Anda di halaman 1dari 2

KERANGKA ACUAN KEGIATAN

PEMBINAAN PASIEN DAN KELUARGA DENGAN GANGGUAN JIWA


UPT PUSKESMAS KARYA SAKTI
TAHUN 2019

I. PENDAHULUAN

Kesehatan Jiwa menurut Undang-undang Republik Indonesia Nomor 18


Tahun 2014 adalah kondisi dimana seorang individu dapat berkembang
secara fisik, mental, spiritual, dan sosial sehingga individu tersebut
menyadari kemampuan sendiri, dapat mengatasi tekanan, dapat bekerja
secara produktif, dan mampu memberikan kontribusi untuk komunitasnya.
World Health Organization (WHO) pada tahun 2008 menjelaskan kriteria
orang yang sehat jiwanya adalah orang yang dapat melakukan hal berikut :
1. Menyesuaikan diri secara konstruktif pada kenyataan, meskipun
kenyataan itu buruk.
2. Merasa bebas secara relatif dari tegangan dan kecemasan.
3. Memperoleh kepuasan dari usahanya atau perjuangan hidupnya.
4. Merasa lebih puas untuk memberi dari pada menerima.

II. LATAR BELAKANG

Keluarga sehat adalah modal untuk memiliki masyarakat yang sehat.


Keluarga yang tinggal dalam satu rumah saling mempengaruhi. Kalau semua
anggota keluarga memiliki jiwa yang sehat maka pengaruhnya terhadap
perkembangan kesehatan jiwanya akan baik. Kalau ada anggota keluarga
yang mengalami gangguan kesehatan jiwa tentu saja akan berpengaruh
terhadap anggota keluarga lainnya. Saling menjaga dan membantu agar
semua anggota keluarga sehat jiwa sangat diperlukan. Perhatian dan
kepedulian anggota keluarga akan membantu agar semua anggota keluarga
bisa tetap sehat.

III. TUJUAN

1. Tujuan Umum
Terwujudnya upaya penanggulangan masalah kesehatan jiwa dan
psikososial secara optimal pada masyarakat secara lintas program dan
lintas sektor.

2. Tujuan Khusus
a. mencegah atau mengendalikan disabilitas;
b. memulihkan fungsi sosial;
c. memulihkan fungsi okupasional; dan
d. mempersiapkan dan memberi kemampuan ODGJ agar mandiri di
masyarakat.
IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN

NO Kegiatan Pokok Rincian Kegiatan


Kegiatan berdasarkan Prioritas Pembinaan pasien dan keluarga
1.
Masalah dengan gangguan jiwa

V. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN DAN SASARAN

Kegiatan dilakukan di rumah pasien yang ada di wilayah kerja Puskesmas


Karya Sakti dengan melibatkan peran serta keluarga dan kader.
Sasaran kegiatan kesehatan jiwa yaitu pasien dan keluarga.

VI. JADWAL KEGIATAN

Bulan
No Kegiatan
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12
Pembinaan pasien dan
1. keluarga dengan x x x x
gangguan jiwa

VII. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN

Evaluasi ketepatan jadwal pelaksanaan dilakukan setiap bulan dalam


setahun, dilakukan oleh Penanggung Jawab Program atau Pelaksana
Program. Evaluasi akan dilakukan dengan tindakan korektif jika terjadi
ketidaktepatan jadwal pelaksanaan dan mencantumkan rencana tindak
lanjut terhadap permasalahan yang dihadapi dalam pelaksanaan kegiatan.
Pelaporan evaluasi dibuat pada minggu ke-4 tiap bulan sepanjang tahun
2019.

VIII. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI HASIL KEGIATAN

Pencatatan dan pelaporan kegiatan ditulis dalam Laporan Hasil


Perjalanan setiap kali kegiatan dilakukan yang terdapat di setiap Surat
Tugas. Pada dasarnya laporan berisi tanggal pelaksanaan, jumlah yang hadir,
kendala yang dihadapi yang sekaligus merupakan bentuk evaluasi terhadap
pelaksanaan kegiatan. Evaluasi hasil kegiatan disampaikan pada rapat
bulanan tingkat Puskesmas.

Anda mungkin juga menyukai