Anda di halaman 1dari 2

prespektif pendidikan SD

no 3.

Pembelajaran kontekstual pada bilangan pecahan.

Pecahan itu bagian dari keseluruhan.

Pembahasan

Prolog untuk mengenalkan bilangan pecahan. Teman-teman tahu tidak? Indonesia itu negara tropis
yang punya hasil alam yang melimpah. Salah satunya buah-buahan. Tanahnya subur dengan iklim yang
mendukung sehingga aneka buah-buahan selalu hadir sepanjang tahun. Buah-buahan musiman yang
ada di Indonesia itu sebagian besar merupakan jenis buah-buahan tropis. Misalnya jeruk dan apel. Nah,
Kakak mau tanya. Kakak punya sebuah jeruk yang mau dibagikan kepada dua teman. Berapa bagian yang
harus diberikan pada setiap teman supaya mereka mendapatkan bagian yang sama?

Pecahan itu bagian dari keseluruhan

Concrete

Sebuah jeruk utuh dipotong menjadi dua bagian yang sama. Nilai setiap potong jeruk itu setengah.
Pecahan setengah artinya satu dari dua bagian yang sama. Setengah juga bisa dibaca satu per dua.

Pictorial

Sebuah persegi, segitiga, atau lingkaran dibagi menjadi dua bagian yang sama. Nilai setiap potong
persegi, segitiga, atau lingkaran itu setengah. Pecahan setengah artinya satu dari dua bagian yang sama.
Setengah juga bisa dibaca satu per dua.

Abstract Pecahan setengah bisa ditulis .

no 4.

 Analisis Kebutuhan ; analisis yang dilakukan guru untuk membantu mereka dalam
mengidentifikasi kebutuhan dan mempermudah mereka dalam menentukan skala prioritas
pemecahannya.
 Menentukan Tujuan Penilaian ; Tujuan penilaian tersebut harus dirumuskan secara jelas dan
tegas, karena berperan penting dalam menentukan arah, ruang lingkup materi ajar, model
pembelajaran yang akan digunakan, serta karakter alat penilaian.
 Mengidentifikasi Kompetensi dan Hasil Belajar ; Guru harus mengidentifikasi kompetensi dan
hasil belajar siswa sesuai dengan kompetensi yang ada dalam kurikulum yang berlaku.
 Menyusun Kisi-Kisi ; penyusunan kisi-kisi yang dipersiapkan guru yaitu terkait penilaian yang
relevan dengan materi pelajaran yang sudah disampaikan oleh guru kepada siswa.
 Mengembangkan Draf Instrumen ; Draf instrumen penilaian yang disusun guru bisa berupa tes
maupun non-tes.
 Uji Coba dan Analisis Soal ; Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui soal-soal yang perlu
diubah, diperbaiki, bahkan soal yang harus dibuang, serta soal mana yang baik untuk digunakan
selanjutnya.

no 5.

SDM memiliki banyak jenis pekerjaan, seperti buruh, dokter, petani, tenaga pendidik dan masih banyak
lagi. Saat ini kita akan fokus pada tenaga pendidik yang ada di sekolah atau sering disebut sebagai guru.
Untuk melihat kualitas dari tenaga pendidik terdapat beberapa aspek yang bisa jadikan pertimbangan,
yaitu dari tingkat pendidikan dan interaksinya dengan para murid.

Tingkat pendidikan, tenaga pendidik yang memiliki riwayat pendidikan dan nilai yang tinggi serta sekolah
dengan rating yang bagus pasti akan memiliki ciri khas. Mulai dari sistem pembelajaran yang diterapkan,
bagaimana berinteraksi dengan murid, membangun komunikasi di lingkungan baru dan hal lainnya.

Interaksi dengan murid, poin ini bisa dipicu oleh dua hal yang pertama karena bawaan lingkungan
sebelumnya, kedua memang karena sifat dan karakter orang tersebut. Tenaga pendidik yang bisa
membangun komunikasi dan suasana belajar yang interaktif dengan murid merupakan guru yang cerdas.

Berdasarkan penjelasan di atas, kita beralih pada kondisi real yang terjadi di sekitar kita. Di sekolah saya
terdiri dari beberapa kualifikasi tenaga pendidik. Ada yang interaktif, monoton, egois, bodo amat dan
masih banyak kualifikasi lainnya. Dari segi jumlah sekolah saya terhitung memiliki banyak tenaga
pendidik namun berdasarkan kualifikasi masih sedikit yang betul-betul mencerminkan tenaga pendidik
yang baik.

Anda mungkin juga menyukai