Anda di halaman 1dari 11

Celana santai

Pengertian Celana Santai

 Pengertian Celana

Celana adalah pakaian luar yang menutup pinggang sampai mata kaki, kadang-kadang


hanya sampai lutut, yang membungkus batang kaki secara terpisah, terutama
merupakan pakaian lelaki.

 Pengertian santai

Santai dalam arti bebas dari rasa ketegangan; dalam keadaan bebas dan senggang Jadi
Pengertian Celana Santai adalah pakaian luar yang bebas yang membungkus batang
kaki secara terpisah yang menutupi dari pinggang sampai panjang yang diinginkan.

Celana santai adalah celana yg cocok digunakan untuk keadaan yg tidak formal,
berbahan halus dan tipis tidak bersleting juga berkancing celana yg cocok digunakan
untuk keadaan yg tidak formal,berbahan halus dan tipis tidak bersleting juga
berkancing

Perkembangan Celana dari Masa ke Masa

Celana dewasa ini merupakan bagian dari pakaian manusia. Dari mana asal
muasal celana? Celana adalah pakaian luar yang menutupi tubuh dari pinggang hingga
mata kaki. Celana telah dipakai oleh kaum lelaki dari masa ke masa. Kemungkinan
besar celana berasal dari timur. Di kawasan Eropa, celana pertama kali dipakai oleh
suku Gauls dan ras Germanic tertentu. Sejak awal abad ke-12, hose, celana yang
merupakan gabungan 2 pipa, seperti stocking masa kini, mulai dipakai sebagai pakaian
laki-laki. Pada abad ke-15 dan abad ke-16, diperkenalkan banyak istilah untuk
menyebut celana, seperti trunk, hose, round hose, venetians, dan sebagainya. Namun
demikian, setiap bangsa atau negara mengembangkan model celana sendiri-sendiri.

Celana tetap disukai sampai dengan abad ke-19 dan kemudian tampil lebih
sempit atau lebih lebar sesuai dengan selera yang berkembang. Celana sepanjang lutut
(kneebrechees) diakui sebagai pakaian formal yang dikenakan hingga tahun 1820.
Model celana ini sejak pemerintahan Louis XIV di Prancis, akan tetapi kemudian
menghilang sejak Revolusi Prancis (1789) dan kemudian digantikan celana sepanjang
kaki (trousers) yang hanya dipakai oleh masyarakat kelas bawah dan pelaut. Namun
pada abad ke-20, model celana ini berkembang terutama untuk seragam persidangan di
pengadilan oleh Inggris dan negara-negara jajahannya. Pada masa kini, celana
sepanjang lutut merupakan pakaian olahraga terutama untuk pendaki gunung.

Model celana keneebrechess bersama-sama dengan pantaloon, merupakan jenis model


celana yang dekat dengan perkembangan dewasa ini. Celana sepanjang mata kaki yang
lurus mulai muncul pada tahun 1800-an akan tetapi baru diterima oleh kaum pria pada
abad ke-19.

Sisi lain perkembangan celana panjang adalah kehadiran Jeans. Sejarah Jeans berasal


dari bahan denim yang dibuat pertama kali untuk para pekerja kasar atau buruh
bekerja oleh Jacob Davis, Calvin Rogers dan Levi Strauss pada tahun 1873 dan mulai
menjadi kebudayaan Amerika yang digunakan para buruh untuk bekerja.
Menyebarnya jeanssemakin terlihat pada tahun 1950-an ketika menjadi trendbagi anak
muda untuk bergaya casual.

Sehubungan dengan perkembangan zaman yang semakin maju, pakaianpun menjadi


sesuatu hal yang harus dikembangkan yang disebut sebagai fashion. Dalam konteks ini,
kita menuju pembahasan yang lebih khusus tentang kemajuan dunia fashion yaitu
kaitannya dengan gaya hidup terutama pada penggunaan celana jeans. Karena
perkembangan dunia fashion sekarang yang terus up to date, Celana ini sudah menjadi
pakaian yang umum di semua kalangan. Terbukti dari lingkungan sekitar kita yang
banyak menggunakan celana ini, bahkan menyebar sampai ke seluruh dunia.

