrumen tes dinamika yang masing-masing
terdiridari 25 soal berbentuk pilihan ganda yang sudah diujicobakan kepada mahasiswadan
hasilnya dinyatakan valid dan memiliki reliabilitas sangat tinggi.
Populasi dalam penelitian ini adalah Mahasiswa di jurusan fisika FMIPA Unimed
T.A2015/2016.Hasil yang didapatkan dari penelitian ini menunjukkan terdapat peningkatan hasil
belajar mahasiswa dengan penerapan model pembelajaran berdasarkan masalah. Peningkatan
hasil belajar dihitung dengan menggunakanrumus gain normal (Hake, 1998). Rata-rata hasil
belajar pretes siklus I 27,81 danrata-rata hasil belajar postes siklus I 72,19. Peningkatan hasil
belajar pada siklus Idiihat dari nilai gain sebesar 0,62 dengan tafsiran sedang. Selanjutnya pada
siklus
II rata-rata pretes 22,98 dan rata-rata postes 78,14. Peningkatan hasil belajar padasiklus II dilihat
dari nilai gain sebesar 0,71 dengan tafsiran tinggi.

3
BAB III

KEUNGGULAN DAN KELEMAHAN JURNAL


A. Keunggulan
Keunggulan pada jurnal dapat kita lihat bahwa jurnal ini memiliki tujaunyang sangat jelas
dapat kita lihat di abstrak.. Adapun tujuan yang ingin di telitidiantaranya jurnal tersebut dia
bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar dan aktivitas mahasiswa dengan
menggunakan model pembelajaran berbasis masalah pada mata kuliah Fisika Umum I. dapat kita
lihat tujuanutamanya adaah untuk melihat peningkatan hasil belajar dan aktivitas belajar peserta
didik setelah menggunakan model pembelajaran tersebut.Pada bagian pendahuluan yang peneliti
sudah sangat jelas memaparkanlatar belakang yang berupa pengalaman peneliti sehingga
pendahulua tersebutsangat mendukung menjadi dasar pelaksanaan penelitian tersebut.
Pada metode penelitian tersebut menggunakan sistematika yang baikdengan cara
pelakasanaan penelitian hingga pengumpulan data dijelaskan denganterperinci. Pada penelitian
ini juga mencantumkan beberapa penelitian yang telahdilakukan sehingga dapat dijadikan
pembanding oleh peneliti.Pada hasil penelitian, terdapat tabel dan grafik beserta penjelasannya
yangmenunjukkan hasil dari penelitian yang telah dilakukan oleh peneliti yang sangatmembantu
pembaca dalam memahami hasil penelitian yang disajikan pada jurnal.Kemudian, pada bagian
pembahasan peneliti menjelaskan hasil penelitian yangdidapat. Dan melalui pembahasan tersebut
pembaca dapat mengetahui bahwahasil penelitian yang didapat menjawab tujuan dari penelitian
yang dilakukan.
Pada pembahasan terlihat kenaikan hasil belajar dan aktivitas belajar darimahasiswa pada
matakuliah Fisika Umum I yang signifikan denganmenggunakan pembelajaran berbasis masalah.
Dan dari kesimlpuan yangdilampirkan peneliti berhasil menjawab serangkaian tujuan
pelaksanaan penelitian tersebut.Pada penelitian tersebut menggnakan bahasa yang baik dan juga
bahasayang mudah dipahami oleh pembaca. Dan penelitian ini tiap-tiap babnya
memelikiketerkaitan satu sama lain, sehingga tiap bab dijelaskan terperinci dan sistematisDan
pada sumber pustaka peneliti juga menggunakan sumber yang cukup terbaru

B. Kelemahan
Ada beberapa kelemahan yang dimiliki oleh jurnal ini diantaranya adalah pada jurnal
tidak adanya penjelasan mengenai materi fisika apa yang akan diuji.Pada bagaian pembahasan
peeliti hanya melampirkan hasil penilaian baik pretest maupun postest yang selalu meningkat
tetapi peneliti tidak menampilkan bagaimana hasil dari uji normalitas dan uji lainyyaPada hasil
peneliti hanya menejelaskan perubahan pada ranah kognitifsedangkan pada ranah afektif dan
keterampilan tidak ada penjelasan hal ini dapatdilihat dari hasil pre test dan post test.

4
BAB IV

KESIMPULAN DAN SARAN


A. Kesimpulan
Berdasarkan hasil review jurnal tersebut dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran
berdasarkan masalah berpengaruh besar terhadap peningkatan hasil belajar dan aktivitas belajar
peserta didik. Hal ini dapat kita lihat dari kenaikanhasil belajar yang cukup signifikant,
dikarenakan model pembelajaran berdasarkan masalah ini didasarkan pada permasalahan-
permasalahan yang ada didalam kehidupan nyata kepada siswa sehingga menarik minat dan
perhatian siswauntuk mendalami materi dan juga menyelesaikan masalah yang disajikan. Model
pembelajaran berbasis masalah sangat cocok diterapkan dalam pembelajaranfisika, karena
selama ini pelajaran fisika erat kaitannya dengan rumus danhitungan, namun pada kenyataannya
fisika adalah fenomena-fenomena alam yangada di sekitar kita.
Pada jurnal tersebut terdapat beberapa kelebihan dan kekurangan,diantaranya kelebihan
yang dimiliki jurnal ini yaitu peneliti menjelaskan secaraterperinci isi jurnal dimulai dai
pendahuluan hingga pembahasan, dan juga peneliti juga menyajikan hasil penelitain dari peneliti
yang terlebih dahulu sehingga dapatmenjadi pembanding., namun penelitian juga memiliki
kelemahan yaitu tidak jelsnya materi ayang akan diguanakan untuk penelitian.
B. Saran
Beberapa saran yang akan diajukan diantaranya : Untuk para pendidik dan calon pendidik sangat
diharapkan mampumenerapkan model pembelajaran berbasis masalah dalam proses kegiatan
belajar mengajar

5
DAFTAR PUSTAKA

Panggabean, Deo Demonta dan Irfandi. (2016). Peningkatan Aktivitas dan Hasil Belajar
Mahasiswa Dengan Penerapan Model Pembelajaran Berdasarkan Masalah Pada Mata Kuliah
Fisika Umum I
Jurnal Ikatan Alumni FisikaUniversitas Negeri Medan. Vol. 2 No. 1. Hal 44-49. P-ISSN 2461-
1247 2-ISSN 2477-5142

Anda mungkin juga menyukai