Anda di halaman 1dari 31

PENGARUH PERLAKUAN VARIASI CO2 TERHADAP PERFORMA

PERTUMBUHAN TANAMAN Bacopa sp DAN IKAN Rashbora harleyquin DENGAN


MEDIA AQUASCAPE.

SKRIPSI

Oleh :
NAFIRUL HAQ
201510260311028

i
FAKULTAS PERTANIAN PETERNAKAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG
2021

PENGARUH PERLAKUAN VARIASI CO2 TERHADAP PERFORMA


PERTUMBUHAN TANAMAN Bacopa sp DAN IKAN Rashbora harleyquin DENGAN
MEDIA AQUASCAPE.

SKRIPSI

Diajukan Kepada Universitas Muhammadiyah Malang Sebagai Salah Satu Persyaratan


Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Perikanan

iii
Oleh :

NAFIRUL HAQ

NIM : 201510260311028

FAKULTAS PERTANIAN PETERNAKAN


UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG
2021
HALAMAN PENGESAHAN

SKRIPSI

PENGARUH PERLAKUAN VARIASI CO2 TERHADAP PERFORMA


PERTUMBUHAN TANAMAN Bacopa sp DAN IKAN Rashbora harleyquin DENGAN
MEDIA AQUASCAPE.
Oleh :
NAFIRUL HAQ
NIM : 201510260311028

Disusun Berdasarkan Surat Keputusan Dekan Fakultas Pertanian – Peternakan Universitas


Muhammadiyah Malang Nomor : ……………………………………. dan rekomendasi Komisi
Skripsi Fakultas Pertanian – Peternakan UMM pada tanggal : …………………………dan
keputusan Ujian Sidang yang dilaksanakan pada tanggal : …………………………..
Dewan Penguji
Pembimbing Utama Pembimbing Pendamping

Riza Rahman Hakim, S.Pi., M.Sc Dr. Ir. David Hermawan, M.P., IPM
NIP : 105.0501.0424 NIP : 196405261990031003
Penguji Utama Penguji Kedua

Dr. Hariyadi, S.Pi., M.Si Dony Prasetyo, S.Pi., M.Si


NIP : 110.0203.0365 NIDN : 0704128704
Malang, …………
Mengetahui :
Dekan, Ketua Jurusan

Dr. Ir. David Hermawan, M.P., IPM Ganjar Adhyirawan S.,S.Pi, MP


NIP : 196405261990031003 NIP : 110.1410.0528

i
SURAT PERNYATAAN
Yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama : Nafirul Haq
NIM : 201510260311028
Fakultas/Jurusan : Pertanian Peternakan/Perikanan
Perguruan Tinggi : Universitas Muhammadiyah Malang
Menyatakan dengan sebenarnya dan sesungguhnya, bahwa skripsi atau karya ilmiah berjudul:
PENGARUH PERLAKUAN VARIASI CO2 TERHADAP PERFORMA
PERTUMBUHAN TANAMAN Bacopa sp DAN IKAN Rashbora harleyquin DENGAN
MEDIA AQUASCAPE.

1. Skripsi ini adalah milik saya sendiri yang disusun berdasarkan serangkaian penelitian yang
saya lakukan dan belum pernah diajukan untuk memperoleh gelar pada program sejenis di
perguruan tinggi manapun, semua data dan informasi yang digunakan telah dinyatakan
secara jelas dan dapat diperiksa kebenarannya.
2. Penulisan skripsi ini tidak ada plagiasi, duplikasi ataupun replikasi terhadap hasil penelitian
ini dari pihak-pihak manapun yang menyebabkan hasil penelitian ini tidak otentik, kecuali
secara tertulis diacu dalam skripsi dan disebutkan rujukannya dalam daftar pustaka.
3. Skripsi ini disusun berdasarkan persetujuan dan bimbingan dari dewan pembimbing dan
telah diuji dihadapan dewan penguji tugas akhir Jurusan Perikanan Fakultas Pertanian
Peternakan Universitas Muhammadiyah Malang.
Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sebenar-benarnya dan bertanggung jawab
terhadap pernyataan ini.
Malang, 2 September 2021
Mengetahui
Dosen Pembimbing Utama Yang Menyatakan

Riza Rahman Hakim, S.Pi., M.Sc Nafirul Haq


NIP : 105.0501.0424 NIM. 201510260311028

ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan hahmat dan
hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi dengan judul Pengaruh Perlakuan
Variasi CO2 Terhadap Performa Pertumbuhan Tanaman Bacopa sp Dan Ikan Rashbora
harleyquin Dengan Media Aquascape sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar
sarjana perikanan di Universitas Muhammadiyah Malang.

Dalam proses penyusunan skripsi ini, penulis banyak mendapatkan bimbingan dan
petunjuk serta bantuan yang bermanfaat dari berbagai pihak. Oleh karena itu, dalam kesempatan
ini penulis ingin menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada :

1. Bapak Dr. Ir. David Hermawan M.P., IPM selaku dekan Fakultas Pertanian Peternakan
Universitas Muhammadiyah Malang.
2. Ibu Bapak Riza Rahman Hakim, S.Pi, M.Sc dan Bapak Dr. Ir. David Hermawan M.P.,
IPM selaku Pembimbing I dan Pembimbing II yang telah meluangkan waktu dan pikiran
untuk memberikan bimbingan hingga penulis dapat menyelesaikan dan skripsi ini dengan
baik.
3. Bapak Ganjar Adhywirawan Sutarjo S.Pi, M.P selaku ketua program studi Akuakultur
Universitas Muhammadiyah Malang yang telah mendukung dan memberi pengarahan
sejak awal perkuliahan hingga selesainya skripsi ini.
4. Ayah dan Ibu, yang selalu selalu mendoakan penulis serta curahan kasih sayang yang
tiada tara. Hal ini merupakan kekuatan terbesar bagi penulis untuk terus memiliki
motivasi dalam perkuliahan dan proses skripsi ini.
5. Laboratorium Perikanan, untuk setiap dukungan dan bantuan selama ini.

