Anda di halaman 1dari 7

Nama : Nydia Almira (Tingkat 1)

Kelas : 1B (Kebidanan Karawang)

Dosen : Dr. (Cand). R. Andriadi Achmad, SS., M.IP

Resume Film Soekarno

Anak lelaki yang terlahir dengan nama Kusno. Anak lelaki itu sering sakit-sakitan.
Sang ayah sampai tidur dibawah ranjang anak lelakinya itu, supaya penyakit anaknya
pindah ke tubuh sang ayah. Sang ayah mengganti namanya menjadi Soekarno, dengan
harapan Soekarno bisa tumbuh menjadi ksatria yang gagah dalam tokoh pewayangan.

Masa kecil Soekarno yang menjalin cinta monyet dengan seorang gadis Belanda
bernama Mien Hessel. Tetapi, disinilah rasa semangatnya tumbuh ketika diusir oleh ayah
Mien karena dianggap tidak sederajat dengannya. Ketika Soekarno mengikuti rapat sarekat
islam, Soekarno semakin tertarik pada kebangsaan. Soekarno pun mulai belajar berpidato
sendiri di kamarnya.

Soekarno tumbuh menjadi seorang yang gagah berani, dan mempunyai semangat
besar untuk negaranya, keberanian Soekarno dalam memperjuangkan Kemerdekaan
Indonesia. Harapan sang ayah terpenuhi ketika Soekarno berumur 24 tahun, Soekarno
mulai aktif di politik. Soekarno berhasil mengguncang podium, dengan berteriak “Kita
harus merdeka sekarang”. Akibat dari tindakan Soekarno tersebut, Soekarno dipenjara dan
dituduh sebagai penghasut dan pemberontak. Soekarno menjalankan hukuman penjara 4
tahun, 2 tahun kemudian dibebaskan. Tetapi, keberanian Soekarno untuk Kemerdekaan
Indonesia tidak pernah membuat mundur keberanian itu. Sampai dibuang ke Ende,bersama
istri dan ketiga anak angkatnya. Soekarno dipindahkan ke Bengkulu karena malaria.

Di Bengkulu Soekarno istirahat sebentar dari politik, Soekarno tetap semangat


menghadapi nasibnya karena mendapatkan kekuatan dari sang istri Inggit Ganarsih yang
setia menemani Soekarno dalam keadaan apapun. Soekarno menjadi guru relawan di
sekolah Muhammadiyah. Disinilah Soekarno mulai menyukai salah satu muridnya yang
bernama Fatmawati. Rumah tangganya sedikit berantakan karena Soekarno mulai
menyukai pada gadis Bengkulu. Padahal Soekarno masih menjadi suami Inggit Ganarsih.
Melihat itu Inggit harus rela melihat sang suami jatuh cinta pada gadis Bengkulu.

Disaat rumah tangganya masih berantakan, terutama Inggit belum memberikan anak.
Jepang datang memulai peperangan Asia Timur Raya, Kaisar Hirohito mengumumkan
perang pangkalan Amerika Pearl Harbour di Hawai dihancurkan. Perang dunia II
memuncak di Asia Pasific. Setelah menduduki Cina, Filipina, dan Singapura, armada
Jepang melumat kapal perang Belanda di laut jawa. Pasukan Jepang berhasil masuk ke
wilayah Indonesia.

Soekarno beserta keluarganya dibawa ke Jakarta pada tanggal 9 Juni 1942 dengan
kapal bargas. Kedatangan Soekarno disambut oleh Anwar Cokroaminoto, Soendoro,
Asmara Hadi, Ratna Djoeami, dan Mohammad Hatta. Sejak Jepang masuk Jakarta pada
tanggal 5 Maret 1942 mereka melancarkan propaganda 3A (Nippon Cahaya Asia,
Pelindung Asia, dan Pemimpin Asia). Kehadiran Jepang menjadikan 2 arus pergerakan
pemuda yang sama kuat. Satu pihak mendukung, tetapi pihak lain menentang.
Mohammad Hatta dan Sjahrir merupakan rival politik bagi Soekarno, mereka
mengingatkan Soekarno, bahwa Jepang sama dengan Belanda. Tetapi Soekarno
mempunyai keyakinan, kita itu cerdik, dapat memanfaatkan Jepang untuk kemerdekaan.
Mohammad Hatta terpengaruhi, tetapi Sjahrir tidak terpengaruhi atas keyakinan Soekarno
itu. Bekerjasama dengan Jepang sama saja menjadikan Indonesia menjadi bagian musuh.
Para pemuda pengikut Sjahrir mengejek Soekarno dan Mohammad Hatta sebagai orang
yang bekerja sama dengan musuh, menjual bangsanya sendiri.

