Anda di halaman 1dari 2

SAMBUTAN KEPALA DINAS PERUMAHAN DAN KAWASAN PERMUKIMAN, TATA

RUANG DAN CIPTA KARYA KAB.


DALAM RANGKA PELATIHAN DALAM RANGKA PENGUATAN KAPASITAS
TENAGA FASILITATOR LAPANGAN (TFL) DAK AIR MINUM DAN DAK SANITASI

Yang saya hormati :


- Pejabat Eselon II dan Eselon III lingkup Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman,
Tata Ruang dan Cipta Karya yang hadir pada kegiatan pelatihan (TFL) DAK Air Minum
dan DAK Sanitasi Tahun 2021
- Narasumber atau pemateri pelatihan (TFL) DAK Air Minum dan DAK Sanitasi Tahun
2021Panitia kegiatan pelatihan (TFL) DAK Air Minum dan DAK Sanitasi Tahun 2021
- Serta Peserta pelatihan (TFL) DAK Air Minum dan DAK Sanitasi Tahun 2021

Assalamualaikum Wr.Wb

Selamat pagi dan salam sejahtera bagi kita semua

Salah satu sistem penganggaran untuk percepatan pelaksanaan infrastruktur bidang air minum
daan sanitasi di daerah adalah bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK). Sesuai Undang-
Undang No. 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, DAK merupakan dana yang
bersumber dari pendapatan APBN yang dialokasikan kepada daerah tertentu dengan tujuan untuk
membantu mendanai kegiatan khusus yang merupakan urusan daerah dan sesuai dengan prioritas
nasional. Dan sebagai tindak lanjut dari UU No. 23 Tahun 2014 tersebut di atas, telah diterbitkan
Peraturan Presiden No. 88 Tahun 2019 tentang Petunjuk Teknis Dana Alokasi Khusus Fisik dan
Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat No. 8/PRT/M/2020 tentang
Petunjuk Operasional Penyelenggaraan Dana Alokasi Khusus Infrastruktur. Namun dalam
implementasi di lapangan, masih diperlukan petunjuk pelaksanaan yang aplikatif berdasarkan
pada standar dan syarat teknis yang berlaku. Direktorat Jenderal Cipta Karya menyusun
Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat No. 8/PRT/M/2020 tentang
Petunjuk Operasional Penyelenggaraan Dana Alokasi Khusus Infrastruktur dan Petunjuk
Pelaksanaan DAK Infrastruktur Bidang Sanitasi Tahun 2020 yang bertujuan sebagai pedoman
bagi Pemerintah Kabupaten/Kota, dan pelaksana lapangan pada setiap proses tahapan
pembangunan mulai dari tahap persiapan, perencanaan pelaksanaan, operasi dan pemeliharaan
hingga pengendalian dan pemanfaatan dalam rangka meningkatkan pelayanan sanitasi pada
kawasan padat penduduk dan rawan sanitasi di permukiman.

Tenaga Fasilitator Lapangan adalah orang atau tenaga yang dipersiapkan secara khusus untuk
menjadi fasilitator atau pendamping bagi masyarakat dalam pelaksanaan Kegiatan DAK air
Minum dan Sanitai. TFL juga berfungsi sebagai komunikator dan juga mediator antara
masyarakat dengan pemerintah kabupaten/kota. Mengingat tugas dan tanggungjawab serta
pentingnya peran seorang TFL Dinas Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman, Tata Ruang
dan Cipta Karya Kab. perlu mengadakan pelatihan dalam rangka pelatihan dalam rangka
penguatan kapasitas TF sebelum terjun langsung ke masyarakat calon penerima manfaat. besar
harapan saya agar kegiatan Pelatihan TFL DAK Air Minum dan Sanitasi tahun 2021 ini dapat
meningkatkan kualitas TFL.

Akhirnya, dengan memohon ridha dari Allah SWT, dan dengan mengucapkan Basmalah, acara
Tenaga Fasilitator Lapangan (TFL) DAK Air Minum dan DAK Sanitasi Tahun 2021 ini saya
buka.

Semoga kegiatan ini bermanfaat bagi kita semua. Aamiin

Billahi taufik wal hidayah.

Wassalamualaikum wr, wb.

Anda mungkin juga menyukai