Penulis menyadari tiada satupun karya manusia yang sempurna, sehingga kritik dan
saran demi perbaikan karya ini sangat penulis harapkan. Meski demikian, penulis berharap
semoga ini dapat bermanfaat bagi peneliti khususnya dan pembaca pada umumnya.
Malang, Agustus
2021
Penulis

Nafirul Haq

iii
DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN ......................................................................................................... i


SURAT PERNYATAAN ...............................................................................................................ii
KATA PENGANTAR ...................................................................................................................iii
DAFTAR ISI.................................................................................................................................. iv
DAFTAR GAMBAR ..................................................................................................................... vi
DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................................................vii
ABSTRAK ...................................................................................................................................... 1
LATAR BELAKANG .................................................................................................................... 1
BAHAN DAN METODE ............................................................................................................... 2
PROSEDUR PENELITIAN ........................................................................................................... 3
HASIL DAN PEMBAHASAN....................................................................................................... 5
PERTUMBUHAN IKAN ........................................................................................................... 5
LAJU PERTUMBUHAN SPESIFIK (SGR) .......................................................................... 5
TINGKAT KEBERLANGSUNGAN HIDUP ........................................................................ 6
PERTUMBUHAN BOBOT MUTLAK ................................................................................. 8
PERTUMBUHAN TANAMAN ................................................................................................. 9
PERTUMBUHAN MUTLAK TINGGI TANAMAN ............................................................ 9
PERTUMBUHAN MUTLAK HELAI DAUN TANAMAN ............................................... 10
KUALITAS AIR ........................................................................................................................... 11
SUHU........................................................................................................................................ 11
PH ............................................................................................................................................. 12
DO ............................................................................................................................................. 12
CO2 ........................................................................................................................................... 13
PERBANINGAN PERLAKUAN ANTARA CO2 DAN NON-CO2 ...................................... 13
KESIMPULAN ............................................................................................................................. 15
UCAPAN TERIMAKASIH.......................................................................................................... 15
DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................................... 16
LAMPIRAN .................................................................................................................................. 18

iv
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Rata-rata nilai Laju Pertumbuhan Spesifik (SGR)............................................................ 6


Tabel 2. Rata-rata Tingkat Keberlangsungan Hidup (SR). ............................................................. 7
Tabel 3. Rata-rata nilai Pertumbuhan Bobot Mutlak (GR). ............................................................ 8
Tabel 4. Rata-rata Nilai Pertumbuhan Mutlak Tinggi Tanaman (GRt). ......................................... 9
Tabel 5. Rata-rata Nilai Pertumbuhan Mutlak Helai Daun Tanaman (GRd). ............................... 10
Tabel 6. Perbandingan aquarium perlakuan CO2 dan non CO2 terhadap performa ikan ........... 14
Rashbora Harleyquin .................................................................................................................... 14
Tabel 7. Perbandingan aquarium perlakuan CO2 dan non CO2 terhadap performa tanaman
Bacopa SP ..................................................................................................................................... 14

v
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Proses fotosintesis pada tanaman. ................................................................................. 4


Gambar 2. Hasil pengukuran suhu rata-rata.................................................................................. 11
Gambar 3. Hasil pengukuran pH rata-rata. ................................................................................... 12
Gambar 4. Hasil pengukuran DO rata2. ........................................................................................ 12
Gambar 5. Hasil pengukuran CO2 rata-rata. ................................................................................ 13

vi
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Form Hasil Cek Plagiarisme Laporan Tugas Akhir ................................................. 18

vii
PENGARUH PERLAKUAN VARIASI CO2 TERHADAP PERFORMA
PERTUMBUHAN TANAMAN Bacopa.sp DAN IKAN Rashbora harleyquin DENGAN
MEDIA AQUASCAPE.

Nafirul Haq, Riza Rahman Hakim, David Hermawan.

Program Studi Akuakultur, Jurusan Perikanan, Fakultas Pertanian – Peternakan, Universitas


Muhammadiyah Malang.
Korespondensi email : Nafirulhaq97@gmail.com

ABSTRAK

Latar Belakang
Kemajuan industri perikanan saat ini telah menghasilkan bergai macam produk untuk
mempermudah proses budidaya perikanan, contohnya produk CO2 pabrikan. CO2 di pasaran
saat ini tersedia dengan berbagai bentuk mulai dari CO2 cair ataupun bentuk tablet. Di dunia
budiaya perikanan CO2 berhubungan dengan kualitas air dimana berpngaruh langsung terhadap
pertumbuhan dan perkembangan ikan. Selain itu CO2 juga dibutuhkan sebagai salah satu
kebutuhan tanaman untuk fotosintesis. CO2 yang terdapat dalam perairan alami merupakan hasil
proses difusi dari atmosfer, air hujan, dekomposisi bahan organik dan hasil respirasi organisme
akuatik. Terlalu tingginya kandungan CO2 pada perairan dapat mengakibatkan terganggunya
kehidupan biota perairan. Konsentrasi CO2 bebas 12 mg/l dapat menyebabkan tekanan pada
ikan, karena akan menghambat pernafasan dan pertukaran gas. Kandungan CO2 dalam air yang
aman tidak boleh melebihi 25 mg/l, sedangkan konsentrasi CO2 lebih dari 100 mg/l akan
menyebabkan semua organisme akuatik mengalami kematian.
Air mengandung oksigen terlarut. Oksigen terlarut itu berasal dari udara dan dari hasil
fotosintesis tumbuhan air. Oksigen itu diperlukan oleh makhluk hidup di dalam air, misalnya
ikan, udang, kerang, dan binatang air lainnya termasuk bakteri. Oksigen terlarut diperlukan
untuk pemurnian air alam dan pengolahan air limbah, yaitu mengurangi bahan pencemaran
sebelum dimasukkan ke dalam air sungai. Proses pengolahan dilakukan oleh jasad renik aerob
maupun anaerob. Semakin banyak jumlah kadar CO2 terlarut dalam air diharapkan mampu
meningkatkan kecepatan fotosintesis. Dalam proses fotosintesis sangat memerlukan CO2,
tanaman air akan mengeluarkan O2 sebagai hasil fotosintesis ke badan air. O2 dalam badan air
akan digunakan untuk kehidupan plankton-plankton di air. Jika O2 yang dihasilkan dari proses
fotosintesis meningkat diharapkan badan air akan menjdi lebih baik, karena jumlah O2 terlarut

