Anda di halaman 1dari 16

LAPORAN KEGIATAN USAHA

Bouquet Uang Mainan “ Hayura Buket”


Dosen Pengampuh : Nurleli Ramli, M.Pd.

DISUSUN OLEH:

RASMINI (18.84206.004)
YUNIKA AWALIYA (18.84206.024)
HASLINDA (18.84206.011)

JURUSAN TARBIYAH
PTOGRAM STUDI PENDIDIKAN (TADRIS) IPA
INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) PAREPARE 2020/2021

i
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis ucapkan ke Hadiran Tuhan Yang Maha Esa karena berkat limpahan
Rahmat dan karunia-nya sehingga penulis dapat menyusun laporan kegiatan usaha untuk
memenuhi tugas mata kuliah “Edu-Enterpreneurship”

Penulis menyadari bahwa di dalam pembuatan laporan ini berkat bantuan dan tuntutan Tuhan
Yang Maha Esa dan tidak lepas dari bantuan berbagai pihak, untuk itu dalam kesempatan ini
penulis mengaturkan rasa hormat dan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada dosen
pembimbing dan semua pihak yang membantu dalam pembuatan laporan ini.

Akhir kata semoga tulisan ini dapat memberikan manfaat kepada para pembaca. Penulis
menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari kesempurnaan baik dari bentuk penyusunan
maupun materinya, untuk itu kami mengharapkan kritik dan saran dari pembaca, atas keritik dan
sarannya, penulis mengucapkan terimakasih.

Parepare, 15 Juli 2021

Penulis

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR..................................................................................................................................i
DAFTAR ISI...............................................................................................................................................ii
BAB 1.........................................................................................................................................................1
PENDAHULUAN.......................................................................................................................................1
1.1 Latar Belakang.............................................................................................................................1
1.2. Rumusan Masalah........................................................................................................................1
1.3. Tujuan Kegiatan..........................................................................................................................2
1.4. Manfaat Program.........................................................................................................................2
BAB II.........................................................................................................................................................3
GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA.............................................................................................3
2.1 Kondisi Umum Lingkungan........................................................................................................3
2.2 Potensi Sumber Daya...................................................................................................................3
2.3 Deskripsi Usaha...........................................................................................................................3
2.3.1. Nama Perusahaan.................................................................................................................3
2.3.2. Keunggulan Produk.............................................................................................................3
2.4. Analisis Ekonomi........................................................................................................................4
2.4.1. Biaya Variabel.....................................................................................................................4
2.4.2. Profit....................................................................................................................................5
2.4.3. Biaya Tetap..........................................................................................................................5
BAB III.......................................................................................................................................................6
METODE PELAKSANAAN......................................................................................................................6
3.1. Identifikasi Usaha........................................................................................................................6
3.2. Persiapan Manajemen Usaha.......................................................................................................6
3.3. Desain Awal Produk....................................................................................................................6
3.4. Persiapan Alat dan Bahan............................................................................................................6
3.5. Proses Produksi............................................................................................................................6
3.6. Promosi dan Pemasaran...............................................................................................................6

ii
3.7. Evaluasi dan Pelaporan................................................................................................................7
BAB IV.......................................................................................................................................................8
PENUTUP...................................................................................................................................................8
Kesimpulan..............................................................................................................................................8
LAMPIRAN................................................................................................................................................9
Lampiran 1 : Susunan Organisasi Tim dan Pembagian Tugas.................................................................9
Lampiran 2 : Proses Pembuatan.............................................................................................................10
Lampiran 3: Dokumentasi Hasil............................................................................................................11

