Anda di halaman 1dari 5

UNIVERSITAS HAMZANWADI

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN EKONOMI


Jalan TGKH. Muhammad Zainuddin Abdul Madjid No. 132 Pancor, Selong, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat KP: 83612
Telp./Fax: +6237622954 Website: http://fIse.hamzanwadi.ac.id. E-mail: fise@hamzanwadi.ac.id

SOAL UJIAN TENGAH SEMESTER


Nama : RISTIANA Mata kuliah : EKONOMI
INTERNASIONAL
NPM : 180110082 Hari/tanggal : Rabu, 17-11-2021
Semester/kelas : 7/C TTD :

I. PILIHAN GANDA
Pilihlah salah satu jawaban yang anda anggap paling tepat !
1. Hubungan ekonomi antarnegara dapat terjadi dalam bentuk berikut ini,
kecuali ....
a. pertukaran faktor produksi
b. posisi utang piutang
c. pertukaran barang
d. posisi kepemilikan sumber daya
Jawaban : D. Posisi kepemilikan sumber daya
2. Secara garis besar, ilmu ekonomi dikelompokkan menjadi tiga kelompok
sebagai berikut ....
a. ilmu ekonomi parsial, sistem dan terpadu
b. ilmu ekonomi deskriptif, teori dan terapan
c. ilmu ekonomi mikro, makro, dan internasional
d. ilmu ekonomi internasional, perdagangan, dan keuangan
Jawaban : B. Ilmu ekonomi deskriptif, teori dan terapan
3. Ilmu ekonomi yang mempelajari aplikasi dasar-dasar umum dari analisis
yang diberikan oleh ekonomi teori untuk menerangkan sebab-akibat,
adalah ilmu ekonomi….
a. terapan
b. teori
c. deskriptif
d. internasional
Jawaban : A. Terapan
4. Dewasa ini ekonomi internasional semakin mengambil porsi yang besar
dari ilmu ekonomi karena perkembangan ....
a. hubungan antarnegara
b. tingkat produksi antarnegara
c. teknologi yang semakin pesat
d. produksi barang dan jasa yang meluas
Jawaban : A. Produksi barang dan jasa yang meluas
5. Tujuan kebijakan ekonomi internasional, antara lain adalah ....
a. menghilangkan inflasi
b. neraca perdagangan yang selalu surplus
c. pembangunan ekonomi
d. mendorong substitusi impor
Jawaban : C. Mendorong substitusi impor

II. ESAI
1. Ekonomi internasional mencakup beberapa aspek baik aspek mikro
maupun aspek makro, jelaskan secara ringkas aspek-aspek tersebut.
Jawaban : Ekonomi internasional mencakup beberapa aspek baik
aspek mikro maupun aspek makro. Aspek mikro misalnya menyangkut
masalah jual beli secara internasional (ekspor-impor), dimana kegiatan
perdagangan ini tergantung pada keadaan pasar hasil produksi mapun
pasar faktor produksi. Sedangkan aspek makro ekonomi misalnya
menyangkut masalah dimana masing-masing pasar saling berhubungan
satu dengan lainnya yang dapat mempengaruhi pendapatan ataupun
kesempatan kerja.

2. Sebutkan beberapa permasalahan antar beberapa negara yang


berhubungan dengan Ekonomi internasional?
Jawaban :
Ekonomi internasional menyangkut permasalahan antar beberapa
negara yang meliputi :
a. Mobilitas faktor produksi seperti tenaga kerja dan modal relative
lebih sukar (immobilitas faktor produksi).
b. Sistem keuangan, perbankan, bahasa, kebudayaan serta politik
yang berbeda.
c. Faktor-faktor produksi yang dimiliki (factor endowment) berbeda
sehingga dapat menimbulkan perbadaan harga barang yang
dihasilkan.
3. Berikan penjelasan secara ringkas mengapa berdagang dengan negara lain
kemungkinan dapat memperoleh keuntungan yang besar ?
Jawaban : Berdagang dengan negara lain kemungkinan dapat
memperoleh keuntungan, maksudnya adalah suatu negara dapat
memproduksi /membeli barang dalam negeri dengan harga yang
lebih rendah dan dapat menjual barang tersebut ke luar negeri
dengan harga yang relative lebih tinggi.