1
akan meningkat. (Wardoyo, E.W. 2007). Adapun dalam proses pemeliharaan ikan dan tanaman air
terdapat faktor air yang mempengaruhi keberlangsungan hidup organisme didalamnya, dalam hal
ini yaitu ikan dan tanaman.Parameter air yaitu meliputi suhu, Ph, CO2 dan Dissolved Oxygen
(DO) yang menjadi penentu kadar kualitas air. Maka dari itu penelitian di ditujukan untuk
mengetahui sejauh mana pengaruh CO2 terhadap keberlangsungan hidup dan pertumbuhan ikan
Rashbora harleyquin dan tanaman Bacopa. sp.
Berdasarkan uraian di atas peneliti tertarik untuk meneliti hubungan antara CO2 di dalam
air dengan pertumbuhan tanaman dalam hal ini tanaman Bacopa sp dan ikan Rashbora
harleyquin yang hidup di dalamnya, selain itu adapun parameter pendukung pada penelitian ini
yaitu hubungan antara CO2 dengan parameter kuliatas air yaitu Suhu, Ph dan DO dengan
perlakuan penambahan CO2 secara buatan.

Bahan dan metode


Penelitian dilaksanakan pada tanggal 5 September 2019 – 5 Oktober 2019 di
Laboratorium Jurusan Perikanan Fakultas Pertanian-Peternakan Universitas Muhammadiyah
Malang.
Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Ikan Rashbora harleyquin (Sebagai
objek penelitian), Tanaman Bacopa.sp (Sebagai objek penelitian), Na2CO3 (Sebagai bahan
campuran reaksi), Indokator pp (Sebagai pelarut reaksi), Ragi (Bahan untuk membuat larutan
CO2), Gula (Bahan untuk membuat larutan CO2), CO2 tablet (Sebagai perlakuan penelitian),
CO2 cair (Sebagai perlakuan penelitian) dan alat berupa : Aquarium, filter aquarium, lampu
LED, selang plastik, botol plastik, penggaris, thermometer, Ph meter, DO meter, gelas kimia,
erlemeyer, pipet tetes, buret & hand statis dan timbangan analitik.
Metode penelitian menggunakan metode eksperimen dan Rancangan Acak Lengkap
(RAL) yaitu metode yang dipakai untuk mengetahui pengaruh perlakuan tertentu dalam kondisi
yang telah dikendalikan. Metode ini juga sengaja memberikan beberapa perlakuan yang sudah
ditentukan untuk memunculkan hasil yang beda Sugiyono (2011). Data hasil penelitian yang
diperoleh selanjutnya dianalisis menggunakan ANOVA. Rancangan yang digunakan dengan 4
perlakuan dan 3 kali ulangan, yaitu sebagai berikut :
1. Perlakuan “A” yaitu menggunakan CO2 buatan
2. Perlakuan “B” yaitu menggunakan CO2 cair
3. Perlakuan “C” yaitu menggunakan CO2 Tablet
4. Perlakuan “D” yaitu tanpa menggunakan CO2

2
Prosedur Penelitian
Prosedur penelitian dimulai dari persiapan wadah menggunakan aquarium dengan
ukuran 60x40x30 cm³ dengan kapasitas 20 liter sebanyak 12 buah. Aquarium dicuci dahulu
sebelum digunakan sebagai wadah peneltian. Setelah dicuci bersih, aquarium di letekan
sedemikian rupa sesuai rancangan yang telah dibuat. Setelah aquarium siap, langkah pertama
adalah memasukan pasir malang yang sudah dicuci sebelumnya ke dalam aquarium. Pada
lapisan pertama merupakan pasir malang dan lapisan kedua adalah pupuk soil untuk aquascape
setebal 2-3 cm lalu ditutup dengan lapisan pasir malang lagi di lapisan paling atas.Setelah pasir
sudah masuk. Proses selanjutnya adalah persiapan air. Setelah aquarium dimasukan air sebnyak
kurang lebih ¾ bagian, pada tahap ini aquarium yang sudah terisi air deberikan perlakuan
sesuai rancangan yaitu : perlakuan A adalah aquarium dengan CO2 buatan, perlakuan B yaitu
aquarium dengan CO2 cair, perlakuan C CO2 tablet dan perlakuan D yaitu control. Penelitian
dilakukan menggunakan 4 perlakuan dan 3 ulangan dilakukan dengan menggunakan ikan
Rashbora harleyquin dan tanaman Bacopa.sp dengan berat ikan awal rata-rata 1,2 gr/ekor
sebanyak 5 ekor/aquarium dan panjang tanaman awal 11-15 cm/tanaman dengan jumlah helai
daun 14-22 helai daun/tanaman sebanyak 9 tanaman/aquarium. Setelah tanaman sudah berdiri
lalu air diisi kedalam aquarium hingga 80-85% dengan perlahan agar pasir tidak terangkat
karena dorongan air. Selanjutnya memasang filter air, lampu LED dan thermometer di setiap
aquarium. Setelah aqurium terisi oleh air, air didalamnya didiamkan terlebih dahulu selama 1
hari dengan keadaan filter air menyala agar kandungan oksigen dalam air tercukupi untuk
pemeliharaan ikan.
Setelah media siap, lalu ikan Rashbora harleyquin dimasukan ke masing-masing
aquarium sebanyak 5 ekor/aquarium. Pemeliharaan dilakukan dengan memberikan makan
terhadap ikan di aquarium dengan dosis rata-rata 5 gr/pemberian pakan. Pakan yang digunakan
adalah pakan pabrikan dengan frekuensi pemberian 1 kali/hari setiap sore atau malam hari.
Pembersihan filter dilakukan per-minggu untuk menjaga kebersihan aquarium. Frekuensi
pencahayaan lampu LED diatur seragam dengan intensitas 3-5 jam/hari menggunakan lampu
75 watt. Aquarium dengan perlakuan CO2 tablet dan cair diberikan dengan dosis yang sudah
ditentukan deberikan setiap hari. Pada perlakuan CO2 buatan diganti pada minggu ke-2 karna
dilihat kadar CO2 dalam air sudah mulai berkurang atau hampir habis. Untuk membuat cairan
CO2, bahan yang perlukan hanya ragi instant, gula dan air hangat secukupnya. Langkah
pertama campurkan gula (kurang lebih 2 sendok makan) dan ragi instan 1 saset dalam sebuah
gelas lalu tambahkan sedikit air hangat, aduk hingga ragi dan gula larut. Setelah dirasa sudah
larut, lalu pindahkan cairan tersebut kedalam botol plastik ukuran 1 liter dengan perlahan.
3
Tambahkan air hangat kedalam botol dengan hati-hati hingga batas tutup botol lalu kocok
perlahan agar tercampur.Setelah itu tutup dari botol yang bersisi cairan tersebut dilubangi untuk
aliran selang. Buat instalasi berturut-turut dari botol berisi air biasa lalu dihubungkan dengan
botol berisi cairan CO2 buatan lalu alirkan kedalam aquarium agar uap CO2 biasa mengalir
kedalam aquarium. Untuk memastikan dari lubang sudah rapat, bisa menggunakan tambahan
lem tembak untuk menutupi sela-sela lubang yang ada. Setelah botol siap, lalu di aplikasikan ke
aquarium uji. Menurut (Hidayati et al., 2011) proses fotosintesis pada tanaman adalah sebagai
berikut :

