Anda di halaman 1dari 6

NOTA KESEPAHAMAN

Memorandum of Understanding (MoU)

Nomor : 489/448/101.6.21.28/2021

Dengan Rahmat Allah Yang Maha Kuasa dan didasari oleh keinginan bersama
Untuk saling menunjang dan dalam melaksanakan tugas-tugas pembangunan
bangsa dan negara, maka yang bertanda tangan di bawah ini :

SMKN TAMBAKBOYO
Dengan

PT. SPECTRUM INDOWIBAWA


sepakat mengadakan kerjasama tentang

PEMBINAAN DAN PENGEMBANGAN SEKOLAH MENENGAH


KEJURUAN BERBASIS KOMPETENSI YANG LINK AND
SUPERMATCH DENGAN INDUSTRI

Nota kesepahaman ini berlaku untuk jangka waktu 4 (empat) Tahun


sejak naskah ini ditandatangani dan dapat diperpanjang
dengan persetujuan kedua belah pihak.

Ditandatangani di Tambakboyo pada tanggal 03 September 2021

Kepala Direktur
SMK Negeri Tambakboyo PT Spectrum Indowibawa

Dra. RATNA AYUMILIA, S.Pd., M.Pd. …………………………….

NB: Ketentuan kerjasama akan diatur dalam dokumen perjanjian kerjasama tersendiri
PERJANJIAN KERJASAMA
TENTANG

PEMBINAAN DAN PENGEMBANGAN SEKOLAH


MENENGAH KEJURUAN BERBASIS KOMPETENSI YANG
LINK AND SUPERMATCH DENGAN INDUSTRI

SMKN TAMBAKBOYO
Alamat : Jl.Sawir No.9 Desa Sawir Kec.Tambakboyo,Kab.Tuban
Telp. 0356 4160 064 Email : smeksata@gmail.com

Dengan :

PT. SPECTRUM INDOWIBAWA


Graha Bumi Surabaya Lt.2,
Jl. Basuki Rahmat 106-128 Surabaya, Indonesia

JANGKA WAKTU 4 (EMPAT) TAHUN


Tahun 2021 - 2024

Page 2 of 6
Pihak 1 Pihak 2
PERJANJIAN KERJA SAMA

TENTANG

PEMBINAAN DAN PENGEMBANGAN SEKOLAH


MENENGAH KEJURUAN BERBASIS KOMPETENSI YANG
LINK AND SUPERMATCH DENGAN INDUSTRI

ANTARA

SMKN TAMBAKBOYO
BIDANG KEAHLIAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI

DENGAN

PT. SPECTRUM INDOWIBAWA

Nomor : 489/448/101.6.21.28/2021
Tanggal : 03 September 2021

Pada hari ini Jumat tanggal Tiga bulan September tahun 2021, yang bertanda tangan di
bawah ini :

Nama : Dra.Ratna Ayumilia,S.Pd.,M.Pd.


Jabatan : Kepala Sekolah
Alamat : Jl.Sawir No.9 Desa Sawir Kec.Tambakboyo

Dalam hal ini bertindak atas nama SMKN TAMBAKBOYO. Selanjutnya disebut
sebagai PIHAK KESATU.

Nama :
Jabatan : Direktur
Alamat : Jl. Basuki Rahmat 106-128 Surabaya, Indonesia

Dalam hal ini bertindak atas nama PT. SPECTRUM INDOWIBAWA Selanjutnya
disebut sebagai PIHAK KEDUA.

Page 3 of 6
Pihak 1 Pihak 2
Selanjutnya PIHAK KESATU dan PIHAK KEDUA secara bersama-sama disebut PARA
PIHAK, sepakat untuk mengadakan Perjanjian Kerja Sama Tentang Pembinaan dan
Pengembangan Sekolah Menengah Kejuruan Berbasis Kompetensi dan Standar Industri,
demi peningkatan kwalitas mutu pembelajaran, peningkatan kwalitas tamatan, serta
peningkatan tingkat keterserapan lulusan dalam IDUKA maupun sebagai wiraswasta,
dengan ketentuan sebagai berikut:

Pasal 1
TUJUAN

Kerja sama ini bertujuan untuk


1. Melaksanakan Pembelajaran dan Penjaminan Mutu SMK Berbasis Kompetensi dan
Standar Industri.
2. Mewujudkan dan mengembangkan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) berbasis
kompetensi yang sesuai dan selaras (link and supermatch) dengan industri, dalam
rangka menghasilkan lulusan yang kompeten sesuai dengan kebutuhan industri.

