Anda di halaman 1dari 2

TERM OF REFERENCE (PEMBOBOAN MANAJEMEN PROGRAM GMKI FBS

UNIMED)
Pemateri : Wendy Sembiring
Thema : Manajemen Program
Latar Belakang Thema
Manajemen program merupakan sekumpulan ataupun rangkaian satu atau lebih program
dalam sebuah organisasi. Program yang dimaksud adalah seluruh aspek program yang
meliputi penganggaran, operasional. Kompleksitas program yang ada di suatu organisasi
inilah yang memerlukan manajemen program. Manajemen program dalam penerapannya
membutuhkan pengorganisasian dan komunikasi yang baik. Selain itu manajemen program
memerlukan konsentrasi yang fokus dan mendetail. Pengelolaan manajemen program yang
ada di hampir setiap program memerlukan dukungan dan peran dari setiap unit bidang di
dalam organisasi.

Berdasarkan hal tersebut maka bias kita simpulkan bahwa manajemen program merupakan
salah satu yang sangat penting untuk mendukung proses perjalanan organisasi. Namun dalam
hal ini masih banyak pengurus komisariat belum memahami bagaimna itu managjemen
program yang baik dan benar Karena masih banyak pengurus dari anggota menjadi
pengurus. Demikian hal nya di komisariat GMKI FBS Unimed, melaksanakan pembobotan
untuk memenuhi pengetahuan setiap pengurus.

Oleh karena iu, maka Pengurus Komisariat GMKI FBS Unimed melaksanakan pembobotan
untuk meningkatkan pengetahuan setiap pengurus dan memberikan pemahaman mengenai
manajemen program. Pembobotan ini dilaksanakan dengan harapan supaya semua pengurus
memiliki pemahaman yang sama mengenai manajemen program yang baik dan benar.
A. Tujuan
1. Membekali para pengurus komisariat GMKI FBS Unimed agar memahami
bagaimana itu manajemen program yang baik dan benar.
B. Sasaran
Setelah mengikuti pertemuan ini
1. Pengurus komisariat GMKI FBS Unimed mengerti dan memahami dalam
manajemen setiap program
2. Pengurus komisariat GMKI FBS Unimed terbekali dari awal sehingga mampu
melaksanakan program bidang masing-masing dengan tepat dan benar.
C. Metode Kegiatan
Dalam kegiatan ini, dilaksanakan pemboboan secara online melalui aplikasi
zoom meeting dimana sesi pertama yaitu pemaparan pemateri kemudian masuk ke
sesi tanya jawab.
D. Waktu dan tempat
Waktu dan tempat pelaksanaan kegiatan ini adalah:
- Senin, 10 Januari 2022
- 14.00 WIB
- Online meeting zoom
E. Penanggung jawab kegiatan
Pengurus Komisariat GMKI FBS UNIMED masa bakti 2021-2022
F. Pelaksana
Pengurus Komisariat GMKI FBS UNIMED masa bakti 2021-2022
G. Peserta
pemboboan ini akan di hadiri oleh seluruh pengurus komisariat GMKI FBS
UNIMED masa baki 2021-2022
H. Penutup
Demikianlah kerangka acuan ini kami susun sebagai panduan pelaksanaan
pembobotan Komisariat GMKI FBS UNIMED masa baki 2021-2022

Anda mungkin juga menyukai