Gambar 1. Proses fotosintesis pada tanaman.

Pada eksperimen CO2 buatan, peneliti mecampurkan bahan ragi dengan merk dagang fermipan
dan gula dimana menurut (Prihandana, 2007) campuran dari reaksi tersebut akan menghasilkan
etanol dan karbondioksida dimana dibutuhkan untuk proses fotositesis tanaman.
Pra penelitian dilakukan dengan menentukan kadar CO2 pada aquarium ukuran
60x40x20 cm³ yang telah diberikan tanaman dan ikan sesuai rancangan yang ditambah CO2
buatan yang telah dibiarkan selama 1 hari. Setelah 1 hari, air sampel dari aquarium di ambil
dengan gelas erlemeyer dibagian permukaan air lalu dilakukan uji CO2 menggunakan metode
titrasi. Setelah dilakukan perhitungan, diketahui kadar CO2 berkisar 4-5 ppm. Peneliti
melakukan pengambilan sample kualitas air yaitu kadar CO2, suhu, ph dan DO setiap 1 minggu
sekali. Nilai suhu, ph dan DO di dapatkan menggunakan alat yaitu DO meter, sedangkan untuk
menghitung kadar CO2 menggunakan titrasi (Na2CO3). Selain samplekualitas air, peneliti juga
melakukan sampling terhadap ikan dan tanaman guna mengontrol kesehatan dan pertubuhan
sebanyak 1 kali/minggu. Sampling dilakukan dengan cara mengukur bobot ikan secara manual.
Ikan dihitung secara satu-persatu dari setiap aquarium uji menggunakan timbangan analitik.
Selain itu tanaman juga dihitung pertumbuhan tinggi dan pertumbuhan jumlah helai daunnya
secara manual menggunakan penggaris. Apabila ditemukan pengurangan air selama proses
penelitian, peneliti melakukan penambahan air agar volume air tetap di angka 80-85% kapasitas
aquarium.

4
Parameter Uji
Parameter utama dalam penelitian ini yaitu performa ikan dan tanaman meliputi :
Tingkat keberlangsungan hidup (SR) ikan, Laju pertumbuhan spesifik (SGR) ikan,
Pertumbuhan bobot mutlak (GR) ikan. Parameter tanaman meliputi : Pertumbuhan mutlak
tinggi dan daun tanaman. Sedangkan parameter pendukung yaitu parameter air meliputi : Ph,
DO, suhu, dan CO2. Nilai Ph dan DO air diambil menggunakan alat DO meter, sedangkang
suhu menggunakan thermometer yg ada di setiap aquarium. Untuk Mengukur CO2 digunakan
metode titrasi degan Na2CO3 lalu dihitung dengan rumus :
Karbon dioksida bebas (bening)
Titrasi Na2CO3
Mg/L CO2 terikat = 1000/v X P X 0,5
Ket : 1000 = ml per liter air
0,5 = Jumlah mg/l setara CO2 0,045 N N2CO3
V = Volume air yang di titrasi
P = Volume titran (Na2CO3) yang digunakan
Laju Pertumbuhan Spesifik (SGR) dapat diketahui dengan melakukan perhitungan
menggunakan rumus, . Zenneveld et al., (1991),:
(LnWt−LnWo)
SGR = x 100%
t
Kelangsungan Hidup (SR) dihitung pada saat awal penelitian dan akhir penelitian
menggunakan rumus, Lucas et al. (2015) :
Nt
SR % = x 100%
No
Pertumbuhan Bobot Mutlak (GR) ikan rashbora.sp dapat diketahui dengan cara
menimbang bobot ikan menggunakan timbangan analitik dan menghitung menggunakan
rumus,Weatherley, I972 dalam Dewantoro (2001) :
(Wt−Wo)
GR =
t

Hasil dan Pembahasan


Pertumbuhan Ikan
Laju Pertumbuhan Spesifik (SGR)
Penelitian dilakukan selama 30 hari dan didapatkan hasil laju pertumbuhan spesifik sebagai
5
berikut :

Tabel 1. Rata-rata nilai Laju Pertumbuhan Spesifik (SGR).