Bagaimana dengan gaya perempuan memakai celana panjang?

Perempuan pada awalnya memakai celana sebagai pakaian dalam dan berkembang
sejak abad ke-16. Gaya berbusana ini tidak lazim di Eropa, namun sejak tahun 1920-an
sudah menjadi hal yang lumrah. Sebagai pakaian luar perempuan, celana diterima
pada tahun-tahun belakangan. Pada tahun-tahun ini, Chanel memperkenal celana
dengan merk Yathching pan, yaitu celana dengan siluet baggy untuk keperluan ke
pantai dan rekreasi. Pada periode yang sama, celana untuk pakaian malam dari bahan
bermutu mulai populer, dan ada juga model untuk pria, yaitu celana berpipa kaki
ekstra tebal yang disebut oxford bags.

Selama Perang Dunia II (1936-1945), banyak pekerjaan laki-laki yang diambil alih oleh
perempuan sehingga kaum hawa memakai celana panjang untuk bekerja di pabrik dan
ladang-ladang. Model-model celana dalam kurun waktu ini yang kemudian tetap
disukai usai perang adalah Bermuda short, Pedal pushers, dan Toreador pants, yang
semuanya menjadi jenis pakain santai (casual).

Perkembangan celana yang cepat terjadi pada tahun 1960-an. Perempuan semakin
lazim diterima memakai celana panjang, tetapi kadang-kadang ada larangan tertentu,
misalnya saat memasuki restoran, dan perdebatan-perdebatan lain yang seringkali
menjengkelkan. Namun sejak dekade 1970-an, celana panjang dengan berbagai
modelnya semakin bervariasi, dan perempuan yang mengenakan celana dianggap
lumrah baik untuk keperluan santai maupun formal.

Di Indonesia, celana panjang menjadi salah satu jenis model pakaian yang dikenal
dalam tradisi kebudayaan lokal. Di Betawi, laki-laki mengenakan Busana sehari-hari
memakai baju kampret atau baju silat, celana pangsi dari kainbatik, memakai sarung
batik Jakarta yang diselempangkan pada bahu atau diikatkanpada pinggang, memakai
peci dan sandal. Busana bepergian atau busana pestamemakai baju takwa, celana
panjang, sarung batik Jakarta yang dikenakan padapanggul, memakai kopiah dan
memakai sepatu. Selain sarung, celana panjang merupakan bagian dari busana
tradisional Sunda. Pakaian laki-laki dari golongan ini terdiri atas celana, baju dan
sarung. Celana panjangnya sampai lutut dan berkolor pinggangnya, dipakai bekerja di
sawah, bajunya baju kaos atau baju cina atau juga baju kampret, jas piyama atau kemeja
secara Barat.

Perkembangan celana panjang sebagai salah satu jenis pakaian semakin luas terutama
dengan perkembangan industri pakaian jadi. Industri pakaian jadi merupakan industri
padat karya yang dapatmemperkerjakan jutaan pekerja. Selain itu, investasi yang
terdapat pada industri. Industri pakaian jadi sebagai penyumbang ekspor terbesar dari
seluruh ekspor TPT pada saat ini tengah menghadapi berbagai tantangan antara lain
perubahan permintaan pasar yang semakin cepat. Seiring dengan percepatan
perkembangan fashion dunia yang tidak hanya mengandalkan musim
tetapi trendmode, menyebabkan pesanan untuk pakaian jadi pun cepat berubah.
Kemampuan industri pakaian jadi untuk berkompetisi tidak hanya di pasar global
tetapi juga di pasar domestik sangatlah tergantung pada keseriusan semua pihak
sehingga industri ini dapat terus berkembang.
Jenis – jenis Celana Pendek Untuk Bersantai

1. Celana Pendek Bermuda

Celana pendek bermuda adalah jenis celana pendek favorit para pria karena selain
nyaman dikenakan modelnya juga simpel sehingga cocok untuk dikenakan di segala
jenis aktifitas di rumah ataupun hanya sekedar untuk bersantai saja. Selain itu, celana
ini juga cocok sekali untuk dikenakan saat liburan dimana Anda lebih banyak
menghabiskan waktu untuk bersantai dan tak melakukan aktifitas tak berarti. Celana
ini terbuat dari bahan yang cenderung ringan dan tipis sehingga bahkan cocok
dikenakan saat cuaca sedang panas atau melakukan aktifitas dengan banyak keringat.

