Anda di halaman 1dari 34

BIRO ORGANISASI DAN SUMBER DAYA MANUSIA

Gedung B.J. Habibie Jalan M.H. Thamrin Nomor 8, Jakarta Pusat 10340
Telepon/WA: 08118612360 email: bosdm@brin.go.id Laman https://www.brin.go.id

Nomor : B- 20542/II.2.3/KP.04.04/05/2022 Jakarta, 20 Mei 2022


Lampiran : 2 (dua) lembar
Hal : Penerimaan Usul Penilaian Angka Kredit
Jabatan Fungsional (JF) Perekayasa BRIN
Periode I Tahun 2022

Yth. (Daftar Terlampir)


Badan Riset dan Inovasi Nasional
di
tempat

Berdasarkan Surat Direktorat Pembinaan Jabatan Fungsional dan Pengembangan Profesi


Nomor B-20317/II.5.3/KP.04.04/5/2022 perihal Penilaian Angka Kredit Jabatan Fungsional Perekayasa
Tingkat Pusat Periode I Tahun 2022 dan dalam rangka pelaksanaan sidang penilaian Angka Kredit
Jabatan Fungsional (JF) Perekayasa Periode I Tahun 2022 di lingkungan Badan Riset dan Inovasi
Nasional (BRIN), kami sampaikan informasi sebagai berikut:

1. Penilaian Angka Kredit JF Perekayasa periode I Tahun 2022 ini menggunakan dasar:
- Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 14 Tahun
2021 tentang Jabatan Fungsional Perekayasa;
- Peraturan Kepala Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi Nomor 15 Tahun 2016 tentang
Petunjuk Teknis Jabatan Fungsional Perekayasa dan Angka Kreditnya;
2. Penilaian Daftar Usulan Penetapan Angka Kredit Jabatan Fungsional Perekayasa:
- Jenjang Pertama s.d Muda dilakukan oleh Tim Penilai Instansi (TPI) di Biro Organisasi dan
Sumber Daya Manusia BRIN;
- Jenjang Madya s.d Utama dilakukan oleh Tim Penilai Pusat (TPP) di Direktorat Pembinaan
Jabatan Fungsional dan Pengembangan Profesi Sumber Daya Manusia Ilmu Pengetahuan dan
Teknologi BRIN.
3. Biro Organisasi dan Sumber Daya Manusia Badan Riset dan Inovasi Nasional membuka penerimaan
usulan Daftar Usulan Penetapan Angka Kredit (DUPAK) bagi pemangku jabatan fungsional
Perekayasa pada penilaian angka kredit Periode I Tahun 2022 dengan usulan masa penilaian
sekurang-kurangnya sampai dengan 31 Desember 2021.
4. Calon Pegawai Negeri Sipil yang sudah diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil dan diangkat dalam
jabatan fungsional sesuai dengan formasi/kebutuhan jabatan fungsional Perekayasa, untuk kegiatan
tugas jabatan yang dapat diusulkan untuk dinilai angka kreditnya dapat dimulai sejak menjadi Calon
Pegawai Negeri Sipil;
5. Pemberkasan dokumen usulan berupa dokumen syarat administratif dan dokumen bukti kegiatan:
- Unggah dokumen usulan disampaikan melalui aplikasi SIJAFRI (https://sijafri.brin.go.id) dengan
mengikuti tata cara penggunakan aplikasi SIJAFRI (terlampir)
- Dokumen Syarat Administratif berupa:
a. Surat Pengantar Usulan:
- Bagi pegawai yang sudah mendapat penempatan surat pengantar usulan ditandatangani
oleh Kepala Unit Kerja ditujukan kepada Plt. Kepala Biro Organisasi dan Sumber Daya
Manusia BRIN
- Bagi pegawai yang belum mendapat penempatan surat pengantar usulan ditandatangani
oleh Koordinator Mutasi dan Pengelolaan Jabatan Fungsional II yang ditujukan kepada Plt.
Kepala Biro Organisasi dan Sumber Daya Manusia
b. Surat Keputusan Pangkat Terakhir
c. Surat Keputusan Pengangkatan Jabatan Terakhir
d. Berita Acara Pelantikan atau Surat Pernyataan Pelantikan (bagi yang tertulis TMT pelantikan
pada Surat Keputusan Pengangkatan Jabatan Terakhir)
e. Kartu Pegawai (bagi yang belum memiliki kartu pegawai dapat diganti dengan Surat
Keterangan yang menyatakan sedang dalam proses dengan ditandatangan oleh Koordinator
kawasan kepegawaian masing-masing)
f. Penetapan Angka Kredit Terakhir
g. Penilaian Prestasi Kerja 1 (satu) tahun terakhir
h. Surat Pernyataan Tidak Rangkap Jabatan ditandatangani oleh Kepala Unit Kerja Pengusul
i. Surat Pernyataan Sudah Melaksanakan Diklat ditandatangani oleh Kepala Unit Kerja Pengusul
j. Surat Keterangan Tidak Tugas Belajar lebih dari 6 bulan ditandatangan oleh Koordinator
kawasan kepegawaian masing-masing
k. Surat Keterangan Melaksanakan Tugas Pokok Jabatan Fungsional ditandatangani oleh
Kepala Unit Kerja Pengusul
l. Daftar Usulan Penilaian Angka Kredit (DUPAK) yang telah ditandatangani oleh Kepala Unit
Kerja Pengusul dengan logo BRIN
m. Surat Pernyataan Melakukan Kegiatan (SPMK) yang telah ditandatangani oleh Kepala Unit
Kerja Pengusul dengan logo BRIN
6. Koordinator/Sub Koordinator dari penyetaraan dapat mengusulkan untuk dinilai dengan ketentuan
