Anda di halaman 1dari 1

Skenario :

Kami merupakan sebuah perusahan dengan nama “BAKSO KULO NIKI” yang
bergerak pada kuliner nusantara. Kami menjual berbagai macam olahan bakso,
mulai dari bakso sapi, bakso keju, hingga bakso ranjau. Kami sudah bergerak di
bidang kuliner selama 1 tahun. Untuk meningkatkan target pasar, kami mengikuti
kegiatan festival kuliner nusantara. Agar mempermudah kami melakukan
pemasaran, kami membutuhkan sebuah desain brosur untuk dibagikan kepada
para tamu undangan festival beserta masyarakat umum. Untuk meningkatkan
minat para tamu dan masyarakat kami menginginkan desain brosur yang menarik
dengan pemilihan karakter desain dan warna yang senada seperti warna pada
logo kami. Berikut adalah logo yang kami miliki.

Untuk pemilihan warna, hindari penggunaan warna biru dan merah yang dominan
karena warna tersebut merupakan warna kompetitor perusahaan kami. Selain itu
pada brosur juga disertakan varian bakso yang kami jual agar para tamu dan
masyarakat bisa mengetahui jenis bakso apa saja yang kami jual. Kami juga
menginginkan logo kami tertera pada brosur agar menjadi daya tarik utama pada
brosur tersebut. Untuk menghemat biaya pengeluaran kami menginginkan satu
lembar kertas A4 bisa digunakan menjadi dua brosur. Kami harapkan agar desain
brosur ini bisa segera direalisasikan mengingat pelaksanaan festival yang akan
dilaksanakan kurang dari dua belas hari lagi. Berikut kami lampirkan file logo
dan beberapa foto perusahaan kami yang mungkin bisa digunakan sebagai bahan
tambahan brosur.

Anda mungkin juga menyukai