2. Celana Pendek Katun


Bahan katun adalah salah satu jenis bahan yang paling banyak digunakan sebagai
bahan pakaian dan tidak terkecuali celana pendek untuk pria. Katun memiliki beberapa
jenis mulai dari jenis katun lokal sampai katun Jepang dan setiap jenis tentunya
memiliki kelebihand an kekurangannya masing-masing. Namun apapun jenisnya
bahan katun pada umumnya adalah jenis bahan pakaian dan celana yang sangat
nyaman dikenakan dan cocok untuk kulit orang Indonesia dan cuaca yang gerah
karena katun sangat efektif untuk menyerap keringat. Selain itu, celana bahan katun
juga tersedia dalam banyak pilihan warna.

3. Celana Pendek Drawstring

Celana pendek model drawstring didesain khusus untuk alasan kenyamanan, biasanya
celana model drawstring dibuat longgar dengan karet elastis dibagian pinggang.
Kebanyakan celana pendek drawstring terbuat dari bahan katun yang tebal sehingga
tetap nyaman untuk dikenakan ketika bersantai ataupun bekerja di rumah. Salah satu
ciri khas celana drawstring adalah celana ini memiliki karet pengikat di bagian depan
sehingga ukuran pinggang bisa Anda atur dengan mudah. Celana model ini ternyata
tidak hanya cocok dikenakan saat bersantai tapi juga bisa dikenakan untuk berolahraga
karena bahannya yang elastis.
4. Celana Pendek Semi-Boxer

Boxer tidak selalu identik dengan celana dalam pria tapi tidak dapat dipungkiri
celana ini bisa saja memiliki fungsi ganda yaitu sebagai celana dalam tapi juga bisa
digunakan untuk celana bersantai di rumah. Anda bisa memilih celana semi-boxer yang
biasanya memiliki ukuran panjang lebih panjang dari  celana boxer biasa yang biasanya
memiliki panjang hanya sepaha saja, sehingga celana ini lumayan cocok dikenakan di
rumah saat bersantai tapi ketika Anda ingin pergi keluar rumah, hanya tinggal
mengenakan celana panjang di atas celana semi-boxer Anda dengan alasan kepraktisan.

5. Celana Pendek Piama

Seperti kebanyakan bahan piama, celana pendek piama biasanya dibuat dari bahan
yang lembut seperti sutra ataupun katun jepang yang sangat lembut dan jatuh sehingga
di kulit akan terasa dingin. Biasanya celana pendek piama ditawarkan satu set dengan
piamanya. Walaupun memang bahan piama identik dengan pakaian dalam atau baju
tidur wanita tapi untuk alasan kenyamanan ternyata banyak juga pria yang suka
mengenakan piama saat tidur ataupun hanya sekedar mengenakan celana pendeknya
saja. Jadi jika Anda menyukai kenyamanan saat tidur tidak ada salahnya memilih
celana pendek piama dengan bahan katun jepang atau sutra.

6. Celana Pendek Batik

Tidak dapat dipungkiri, celana pendek batik adalah salah satu jenis celana
pendek favorit para pria karena celana jenis ini tak hanya memberikan ciri khas khusus
sebagai orang Indonesia tapi biasanya terbuat dari bahan katun yang dingin dan sangat
nyaman dikenakan apalagi dalam cuaca gerah khas wilayah tropis seperti di Indonesia.
Celana pendek batik bisa juga Anda kenakan saat liburan asalkan modelnya tidak
terlalu pendek. Walaupun memang celana pendek batik identik dengan jenis celana
yang sering dikenakan saat tidur tapi dengan pilihan model yang tepat, celana pendek
batik juga cocok dikenakan saat hangout bersama teman-teman.