Perlakuan Gr/hari
A 1,38 %
B 1,70 %
C 1,77 %
D 0,79 %

Berdasarkan tabel 1 dapat dilihat bahwa dari 4 perlakuan didapatkan hasil Laju
Pertumbuhan Spesifik tertinggi yaitu pada perlakuan C (aquarium dengan perlakuan CO 2
tablet) dengan nilai 1,77 % gr/hari. Sedangkan nilai Laju Pertumbuhan Spesifik yang terendah
yaitu pada perlakuan D (aquarium tanpa penambahan CO2) dengan niai 0,79 %. Hal ini
menunjukkan bahwa pemeliharaan ikan paling efektif menggunakan CO2 Tablet. Dari hasil
perhitungan analisis ragam data menunjukan perbedaan variasi CO2 tidak berpengaruh nyata (P
> 0,05) terhadap nilai laju pertumbuhan spesifik (SGR).
Pertumbuhan ikan dipengaruhi oleh faktor air dan pakan. Ikan dari setiap aquarium
perlakuan di beri frekuensi dan jumlah pakan yg sama, selain itu ditemukan bahwa bobot ikan
di awal penelitian tidak seragam, sehingga ada kemungkinan ikan tidak memiliki bukaan mulut
yang seragam untuk melahap pakan yang diberikan. Hal tersebut diperkuat oleh Saputra et al.
(2013), menyatakan bahwa jumlah pakan yang mampu dikonsumsi ikan setiap harinya dan
tingkat konsumsi makan harian merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi ikan untuk
tumbuh secara maksimal. Selain itu kadar pH pada perlakuan C diketahui paling efektif untuk
pemeliharaan ikan Rashbora harleyquin yaitu dengan nilai 7,85 merupakan nilai paling
mendekati nilai efektif untuk pemeliharaan ikan Rashbora harleyquin ataupun ikan aquascape
sejenis lainya. Val, et al. (2006) habitat asal ikan cardinal tetra berupa sungai dengan air coklat
tua (blackwater) dengan perairan gelap, mempunyai tingkat keasaman 5,5-6,5, kandungan
mineral rendah dan adanya asam humat.

Tingkat Keberlangsungan Hidup


Penelitian dilakukan selama 30 hari dan didapatkan hasil laju pertumbuhan spesifik sebagai
berikut :

6
Tabel 2. Rata-rata Tingkat Keberlangsungan Hidup (SR).

Perlakuan SR
A 67 %
B 67 %
C 60 %
D 87 %

Berdasarkan tabel 2 dapat dilihat bahwa dari 4 perlakuan didapatkan hasil nilai
kelangsungan hidup tertinggi yaitu pada perlakuan D (aquarium tanpa penambahan CO2)
dengan nilai 87%. Sedangkan nilai SR yang terendah yaitu pada perlakuan C (aquarium dengan
penambahan CO2 cair) dengan niai 60%. Dari hasil perhitungan analisis ragam data
menunjukan perbedaan variasi CO2 tidak berpengaruh nyata (P > 0,05) terhadap tingkat
keberlangsungan hidup (SR). Menurut hasil penelitian kadar CO2 dari masing2 perlakuan
adalah sebagai berikut Perlakuan A : 4,46, B : 4,67, C 4,52 dan D 3,32 mg/L (terendah). Hal
tersebut menjelaskan bahwa ikan Rasbora hayleyquin lebih suka hidup di air dengan kadar CO2
dibawah 4 mg/L atau pemeliharaan ikan dengan penambahan CO2 cair yang terlalu tinggi tidak
baik bagi keberlangsungan hidup ikan Rashbora harleyquin. Selain itu selama penelitian di
temukan bahwa terdapat ikan yang loncat dari aquarium pemeliharaan berlangsung sehingga
menyebabkan ikan mengalami kematian. Hal tersebut disebabkan oleh kualitas air dari
perlakuan aquarium yang diberikan CO2 tambahan terlihat lebih keruh dan lebih berlumut
dibandingkan dengan aquarium tanpa panambahan CO2 sehingga membuat ikan tidak nyaman.
Suhu juga sangat berpengaruh terhadap nilai Survival Rate (SR) ikan selain berpengaruh
langsung terhadap pertumbuhan ikan. Diketahui suhu dari perlakuan D merupakan nilai yang
paling efektif yaitu rata-rata 26,71ºC. Hal tersebut didukung oleh pernyataan Simon dan
Schuster, (2005) ikan ini hidup normal pada kisaran suhu 24-25ºC, dengan hidup secara
bergerombol untuk mencari makan dan mempertahankan diri dari predator
Hal tersebut sesuai dengan pernyataan Mulyani, et al. (2014) tingkat kelulusan hidup
berkaitan dengan kualitas air sebagai media pemeliharaan, karena kualitas air yang optimum
akan menghasilkan tingkat kelulushidupan yang baik pula. Tingkat kelangsungan hidup pada
ikan dipengaruhi oleh faktor lingkungan. Pengontrolan kualitas air yang salah dapat
menyebabkan ikan stress, sehingga kondisi kesehatan ikan menurun dan dapat menyebabkan
kematian. Sedangkan menurut Wardoyo, E.W (2007) terlalu tingginya kandungan CO2 pada
perairan dapat mengakibatkan terganggunya kehidupan biota perairan. Konsentrasi CO2 bebas

7
12 mg/l dapat menyebabkan tekanan pada ikan, karena akan menghambat pernafasan dan
pertukaran gas. Kandungan CO2 dalam air yang aman tidak boleh melebihi 25 mg/l, sedangkan
konsentrasi CO2 lebih dari 100 mg/L akan menyebabkan semua organisme akuatik mengalami
kematian. Dari hasil penelitian menunjukan bahwa air dari perlakuan D memiliki kandar CO2
terendah yaitu rata-rata 3,32 mg/L CO2 yang menyebabkan ikan tidak setres dan memiliki nilai
Survival Rate (SR) tertinggi.

