Anda di halaman 1dari 4

PROPOSAL

PEMBANGUNAN RUANG KELAS BARU,


RUANG PERLENGKAPAN LAINNYA
(GUDANG) DAN PERBAIKAN MUSHOLLA
SMPN 4 PARINGIN

TAHUN ANGGARAN 2022


PEMERINTAH KABUPATEN BALANGAN
DINAS PENDIDIKAN
SMP NEGERI 4 PARINGIN
Jl. A. Yani, Kompleks Pendidikan Terpadu, Desa Harapan Baru Kec. Paringin Selatan Kab.
Balangan

Paringin, 19 Maret 2021

Nomor : ………………………….
Lamp. : 1 (satu) berkas
Hal : Permohonan Bantuan Ruang Kelas Baru, Ruang Perlengkapan (Gudang) dan
Perbaikan Musholla

Kepada Yth,
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Balangan
Di tempat

Pendidikan adalah suatu hal yang perlu mendapat perhatian seluruh komponen masyarakat, dan
tidak hanya menjadi tanggung jawab sepenuhnya pemerintah. Kerjasma pemerataan pendidikan
bagi rakyat antara pemerintah dan swasta sangat penting, untuk itu SMPN 4 Paringin berupaya
untuk ikut serta menjadi bagian dalam mewujudkan hal tersebut.

Sesuai dengan visi kami yaitu menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas dan terjangkau
tidak mudah, untuk itu kami mengajukan permohonan bantuan pembangunan 1 (satu) ruang kelas
baru, 1 ruang perlengkapan (gudang) dan perbaikan musholla sebagaimana tertuang dalam
pengajuan proposal ini.

Sebagai bahan pertimbangan, kami sertakan data-data pendukung lainnya yaitu :


1. Gambar Rencana Bangunan
2. Data Pendukung Lainnya

Demikianlah permohonan kami, atas perhatian dan pertimbangan dari Bapak kami ucapkan
terimakasih.

Kepala Sekolah, Tim Perencanaan Sekolah

H. Alpan Nasuki, S.Pd. M.Pd Setyawan Pamungkas, S.Pd. Kor


NIP. 19630215 198403 1 009 NIP. 19860920 201402 1 002
PROPOSAL

1. Nama Usulan Kegiatan

Pengadaan Ruang Kelas Baru (RKB) ( 1 unit )


Pengadaan Ruang Perlengkapan Lainnya (Gudang) ( 1 unit )
Perbaikan Musholla

2. Nama Sekolah : SMPN 4 Paringin


Alamat : Jl. Bhayangkara, Ds. Gampa, Paringin Selatan, Balangan

3. Tujuan

a. Untuk menampung masyarakat yang menginginkan sekolah yang mampu melayani


peserta didik dengan sebaik-baiknya
b. Untuk dapat menampung peralatan olahraga, seni dan sebagai ruang untuk
penyimpanan sementara
c. Untuk melengkapi kekurangan kelas dan dan fasilitas belajar khususnya ruang gudang
sekolah.
d. Untuk mengakomodasi tempat ibadah yang tenang dan nyaman bagi siswa di SMPN 4
Paringin

4. Keadaan Sekolah

Lokasi SMPN 4 Paringin terletak di JL. Bhayangkara dimana SMPN 4 Paringin ini
bersebelahan dengan TK, SD dan SMA sehingga menjadi salah satu kompleks pendidikan
di Kabupaten Balangan. Sebagian penduduknya dengan tingkat ekonomi menengah
kebawah yang bermata pencaharian sebagai petani karet dan pegawai.

SMPN 4 Paringin hadir ditengah-tengah masyarakat sesuai dengan kebutuhan masyarakat


akan sarana pendidikan yang berkualitas dan terjangkau. Demi tuntasnya program wajib
belajar dari Pemerintah. Untuk memenuhi keinginan bersama, bantuan pemerintah masih
sangat kami butuhkan.

Dengan lokasi SMPN 4 Paringin yang sangat strategis da melihat animo masyarakat yang
ingin masuk sebagai peserta didik di SMPN 4 Paringin, maka SMPN 4 Paringin sangat
membutuhkan lokal baru baik untuk ruang kelas dan untuk perlengkapan penunjang
lainnya seperti ruang Gudang sekolah serta perbaikan Musholla sekolah yang daya
tampungnya sudah kurang memadai untuk kegiatan beribadah.

5. Uraian Singkat tentang tujuan yang ingin dicapai pada :

Pengadaan Ruang Kelas Baru, Penyediaan ruang perlengkapan lainnya


(Gudang Sekolah) dan Perbaikan Musholla

i. Tujuan Program
- Tersedianya ruang kelas yang sesuai dengan rombongan belajar yang ada di
SMPN 4 Paringin untuk mengakomodir peserta didik yang ingin masuk ke
SMPN 4 Paringin.
- Tersedianya ruang gudang sekolah yang dapat menjadi tempat penyimpanan
alat olahraga, seni dan sebagai tempat penyimpanan sementara.
- Tersedianya Musholla yang memadai sebagai tempat beribadah di SMPN 4
Paringin
ii. Indikator Keberhasilan
 Jumlah rombongan belajar sesuai dengan jumlah ruang kelas yang tersedia
 Siswa dapat melaksanakan proses belajar mengajar dengan ruang kelas yang
memadai dan representative.
 Alat-alat pembelajaran bisa tersimpan dan tersusun dengan rapi.
 Siswa-siswi dapat beribadah dengan tenang dan nyaman.

Demikian proposal ini kami ajukan atas perhatian dan bantuannya kami ucapkan terimakasih.

Kepala Sekolah, Tim Perencanaan Sekolah

H. Alpan Nasuki, S.Pd. M.Pd Setyawan Pamungkas, S.Pd. Kor


NIP. 19630215 198403 1 009 NIP. 19860920 201402 1 002

Anda mungkin juga menyukai