Anda di halaman 1dari 2

1.

Teori Incremental Capital Output Ratio (ICOR)


Menurut (Maglearning.id, 2020), Incremental Capital Output Ratio (ICOR) adalah
suatu besaran yang menunjukkan besarnya tambahan kapital (investasi) baru yang dibutuhkan
untuk menambah satu unit output. Besaran ICOR diperoleh dengan membandingkan besarnya
tambahan kapital dengan tambahan output. Pada dasarnya teori tentang ICOR dilandasi oleh
dua konsep Rasio Modal-Output yaitu:
a. Rasio Modal-Output atau Capital Output Ratio (COR) atau yang sering disebut sebagai
Average Capital Output Ratio (ACOR), yaitu perbandingan antara kapital yang
digunakan dengan output yang dihasilkan pada suatu periode tertentu. COR atau ACOR
ini bersifat statis karena hanya menunjukkan besaran yang menggambarkan
perbandingan modal dan output.
ICOR = ΔK / ΔY
ΔK = perubahan kapital ΔY = perubahan output
b. Ratio Modal-Output Marginal atau Incremental Capital Output Ratio (ICOR) yaitu suatu
besaran yang menunjukkan besarnya tambahan kapital (investasi) baru yang dibutuhkan
untuk menaikkan /menambah satu unit output baik secara fisik maupun secara nilai
(uang).
ICOR = I / ΔY
I = Investasi ΔY = perubahan output
Menurut Kominfo (Yogyakarta, 2016), Incremental Capital Output Ratio (ICOR)
adalah suatu besaran yang menunjukkan besarnya tambahan kapital (investasi) baru yang
dibutuhkan untuk menaikkan/menambah satu unit output. Besaran ICOR diperoleh dengan
membandingkan besarnya tambahan kapital dengan tambahan output. Karena unit kapital
bentuknya berbeda-beda dan beraneka ragam sementara unit output relatif tidak berbeda,
maka untuk memudahkan penghitungan keduanya dinilai dalam bentuk uang (nominal).
Incremental Capital Output Ratio (ICOR) atau Rasio antara tambahan output dan
modal merupakan indicator yang diperlukan dalam perencanaan pembangunan ekonomi
supaya target dapat ditentukan secara realistis. Daerah yang memiliki angka ICOR tidak
menemui kesulitan dalam menentukan besar investasi yang dibutuhkan untuk mengejar target.
Semakin kecil nilai ICOR maka semakin besar produktivitas dan efisiensi dari investasi yang
ditanamkan. Perencana ekonomi dapat memperkirakan berapa kebutuhan investasi yang
diperlukan untuk mencapai tingkat pertumbuhan ekonomi tertentu dengan menghitung nilai
ICOR (Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, 2012).
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah. (2012). Incremental Capital Output Ratio ( ICOR ) dan
Incremental Labour Output Ratio ( ILOR ) ii.

Maglearning.id. (2020). Pengertian serta cara menghitung COR dan ICOR. 12 Desember.
https://maglearning.id/2020/12/12/pengertian-serta-cara-menghitung-cor-dan-icor/

Yogyakarta, K. (2016). Icor sektoral.

Anda mungkin juga menyukai