Anda di halaman 1dari 2

1.

Data adalah fakta fakta yang dapat dipercaya kebenarannya, Data dalam Statistika sangat
penting karenadata yang telah dikumpulkan merupakan salah satu faktor pendukung
yang akan mempengaruhi sebuahkeakuratan informasi yang akan disampaikan kepada
orang lain terkait bidang dalam perusahaan apakahsudah valid dan benar. Apabila
Sebuah data yang diperoleh tidak valid maka akan
menimbulkankebohongan publik. Dengan data kita menjaga manajemen perusahaan
dengan baik.
Adapun, Kegunaan data dalam perusahaan/bisnis :
a. Mengetahui gambaran masalah yang sedang terjadi dan cara penyelesaiannya.
b. Untuk menafsirkan atau memperkirakan ( Forecasting).
c. Untuk pengujian (Testing Hypotesa ) perencanaan, mengontrol pelaksanaan
evaluasi target dan lain-lain.

2. Suparmi menjelaskan bahwa ada dua cara pengumpulan data yaitu :


a. Sensus yaitu pengumpulan data yang dilakukan dengan meneliti semua anggota
pupulasi dimana hanya dilakukan beberapa tahun sekali dikarenakan
membutuhkan biaya yang cukup besar.
b. Sampling yaitu teknik pengumpulan data dengan meneliti sebagian dari anggota
populasi yang diharapkan dapat mewakili data dari semua anggota sehingga dapat
menghemat biaya, waktu dan tenaga.

3. Jenis Data :
a. Data menurut sumber
- Data intern, yaitu pengumpulan data yang hanya dilakukan oleh suatu badan
atau seseorang melalui kegiatannya untuk hasilnya digunakan oleh badan itu
sendiri.
- Data ekstren, yaitu pengumpulan data yang dilakukan diluar suatu kegiatan
badan yang diperlukannya. Sebagai contoh seperti data tentang jumlah
pengangguran di suatu daerah. Maka data tersebut dapat diperoleh dari
departemen tenaga kerja.
Data ekstren ini dibagi menjadi 2 :
a) Data primer, data ini dapat diperoleh dari hasil penelitian yang dirinya cari
sendiri, seperti perusahaan yang ingin mengetahui kepuasan penjualan
terhadap produk yang dijualnya, maka pasti perusahaan tersebut akan
melakukan survey pasar.
b) Data sekunder, data yang dapat diperoleh dengan hasil penelitian orang lain
atau pihak lain, seperti, ketika seorang mahasiswa melakukan skripsi dan
harus menggunakan data pengangguran maka mahasiswa tersebut akan
mengambil data dari departemen tenaga kerja.
b. Data menurut sifat, yaitu :
- Data Kuantitatif, biasanya cara mengumpulkan data ini lebih sering digunakan
oleh sebuah penelitian, karena cara pengumpulan data ini dinyatakan dalam
bentuk angka. Seperti jumlah anak, pendapatan dan lai lain.
Data ini dibagi menjadi 2 yaitu :
a) Data Diskrit, data ini harus dikumpulkan atau dituliskan dalam bentuk
angka satuan yang asli tidak boleh pecahan.
b) Data Kontinu, data ini kebalikannya dengan data diskrit. Karena data ini
dikumpulkan atau dituliskan dengan bentuk pecahan.
- Data Kualitatif, data kualitatif ini dapat dinyatakan dengan symbol, huruf, atau
kategori dari data tersebut.
Sumber : BUKU MATERI POKOK ESPA4123/Statistka Ekonomi

Anda mungkin juga menyukai