Pertumbuhan Bobot Mutlak


Penelitian dilakukan selama 30 hari dan didapatkan hasil laju pertumbuhan spesifik sebagai
berikut :

Tabel 3. Rata-rata nilai Pertumbuhan Bobot Mutlak (GR).

Perlakuan Pertumbuhan mutlak rata2


(gr)
A 1,75
B 1,63
C 1,70
D 1,50

Berdasarkan tabel 3 dapat dilihat bahwa dari 4 perlakuan didapatkan hasil pertumbuhan
bobot mutlak tertinggi yaitu pada perlakuan A (aquarium dengan penambahan CO2 buatan)
dengan nilai 1,75. Sedangkan nilai pertumbuhan bobot mutlak yang terendah yaitu pada
perlakuan D (aquarium tanpa penambahan CO2) dengan niai 1,50. Dari hasil perhitungan
analisis ragam data menunjukan perbedaan variasi CO2 tidak berpengaruh nyata (P > 0,05)
terhadap nilai pertumbuhan bobot mutlak (GR). Menurut hasil penelitian diketahui jumlah ikan
akhir penelitian pada perlakuan D memiliki jumlah terbanyak yaitu 13 ekor sehingga nilai grow
rate (GR) lebih rendah dibanding perlakuan lain dengan tingkat keberlangsungan hidup < 80%.
Selain itu, ikan pada perlakuan A memiliki bobot rata2 awal pemeliharaan lebih besar
dibanding dengan perlakuan lain yaitu dengan nilai 6,93gr/ ekor sehingga kemapuan bukaan
mulut ikan lebih besar dibanding ikan dari perlakuan lainya. Hal tersebut diperkuat oleh
penelitian Andriyanto, W dan Marzuqi, M (2012) menyatakan bahwa ikan dengan
pertumbuhan akan maksimal apabila buka’an mulut dan fungsi pencernaan ikan yang
didalamnya terdapat enzim pencernaan tersebut sudah memasuki tahap yang sesuai dengan
jenis makanan yang diberikan. Selain itu menurut data penelitian pada perlakuan D diketahui

8
nilai DO adalah yg terendah yaitu dengan nilai rata-rata 6,15. Sedangkan pada perlakuan lain
sebesar 6,25. Kandungan DO dalam air bisa mempengaruhi metabolisme dan nafsu makan pada
ikan yang seterusnya akan berdampak pada pertumbuhan. Hal tersebut diperkuat oleh
pernyataan Meade (1989) dalam Zahidah, et.al (2015). Peningkatan nafsu makan dipicu oleh
konsentrasi oksigen terlarut yang tinggi.

Pertumbuhan Tanaman

Pertumbuhan Mutlak Tinggi Tanaman


Penelitian dilakukan selama 30 hari dan didapatkan hasil laju pertumbuhan spesifik sebagai
berikut :

Tabel 4. Rata-rata Nilai Pertumbuhan Mutlak Tinggi Tanaman (GRt).


Perlakuan GR
A 17,30
B 16,52
C 17,29
D 16,42

Berdasarkan tabel 4 dapat dilihat bahwa dari 4 perlakuan didapatkan hasil pertumbuhan
bobot mutlak tertinggi yaitu pada perlakuan A (aquarium dengan tambahan CO2 buatan)
dengan nilai 17,30. Sedangkan nilai pertumbuhan tinggi mutlak yang terendah yaitu pada
perlakuan D (aquarium tanpa penambahan CO2) dengan niai 16,42. Hal tersebut menyatakan
bahwa kadar CO2 perlakuan A adalah dosis paling efektif untuk pertumbuhan tanaman Bacopa
sp. Diketahui nilai CO2 dari perlakuan A yaitu 4,46 mg/l yang merupakan dosis paling efektif
terhadap pertumbuhan tinggi tanaman Bacopa sp, sedangkan dosis CO2 pada perlakuan D
sebesar 3,32 mg/l yang merupakan nilai terkecil dari perlakuan lainya. Dari hasil perhitungan
analisis ragam data menunjukan perbedaan variasi CO2 berpengaruh nyata (P < 0,05) terhadap
tingkat pertumbuhan mutlak tinggi tanaman (GRt). Menurut data penelitian, pertumbuhan
mutlak daun rata2 pada perlakuan A adalah yang terbanyak yaitu 25, disusul dengan perlakuan
D, lalu perlakuan B & C dengan nilai yang sama. Daun merupakan tempat dimana terjadi
proses fotosintesis pada tanaman yang dimana CO2 merupakan salah satu unsur yang
diperlukan tanaman untuk melakukan fotosintesis untuk berkembang. Selain itu diketahui nilai
suhu air rata-rata pada perlakuan A yaitu 27,11 dengan nilai tertinggi dan merupakan nilai yang
paling efektif. Hal tersebut sesuai dengan pernyataan Lakitan (2007) yang menyatakan bahwa
9
fotosintesis dipengaruhi oleh dua faktor yaitu faktor genetik dan faktor lingkungan. Faktor
genetik meliputi perbedaan antara spesies, pengaruh umur daun, dan pengaruh laju translokasi
fotosintat. Faktor lingkungan meliputi ketersediaan air, ketersediaan CO2, pengaruh cahaya,
serta pengaruh suhu.

Pertumbuhan Mutlak Helai Daun Tanaman


Penelitian dilakukan selama 30 hari dan didapatkan hasil laju pertumbuhan spesifik sebagai
berikut :

Tabel 5. Rata-rata Nilai Pertumbuhan Mutlak Helai Daun Tanaman (GRd).