sebagai berikut:
- Diberikan angka kredit 25% dari angka kredit kumulatif untuk kenaikan pangkat setingkat lebih
tinggi untuk 1 (satu) kali periode kenaikan pangkat, setelah pengusul menduduki penugasan
sebagai Koordinator/Sub Koordinator minimal 1 (satu) tahun dari penyetaraan Jabatan
Administrasi (Administrator/Pengawas) ke dalam Jabatan Fungsional Perekayasa
- Bagi pejabat administrasi dengan kualifikasi pendidikan S-2 atau S-3 dan telah dilakukan
penyesuaian ijazah dan pangkatnya sebelum penyetaraan jabatan, nilai pendidikan ditetapkan
sebesar nilai pendidikan jenjang S-1 (Sarjana) yaitu 100, sehingga apabila ada pengusulan
ijazah pendidikan yang belum dinilaikan maka tidak dapat dinilaikan;
- Bagi pejabat administrasi dengan kualifikasi pendidikan S-2 atau S-3 dan belum dilakukan
penyesuaian ijazah dan pangkatnya pada saat dilakukan penyetaraan jabatan, nilai pendidikan
ditetapkan sebesar nilai pendidikan jenjang S-1 (Sarjana) yaitu 100 dan ijazah S-2 atau S-3
dapat diusulkan sebagai nilai pengembangan profesi yaitu sebesar 25% dari angka kredit
kumulatif kebutuhan kenaikan pangkat sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri
Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 13 Tahun 2019 tentang
Pengusulan, Penetapan, dan Pembinaan Jabatan Fungsional;
- Bukti pendukung penilaian penyetaraan diunggah berupa:
a. Surat Keputusan/Surat Penugasan selaku Koordinator/Sub Koordinator
b. Surat Keputusan Pemberhentian Jabatan Struktural
c. Surat Pernyataan Pelantikan Jabatan Fungsional saat penyetaraan
7. Usulan penilaian butir peningkatan pendidikan bagi pemangku yang mengusulkan harus dilengkapi
dengan dokumen:
- Ijazah Pendidikan Terakhir
- Surat Keputusan Pencantuman Gelar Akademik (PGA)
8. Kenaikan jenjang jabatan dari Ahli Muda ke Ahli Ahli Madya atau dari Madya ke Ahli Utama
memenuhi syarat:
- Memenuhi angka kredit yang telah ditetapkan
- Memenuhi kualifikasi pendidikan magister yang telah ditentukan
- Melaksanakan kegiatan pengembangan profesi, dengan Angka Kredit yang disyaratkan sebagai
berikut:
a. 6 (enam) bagi Perekayasa Ahli Muda yang akan naik jabatan menjadi Perekayasa Ahli
Madya;
b. 12 (dua belas) bagi Perekayasa Ahli Madya yang akan naik jabatan menjadi Perekayasa Ahli
Utama;
9. Penilaian angka kredit memperhatikan jam kerja efektif PNS dengan mengacu Peraturan Menteri
Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 13 Tahun 2019 terkait angka
kredit maksimal sesuai jam kerja efektif. Penghitungan angka kredit maksimal sebesar 150% x
angka kredit minimal tahunan pada setiap jenjang untuk penghitungan dari penjumlahan unsur
utama dan unsur penunjang, sedangkan unsur Koordinator/Sub Koordinator Penyetaraan dapat
dinilai utuh (tidak termasuk ke dalam batasan angka kredit maksimal).
10. Contoh/template lampiran Dokumen Administrasi dapat dilihat pada tautan berikut:
https://bit.ly/ContohFormatDokUsulanPerekayasa;
11. Untuk pertanyaan dan informasi lebih lanjut dapat memanfaatkan fitur “Ajukan Pertanyaan” atau
FAQ (Frequently Asked Questions) pada aplikasi SIJAFRI atau melalui email
dirjabfung@brin.go.id
12. Penyampaian berkas DUPAK JF Perekayasa periode I Tahun 2022 melalui Sistem Informasi
Jabatan Fungsional Riset dan Inovasi (SIJAFRI) melalui tautan https://sijafri.brin.go.id dan
disampaikan selambat- lambatnya pada hari Sabtu, 11 Juni 2022.

Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Sekretariat JF Perekayasa BRIN di nomor telepon
081225218786 (Sari), 082122688914 (Fikri), 08978542225 (Agung) pada hari dan jam kerja.

Demikian kami sampaikan. Atas perhatian dan kerjasama Saudara, kami ucapkan
terima kasih.

Plt. Kepala Biro Organisasi dan Sumber Daya Manusia


Badan Riset dan Inovasi Nasional,

Ratih Retno Wulandari

Tembusan:
1. Plt. Sekretaris Utama BRIN;
2. Plt. Deputi di lingkungan BRIN;
3. Kepala Organisasi Riset di lingkungan BRIN;
4. Koordinator Layanan SDM Organisasi Riset di lingkungan BRIN.
Dokumen ini ditandatangani secara
elektronik menggunakan sertifikat dari
BSrE, silahkan lakukan verifikasi pada
dokumen elektronik yang dapat diunduh
dengan melakukan scan QR Code
Lampiran I Surat Plt. Kepala Biro Organisasi dan Sumber Daya Manusia BRIN
Nomor : B- 20542/II.2.3/KP.04.04/05/2022
Tanggal : 20 Mei 2022

DAFTAR LAMPIRAN
KEPALA UNIT KERJA DI LINGKUNGAN BRIN

1. Kepala Pusat Layanan Teknologi;


2. Kepala Pusat Data dan Informasi;
3. Direktur Politeknik Teknologi Nuklir;
4. Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan;
5. Kepala Biro Hukum dan Kerja Sama;
6. Kepala Biro Organisasi dan Sumber Daya Manusia;
7. Kepala Biro Manajemen Barang Milik Negara dan Pengadaan;
8. Kepala Biro Komunikasi Publik, Umum, dan Kesekretariatan;
9. Sekretariat Deputi Bidang Kebijakan Pembangunan;
10. Sekretariat Deputi Bidang Kebijakan Riset dan Inovasi;
11. Sekretariat Deputi Bidang Sumber Daya Manusia Ilmu Pengetahuan dan Teknologi;
12. Sekretariat Deputi Bidang Infrastruktur Riset dan Inovasi;
13. Sekretariat Deputi Bidang Fasilitasi Riset dan Inovasi;
14. Sekretariat Deputi Bidang Pemanfaatan Riset dan Inovasi;
15. Sekretariat Deputi Bidang Riset dan Inovasi Daerah;
16. Pusat Riset Arkeologi Lingkungan, Maritim dan Budaya Berkelanjutan;
17. Pusat Riset Arkeologi Prasejarah dan Sejarah;
18. Pusat Riset Arkeometri;
19. Pusat Riset Preservasi Bahasa dan Sastra;
20. Pusat Riset Bahasa, Sastra dan Komunitas;
21. Pusat Riset Khazanah Keagamaan dan Peradaban;
22. Pusat Riset Manuskrip, Literatur dan Tradisi Lisan;
23. Pusat Riset Elektronika;
24. Pusat Riset Kecerdasan Artifisial dan Keamanan Siber;
25. Pusat Riset Komputasi;
26. Pusat Riset Mekatronika Cerdas;
27. Pusat Riset Sains Data dan Informasi;
28. Pusat Riset Telekomunikasi;
29. Pusat Riset Konversi dan Konservasi Energi;
30. Pusat Riset Sistem Produksi Berkelanjutan dan Penilaian Daur Hidup;
31. Pusat Riset Teknologi Hidrodinamika;
32. Pusat Riset Teknologi Industri Proses dan Manufaktur;
33. Pusat Riset Teknologi Kekuatan Struktur;
34. Pusat Riset Teknologi Pengujian dan Standar;
35. Pusat Riset Teknologi Transportasi;
36. Pusat Riset Biomassa dan Bioproduk;
37. Pusat Riset Biosistematika dan Evolusi;
38. Pusat Riset Ekologi dan Etnobiologi;
39. Pusat Riset Konservasi Tumbuhan, Kebun Raya dan Kehutanan;
40. Pusat Riset Lingkungan dan Teknologi Bersih;
41. Pusat Riset Mikrobiologi Terapan;
42. Pusat Riset Rekayasa Genetika;
43. Pusat Riset Zoologi Terapan;
44. Pusat Riset Agama dan Kepercayaan;
45. Pusat Riset Hukum;
46. Pusat Riset Kependudukan;
47. Pusat Riset Kerukunan dan Moderasi Beragama;
48. Pusat Riset Agama dan Kepercayaan;
49. Pusat Riset Kewilayahan;
50. Pusat Riset Masyarakat dan Budaya;
51. Pusat Riset Pendidikan;
52. Pusat Riset Politik;
53. Pusat Riset Bioindustri Laut dan Darat;
54. Pusat Riset Geospasial;
55. Pusat Riset Iklim dan Atmosfer;
56. Pusat Riset Kebencanaan Geologi;
57. Pusat Riset Laut Dalam;
58. Pusat Riset Limnologi dan Sumber Daya Air;
59. Pusat Riset Konservasi Sumber Daya Laut dan Perairan Darat;
60. Pusat Riset Perikanan;
61. Pusat Riset Oseanografi;
62. Pusat Riset Sumber Daya Geologi;
63. Pusat Riset Bahan Baku Obat dan Obat Tradisional;
