Anda di halaman 1dari 2

Boyolali, 3.

Agustus 2021

Bahasa Jerman.

Assalamualaikum wr wb,

Hallo Wie Geht Es Euch? Bagaimana kabarnya?


Semoga kalian selalu sehat dan selalu bahagia. Apakah masih bersemangat mengikuti
pembelajaran hari ini? Semoga masih ya sehingga ilmu yang akan kalian terima dapat
menjadi ilmu yang berkah.

Minggu yang lalu Frau Rhea memberikan tugas agar kalian membuat 2 kalimat dari
kata yang disediakan dan membuat analisis struktur kalimatnya. Akan tetapi banyak
sekali yang (ternyata) masih banyak belum bisa membedakan mana yang kata kerja/
kata sifat/ kata benda/ subjek/ objek ataupun keterangan.

Prinsipnya sama dengan Bahasa Indonesia, jika subjek dan objek adalah semua noun
dan pronoun. Sedangkan predikat adalah semua kata kerja dan kata kerja modal, kata
sifat adalah kata yang menerangkan kata benda, dan terakhir kata keterangan pasti
menerangkan kata kerja.

Selain hal tersebut, jika dalam Bahasa Jerman sangat mudah dikenali jika itu predikat
atau kata benda karena memiliki ciri khusus. Hayo ingat nggak ciri-cirinya? Predikat
atau kata kerja Bahasa Jerman selalu mengalami konjugasi atau perubahan akhiran
sesuai subjeknya dan kata benda selalu diawali huruf besar di awal kata.

Silakan diingat-ingat lagi, minggu depan Frau Rhea buatkan kuis khusus membahas S-
P-O-K ya? ;)

Hari ini mari kita lanjutkan pembelajaran Bahasa Jerman, materi besar masih sama
yaitu Freizeitbeschaeftigung atau kegiataan saat waktu senggang. Kali ini Frau Rhea
akan menyiapkan beberapa bacaan dan kalian pilih salah satunya untuk dibaca nyaring
karena pembelajaran hari ini adalah membaca dan penilaian praktik membaca 

1. Pilih salah satu bacaan di bawah ini.


2. Silakan japri pada nomer WA Frau Rhea untuk mengirimkan hasil membaca.
3. Dahului dengan memperkenalkan diri, Guten Morgen Frau Rhea, ich möchte den
Text Nummer 1/2/3/4/5 lesen..... (dilanjutkan membaca)
4. Kirim melalui voice note ya Gaes 
1

Terima kasih untuk pembelajaran hari ini.


Ditunggu VN kalian pada Frau Rhea melalui japri
WA ya. Paling lambat hari Kamis, 5 Agustus 2021
pukul 19.30 WIB.

Salam Sehat kebanggaan Frau Rhea 

Wassalamualaikum wr wb.

Anda mungkin juga menyukai