Berbeda dengan Belanda, Jepang baik kepada Soekarno. Jepang membawa Soekarno
kembali ke Jawa. Tujuan Jepang memanfaatkan Soekarno untuk menarik hati rakyat supaya
mendukung progam 3A. Soekarno sempat diizinkan membentuk PETA (pembela tanah air)
dan PUTERA (pusat tenaga rakyat) dan mengbiarkan bendera merah putih dan
menyanyikan lagu Indonesia Raya. Tetapi, Soekarno sedih karena Jepang malah
menggunakan untuk mencari tenaga kerja paksa.

Soekarno merasa bisa memanfaatkan waktu ini untuk memberikan kemerdekaan


kepada Indonesia. Sjahrir menolak, ada Mohammad Hatta yang bijak dan menjadi
penengah. Akhirnya disepakati, Soekarno dan Mohammad Hatta mencari peluang,
sedangkan Sjahrir memimpin kelompok para pemuda. Ditengah situasi ini, Soekarno
mengalami masalah rumah tangga. Soekarno ingin menikahi Fatmawati tetapi tidak mau
menceraikan Inggit. Tetapi Inggit tidak mau dimadu. Akhirnya, Inggit mengalah dan
meminta diceraikan. Soekarno pun tidak lama menikahi Fatmawati dan tidak lama
kemudian Fatmawati hamil. Tidak lama kemudian Soekarno sangat senang dengan lahirnya
putra pertamanya, diberi nama Guntur Soekarnoputra.

Tanpa diduga, Amerika Serikat yang marah pada kekalahannya di Pearl Harbour
menggunakan jalan pintas yang kejam untuk mengakhiri perang. Menjatuhkan bom atom
dan Jepang menyerah kalah. Siaran radio luar negeri yang dilarang berhasil didengarkan
oleh beberapa tokoh, terutama Sjahrir. Sjahrir membujuk Soekarno dan Mohammad Hatta
supaya mengabaikan janji kemerdekaan dari Jepang. Saat Soekarno, Mohammad Hatta,
Sjahrir dan beberapa tokoh yan lain masih mempertimbangkan beberapa hal. Mereka
menculik Soekarno, Mohammad Hatta, dan Fatmawati ke Rengasdengklok. Sjahrir kaget
dan marah mendengar itu. Sjahrir pun mendesak para pemuda untuk mengembalikannya ke
Jakarta.

Sesampai di Jakarta, Laksamana Tadashi Maeda meminjamkan rumahnya sebagai


tempat merumuskan naskah proklamasi. Bahkan tokoh-tokoh pergerakan sudah
dikumpulkan sebelumnya dan menyambut Soekarno dan Mohammad Hatta saat tiba
dirumah Maeda. Akhirnya diputuskan 3 orang untuk menyusun naskah proklamasi, yaitu
Soekarno, Mohammad Hatta, dan Soebardjo. Ketika naskah itu selesai ditulis tangan,
Sayuti Melik ditugaskan untuk mengetiknya. Suasana menjai tegang takut tantara jepang
akan ikut campur. Tetapi karena jaminan Maeda semua lancer dan aman.

Keesokan harinya Soekarno yang kelelahan dan demam diperiksa oleh dokter. Saat
Bodancho PETA Latief Hendraningrat melapor semua sudah siap, Soekarno menolak
membacakan proklamasi tanpa kehadiran Mohammad Hatta. Akhirnya Mohammad Hatta
datang, acara pun dimulai dari sambutan singkat dari Soekarno yang dilanjutkan
pembacaan naskah proklamasi dan pengibaran bendera merah putih yang dijahit oleh
Fatmawati. Soekarno akan dikenang sebagai Bapak Bangsa yang telah membawa Indonesia
mencapai kemerdekaannya.

Anda mungkin juga menyukai