7. Celana Pendek Kaos

Celana pendek dari bahan kaos juga tidak kalah nyaman dikenakan saat
bersantai di rumah. Selain itu desainnya yang nyaman bisa Anda kenakan saat
melakukan aneka aktifitas di rumah, walaupun beberapa bahan kaos tidak menyerap
keringat oleh karena itu Anda harus cukup selektif memilih jenis bahan kaos yang tak
hanya memiliki desain yang nyaman tapi juga bahan yang nyaman di kulit. Salah satu
yang tergolong dalam bahan kaos adalah bahan spandeks tapi jenis bahan ini juga
masih terbagi dalam beberapa jenis juga, jadi pastikan Anda paham jenis bahan kaos
seperti apa yang paling cocok dengan kebutuhan Anda tentunya.

8. Celana Pendek Drill

Kain drill adalah salah satu dari jenis bahan yang terbuat dari katun ataupun
polyester tapi yang menjadi ciri khas kain ini dibandingkan dengan jenis kain katun
dan polyester yang lain adalah jenis benangnya dipintal diagonal. Tersedia dalam
berbagai macam model yang tentunya didesain khusus agar nyaman dikenakan ketika
sedang bersantai di rumah ataupun di pantai. Sama seperti halnya bahan katun, bahan
drill juga sangat efektif untuk menyerap keringat selain itu bahan ini juga tersedia
dalam berbagai macam pilihan warna yang tinggal Anda pilih sesuai dengan
kebutuhan dan selera Anda. Jadi, Anda bisa masukkan koleksi celana pendek berbahan
drill untuk pilihan celana bersantai Anda.

Syarat – Syarat Penggunaan Celana Santai


1. Perhatikan Panjang Celana Pendek yang Digunakan

Idealnya, potongan celana pendek pria yang pas adalah jatuh tepat di atas
lutut. Hindari celana yang lebih pendek dari itu jika kamu tidak mau diejek
habis kebanjiran. Sebaliknya, hindari juga celana pendek yang potongannya
lebih panjang dari lutut. Jika kamu ingin keren, percaya deh celana pendek
dengan potongan sedikit di atas lutut adalah pilihan terbaik. Padukan dengan
berbagai jenis sandal pria agar semakin stylish.

2. Hati-Hati Memadukannya dengan Kaos Kaki

Kaos kaki adalah item kecil, tapi sangat problematik. Jika salah dan keliru
menggunakannya, kamu bisa merusak keseluruhan penampilan kamu. Ingat,
jangan pernah memakai kaos kaki dengan sandal. Sebisa mungkin, hindari
menggunakan kaos kaki saat memakai celana pendek. Tapi apabila kamu tetap
ingin memakainya, sesuaikan warna kaos kaki dengan outfit kamu dan gunakan
yang panjangnya sebatas mata kaki saja, jangan lebih. Baca juga panduan
memakai kaos kaki dari Mister.

3. Alas Kaki yang Paling Sesuai

Jika gaya Eropa adalah gaya yang kamu inginkan, kamu bisa


memadupadankan celana pendek dengan loafer. Baca mix and match sepatu
loafer di sini sebagai panduan kamu. Jika kamu bukanlah penggemar
penampilan royal Eropa, pakailah Espadrilles. Espadrilles adalah sepatu kanvas
yang sangat simpel dan akan membuat kamu terlihat sangat keren.  Selain itu,
hindari juga menggunakan flipflops saat memakai celana pendek.

4. Pakaian yang Cocok


Jika kamu ingin tampil casual-smart look, pakailah kemeja lengan
panjang dengan blazer dan sepatu loafer. Kamu juga bisa menggunakan blazer
putih dengan celana pendek. Sementara itu kemeja lengan pendek bisa menjadi
pilihan tepat untuk kamu yang ingin terlihat santai dan fresh. Padukan celana
pendek dengan kemeja hawai atau kemeja bercorak cerah untuk ke pantai,
liburan, atau sekadar hangout

Anda mungkin juga menyukai