Anda di halaman 1dari 3

DINAS PARIWISATA, PEMUDA DAN OLAHRAGA

KERANGKA ACUAN KERJA/TERM OF REFERENCE


PENYEDIAAN ALAT TULIS KANTOR

OPD : Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Pemalang


Program : Program Pelayanan Administrasi Perkantoran
Hasil : Kebutuhan Operasional Pegawai dapat Terpenuhi untuk Mendukung
Terselesaikannya Pekerjaan
Kegiatan : PENYEDIAAN ALAT TULIS KANTOR
Indikator Kinerja Kegiatan :-
Keluaran : Jumlah Alat Tulis Kantor yang Tersedia selama 1 Tahun
Volume : 1.000, 120, 10, 250, 200, 100, 80, dan 30
Satuan Ukur : Lembar Materai, Rim Kertas HVS, Dus Bolpoin dan Pensil, Buah
Odner, Pack paperclip, pack buku tulis, buah tinta.
Bulan Pelaksanaan :

A. LATAR BELAKANG
1. Dasar Hukum
a. Undang-undang RI No. 9 Tahun 2009 Tentang Kepariwisataan
b. Peraturan Daerah Kabupaten Pemalang Nomor 17 Tahun 2018 Tentang
Perubahan APBD Kabupaten Pemalang Tahun Anggaran 2018 (Lembaran
Daerah Kabupaten Pemalang Tahun 2018 Nomor 17, Tambahan Lembaran
Daerah Kabupaten Pemalang Nomor 17, Tanggal 7 Oktober 2018);
c. Peraturan Bupati Pemalang Nomor 54 Tahun 2018 Tentang Penjabaran
Perubahan APBD Kabupaten Pemalang Tahun Anggaran 2018 (Berita Derah
Kabupaten Pemalang tahun 2018 Nomor 54, Tanggal 1 Oktober 2018).
2. Gambaran Umum
Dalam rangka menunjang kebutuhan kegiatan pelayanan tugas dan fungsi
Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Pemalang. Kebutuhan akan
peralatan dan bahan kerja yang berupa alat tulis kantor (ATK) merupakan kebutuhan
pokok rutin setiap organisasi. Pengadaan Alat Tulis Kantor (ATK) perlu diarahkan
dengan baik dan menyeluruh sehingga mampu memberikan keluaran berupa bahan
kerja yang memadai dan efisien, serta dilaksanakan menurut kaidah, norma serta
peraturan yang berlaku.
B. PENERIMA MANFAAT
Penerima manfaat dari kegiatan penyediaan alat tulis kantor ini adalah semua pihak
yang berkepentingan khususnya Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten
Pemalang.
C. STRATEGI PENCAPAIAN KELUARAN
1. Metode Pelaksanaan
Untuk mencapai output yang ditargetkan, kegiatan penyediaan alat tulis kantor
dilakukan dengan pengadaan barang sesuai kebutuhan. Pekerjaan pengadaan alat tulis
kantor ditugaskan kepada penyedia barang/jasa adalah untuk melaksanakan pengadaan
alat tulis kantor sesuai dengan spesifikasi yang telah ditetapkan melalui proses yang
sesuai dengan peraturan yang berlaku. Kegiatan tersebut akan dibebankan pada
anggaran belanja daerah OPD Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten
Pemalang Tahun Anggaran 2018.

2. Tahapan Kegiatan
a) Pelaksanaan

Pada tahap ini, dilakukan pengadaan alat tulis kantor untuk keperluan Dinas
Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Pemalang oleh penyedia barang/jasa
sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan.

No. Rekening Belanja Jumlah Rupiah/Item Total Rupiah


Item
1. Kertas HVS 1 49.907.000,00 49.907.000,00
2 Materai 6000 200 6.000 1.200.000,00
3 Materai 3000 200 3.000 600.000,00
b) Penyusunan Laporan Pertanggungjawaban

Dalam tahap ini yang dilakukan adalah menuyusun laporan tentang kegiatan
penyediaan alat tulis kantor sebagai bentuk pertanggungjawaban.
3. Matriks Kegiatan
Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agt Sep Okt Nov Des
Pelaksanaan
Penyusunan
laporan
pertanggungja
waban

D. WAKTU PENCAPAIAN KELUARAN


Seluruh keluaran kegiatan tersebut harus dapat dilaksnakan pada tahun 2018.
E. BIAYA YANG DIBUTUHKAN
Untuk melaksanakan kegiatan ini, dibutuhkan biaya sebagaimana RKA
terlampir. Demikian Kerangka Acuan Kerja dibuat untuk dipergunakan sebagaimana
mestinya.

Pemalang, September 2018


Kuasa Pengguna Anggaran

Drs. Sapardi, M. Si

Anda mungkin juga menyukai