Anda di halaman 1dari 6

Jawab:

Langkah pertama yaitu kita menghitung biloks dari masing-masing unsur terlebih dahulu:

MnO₄⁻ ==>

Biloks Mn + 4 x Biloks O = -1

Biloks Mn + 4 x (-2) = -1

Biloks Mn = +7

C₂O₄⁻² ==>

2 x Biloks C + 4 x Biloks O = -2

2 x Biloks C + 4 x (-2) = -2

2 Biloks C = + 6

Biloks C = +3

MnO₂ ==>

Biloks Mn + 2 x Biloks O = 0

Biloks Mn + 2 x (-2) = 0

Biloks Mn = +4

CO₂ ==>

Biloks C + 2 x Biloks O = 0

Biloks C + 2 x (-2) = 0

Biloks C = +4

Selanjutnya kita masuk pada langkah-langkah penyetaraan dengan metode setengah reaksi, yaitu:

Langkah 1: menuliskan kerangka dasar setengah reaksi reduksi dan setengah reaksi
oksidasinya

Reaksi Reduksi:

MnO₄⁻  ==> MnO₂


Reaksi Oksidasi:

C₂O₄⁻² ==> CO₂

Langkah 2: Menyetarakan masing-masing setengah reaksi

Reaksi Reduksi:

MnO₄⁻  ==> MnO₂  (Sudah Setara atom Mn nya)

Reaksi Oksidasi:

C₂O₄⁻² ==> CO₂  menjadi C₂O₄⁻² ==> 2 CO₂

b. Menyetarakan atom Oksigen dan Hidrogen (Oksigen terlebih dahulu)

Reaksi Reduksi:

MnO₄⁻  ==> MnO₂

Karena pada suasana asam, maka tambahkan H₂O pada sisi yang kekurangan oksigen dan
setarakan jumlah Hidrogen dengan penambahan ion H⁺ pada sisi satunya.

Sehingga menjadi:

MnO₄⁻  ==> MnO₂ + 2 H₂O

dan penambahan ion H⁺ disisi kiri untuk menyamakan jumlah atom Hidrogen menjadi:

MnO₄⁻  + 4 H⁺  ==> MnO₂ + 2 H₂O (selesai)

Reaksi Oksidasi:

C₂O₄⁻² ==> 2 CO₂ (Sudah Setara)

c. Menyetarakan Muatan

menyetarakan muatan dengan menambahkan elektron, yaitu:

Reaksi Reduksi:

MnO₄⁻  + 4 H⁺  ==> MnO₂ + 2 H₂O

muatan disisi kiri = - 1 + 4 = +3

muatan disisi kanan = 0


sehingga untuk menyetarakan disisi kiri ditambahkan 3 elektron, menjadi:

MnO₄⁻  + 4 H⁺ + 3 e⁻ ==> MnO₂ + 2 H₂O

Reaksi Oksidasi:

C₂O₄⁻² ==> 2 CO₂

Muatan disii kiri - 2 di kanan 0, sehingga di kanan kita tambahkan 2 elektron, menjadi:

C₂O₄⁻² ==> 2 CO₂ + 2 e⁻

Langkah 3: Menyetarakan jumlah elektron

menyetarakan jumlah elektron dengan menyamakan koefisien elektron dari reaksi oksidasi dan
reduksi, karena pada reduksi koefisien elektron adalah 3 dan pada oksidasi adalah 2, maka kita
carikan KPK nya yaitu 6 sehingga pada reduksi kita kalikan 2 dan pada oksidasi kalikan 3,
menjadi:

MnO₄⁻  + 4 H⁺ + 3 e⁻  ==> MnO₂ + 2 H₂O       | x 2|

C₂O₄⁻² ==> 2 CO₂ + 2 e⁻                                  | x 3|

------------------------------------------------------------------------------- +

2 MnO₄⁻  + 8 H⁺ + 6 e⁻  ==> 2 MnO₂ + 4 H₂O      

3 C₂O₄⁻² ==> 6 CO₂ + 6 e⁻

------------------------------------------------------------------------------ -  

2 MnO₄⁻  + 8 H⁺ + 3 C₂O₄⁻²  ==> 2 MnO₂ + 4 H₂O + 6 CO₂ (Setara)

Bisa di cek ulang satu-satu untuk memastikan dengan menghitung jumlah masing-masing unsur
di sisi kanan dan kiri.

bisa juga kita tuliskan reaksi setara menjadi:

2 HMnO₄  + 3 H₂C₂O₄  ==> 2 MnO₂ + 4 H₂O + 6 CO₂ (Setara)

Semoga membantu.