4. Apa yang dimaksud dengan kebijakan ekonomi internasional dan sebutkan


tujuan dari kebijakan tersebut !

Jawaban :

Kebijakan ekonomi internasional merupakan suatu


tindakan/kebijakan ekonomi pemerintah, yang secara langsung
maupun tidak langsung mempengaruhi komposisi, arah serta bentuk
perdagangan dan pembayaran internasional, sedangkan tujuannya
adalah untuk :

a. Autarki
b. Kesejahteraan nasional (welfare)
c. Proteksi
d. Keseimbangan neraca pembayaran
e. Pembangunan ekonomi

5. Sebutkan penggolongan tarif serta alasan pengenaan tarif dalam kebijakan


ekonomi internasional !
Jawaban :
Tarif digolongkan menjadi 3 yaitu :
a. Bea eksport (Export duties)
b. Bea transito (transit duties)
c. Bea Impor (impor duties)
Alasan Pengenaan Tarif :
a. Memperbaiki dasar tukar (terms of trade).
b. Infant industri (melindungi perusahaan domestik)
c. Melindungi tenaga kerja domestik (Employment)
d. Menjadikan harga atau biaya barang impor sama dengan barang
domestik (anti dumping)
e. Memperkecil defisit neraca pembayaran (diversifikasi)
f. Memperbaiki syarat-syarat perdagangan
g. Mendorong kemapanan dan efisiensi domestik

6. Apa yang dimaksud dengan Quota Ekspor dan sebutkan beberapa tujuan
Quota Ekspor dari tersebut !
Jawaban:
Quota Ekspor adalah pembatasan langsung atas kuantitas atau jumlah
barang ekspor, dengan tujuan antara lain :
a. Mencegah barang-barang penting berada di tangan musuh.
b. Menjamin tersedianya barang di dalam negeri dengan proporsi yang
cukup.
c. Mengadakan pengawasan produksi serta pengendalian harga guna
mencapai stabilisasi harga.

7. Coba diskusikan mengapa negara-negara kecil (secara ekonomi) tingkat


ketergan-tungannya terhadap perdagangan internasional sangat tinggi?
Jawaban:
Menurut saya negara-negara kecil memiliki tingkat ketergantungan
yang tinggi dengan perdagangan internasional adalah karena di pasar
internasional terdapat barang dagangan yang harganya yang relative
lebih murah dan lebih bagusjika dibandingkan dengan barang lokal
yang tersedia di negaranya. Yang dimana hal-hal seperti itu sangat
dibutuhkan dalam perkembangan suatu organisasi kecil seperti
individu maupun organisasi besar seperti individu maupun organisasi
besar seperti negara untuk berkembang kea rah yang lebih baik lagi.

8. Carilah 5 studi kasus terkait dengan perdagangan internasional/ekonomi


internasional yang terjadi pada 10 tahun terakhir yang dilakukan oleh
Indonesia, studi kasus tersebut anda deskripsikan menurut sudut
pandang anda sebagai pengamat ekonomi.
Jawaban :
9. Jelaskan apa tujuan terpentingnya adanya kartel dalam perdagangan
internasional?
Jawaban : Kartel adalah bentuk perilaku anti persaingan. Tujuannya
adalah untuk membatasi persaingan diantara para anggota. Dengan
membentuk kesepakatan bersama, mereka bertindak sebagai satu
perusahaan, seolah-olah pemonopoli atau pemonopsoni besar. Para
pihak membuat sebuah kesepakatan menguntungkan di antara
mereka, terutama terkait penentuan harga, jumlah dan wilayah
pemasaran.

‘’SELAMAT MENJAWAB’’

Anda mungkin juga menyukai