Anda di halaman 1dari 1

Jalan Trans Papua

Jalan Trans-Papua adalah jalan nasional yang menghubungkan Provinsi Papua Barat
dan Provinsi Papua, membentang dari Kota Sorong di Provinsi Papua Barat hingga Merauke
di Provinsi Papua dengan total panjang mencapai 4.330,07 kilometer. Jalan Trans Papua ini
di bangun untuk memudahkan mobilitas masyarakat Papua agar tidak terisolir dari dunia luar
lagi dan mempermudah perkembangan ekonomi masing-masing wilayah di Papua ,
masyarakat menjadi lebih maju dan terbuka, namun tentu saja permasalahan lingkungan
harus diperhatikan.
Pembangunan Trans Papua, sejauh ini sudah mulai terlihat manfaat dari pembangunan
tersebut bagi rakyat Papua. Namun di samping itu, kita juga tidak bisa menghindari adanya
beberapa masalah yang perlu untuk ditangani segera. proses pembangunan jalan Trans Papua
telah bermunculan suara sumbang, baik itu dari kalangan rakyat Papua sendiri maupun
pengamat di luar Papua. Keberadaan Jalan Trans Papua di satu sisi memudahkan akses
warga, namun di sisi lain banyak dianggap malah mengancam ekonomi warga Papua sendiri.
Menurut saya pemerintah pusat saat melakukan pembangunan Trans Papua harus
melibatkan warga lokal, baik dari sisi perencanaan maupun pelaksanaan karena keterlibatan
warga lokal dalam proses pembangunan itu penting dilakukan sebagai bentuk pemenuhan
komitmen Indonesia terhadap Sustainable Development Goals (SDGs). Artinya, harus ada
pelibatan masyarakat lokal dalam setiap perencanaan pembangunan. Sehingga adanya
peningkatan lapangan kerja bagi masyrakat Papua juga meningkatkan ekonomi dan
kesejahteraan masyrakat Papua.. Akan tetapi SDM yang ada di Papua kurang memenuhi
standar karena kurangnya tingkat Pendidikan disana.
Jadi Kesimpulan dari apa yang telah saya bahas adalah Pembangunan Trans Papua
yang dilakukan oleh pemerintah Indonesia untuk meningkatkan mobilitas masyarakat Papua
akan tetapi masih banyak masalah yang harus di hadapi oleh pemerintah Indonesia agar
pembangunan dapat berjalan dengan lancer dan dapat bermanffat untuk masyarakat Papua
maupun masyarakat luar Papua.

Daftar Pustaka :
 https://id.wikipedia.org/wiki/Jalan_Trans-Papua
 https://nasional.sindonews.com/read/334522/18/jalan-trans-papua-pembangunan-
baru-dan-kesejahteraan-maju-1613275328#:~:text=Tujuan%20dari%20pembangunan
%20jalan%20ini,saja%20permasalahan%20lingkungan%20harus%20diperhatikan.
 https://www.mongabay.co.id/2020/10/05/jalan-trans-papua-hampir-semua-terhubung-
dampak-bagi-orang-papua-dan-lingkungan/
 https://news.detik.com/kolom/d-5192311/catatan-untuk-pembangunan-jalan-trans-
papua?_ga=2.112335111.2053338264.1628149084-1444127092.1628149084

Anda mungkin juga menyukai