iii
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Kelulusan merupakan pencapaian akhir yang didapatkan seseorang setelah melewati proses
belajar. Baik kelulusan sekolah atau kelulusan telah menyelesaikan perkuliahan. Kelulusan
merupakan momen kebahagian yang pasti akan dirayakan oleh semua orang, karena sebagai
pencapaian hasil berjuang. Begitu juga yang dilakukan oleh mahasiswa / mahasiswa di setiap
kampus, mereka akan merayakan kelulusan dengan penuh suka cita. Kebanyakan mahasiswa
yang merayakan kelulusan, biasaya membawa buah tangan untuk diberikan kepada teman yg
lulus sebagai kenang-kenangan dan sebagaiapresiasi karena telah berhasil mencapai kelulusan
tersebut. Buah tangan yang dibawa juga sangat beragam , mulai dari selempang nama, kue,
coklat, boneka, dan bunga.Barang-barang tersebut yang lazim dibawa oleh seseorang yang
mengahadiri acara kelulusan.Pada dasarnya dari dulu sampai sekarang kita tidak lepas dari yang
namanya bunga. Bunga selalu dibutuhkan dalam setiap acara karena kebanyakan orang
menyukai bunga,. Disini kami akan mengembangkan kreativitas bunga menjadi bunga bouquet
yang didalmnya terdapat uang mainan dengan harga yang pas dikantong untuk semua kalangan.
Dengan Bentuk bouquet yang unik dan lucu seperti dengan kreasi yang bervaritif sesuai dengan
keinginan konsumen. Adapun strategi pemasaran yang dapat kami lakukan adalah Dari mulut ke
mulut Promosi, Dengan media Internet ( Sosial Media), Pengembangan Pasar, Pengembangan
Produk, Langkah-langkah promosi, untuk Sasaran Pembeli Dalam menjalankan usaha ini sasaran
pembeli kami yaitu mencakup semua kalangan masyarakat, baik kalangan bawah, kalangan
menengah dan kalangan atas.
Produk yang akan kami buat adalah buket yang dibuat dengan menggunakan bahan dasar
uang mainan. Produk yang kami hasilkan merupakan solusi untuk menggantikan buket dari uang
asli karna harganya terjangkau. Mahasiswa yang membeli tidak akan merasa rugi karna harganya
terjangkau dan produknya keliatan mewah. Sehingga produk ini sangat cocok mereka berikan
sebagai hadiah di hari kelulusan. Harga yang terjangkau untuk kantong mahasiswa. Buket uang
dari bahan uang mainan juga masih jarang yang menjual . kelebihan lain dari produk kami adalah
kami menawarkan berbabagai macam warna yang dapat di pilih oleh pemesan sesuai dengan
keinginan. Produk yang terlihat mahal namun dengan harga yang sangat murah. Di kota Parepare
khususnya, masih sulit ditemukan buket uang berbahan uang mainan dan terdapat banyak
vaeiatif.

1.2. Rumusan Masalah


1 Bagaimana teknik yang tepat dalam membuat buket berbahan dasar uang mainan yang
paling efektif?
2 Bagaimana pola merangkai variasi buket uang mainan yang menarik?
3 Bagaimana strategi pemasaran yang tepat untuk memasarkan Buket Hayura agar lebih
dikenal masyarakat?

1
1.3. Tujuan Kegiatan
1 Mengetahui teknik yang tepat dalam membuat Buket Uang Mainan berbahan dasar uang
mainan.
2 Memperoleh pola susunan buket yang paling menarik dan cantik.
3 Mendapatkan strategi pemasaran, termasuk promosi produk Buket Hayura yang paling
efektif

1.4. Manfaat Program


Manfaat yang diharapkan bagi khalayak sasaran, antara lain :

1 Anggota Kelompok
Bagi anggota kelompok yang terlibat, usaha ini sangat berguna untuk :
a. Mengembangkan jiwa wirausaha mahasiswa yang menguntungkan dan
berkelanjutan.
b. Melatih kemandirian mahasiswa dengan membuka peluang usaha sendiri.
c. Menciptakan inovasi buket yang diharapkan dapat menjadi produk yang unggul.
2 Masyarakat Umum Menciptakan suatu lifestyle baru dengan gaya yang tidak kalah
menarik dengan buket uang asli.

