Anda di halaman 1dari 2

Local Heroes

Apa itu Program Local Heroes?

Program Local Heroes adalah konten publikasi terhadap tokoh lokal yang secara tulus tergerak untuk
melakukan inisiatif pemberdayaan kepada masyarakat desa setempat demi peningkatan kesejahteraan
dan peningkatan taraf ekonomi dengan memanfaatkan secara lebih optimal potensial yang ada di
wilayah ia berada.

Di mana kita bisa temukan Local Heroes?

Local Heroes dapat berasal dari :


• Klaster Usaha : Kelompok Tani dalam arti luas (kelompok nelayan, kelompok peternak, dll), Kelompok
Pengrajin, Kelompok Usaha Perhutanan Sosial (KUPS), dan Kelompok Usaha Produktif lainnya.
• Anggota Rumah BUMN BRI (dahulu: Rumah Kreatif BUMN / RKB)
• Pengurus Desa, misal: Kepala Desa, Sekretaris Desa, pejabat desa lainnya.
• Pengurus Badan Usaha Milik BUMDes (BUMDes) dan/atau BUMDes Bersama (BUMDesMa), misal
Direktur BUMDes/BUMDesMa, Manajer/Kepala Unit Usaha BUMDes/BUMDesMa, dan pengurus
lainnya.
• Kelompok Usaha Bersama (KUBE) binaan Dinas Sosial Pemerintah Kabupaten/Kota
• Komunitas / Kelompok selain poin-poin di atas selama tetap memenuhi kriteria Local Heroes BRI

Apa Kriteria Local Heroes BRI?

1. Sudah menjadi Nasabah Bank BRI (baik Simpanan dan/atau Pinjaman)


2. Tidak termasuk daftar hitam nasional (DHN)
3. Bebas dari kepentingan politik,
4. Memiliki inisiatif murni (tulus) dalam pemberdayaan untuk meningkatkan taraf ekonomi dan kese
jahteraan masyarakat sekitar, minimal anggota kelompoknya.
5. Memiliki nilai perjuangan / pengorbanan yang mampu menjadi inspirasi bagi masyarakat sekitar.
Contoh kisah Local Heroes:

• Seorang Local Hero memilih untuk memberdayakan kaum marginal (misal: Difabel, eks-narapi
dana) dengan memberikan pelatihan budidaya hortikultura (sayur atau buah) untuk mengurangi
pengangguran di desanya dan membuktikan bahwa kaum marginal tetap bisa berdaya dan
meningkatkan taraf hidup dan ekonomi desa tersebut.
• Local Hero memberdayakan ibu-ibu (istri) nelayan untuk menganyam dan membuat produk
kerajinan (craft) sehingga mereka mendapatkan penghasilan dari hasil penjualan kerajinan
tersebut.
Contoh alur identifikasi Local Heroes :

Mengapa kita membutuhkan Local Heroes?


Program Local Heroes memiliki tujuan :
• Mendapatkan tokoh pemberdayaan masyarakat lokal yang dapat berkolaborasi dengan Mantri BRI
dalam rangka pengembangan bisnis BRI
• Menyebarluaskan informasi pemberdayaan masyarakat yang dilakukan oleh BRI (infulencer)
• Bentuk penghargaan yang akan menampilkan individu / kelompok yang berkepedulian sosial, meng
gerakan perubahan, dan berperan inovatif memotivasi orang di sekitar nya untuk maju

Kapan kita mulai mengidentifikasi Local Heroes?


Sesegera mungkin pada saat pemberdayaan dari local heroes dirasakan dampak social dan ekonomin-
ya oleh masyarakat desa setempat minimal oleh seluruh anggota kelompoknya.

Ruang Lingkup dan Sektor Usaha Local Heroes


Ruang lingkup dan sektor usaha produktif yg digeluti Local Heroes antara lain:
1. Sektor Pertanian dalam arti luas: Petani, Nelayan, Pekebun, Peternak, Pebudidaya Sayur/Buah, dsb
2. Jasa dan pariwisata
3. Kerajinan dan kesenian (craft)
4. Fashion

Dapat pula diusulkan,

5. Pemberdayaan di bidang sosial dan lingkungan yang tetap memilki implikasi financial yang
berdampak positif bagi ekonomi lokal desa atau di wilayah local heroes berada. Misal: local Heroes
memberdayakan warga desa dalam pengelolaan Bank Sampah.
Bila ada usulan local heroes dari Unit Kerja di luar lingkup atau sector di atas diperkenankan untuk
diusulkan secara case by case, mohon KC dapat menghubungi PIC Kanwil (Bagian Mikro dan Bagian KKI
- Sub Bagian Social Entrepreneurship dan Sub Bagian Inkubasi) dan Kanwil dapat pula menghubungi
PIC Divisi Social Entrepreneurship & Incubation. Sdri Sekar Kinanti (HP: +62 856 4101 3532 )dan Sdr
Angga Zailani (HP: +62 812 2242 1717 ).

Anda mungkin juga menyukai