Pasal 2
RUANG LINGKUP

Ruang lingkup Perjanjian Kerja Sama ini meliputi :


a. Penyelerasan kurikulum (Link and Match) berbasis kompetensi sesuai kebutuhan
industri;
b. Pembelajaran Berbasis Riil (Model pembelajaran berbasis project, dengan materi sesuai
industri baik hard skill maupun soft skill, dengan sarana dan prasarana yang terstandar
dan digunakan di industri)
c. Pengajar dari industri (guru tamu)
d. Magang/ Praktik Kerja lapangan untuk siswa
e. Sertifikasi kompetensi bagi guru, siswa dan lulusan
f. Peningkatan kompetensi guru (pelatihan dan/atau magang)
g. Pengembangan dan pendampingan Teaching Factory
h. Rekruitmen dan Penyaluran Lulusan
i. Penguatan kemitraan melalui program beasiswa dan Donasi/Hibah perangkat jaringan
serta pemanfaatan fasilitas bersama

Page 4 of 6
Pihak 1 Pihak 2
Pasal 3
TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB

(1) Tugas dan tanggung jawab PIHAK KESATU :

a. Melakukan penyelarasan dan / atau penyempurnaan kurikulum pendidikan berbasis


kompetensi yang sesuai dengan kebutuhan industri dunia usaha dan dunia kerja
(IDUKA);
b. Memenuhi kebutuhan fasilitas penunjang pendidikan minimum (workshop dan
laboratorium) untuk keperluan Praktikum di Sekolah dengan mempertimbangkan
masukan dari Pihak kedua;
c. Mengupayakan pemenuhan kebutuhan guru bidang studi kejuruan melalui
pemagangan industri, dan / atau pemberdayaan karyawan purna bakti dari industri;
d. Menyelenggarakan praktik kerja industri bagi siswa dan / atau magang industri bagi
guru dan siswa pada IDUKA sesuai bidang kompetensi yang dimiliki.
e. Menyiapkan Tenaga Kerja Lulusan SMK yang Profesional untuk dilakukan
penyerapan lulusan di IDUKA.
f. Menghadirkan guru tamu ke sekolah untuk melakukan pembelajaran dan
menanggung segala biaya untuk guru tamu.
g. Menghadirkan IDUKA sebagai tutor pelatihan kerja dan menanggung segala biaya
pelaksanaanya.
h. Menanggung segala Pembiayaan diantaranya Pelaksanaan Workshop
Pembelajaran, Guru Tamu, Praktik Kerja Industri, Guru Magang, Siswa Magang,
Pelatihan Kerja, Penyerapan Lulusan, pengadaan sarana, pembuatan/pengelolaan
Teaching factory dan lain-lain yang terkait pada pelaksanaan Pembinaan dan
Pengembangan Sekolah Menengah Kejuruan Berbasis Kompetensi dan Standar
Industri dalam wujud Pengembangan Pembelajaran dan Penjaminan Mutu.

(2) Tugas dan tanggung jawab PIHAK KEDUA :


a. Memfasilitasi kegiatan dan pengembangan SMK Berbasis Kompetensi dan Standar
Industri.
b. Melakukan penyelarasan kurikulum dengan pihak kesatu
c. Memfasilitasi pembelajaran berbasis riil
d. Menyediakan tenaga professional sebagai Guru tamu untuk melakukan
pembelajaran sekolah
e. Memfasilitasi kegiatan magang dan/atau praktik kerja industri bagi siswa SMK
f. Memfasilitasi sertifikasi kompetensi guru, siswa dan lulusan
g. Memfasilitasi pengembangan kompetensi guru (pelatihan / magang)
h. Memfasilitasi penyediaan sarana prasarana praktik kerja industri dan pemagangan
(workshop, laboratorium, training center, teaching factory, Donasi/Hibah);
i. Melakukan Penyerapan Lulusan SMK apabila dibutuhkan oleh IDUKA.
Page 5 of 6
Pihak 1 Pihak 2
Pasal 4
JANGKA WAKTU

1. Perjanjian kerja sama ini berlaku untuk jangka waktu 4 (empat) tahun terhitung sejak
tanggal ditandatangani dan dapat diperpanjang atas kesepakatan PARA PIHAK.
2. Dalam hal salah satu PIHAK ingin mengubah Perjanjian Kerja Sama ini, maka PIHAK
tersebut wajib memberitahukan secara tertulis kepada pihak lain.

Pasal 5
EVALUASI PELAKSANAAN

Evaluasi pelaksanaan Perjanjian Kerja Sama ini dilaksanakan oleh PARA PIHAK baik
sendiri-sendiri maupun bersama-sama sesuai dengan kewenangan masing-masing
berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Pasal 6
PENUTUP

Perjanjian Kerja Sama ini ditandatangani oleh PARA PIHAK dalam dua rangkap asli
bermaterai cukup, masing-masing untuk PIHAK KESATU dan PIHAK KEDUA.

Kepala Direktur
SMK Negeri Tambakboyo PT Spectrum Indowibawa

Dra. RATNA AYUMILIA, S.Pd., M.Pd. …………………………….

Page 6 of 6
Pihak 1 Pihak 2

Anda mungkin juga menyukai