Pelajari soal-soal Reaksi Redoks dan Elektrokimia lainnya melalui link berikut:

brainly.co.id/tugas/17322013
brainly.co.id/tugas/17201970

brainly.co.id/tugas/17302848

Selamat Belajar dan Tetap Semangat!!!

Bi₂O₃ + ClO⁻ ---> BiO₃⁻ + Cl⁻ (basa)

Persamaan reaksi setara suasana basa

Suasana Basa  

Kelebihan atom O ---> + H₂O

Kekurangan atom H ---> + OH⁻

Menggunakan metode setengah reaksi :

1. Menentukan biloks masing-masing

Bi₂O₃      + ClO⁻ ---> BiO₃⁻       +  Cl⁻

   -2 x 3         -2           -2 x 3        -1

+6 -6          +1 -2        +5 -6            -1

+6/2

+3

Atom Bi mengalami oksidasi (kenaikan biloks) dari +3 menjadi +5

Atom Cl mengalami reduksi (penurunan biloks) dari +1 menjadi -1

2. Membuat reaksi setengah sel dari masing-masing reaksi


Oksidasi = Bi₂O₃  ---> BiO₃⁻

Reduksi = ClO⁻  ---> Cl⁻

3. Menyetarakan atom yang mengalami kenaikan dan penurunan bilangan oksidasi

Oksidasi = Bi₂O₃  ---> 2BiO₃⁻

Reduksi = ClO⁻  ---> Cl⁻

4. Menambahkan H₂O pada sisi yang kelebihan atom O dan menambahkan OH⁻ pada sisi
yang kekurangan H

Oksidasi = Bi₂O₃ + 6OH⁻ ---> 2BiO₃⁻ + 3H₂O

Reduksi = ClO⁻  + H₂O ---> Cl⁻ + 2OH⁻

5. Menyetarakan jumlah muatan dengan penambahan elektron

Oksidasi = Bi₂O₃ + 6OH⁻ ---> 2BiO₃⁻ + 3H₂O

muatan dikiri = -6 dan muatan dikanan = -2, maka elektron ditambahkan disebelah kanan yaitu 4
elektron

Oksidasi = Bi₂O₃ + 6OH⁻ ---> 2BiO₃⁻ + 3H₂O + 4e

Reduksi = ClO⁻  + H₂O ---> Cl⁻ + 2OH⁻

muatan dikiri = -1 dan muatan dikanan = -3 maka elektron di tambahkan disebelah kiri yaitu 2
elektron

Reduksi = ClO⁻  + H₂O + 2e ---> Cl⁻ + 2OH⁻

6. Menyetarakan jumlah elektron dikedua reaksi

Oksidasi = Bi₂O₃ + 6OH⁻ ---> 2BiO₃⁻ + 3H₂O + 4e    I x2

Reduksi = ClO⁻  + H₂O + 2e ---> Cl⁻ + 2OH⁻              I x4

maka

Oksidasi = 2Bi₂O₃ + 12OH⁻ ---> 4BiO₃⁻ + 6H₂O + 8e      

Reduksi = 4ClO⁻  + 4H₂O + 8e ---> 4Cl⁻ + 8OH⁻ 

7. Menjumlahkan kedua reaksi


Oksidasi = 2Bi₂O₃ + 12OH⁻ ---> 4BiO₃⁻ + 6H₂O + 8e      

Reduksi = 4ClO⁻  + 4H₂O + 8e ---> 4Cl⁻ + 8OH⁻ 

_________________________________________ +

2Bi₂O₃ + 4ClO⁻ + 4OH⁻ ---> 4BiO₃⁻ + 4Cl⁻ + 2H₂O

Persamaan reaksi setara suasana basa

2Bi₂O₃ + 4ClO⁻ + 4OH⁻ ---> 4BiO₃⁻ + 4Cl⁻ + 2H₂O

Anda mungkin juga menyukai