Anda di halaman 1dari 1

ABSTRAK

Lumpia Spring roll merupakan makanan yang digemari masyarakat, merupakan salah satu sajian
daribentuk pengaruh dari budaya kuliner nusantara dengan budaya asing yaitu lumpia. Di Indonesia,
spring roll lebih akrab disebut sebagai lumpia. Panganan ini populer sebagai oleh-oleh khas kota
Semarang.Lumpia goreng atau lumpia basah khas semarang memiliki isian rebung dan tambahan udang
atau telur, dinikmati bersama saus bawang putih, acar timun dan tunas daun bawang.Sedangkan tren
lumpia basah dari bandung merupakan sajian lumpia yang dibuat dadakan tanpa digulung, dengan isian
berupa telur, tauge, dan bengkuang, yang bisa ditambah juga dengan mie instan atau kwetiau goreng
yang dimasak ketika ada yang memesannya.

Semakin ketatnya persaingan dalam usaha kuliner membuat pelaku bisnis sekarang ini harus pintar
membuat terobosan dan inovasi baru agar tetap berjalan dalam berbisnis kuliner. Salah satu usaha yang
memiliki potensi dan menjanjikan adalah usaha lumpia spring roll. Kami memilih produk Lumpia spring
roll ini karena merupakan makanan sehat dan bergizi dengan variasi baru dari kulit lumpia beras
dengan makanan sushi yang berisikan sayuran yang menyehatkan dengan pilihan menu yang diminati
pelanggan. Produk ini juga merupakan inovasi baru yang berpotensi untuk ditawarkan pada masyarakat
dan akan bersaing di bidang kuliner. Peluang bisnis lumpia spring roll sangat menjanjikan karena budaya
konsumsi dan kebiasaan makan atau mencicipi makanan hampir digemari oleh setiap orang, baik itu dari
kalangan anak kecil sampai orang dewasa. Dari hasil pengamatan di daerah tempat tinggal karni,
temyata belum ada yang berada dalam bidang di dalam usaha bisnis kuliner Lumpia Spring roll ini. Selain
itu, lokasi di mana kami tinggal saat ini sangat dekat dengan keramaian, sehingga memungkinkan sekali
usaha bisnis Lumpia Spring roll ini akan berkembang dengan baik apabila dijalankan.

Anda mungkin juga menyukai