64. Pusat Riset Biologi Molekuler Eijkman;
65. Pusat Riset Kesehatan Masyarakat dan Gizi;
66. Pusat Riset Vaksin dan Obat;
67. Pusat Riset Veteriner;
68. Pusat Riset Biomedis;
69. Pusat Riset Kedokteran Preklinis dan Klinis;
70. Pusat Riset Fisika Kuantum;
71. Pusat Riset Fotonik;
72. Pusat Riset Kimia Maju;
73. Pusat Riset Material Maju;
74. Pusat Riset Metalurgi;
75. Pusat Riset Teknologi Pertambangan;
76. Pusat Riset Sumber Daya Geologi;
77. Pusat Riset Teknologi Polimer;
78. Pusat Riset Antariksa;
79. Pusat Riset Penginderaan Jauh;
80. Pusat Riset Teknologi Penerbangan;
81. Pusat Riset Teknologi Roket;
82. Pusat Riset Teknologi Satelit;
83. Pusat Riset Agroindustri;
84. Pusat Riset Hortikultura dan Perkebunan;
85. Pusat Riset Peternakan;
86. Pusat Riset Teknologi dan Proses Pangan;
87. Pusat Riset Tanaman Pangan;
88. Pusat Riset Teknologi Tepat Guna;
89. Pusat Riset Ekonomi Industri, Jasa dan Perdagangan;
90. Pusat Riset Ekonomi Perilaku dan Sirkuler;
91. Pusat Riset Kebijakan Publik;
92. Pusat Riset Kesejahteraan Sosial, Desa dan Konektivitas;
93. Pusat Riset Koperasi, Korporasi dan Ekonomi Kerakyatan;
94. Pusat Riset Pemerintahan Dalam Negeri;
95. Pusat Riset Proses Radiasi;
96. Pusat Riset Teknologi Akselerator;
97. Pusat Riset Teknologi Daur Bahan Bakar Nuklir dan Limbah Radioaktif;
98. Pusat Riset Teknologi Deteksi Radiasi dan Analisis Nuklir;
99. Pusat Riset Teknologi Keselamatan, Metrologi dan Mutu Nuklir;
100. Pusat Riset Teknologi Radioisotop, Radiofarmaka dan Biodosimetri;
101. Pusat Riset Teknologi Reaktor Nuklir;
Panduan
Pengantar
Sebagai tindak lanjut terbitnya Peraturan Presiden Nomor 78 Tahun 2021 tentang Badan Riset dan
Inovasi Nasional (BRIN), maka kelembagaan, tugas, fungsi, dan kewenangan Badan Tenaga Nuklir Nasional
(BATAN), dan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), Lembaga Penerbangan dan Antariksa
Nasional (LAPAN), Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) dialihkan menjadi kelembagaan, tugas,
fungsi, dan kewenangan BRIN. Integrasi tersebut termasuk juga dalam hal pembinaan jabatan fungsional di
bawah Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN), dan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT),
Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN), Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI)
menjadi jabatan fungsional (JF) di bawah pembinaan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).
Sesuai dengan amanah Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrorasi
No. 13 Tahun 2019 tentang Pengusulan, Penetapan, dan Pembinaan Jabatan Fungsional Pegawai Negeri Sipil,
maka BRIN bertugas mengembangkan sistem informasi bagi 11 (sebelas) JF dibawah binaan nya yaitu
Peneliti, Perekayasa, Teknisi Penelitian dan Perekayasaan, Pengembang Teknologi Nuklir, Pranata Nuklir,
Analis Perkebunrayaan, Teknisi Perkebunrayaan, Analis Data Ilmiah, Analis Pemanfaatan Iptek, Kurator
Koleksi Hayati, Penata Penerbitan Ilmiah. Aplikasi Sistem Informasi Jabatan Fungsional Riset dan Inovasi
(SiJAFRI) dikembangkan sebagai salah satu pemenuhan tugas sebagai instansi pembina jabatan fungsional
serta sebagai dukungan terhadap implementasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di
lingkungan BRIN untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik yang terpadu, efektif, responsif, dan adaptif.
SiJAFRI dapat di akses oleh semua pemangku JF dibawah binaan BRIN di lingkungan internal BRIN
maupun di lingkungan eksternal baik di Kementerian/Lembaga tingkat pusat maupun pemerintah daerah
(Provinsi/Kabupaten/Kota). Fitur-fitur dalam SiJAFRI terus dikembangkan dan masukan dari pengguna
sangat kami apresiasi.
Daftar Isi Panduan
Bagian Panduan Halaman
1. Membuat Akun Baru 4
2. Sinkronisasi Akun 6