Perlakuan GRd
A 25
B 22
C 22
D 23

Berdasarkan tabel 5 dapat dilihat bahwa dari 4 perlakuan didapatkan hasil pertumbuhan
mutlak tertinggi yaitu pada perlakuan A (aquarium dengan tambahan CO2 buatan) dengan nilai
25. Sedangkan nilai pertumbuhan bobot mutlak yang terendah yaitu pada perlakuan B
(Aquarium dengan tambahan CO2 tablet) dan C (aqaurium dengan tambahan CO2 cair) dengan
niai yang sama yaitu 22. Dari hasil perhitungan analisis ragam data menunjukan perbedaan
variasi CO2 berpengaruh nyata (P < 0,05) terhadap tingkat pertumbuhan mutlak helai daun
tanaman (GRd). Salah satu faktor yang mempengaruhi laju dan efisiensi fotosintesis menurut
Lakitan dalam Sinambela (2006) dan Karmana (2008) adalah faktor hereditas. Faktor hereditas
merupakan faktor yang paling menentukan terhadap aktivitas fotosintesis. Setiap tumbuhan
memiliki kebutuhan yang berbeda. Tumbuhan yang berbeda janis memiliki perbedaan aktivitas
fotosintesis yang disebabkan oleh perbedaan faktor genetik dan hereditasnya. Salah satu faktor
hereditas tanaman adalah umur dan struktur daun. Menurut Bowo et al., (2011) daun adalah
organ fotosintesis utama bagi tumbuhan, meskipun batang yang berwarna hijau juga melakukan
fotosintesis. Luas daun berkaitan dengan kapasitas penyerapan cahaya. Cahaya yang diserap
daun digunakan untuk sintesis klorofil yang kemudian dirubah menjadi energi kimia pada
proses fotosintesis. Perbedaan warna pada daun dapat digunakan untuk membandingkan daun
yang masih muda dan daun dewasa. Daun yang muda berwarna hijau muda keputih-putihan,
sedangkan daun tua berwarna hijau tua. Kemampuan daun untuk melakukan fotosintesis
meningkat pada fase awal perkembangan daun, kemudian menurun. Luas daun berpengaruh

10
terhadap kapasitas penangkapan cahaya. Dari data penelitian ditemukan bahwa jumlah daun
tanaman Bacopa sp. Pada perlakuan A yang terbanyak, yaitu jumlah rata-rata 183 helain daun.
Hal tersebut akan mempengaruhi tingkat kecepatan fotosintesis dan berdampak pada
pertumbuhan tanaman baik pertumbuha tinggi maupunpertumbuhan daun baru.

Kualitas Air
Suhu

SUHU
A B C D

30.00
29.00
28.00
27.00
26.00
25.00
WEEK - 1 WEEK - 2 WEEK - 3 WEEK - 4

Gambar 2. Hasil pengukuran suhu rata-rata.

Dari hasil perhitungan analisis ragam data menunjukan bahwa suhu tidak berpengaruh
nyata ( P < 0,05) terhadap CO2 air. Hasil pengamatan suhu selama pemeliharaan didapatkan
kisaran 26,71°-27,11ºC, dalam kondisi suhu perairan seperti itu kondisi perairan masih dalam
kisaran yang layak untuk pemeliharaan ikan Rashbora harleyquin. Suhu juga berpengaruh
terhadap tingkat nafsu makan ikan dan daya tahan terhadap penyakit. Menurut Simon dan
Schuster (2005) ikan ini hidup normal pada kisaran suhu 24-250C, dengan hidup secara
bergerombol untuk mencari makan dan mempertahankan diri dari predator. Termasuk dalam
kelompok omnivora senang makan cacing, serangga dan lumut serta mempunyai kebiasaan
menempelkan telurnya di balik dedaunan atau rerumputan selama proses reproduksinya.

11
pH

PH
A B C D

10.00
8.00
6.00
4.00
2.00
0.00
WEEK - 1 WEEK - 2 WEEK - 3 WEEK - 4

Gambar 3. Hasil pengukuran pH rata-rata.

Dari hasil perhitungan analisis ragam data menunjukan bahwa Ph tidak berpengaruh
nyata ( P < 0,05) terhadap CO2 air. Dari data hasil penelitian diketahui nilai pH pada media
pemeliharaan berkisar 7,85-8,19. Nilai pH tersebut cukup tinggi bagi ikan Rashbora harleyquin
atapun ikan-ikan aqauscape jenis lainya. Nilai pH suatu perairan dapat mempengaruhi
pertumbuhan bagi biota didalamnya, bahkan dapat menyebabkan kematian. Menurut Val, et al.
(2006) habitat asal ikan cardinal tetra berupa sungai dengan air coklat tua (blackwater) dengan
perairan gelap, mempunyai tingkat keasaman 5,5-6,5, kandungan mineral rendah dan adanya
asam humat.

DO

DO
A B C D

6.40
6.30
6.20
6.10
6.00
5.90
WEEK - 1 WEEK - 2 WEEK - 3 WEEK - 4

Gambar 4. Hasil pengukuran DO rata2.

12
Dari hasil perhitungan analisis ragam data menunjukan bahwa Ph tidak berpengaruh
nyata ( P < 0,05) terhadap CO2 air. Hasil pengamatan DO media pemeliharaan yaitu berkisar
antara 6,15-6,20 mg/L. Kadar DO tersebut cukup optimal untuk pertumbuhan ikan Rashbora
harleyquin. Faktor eksternal yang sangat mempengaruhi pertumbuhan ikan air tawar adalah
kualitas air pada lingkungan hidupnya. Oksigen terlarut (DO) selama pemeliharaan berkisar
5,2–7,5 mg/L nilai ini terkadang mencapai batas minimum yang dibutuhkan untuk memacu
pertumbuhan sidat, penurunan oksigen itu terjadi karena oksigen terlarut dalam air digunakan
oleh bakteri untuk merombak amonia menjadi nitrit sehingga dapat menjadi penghambat
pertumbuhan benih sidat, menurut Affandi dan Suhenda (2003) untuk meningkatkan
produktivitas, maka kandungan oksigen terlarut dalam air sebaiknya di atas 5 mg/L.

