Anda di halaman 1dari 4

KRISNA OLEH-OLEH BALI(CSR)

OLEH :
MARTINUS SASI/1832122198
I MADE EKA PUTRA/1832122219
I DEWA WISNU PANGESTU WIBAWA/1832122250
EKONOMI/MANAJEMEN
KEL.6

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS


UNIVERSITAS WARMADEWA
DENPASAR
2021
Program-program CSR yang ada di krisna oleh-oleh Bali ada 3 antara lain;

1.Penanaman mangrove.

Penanaman pohon mangrove oleh Ajik krisna beserta jajarannya di belakang bundaran
bandara ngurah rai Bali.

Tujuan dari penanaman pohon mangrove ini semata-mata untuk;

Pertama, upaya menumbuhkan kesadaran sekaligus membudayakan gemar menanam dan


memelihara pohon sebagai sikap hidup dan budaya bangsa, khususnya pada ekosistem
mangrove dan hutan pantai.

Kedua, upaya penanggulangan degradasi lahan dan kerusakan lingkungan pada ekosistem
mangrove dan hutan pantai guna pencegahan bahaya intrusi air laut, gelombang abrasi,
adaptasi-mitigasi tsunami, meningkatkan serapan karbon, meningkatkan estetika kawasan
mangrove hutan pantai, dan meningkatkan perekonomian masyarakat melalui ekowisata
mangrove hutan pantai.

Ketiga, upaya meningkatkan produktivitas lahan pada ekosistem mangrove hutan pantai
sekaligus menjaga kelestarian lingkungan.

Keempat, upaya ini merupakan program tahunan yang dilakukan oleh krisna oleh-oleh guna
mengedukasi karyawan dan masyarakat sekitar akan cinta lingkungan hijau nan asri.
Kelima, upaya untuk senantiasa menyisihkan sebagian keuntungan yang ditangguk
perusahaannya untuk dikembalikan kepada masyarakat dan bentuk corporate social
responsibility (CSR).
Sebagai buah dari kepedulian tersebut, belum lama ini Gusti Ngurah Anom diberikan
penghargaan Tri Hita Karana Nugraha oleh Bali Travel News yang merupakan salah satu
media dari Kelompok Media Bali Post (KMB). Sebelumnya, Krisna Oleh-oleh Khas Bali
juga meraih penghargaan CSR dari Pemkot Denpasar yang merupakan bukti bahwa
perusahaan ini benar-benar terlibat aktif dalam kegiatan sosial.

2. Pembagian tong sampah

Krisna oleh-oleh bali ikut berpartisipasi dalam gerakan Indonesia bersih dalam rangka HUT
Bayangkara ke 67.

Tujuan dari pembagian tong sampah antara lain;

1. Menberikan ruang khusus bagi orang-yang ingin membuang sampah baik sampah
organik maupun non organik disetiap tempat umum misalnya pantai, pura, tempat
rekreasi dan sekolah.
2. Dengan adanya tong sampah kelihatan lebih bersih dan tertata rapi karena sampah-
sampah tidak berserakan lagi.
3. Mengajak masyarakat untuk hidup bersih/bersih merupakan cerminan dari pribadi
seseorang.
3.Beramal

Beramal disalah satu panti jompo di Denpasar.

Bertujuan untuk;

1. Membantu meringankan beban hidup para penghuni panti jompo.


2. Untuk mensyukuri apa yang sudah diraih oleh krisna oleh-oleh Bali.
3. Untuk menyalurkan sesuai misi perusahaan yakni memberikan kontribusi perusahaan
terhadap pembangunan yang berkelanjutan.

TERIMA KASIH.

Anda mungkin juga menyukai