3. Mengajukan DUPAK melalui website SiJAFRI 8

4. Status Pengajuan DUPAK 20

5. Mengetahui pertanyaan yang sering ditanyakan (Frequently Ask Question / FAQ) 21


6. Ajuan pertanyaan baru 22

7. Inpassing Proses Pengembangan Aplikasi

8. Perpindahan Jabatan Proses Pengembangan Aplikasi

9. Pengangkatan Pertama Proses Pengembangan Aplikasi

10. Promosi Proses Pengembangan Aplikasi


Membuat Akun Baru
Untuk dapat mengusulkan DUPAK, Bapak/Ibu wajib
memiliki Akun SiFAJRI terlebih dahulu. Berikut langkahnya :

Untuk pengusul pegawai BRIN, dapat


1 langsung Log In melalui Username dan
Password yang sama dengan akun SSO
BRIN.

Untuk pengusul dari instansi eksternal


2 BRIN, wajib memiliki akun baru dengan
mendaftar pada menu Buat Akun Baru
pada menu awal SiJAFRI.

Mengisi data diri Bapak/Ibu sesuai dengan


3 kolom lalu meng klik Create User.

4
Membuat Akun Baru

Silahkan buka email masuk yang telah


4 didaftarkan pada website SiJAFRI, untuk
melakukan aktifasi akun yang Bapak/Ibu
daftarkan.

Bapak/Ibu akan dibawa kembali ke menu


5 awal SiJAFRI. Silahkan klik Sign In dan
masukan Username dan Password akun
yang terdaftar.

5
Sinkronisasi Akun
Setelah berhasil mendaftar Akun SiJAFRI, Pegawai wajib
melakukan Sinkronisasi Akun pada webseite SiJAFRI dengan
cara sebagai berikut :

1 Klik menu Akun, lalu pilih Profile saya.

Klik Pengaturan.
2

6
Sinkronisasi Akun

Pada akun SiJAFRI pegawai BRIN, terdapat


menu Sinkronisasi yang langsung
terhubung dengan data pada Intra BRIN.
Bapak/Ibu dapat langsung meng klik
3 untuk mengupdate data sesuai dengan
data di Intra BRIN. Lalu klik Update.

Pada akun SiJAFRI pegawai BRIN, hanya


dapat merubah beberapa data pribadi
secara manual.

Pada akun SiJAFRI Instansi eksternal BRIN, pegawai


4 wajib mengisi semua data pribadi secara manual.
Setelah sesuai dan terisi semua klik Update.

7
Mengajukan DUPAK melalui website SiJAFRI
Berikut tata caranya pengajuan DUPAK melalui website
SiJAFRI :

Pada halaman awal SiJAFRI, silahkan klik


1 tombol Sign In.

Masukan Username dan Password pribadi


2 Bapak/Ibu yang terdaftar, lalu klik Sign In.

8
Mengajukan DUPAK melalui website SiJAFRI

Klik menu Penilaian Usulan DUPAK.


3

Pilih dan klik Jabatan Fungsional


4 Bapak/Ibu.

9
Mengajukan DUPAK melalui website SiJAFRI

5 Pilih dan klik Pengajuan.

6 Klik Ajukan Penilaian.

10
Mengajukan DUPAK melalui website SiJAFRI

Pilih Periode Penilaian, lalu


7 pilih Jenis Pengajuan yang
akan Bapak/Ibu ajukan.
Silahkan periksa kembali data
pribadi Bapak/Ibu. Jika sudah
sesuai klik Simpan.

Jika terdapat ketidaksesuaian


data, Silahkan perbaharui
data pada menu Profile
Saya.