2
BAB II
GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA

2.1 Kondisi Umum Lingkungan


Buket uang diklasifikasikan berdasarkan nilainya dan jenis uangnya, uang asli dan uang mainan,
dan uang seribuaan ataupun uang lima puluh ribu. Rangkaian buket juga bervariatif. Pada
umumnya, buket uang dirangkai menggunakan uang asli yang harganya tentu sangat mahal.
Karena uang asli harganya sangat mahal dan susah di dapatkan, maka kami berinovasi membuat
buket uang dari bahan dasar uang mainan.

2.2 Potensi Sumber Daya


Dalam program kreativitas mahasiswa ini sumber daya manusia pada usaha ini adalah kami
mahasiswa/mahasiswi Institut Agama Islam Negeri Parepare , dengan semangat yang tinggi dan
disiplin untuk menjalankan usaha ini. Mulai dari meriset harga dan pasar, mencari bahan-bahan
yang digunakan, mendesign buket, dan mempacking bunga kami lakukan sesuai kemampuan
kami. Sehingga dengan kemampuan yang kami miliki dapat menghasilkan produk yang
berkualitas. Peluang pasar kami adalah masyarakat parepare dan khususnya mahasiswa Insitut
Agama Islam Negeri Parepare dan teman-teman di sosial media.

2.3 Deskripsi Usaha


Usaha yang hendak dibangun merupakan bisnis pembuatan buket uang berbahan dasar uang
mainan, bahannya yang yang mudah di dapatkan membuat kami mudah memproduksi buket ini.
Brand yang diusung yaitu “Hayura Buket” atau Buket Hayura Pare. Bunga yang akan diproduksi
terdiri dari berbagai jenis, ukuran maupun warna.

2.3.1. Nama Perusahaan


Nama yang diusung untuk usaha buket bunga ini adalah Buket Hayura, Haslinda,
Yunika, dan Rasmini yang mengusung usaha bersama sehingga menggunakan inisial
nama tim Hayura.

2.3.2. Keunggulan Produk


buket hayura yang diproduksi memiliki beberapa keunggulan, diantaranya :

1. Bentuk buket yang ditawarkan unik dan variatif menyerupai aslinya


2. Bisa disimpan dalam waktu yang lama

3
3. Harga terbilang ekonomis dengan kualitas produk yang baik

2.4. Analisis Ekonomi


Untuk analisis ekonomi dari usaha fabric floquet ini, tentu perlu mengetahui kebutuhan awal
produksi seperti bahan dan alat produksi untuk menunjang usaha.

2.4.1. Biaya Variabel


No Peralatan Satuan No Peralatan Satuan
. .

1. 5.

Bekas Bekas

Gunting Selotip

2. 6.

Rp. 5.000,00 Rp.25.000,00


Uang Kertas
Mainan Gabus Bouqute (busa)

3. Double Tip 7.

Bekas Bekas

Tusuk Sate

4. 8.

Bekas Rp.12.000,00

Pita
Kertas Berwarna

Total = Rp. 42.000,00

4
2.4.2. Profit

Biaya Variabel
Harga Jual =
1−Desimal Profit yang Diinginkan
42.000
=
1−40 %
42.000
=
0,6
= 70.000

Dengan biaya variabel Rp.42000 + Laba sebesar 40% dari biaya variabel, maka harga jual
yang didapatkan adalah Rp.70000 untuk tiap buket.

2.4.3. Biaya Tetap

harga jual−hargamodal
Margin =
harga jual

70.000−42.000
=
70.000
= 0,4 atau 40%

5
BAB III
METODE PELAKSANAAN

3.1. Identifikasi Usaha


Kegiatan identifikasi ini dilakukan merupakan kegiatan untuk menginisiasi usaha yang akan
dibuat. Aktivitas survei pasar, survey produk sejenis, survei harga, serta penentuan alat dan
bahan produksi.

