Anda di halaman 1dari 5

BAHASA INDONESIA

Disusun Oleh:
Vanisya Dewi Tshaquella
NPM: F0H020014
Dosen Pembimbing: Rio Kurniawan,S.pd.M.pd
DIPLOMA III VOKASI ILMU KEPERAWATAN
PRODI KEPERAWATAN FAKULTAS MIPA
UNIVERSITAS BENGKULU 2020/2021
1. JENIS RAGAM DAN LARAS BAHASA

Ragam bahasa lisan.

1.Zahra sedang baca surat kabar.

2.Tapi kau tak boleh nolak lamaran itu.

3.Mereka tinggal di Mampang Prapatan.

4.Jalan layang itu untuk mengatasi kemacetan lalu lintas.

5.Saya akan tanyakan soal itu .

Ragam bahasa tulis.

1.Zahra sedang membaca surat kabar.

2 Namun, engkau tidak boleh menolak lamaran itu.

3.Mereka bertempat tinggal di Mampang Prapatan.

4.Jalan layang itu dibangun untuk mengatasi kemacetan lalu lintas.

5 Akan saya tanyakan soal itu.

Laras bahasa biasa atau umum

Laras ini menggunakan bahasa yang tidak membabitkan sebarang bidang ilmu
atau konteks khusus.ia biasanya digunakan dalam perbualan harian.

contoh : Hai Met! mau kemana tuh? mampirlah dulu

Laras perniagaan

laras jenis ini digunakan untuk mengiklankan barang yang ingin dijual.

contoh : buruan,setiap pembelian LCD skrin televisi pensonic bonus smartphone


samsung.
Laras media masa

laras media masa kurang mementingkan gaya,khususnya penggunaan himbuhan


dan kata hubung.

contoh : pasukan merah putih telah memalukan pihak lawan dikandang lawan
dengan skor dua gol tanpa balas.

2. CONTOH PARAGRAF

a)Paragraf narasi adalahsebuahparagrafyangmenceritakantentang


sebuahperistiwaataupunkejadianyangmanadidalamnyaterdapat
alurcerita,tokoh,konflikdansetting.
Contoh:jam istirahat Roy tengah menulis sesuatu dibuku agenda
sambil menikmati bekal dari rumah.sesekali kepalanya menengadah ke
langit-langit perpustakaan,mengernyitkan dan kembali menulis.asyik
sekali seakan diruang perpustakaan hanya ada dia.

b)Paragraf deskripsi adalah sebuah paragraf yang menggambarkan


suatu objek sehingga para pembaca seakan-akan dapat
melihat,mendengar,ataupun merasakan objek yang digambarkan
tersebut.
Contoh: perempuan itu tinggi semampai.jilbab warna ungu yang
menutupi kepalanya membuat kulit wajahnya yang kuning tampak
semakin cantik,matanya bulat bersinar disertai bulumata yang
tebal,hidungnya mancung sekali mirip dengan wanita palestina.

C) Paragraf eksposisi Adalah jenis paragraf yang isinya berupa penjelasan untuk
memaparkan fakta-fakta yang ada. Karena fakta yang menjadi dasarnya, tulisan-
tulisan eksposisi cenderung bersifat ilmiah. Tujuannya adalah memberikan
informasi yang detail kepada pembaca.
Contoh:Beras adalah salah satu makanan pokok yang ada di Indonesia yang
sudahdikonsumsi sejak jaman nenek moyang kita. Karena bahan makanan ini
terkenal mengandung banyak karbohidrat dalam tubuh manusia. Beras adalah
makanan yang berasal dari tanamah padi yang telah dipisahkan dari
kulitnya.Beras memiliki beberapa macam jenis, dan setiap jenis beras memiliki
keunggulan masing-masing. Ada yang unggul pada kualitasnya, harganya bahkan
unggul dari kandungan gizinya. Tanaman ini kira-kira hanya memiliki tinggi satu
meter sampai satu setengah meter dan biasa ditanam oleh petani dataran
rendah.Karena tanaman padi adalah salah satu tanaman yang memiliki akar
serabut dan tidak cocok untuk daerah pegunungan. Salah satu jenis beras yang
menjadi favorit rakyat Indonesia adalah jenis beras ketan. Tetapi jenis beras ini
tidak bisa digunakan sebagai makanan pokok, tetapi biasa dimanfaatkan untuk
bahanbaku makanan lainnya.

D)Paragraf Argumentasi adalah Jenis paragraf yang bertujuan memberikan


pandangan kepada para pembacanya ini tidak hanya menyajikan fakta ataupun
isu permasalahan dalam isinya, namun juga memberikan pendapatpendapat dari
sang penulis. Jadi, data maupun fakta hanyalah pelengkap dari opini sang penulis.
Pada jenis paragraf argumentasi, akan dijumpai kesimpulan dari rentetan
pendapat penulis di dalam rangkaian kalimat tersebut. Kesimpulan tersebut
cenderung diletakkan di akhir paragraf.

Contoh: Musim kemarau pada tahun ini adalah kemarau terparah dalam kurun 7
tahun terakhir. Hujan tidak turun selama 5 bulan mengakibatkan tanah dan
sumber air menjadi kering. Menurut BMKG, tahun ini hujan diprediksi akan turun
pada bulan depan.Jika hal itu terjadi, maka bisa dipastikan bahwa kemarau tahun
ini bukanlah kemarau yang biasa, dikarenakan terjadi selama 6 bulan. Sedangkan
menurut data yang disampaikan oleh BMKG tahun lalu, kemarau hanya terjadi
selama 4 bulan.

E.Paragraf Persuasi Hampir sama dengan paragraf argumentasi, paragraf persuasi


biasanya menampilkan pendapatpendapat dari sang penulis terhadap suatu
berita atau isu tertentu. Perbedaannya, kalimat-kalimat yang isinya bertujuan
memengaruhi pembaca ini cenderung mengandung kata-kata ajakan atau
imbauan, seperti ayo dan mari. Kata dan gaya bahasa yang digunakan pun dipilih
yang semenarik mungkin untuk semakin meyakinkan pembaca atas ajakan
tersebut.

Contoh: Tinggal di kota yang padat seperti di Jakarta setiap setiap individu
sebaiknya menjaga kebersihan lingkungan. Salah satu cara yang paling mudah
dalam menjaga kebersihan lingkungan adalah dengan membuang sampah pada
tempatnya. Seperti halnya saat musim penghujan diberbagai pintu air yang ada di
Jakarta dipenuhi dengan tumpukan sampah yang tidak enak dipandang. Hal ini
sering mengakibatkan air meluap dan banjir di daerah pemukiman. Sampah yang
dibuang sembarangan akan menyumbat aliran air pada selokan. Ketika hujan tiba
akan menyebabkan banjir karena air tidak dapat mengalir pada selokan. Untuk itu
marilah kita senantiasa menjaga kebersihan lingkungan dengan membuang
sampah pada tempat yang telah disediakan.

Anda mungkin juga menyukai