11
Mengajukan DUPAK melalui website SiJAFRI

Akan muncul notifikasi


8 Konfirmasi. Jika sudah yakin
benar, silahkan klik menu Ya,
Kirim!

12
Mengajukan DUPAK melalui website SiJAFRI

Untuk Bapak/Ibu internal BRIN, dapat


9 mengajukan DS langsung dari website
SiJAFRI dengan mengklik menu
Pengajuan DS dan klik Upload File.

Pilih Dokumen yang akan di DS dalam


10 bentuk PDF.

Silahkan pilih nama yang akan di DS. Lalu


klik Ajukan.

13
Mengajukan DUPAK melalui website SiJAFRI

Pada menu Detail Pengajuan DUPAK, klik


11 DUPAK (Data Dupak) dan klik Tambah.

Klik Copy Butir. untuk memilih butir


12 kegiatan yang akan diklaim.

14
Mengajukan DUPAK melalui website SiJAFRI

Pilih butir kegiatan dan klik icon berwarna


13 biru pada butir yang Bapak/Ibu pilih.

Isi jumlah volume kegiatan.


14
Upload Dokumen Pendukung dalam
bentuk PDF. Maksimal ukuran 2 MB.

Silahkan isi catatan dan klik Simpan.

15
Mengajukan DUPAK melalui website SiJAFRI

Silahkan mengulangi dengan mengklik


15 Tambah sampai semua butir yang akan
Bapak/Ibu klaim terpilih.

Semua detail butir kegiatan yang akan


16 diklaim oleh Bapak /Ibu akan muncul pada
menu DUPAK (Data Dupak). Butir
kegiatan yang sudah dipilih juga dapat
dihapus dengan mengklik Hapus.

16
Mengajukan DUPAK melalui website SiJAFRI

Klik Ubah pada AK Lama.


17

Isi AK sesuai dengan PAK terakhir


18 Bapak/Ibu. Lalu klik Submit.

17
Mengajukan DUPAK melalui website SiJAFRI

Pada AK Baru, akan terlihat jumlah AK


19 yang akan Bapak/Ibu klaim.

Klik menu Persyaratan Dokumen.


20

18
Mengajukan DUPAK melalui website SiJAFRI

Upload semua dokumen yang diperlukan.


21

Klik menu Riwayat Pengajuan, lalu klik


22 tombol Kirim, dan akan muncul konfirmasi
ajukan, klik Ya, Ajukan.

19
Status Pengajuan DUPAK

Upload semua dokumen yang diperlukan.


21
Status Pengajuan DUPAK Bapak/Ibu
dapat dilihat pada menu Riwayat
Pengajuan.

Klik menu Riwayat Pengajuan, lalu klik


22 tombol Kirim, dan akan muncul konfirmasi
ajukan, klik Ya, Ajukan.

20
Mengetahui pertanyaan yang sering ditanyakan (Frequently Ask Question / FAQ)
Apabila Bapak/Ibu memiliki pertanyaan, sebaiknya silahkan
memeriksa terlebih dahulu bagian ini, dimungkinkan
pertanyaan sudah ditanyakan sebelumnya dan terjawab oleh
sekertariat pembina jabatan, berikut langkah nya :

1 Pada halaman home SiJAFRI terdapat


bagian Frequently Ask Question / FAQ pada
akhir halaman, untuk melihatnya silahkan
gulirkan halaman ke arah bawah
halaman Bapak/Ibu.
Carilah sesuai kategori yang akan
2 Bapak/Ibu tanyakan, terdapat beberapa
kategori yang tersedia, yaitu mengenai :
1. Aplikasi SiJAFRI,
2. Peraturan terkait jabatan fungsional,
3. Data Kepegawaian,
4. Tata cara penggunaan aplikasi SiJAFRI.

