Anda di halaman 1dari 2

Soal Pretes EWS

1. Kondisi-kondisi berikut merupakan waktu EWS diterapkan kepada pasien, kecuali…


a. Pasien datang pertama kali ke unit gawat darurat.
b. Pasien yang baru dipindahkan dari ruang rawat intensif ke bangsal.
c. Selama pasien dirawat di ruang rawat intensif
d. Pasien paska operasi
e. Pasien yang memiliki keluhan tertentu selama dirawat di bangsal.
2. Manakah yang tidak termasuk dalam parameter klinis yang dijadikan pengawasan pada
EWS pasien dewasa?
a. Saturasi oksigen, tekanan darah sistolik, temperature
b. saturasi oksigen, suplemen oksigen, kesadaran
c. laju jantung, kesadaran, laju respirasi
d. tekanan darah diastole, gula darah, urin output
e. kesadaran, suhu, saturasi oksigen
3. Berikut merupakan klasifikasi risiko sesuai skor EWS, kecuali?
a. Nilai 0
b. Nilai 1-4
c. Nilai 5-6
d. Nilai >7
e. Nilai >8
4. Pada skor EWS berapakah seorang pasien dinyatakan memiliki resiko
sedang?
a. 1-2
b. 3-4
c. 5-6
d. 7-8
e. >9
5. Pasien dengan EWS skor 1-4 dinyatakan memiliki resiko ringan, untuk itu pemantauan
pada pasien tersebut dilakukan tiap?
a. 2 jam
b. 3 jam
c. 4 jam
d. tiap 1 jam
e. tiap shift
6. Berikut adalah hal yang dilakukan bila saat pemantauan EWS ditemukan skor 1-4, kecuali?
a. Melakukan pemantauan tiap 4 jam
b. Melaporkan hasil EWS kepada dokter jaga/RMO dan duty manager
c. Mencatat pada lembar observasi
d. Sebagai RMO memutuskan untuk meningkatkan frekuensi observasi dan atau
eskalasi ke DPJP
e. Sebagai RMO memverifikasi dalam kurun waktu <1 jam
7. Berikut yang merupakan parameter fisiologis dengan skor 0 pada penilaian EWS, kecuali?
a. Saturasi 96%
b. Suhu 37.5 derajat Celcius
c. Pasien sadar penuh
d. Tekanan darah sistolik 90
e. Respirasi 21 kali per menit
8. Berikut yang merupakan parameter fisiologis dengan skor 3 pada penilaian EWS, yaitu?
a. Saturasi oksigen berkisar 91-93%
b. Nadi berkisar 111-130 kali per menit
c. Respirasi berkisar 21-24 kali per menit
d. Pasien baru membuka mata bila dipanggil saja
e. Suhu 39 derajat Celcius
9. Berikut adalah hal yang dilakukan bila saat pemantauan EWS ditemukan skor 5-6, kecuali?
a. Melakukan pemantauan EWS tiap jam
b. Melaporkan hasil EWS kepada dokter jaga/RMO dan duty manager
c. Jika ditemukan skor >6 setelah observasi selanjutnya, maka melakukan observasi
ulang 1 jam kemudian
d. Sebagai RMO melakukan verifikasi dalam waktu <30 menit
e. Mencatat pada lembar observasi
10. Berikut adalah hal yang dilakukan bila saat pemantauan EWS ditemukan skor >7, kecuali?
a. Sebagai RMO, melakukan KIE kepada keluarga mengenai kondisi pasien
b. Melakukan algoritma code blue bila terjadi cardiac arrest
c. Sebagai RMO, melakukan verifikasi, pemeriksaan, dan penanganan dalam kurun
waktu <15 menit
d. Jika perbaikan dan skor <7 dalam 4 jam pemantauan, maka observasi dalam 4 jam
kemudian.
e. Jika skor tetap >7 selama observasi, pasien dipindahkan ke ruang intensif.

Anda mungkin juga menyukai