Anda di halaman 1dari 3

Materi : Tes Intelegensi Umum

Tanggal : 5 Januari 2021


Materi : Penalaran Logis

1. Semua pekerja harus mengenakan topi pengaman. Sementara pekerja


mengenakan sarung tangan.
A. Sementara pekerja tidak mengenakan topi pengaman.
B. Semua pekerja tidak mengenakan sarung tangan.
C. Sementara pekerja mengenakan topi pengaman dan sarung.
D. Sementara pekerja tidak mengenakan topi pengaman dan mengenakan sarung.
E. Sementara pekerja tidak mengenakan topi pengaman dan tidak mengenakan
sarung tangan.
Jawaban : C. Sementara pekerja mengenakan topi pengaman dan sarung.
Pembahasan :
Diketahui :
1) Semua pekerja harus mengenakan topi pengaman
2) Sementara pekerja mengenakan sarung tangan.
Bisa kita simpulkan bahwa “Ada/Beberapa/Sementara pekerja mengenakan topi
pengaman dan sarung tangan”

2. Semua anggota asosiasi profesi harus hadir dalam rapat. Sementara dokter adalah
anggota asosiasi.
A. Semua yang hadir dalam rapat adalah dokter.
B. Sementara peserta rapat bukan anggota asosiasi.
C. Sementara peserta rapat adalah dokter.
D. Semua dokter hadir dalam rapat.
E. Semua yang hadir bukan dokter.

Jawaban : C
Pembahasan :
Trik Penarikan Kesimpulan:
Premis 1 : Jika P maka Q
Presmis 2 : P
Kesimpulan : Q
Misalkan :
P = Anggota asosiasi profesi
Q = Hadir dalam rapat
Kesimpulannya adalah “Ada dokter merupakan anggota asosiasi, maka ada dokter
yang hadir dalam rapat.” Atau “Sementara peserta rapat adalah dokter.”

3. Tidak semua hipotesis penelitian terbukti benar. Sementara penelitian disertasi tidak
menguji hipotesis.
A. Sementara doktor tidak menulis disertasi.
B. Sementara hipotesis disertasi tidak terbukti benar.
C. Semua hipotesis disertasi terbukti benar.
D. Semua hipotesis penelitian terbukti benar.
E. Semua doktor, disertasinya benar.

Jawaban : B
Pembahasan :
Pernyataan “Tidak semua hipotesis penelitian terbukti benar” bisa diartikan bahwa
“Ada/Sementara/Beberapa hipotesis tidak terbukti benar”. Dari sini sudah langsung
bisa diketahui bahwa pilihan jawaban yang tepat adalah B.

4. Semua bayi minum ASI. Sebagian bayi diberi makanan tambahan.


A. Semua bayi minum ASI dan diberi makanan tambahan.
B. Bayi yang minum ASI biasanya diberi makanan tambahan.
C. Sebagian bayi minum ASI dan diberi makanan tambahan.
D. Bayi yang diberi makanan tambahan harus minum ASI.
E. Semua bayi minum ASI dan tidak diberi makanan tambahan.

Jawaban : C
Pembahasan :
Pernyataan “Semua bayi minum ASI. Sebagian bayi diberi makanan tambahan”.
Artinya, sebagian bayi yang minum ASI juga diberikan makanan tambahan.
5. Raehan adalah siswa yang paling pandai di kelasnya. Lana kalah pandai dibanding
Noka, tetapi Noka sama pandainya dengan Lala. Lala lebih pandai dari Adi.
A. Noka tidak lebih pandai daripada Lana.
B. Lana tidak kalah pandai dari Raehan.
C. Lala lebih pandai dari Raehan.
D. Lala lebih pandai daripada Lana.
E. Adi lebih pandai daripada Noka.

Jawaban : D
Pembahasan :
Jika kita urutkan berdasarkan tingkat kepandaian, kita peroleh :
Raehan > Noka = Lala > Lana
Lala > Adi
Cukup dengan melihat urutan di atas, maka jawaban yang pasti salah adalah A, B, C,
dan E
Pilihan D benar, karena Noka sama pandai dengan Lala dan Lana kalah pandai
dengan Noka, dapat disimpulkan bahwa Lala juga lebih pandai dari Lana.

Anda mungkin juga menyukai