Anda di halaman 1dari 3

8.4.1.

2 Matriks Biner
Definisi 8.16
Misalnya G adalah graf tanpa loop dengan n titik v1, v2,...,vn dan k garis e1,e2,...ek.
Matriks Biner yang sesuai dengan graf G adalah matriks A berukuran n x k yang elemennya adalah:
1 jika titik 𝑣𝑖 berhubungan dengan garis 𝑒𝑗
aij = {
0 jika titik 𝑣𝑖 berhubungan dengan garis 𝑒𝑗

Nama matriks biner diambil dari sifat matriks yang hanya berisi bilangan 0 atau 1 saja. Matriks
biner kadang-kadang disebut matriks (0-1) atau matriks insidensi (incidence matriks).
Contoh 8.28
Nyatakan graf G pada gambar 8.43 dengan matriks biner yang sesuai. Hitunglah derajat masing-
masing titik dan derajat totalnya !

Penyelesaian :
Pada graf G ada 6 titik dan 8 garis, sehingga matriks A juga ada dari 6 baris dan 8 kolom.

Derajat titik vi adalah jumlah semua elemen pada baris ke- i

35
d (v1) = ∑8𝑗=1 𝑎𝑖𝑗 = 1 + 0 + 0 + 0 + 0 + 1 + 0 + 0 = 2

Secara analog didapatkan


D (v2) = 4; d (v3) = 1; d (v4 ) = 4; d (v5 ) = 3; d(v6) =2
Derajat total adalah jumlah semua elemen dalam matriks A=
6 6 6

∑ ∑ 𝑎𝑖𝑗 = ∑ 𝑑(𝑣𝑖 ) = 2 + 4 + 1 + 4 + 3 + 2 = 16
𝑖=1 𝑗=1 𝑖=1

Ada beberapa hal yang bisa dicatat sehubungan dengan penggunaan matriks biner untuk
menyatakan suatu graf:
1. Matriks biner dapat dipakai untuk menyatakan graf secara tepat.
Ada korespondensi sutu-satu antara graf G dan matriks biner A yang sesuai.
2. Setiap garis berhubungan dengan 2 titik (karena G tidak memiliki loop).
Untuk itu dalam matriks binernya, tiap kolom memiliki tepat 2 elemen 1 dan sisanya 0.
3. Jumlah elemen pada baris ke-i adalah derajat titik vi.
Sedangkan derajat total graf G adalah jumlah semua elemen dalam matriks binernya.
4. Jika semua elemen pada baris ke-i adalah 0, maka titik vi merupakan titik terasing.
5. Dua kolom yang semua elemennya sama menyatakan garis yang paralel.

8.4.1.3 Matriks Sirkuit


Definisi 8.17
Misalnya G adalah graf yang memuat q buah sirkuit sederhana dan e buah garis.
Matriks yang terdiri dari q baris dan e kolom dengan elemen:
1 jika sirkuit ke − i memuat garis ke − j
aij = {
0 jika sirkuit ke − i tidak memuat garis ke − j

Contoh 8.29
Nyatakan graf pada Gambar 8.43 dengan matriks sirkuit yang sesuai.
Penyelesaian :
Graf pada Gambar 8.43 memiliki 8 garis (e1,... , e8) dan 4 sirkuit sederhana, masing-masing adalah
: s1 = e7 e8; s2 = e3 e4 e5; s3 = e1 e4 e6 dan s4 = e1 e3 e5 e6.
Dengan demikian, matriks sirkuit yang sesuai terdiri dari 4 baris dan 8 kolom.

36
Ada beberapa hal yang bisa dicatat sehubungan dengan penggunaan matriks sirkuit untuk
menyatakan suatu graf:
1. Setiap baris dalam matriks sirkuit berhubungan dengan sirkuit sederhana dalam graf. Garis-
garis sirkuit sederhana yg terbentuk bersesuaian dgn elemen 1 dlm matriks sirkuit.
2. Matriks sirkuit mampu mendeteksi adanya loop dalam graf.
Loop pada graf bersesuaian dengan suatu baris dalam matriks yang berisi sebuah elemen 1
dan elemen-elemen lainnya = 0.
3. Suatu graf yang tidak memiliki loop di dalamnya bersesuaian dengan matriks sirkuit yang
semua elemennya = 0.
4. Jika graf G merupakan graf tidak terhubung yang terdiri dari 2 komponen G1 dan G2,
maka Matriks sirkuitnya dapat dituliskan dalam bentuk diagonal terbagi:

dengan A1 adalah matriks sirkuit G1 dan A2 adalah matriks sirkuit G2.

37

Anda mungkin juga menyukai