Jika tidak menemukan jawaban yang


3 sesuai dengan pertanyaan Bapak/Ibu,
silahkan buatlah pertanyaan baru yang
sudah disediakan pada menu home SiJAFRI

21
Ajuan pertanyaan baru

SiJAFRI memfasilitasi menu ajukan pertanyaan baru yang berfungsi jika Bapak/Ibu tidak
menemukan pertanyaan dan jawaban yang diinginkan pada bagian Frequently Ask
Question / FAQ, berikut tata caranya, terdapat 2 (dua) cara untuk mengajukan pertanyaan
baru, yaitu :

Akses ajuan pertanyaan baru dengan Akses ajuan pertanyaan baru dengan
A B Sign In terlebih dahulu
tanpa Sign In terlebih dahulu

22
A. Ajuan pertanyaan baru – Tanpa Sign In terlebih dahulu
Cara pertama ini yaitu membuat ajuan pertanyaan baru tanpa sign in terlebih dahulu, bisa digunakan jika calon user/user belum memiliki akun
SiJAFRI sebelumnya, maka isian data diri harus terisi sesuai data yang dibutuhkan oleh aplikasi seperti contoh dibawah ini :

Pilih menu Ajukan Pertanyaan Isikan pop-up isian data diri yang
1 pada halaman home pada SiJAFRI.
2 diperlukan.

23
A. Ajuan pertanyaan baru – Tanpa Sign In terlebih dahulu

Pilih tema ajuan pertanyaan pada Pilih Jabatan yang berkenaan dengan pertanyaan Bapak/Ibu,
3 4
halaman. lalu lampirkan data dukung (jika dibutuhkan), lalu masukan
captcha yang tersedia guna memvalidasi ajuan pertanyaan
Bapak/Ibu, setelah itu pilih submit pada halaman tersebut.

24
A. Ajuan pertanyaan baru – Tanpa Sign In terlebih dahulu

Periksa E-Tiket pada email yang Masukan E-Tiket yang sudah


5 diterakan ketika mengisi form
6 didapatkan melalui email Bapak/Ibu, lalu
sebelumnya pada halaman Ajukan klik cari (simbol magnifier).
Pertanyaan di Aplikasi SiJAFRI.

25
A. Ajuan pertanyaan baru – Tanpa Sign In terlebih dahulu

7 Berikut tampilan setelah E-Tiket diinput 8 Berikut tampilan jika sudah terjawab
pada menu pencarian tiket, jika belum oleh sekertariat, maka tampilan akan
terjawab oleh sekertariat, maka seperti halaman diatas.
tampilan akan seperti halaman diatas.

26
B. Ajuan pertanyaan baru – Dengan Sign In terlebih dahulu
Cara kedua ini yaitu membuat ajuan pertanyaan baru dengan sign in terlebih dahulu, bisa digunakan jika calon user/user sudah memiliki akun
SiJAFRI, maka isian data yang dibutuhkan lebih terperinci, karena data lainnya sudah tersimpan pada aplikasi SiJAFRI sebelumnya, seperti contoh
dibawah ini :

Silahkan Sign In Akun terlebih Pada halaman selanjutnya, klik


1 dahulu pada halaman home pada
2 menu pertanyaan yang terdapat
SiJAFRI. pada icon profil bapak/ibu.

27
B. Ajuan pertanyaan baru – Dengan Sign In terlebih dahulu

Klik menu ajuan pertanyaan pada


3 4 Pilih tema ajuan pertanyaan pada halaman, Pilih Jabatan yang
halaman. berkenaan dengan pertanyaan Bapak/Ibu, lalu pilih subjek
pertanyaan yang ditanyakan, lalu silahkan isi pertanyaan yang
diajukan pada kolom pertanyaan, dan lampirkan data dukung
(jika dibutuhkan), setelah itu pilih simpan pada halaman tersebut.

28
B. Ajuan pertanyaan baru – Dengan Sign In terlebih dahulu

Berikut tampilan setelah ajuan Berikut tampilan setelah ajuan


5 pertanyaan sudah disimpan, jika
6 pertanyaan sudah disimpan, jika sudah
belum terjawab oleh sekertariat, terjawab oleh sekertariat, maka
maka tampilan akan seperti halaman tampilan akan seperti halaman diatas.
diatas.

29

Anda mungkin juga menyukai