Anda di halaman 1dari 1

TOR (Term Of Reference)

Struktur Dan Uraian Tugas


Pemateri: Hubertus Josua Sinaga
Thema : Struktur dan UraianTugas
A. Latar Belakang

Struktur merupakan suatu hal yang diperlukan dalam sebuah Organisasi untuk
mengetahui hirarki jabatan dalam organisasi yang berguna dalam pembagian tugas,
tanggungjawab dan wewenang dalam organisasi.
Sedangkan Uraian tugas merupakan serangkaian kegiatan yang didelegasikan
kepada jabatan yang terdapat dalam struktur tersebut untuk dipertanggungjawabkan setiap
tugas demi kelangsungan organisasi.
Pemahaman akan Struktur dan Uraian Tugas akan dapat membantu Pengurus
Komisariat GMKI FBS UNIMED dalam menjalankan program yang telah dirancang oleh
masing-masing bidang dalam organisasi agar tidak terjadi kekacauan dalam pelaksanaan
program.
Oleh karena itu, Pengurus Komisariat GMKI FBS Unimed mengadakan
pembobotan pengurus untuk meningkatkan pengetahuan setiap pengurus dan memberikan
pemahaman yang baik dan benar mengenai struktur dan uraian tugas melalui pelaksanaan
pemboboan ini..

B. Tujuan
Memberikan Pemahaman kepada Pengurus komisariat tentang Struktur dan
Uraian Tugas dalam organisasi GMKI khususnya di komisariat FBS.

C. Sasaran
Peserta dapat mengetahui arti betapa pentingnya Struktur dan Uraian Tugas dalam
menjalankan program yang terdapat dalam organisasi selama satu tahun kepengurusan
masa bakti 2021-2022.

D.Peserta
Yang menjadi Peserta adalah Pengurus Komisariat FBS-UNIMED masa bakti
2021-2022

E. Metode Kegiatan
Dalam kegiatan ini, dilaksanakan metode struktur dan uraian tugas secara online
melalui aplikasi zoom meeting dimana akan disediakan sesi pertama yaitu pemaparan dari
pemateri kemudian masuk ke sesi yang kedua yaitu tanya jawab.

F. Waktu dan tempat


Waktu dan tempat pelaksanaan kegiatan ini adalah:
- Selasa, 11 Januari 2022
- 15.00 WIB
- Online
G. Penanggung jawab kegiatan
Pengurus Komisariat GMKI FBS UNIMED masa bakti 2021-2022
H. Pelaksana
Pengurus Komisariat GMKI FBS UNIMED masa bakti 2021-2022
I . Peserta
Pembobotan dengan materi struktur dan uraian tugas ini akan di hadiri oleh seluruh
pengurus komisariat GMKI FBS UNIMED masa bakti 2021-2022.
J . Penutup
Demikianlah kerangka acuan ini dibuat dan disampaikan kepada saudara/i.
Semoga Tuhan Yesus Kristus menyertai kita dalam setiap aktivitas dan pelayanan kita.
Terimakasih.

Anda mungkin juga menyukai