3.2. Persiapan Manajemen Usaha


Persiapan manajemen usaha dilakukan untuk membagi tugas di tiap manajemen pada
pelaksanaan program. Penentuan kerja masing- masing bagian seperti bagian desan dan
produksi, bagian pemasaran dan penjualan, bagian administrasi keuangan.

3.3. Desain Awal Produk


Sebelum proses produksi dan pemasaran dilakukan, perlu dibuat katalog produk terlebih dahulu
untuk mempermudah proses pemasaran nantinya. Desain awal ini sebagai bentuk ilustrasi dari
buket bunga yang nantinya akan diproduksi. Membuat rancangan awal dari produk.

3.4. Persiapan Alat dan Bahan


Untuk mendukung aktivitas produksi perlu mempersiapkan alat dan bahan yang nantinya
digunakan. Adapun alat dan bahan untuk membuat Floquet Fabric, seperti yang dicantumkan
pada Tabel 1

3.5. Proses Produksi


Adapun proses produksi buket hayura terdiri dari beberapa langkah pembuatan. Berikut ini
tahapan produksi buket hayura : a. Siapkan alat dan bahan yang diperlukan untuk membuat
buket. b.bentuk uang mainan menjadi seperti kerucut kemudian rekatkan pada tusuk sate yang
telah di siapkan menggunakan double tip. c. Setelah semua uang selesai , selanjutnya tusuk
semua uang yang telah di rekatkan pada tusuk sate pada gabus bouquet, susun sesuai keinginan.
d. Gunting kertas berwarna sesuai ukuran gabus, kemudian bungkus gabus menggunakan kertas
tersebut e. Bungkus menggunakan kertas, atur sesuai keinginan

3.6. Promosi dan Pemasaran


Dalam kegiatan promosi produk digunakan beberapa media promosi, baik yang bersifat online
maupun offline. Secara offline dengan mempromosikan langsung kepada teman-teman . Kami
menyediakan layanan pelanggan melalui akun ig khusus bagian pemasaran yang mana
pelanggan bisa berkomunikasi langsung terkait produk buket hayura . Dan aktivitas penjualan
lebih banyak dilakukan dengan media online, khususnya instagram.

Adapun target sasaran penjualan buket hayura, yaitu : a. Acara kampus seperti wisuda, yudisium,
atau event kampus lainnya. b. Acara ulang tahun dan pernikahan. c. Party planner d. Individual
customer

6
3.7. Evaluasi dan Pelaporan
Tahapan monitoring yaitu memantau perkembangan kegiatan usaha buket hayura baik desain
maupun proses finishing agar program yang dilakukan sesuai dengan jadwal kegiatan. Dalam
tahap evaluasi, yang dilakukan pertama kali yaitu menghitung laba yang diperoleh dari hasil
penjualan untuk mengetahui keuntungan yang diperoleh sesuai harapan atau tidak

7
BAB IV
PENUTUP

Kesimpulan
Demikianlah Laporan ini kami buat sebagai konsep acuan kebijakan dalam
mensukseskan kegiatan usaha tersebut. Dukungan dan Partisipasi dari berbagai pihak sangat
kami harapkan demi terlaksannya dan tercapainya usaha ini. Atas dukungan dan partisipasinya
kami ucapkan terima kasih.

8
LAMPIRAN

Lampiran 1 : Susunan Organisasi Tim dan Pembagian Tugas

Rasmini( membuat dan mencari bahan)


buket hayura

Yunika Awaliah ( membuat dan mencari bahan)


buket hayurat

buket hayurat
Haslinda ( mengelolah sosial media)

9
Lampiran 2 : Proses Pembuatan

[Type a quote from the document or


the summary of an interesting point.
You can position the text box
anywhere in the document. Use the
Drawing Tools tab to change the
formatting of the pull quote text box.]

10
Lampiran 3: Dokumentasi Hasil

11
12

Anda mungkin juga menyukai