Anda di halaman 1dari 3

Inilah 14 Buku Negosiasi Terbaik Di Dunia

Jika Anda berniat untuk menguasai Seni Negosiasi, berikut ini adalah 14 Buku
Negosiasi Terbaik Di Dunia

1. Woman Don�t Ask : Women and The Gender Divide Karya Babcock, Linda and Sarah
Laschever
Penerbit : Princeton University Press, 2003

Isi Buku : Babcock dan Laschever memperlihatkan mengapa wanita tidak meminta apa
yang layak diperoleh ketika bernegosiasi. Buku ini Menunjukkan pada wanita cara
untuk meminta dan mengapa mereka harus melakukannya. Buku ini sangat penting untuk
Pria maupun wanita

Beli buku diatas English Version Klik DISINI

2. You Can Negotiate Anything Karya Herb Cohen

Panduan praktis tentang negosiasi yang dibumbui dengan anekdot. Cohen menguasai
cara bernegosiasi, menerapkannya, dan menunjukkannya pada Anda. Buku ini berfokus
pada strategi, taktik, dan cara bernegosiasi.

Miliki Buku diatas Edisi Bahasa Inggris KLIK DISINI

3. Getting To Yes Karya Roger Fisher dan William Ury

Pengantar yang luar biasa menuju pemecahan masalah secara bersama-sama. Prinsip-
prinsip panduan Fisher dan Ury ini � berfokus pada kepentingan alih-alih posisi,
mengembangkan BATNA, menciptakan berbagai opsi (pilihan) demi keuntungan bersama �
perlu dipelajari oleh semua intstruktur negosiasi. Buku yang sangat penting untuk
dimiliki dan mudah dibaca

Dapatkan Buku diatas Edisi Bahasa Inggris KLIK DISINI

4. Getting Together Karya Roger Fisher dan Scott Brown

Buku ini merupakan sekuel dari buku �Getting to Yes�, Getting Together ini
menunjukkan cara membangun relasi jangka panjang yang efektif. Penuh dengan
pemikiran umum yang, sayangnya, tidak begitu umum.

Dapatkan Buku diatas Edisi Bahasa Inggris, KLIK DISINI

5. Everything is Negotiable karya Gavin Kennedy

Buku ini berisi penjelasan praktis tentang berbagai masalah yang dihadapi oleh
negosiator dan cara mengatasinya. Dalam buku ini juga disertakan banyak contoh yang
diambil dari dunia bisnis Internasional. Segala sesuatu tentang negosiasi yang
Garvin Kennedy tulis sangat perlu dibaca.

Miliki buku diatas KLIK DISINI

6. Pocket Negotiator Karya Gavin Kennedy

Dikemas seperti kamus, setiap negosiatior serius harus memiliki dan membaca buku
ini sebagai panduan yang sangat berharga.

Dapatkan Buku diatas Edisi Bahasa Inggris KLIK DISINI

7. The Shadow Negotiation : How Women Can Master the Hidden Agenda That Determines
Bargaining Success Karya Deborah M Kolb dan Judith William
Buku ini memperlihatkan pada wanita cara berpikir yang baru mengenai proses
negosiasi dan memanfaatkan kekuatan mereka. Buku yang berharga ini wajib dibaca.

Dapatkan Buku diatas Edisi Bahasa Inggris KLIK DISINI

8. The Manager as Negotiator : Bargaining for Co-operation and Competitive Gain


Karya David Lax dan James K Sebenius

Panduan Pasti tentang cara para manajer bernegosiasi. Digunakan sebagai buku teks
sekolah bisnis, buku ini layak dibaca dua sampai 3 kali.

Dapatkan Buku diatas Edisi Bahasa Inggris KLIK DISINI

9. Deal Power : 6 Foolproof Steps to Making Deals of Any Size Karya Marc Deiner

Buku panduan praktis ini ditulis oleh seorang pengacara bisnis dan hiburan yang
cerdas. Mudah dipahami dan penuh dengan kutipan atau quote yang berguna.

Dapatkan Buku diatas Edisi Bahasa Inggris KLIK DISINI

10. Beyond Winning : Negotiating to Create Value in Deals and Disputes Karya Robert
H Mnookin, Scott R Peppet and Andrew Tulumeillo

Buku Negosiasi Terbaik khusus bagi pengacara. Walaupun begitu, semua negosiator
harus membaca buku dahsyat ini

Dapatkan Buku diatas Edisi Bahasa Inggris KLIK DISINI

11. Negotiation Analysis : The Science and Art Of Collaborative Decision Making
Karya Howard Raiffa with John Richardson

Jika Anda ingin mengetahui riset dan pemikiran analisis yang mendasari berbagai
negosiasi baru-baru ini, bacalah buku ini. Howard Raiffa adalah penulis beberapa
buku klasik tentang negosiasi

BACA dan Miliki Buku diatas Edisi Bahasa Inggris KLIK DISINI

12. Bargaining For Advantage : Negotiation Strategies for Reasonable People Karya G
Richard Shell

Penulis buku ini, G Richard Shell adalah direktur Wharthon Negotiation Workshop.
Kerangka pikiran dan saran Shell sangat praktis, mudah dimengerti dan enak dibaca.

BACA dan Miliki Buku diatas Edisi Bahasa Inggris KLIK DISINI

13. When Talking Makes Things Worse! Resolving Problems When Communication Fails
Karya Dr David Stiebel

Salah satu dari segelintir buku tentang negosiasi praktis yang akan menunjukkan
pada Anda apa yang harus dilakukan, bilamana sekedar pemahaman saja tidak cukup.
Model komunikasi strategis empat langkah ala Stiebel berasal dari pengalamannya
sebagai penasehat negosiasi bagi para pemimpin perusahaan dan pemerintahan.

BACA dan Miliki Buku diatas Edisi Bahasa Inggris KLIK DISINI

14. Getting Past NO : Negotiating With Difficult People Karya William Ury

William Ury adalah penulis buku terlaris yang terjual jutaan eksemplar, Getting
YES. William Ury Menunjukkan cara untuk mendapatkan jawaban YA ketika lawan berkata
tidak. Strategi 5 Langkah Ury benar-benar berguna dan mudah diterapkan.

BACA dan Miliki Buku diatas Edisi Bahasa Inggris KLIK DISINI

Semoga Bermanfaat

www.BukuLapaX.com

Anda mungkin juga menyukai