CO2

CO 2
A B C D

6.00
5.00
4.00
3.00
2.00
1.00
0.00
WEEK - 0 WEEK - 1 WEEK - 2 WEEK - 3 WEEK - 4

Gambar 5. Hasil pengukuran CO2 rata-rata.

Hasil pengamatan CO2 media pemeliharaan yaitu berkisar antara 3,32-4,67 mg/L.
Perbedaan cukup signifikan terlihat pada perlakuan D yaitu tanpa penambahan CO2. Kadar
CO2 terlihat cukup optimal bagi keberlangsungan hidup ikan Rashbora harleyquin. Menurut
Hidayah, S.N, (2017) kandungan CO2 dapat mempengaruhi respirasi hewan akuatik dan
apabila berlebihan akan menyebabkan keracunan dan memyebabkab kematian. Kadar karbon
dioksida sebesar 5-10 mg/L di dalam air masih dapat di toleransi oleh hewan air asalkan kadar
oksigen nya cukup tinggi. Akan tetapi kadar karbondioksida 50-100 mg/L dapat mematikan
ikan dan udang dalam waktu lama.

Perbaningan Perlakuan antara CO2 dan non-CO2


Hasil pengamatan perbandingan rata-rata perlakuan antara aquarium perlakuan CO2 dan non-
CO2 diketahui sebagai berikut :
13
Tabel 6. Perbandingan aquarium perlakuan CO2 dan non CO2 terhadap performa ikan

Rashbora Harleyquin

Parameter CO2 non-CO2


SGR 1,62 0,79
SR (%) 64,67 87
GR 1,69 1,5

Dari tabel 6 diatas dapat terlihat bahwa nilai SGR rata-rata perlakuan CO2 terlihat lebih efektif
terhadap performa ikan, sedangkan nilai SR terlihat lebih tinggi pada perlakuan non-CO2 dan
nilai GR terlihat lebih efektif pada perlakuan CO2. Nilai SR pada perlakuan CO2 lebih kecil
dikarnakan ikan rashbora harleyquin lebih suka hidup di lingkungan dengan kadar CO2
rendah. Dapat disimpulkan bahwa performa ikan lebih baik pada perlakuan aquarium dengan
penambahan CO2.

Tabel 7. Perbandingan aquarium perlakuan CO2 dan non CO2 terhadap performa
tanaman Bacopa SP

Parameter CO2 non-CO2


GRt (cm) 17,04 16,42
GRd (helai) 23 23

Dari tabel 7 diatas dapat terlihat bahwa nilai GRt pada perlakuan CO2 lebih tinggi dibandingkan
aquarium tanpa penambahan CO2 sedangkan nilai GRd terlihat sama. Dapat disimpulkan pada2
perlakuan tersebut, aquarium dengan penambahan CO2 lebih efektif terhadap performa
tanaman bacopa sp.

14
Kesimpulan
Kesimpulan yang dapat diambil dari penelitian “Pengaruh Perlakuan Variasi CO2
Terhadap Performance Pertumbuhan Tanaman Bacopa.sp & Ikan Rashbora harleyquin
Dengan Media Aquascape” adalah sebagai berikut :

1. Perlakuan variasi CO2 tidak berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan ikan Rashbora
harleyquin sedangkan berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan tinggi dan helai daun
tanaman Bacopa sp.
2. Performa pertumbuhan mutlak tinggi dan helai daun tanaman Bacopa sp terbaik pada
perlakuan A (aquarium dengan CO2 buatan) dengan dosis CO2 4,46 mg/l dengan nilai
pertumbuhan tinggi 17,30 cm dan pertumbuhan helai daun sebanyak 25 helai.
3. Perlakuan A (aquarium dengan CO2 buatan) terbukti dapat mensubtitusi penggunaan
CO2 buatan dalam bentuk tablet dan cairan yang ada di pasaran.

Ucapan Terimakasih
Penulis mengucapkan terimakasih kepada Dosen Pembimbing dan Dosen Penguji yang
telah meluangkan waktu dan tenaga untuk memberikan arahan kepada penulis. Penulis
menyadari banyak kekurangan dalam penulisan skripsi ini. Dan kepada semua pihak yang
terlibat dalam penulisan skripsi ini penulis ucapkan banyak terimakasih.

15
DAFTAR PUSTAKA

Affandi, R. dan Suhenda, N. 2003. Teknik Budidaya Ikan Sidat (Anguilla bicolor bicolor).
Prosiding Sumberdaya Perikanan Sidat Tropik. Hlm. 47-54.
Andriyanto, W & Marzuki, M. 2012. Periode Bukaan Mulut Dan Laju Serapan Kuning Telur
Kaitannya Dengan Aktivitas Enzim Pencernaan Pada Stadia Awal Kerapu Bebek Hasil
Pembenihan Induk Turunan Ke 2. Jurnal Ilmu dan Teknologi Kelautan Tropis, Vol. 4,
No. 2, Hlm. 198-207, Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Budidaya Laut,
BalitbangKP-KKP, Gondol.
Dewantoro, G.W. 2001. Fekunditas dan produksi larva pada ikan cupang (Betta splendens
Regan) yang berbeda umur dan pakan alaminya. Fakultas Biologi, Universitas Nasional
Jakarta. Jurnal Iktiologi Indonesia, l. (2): 49 – 52. Jurnal Akuakultur Rawa Indonesia
Bowo, SAA., A. Hidayanto, dan RR Isnanto. 2011. Analisis Deteksi Tepi untuk
Mengidentifikasi Pola Daun. Semarang : Jurusan Teknik Elektro Universitas
Diponegoro
Hidayah, S. N., Widyorini, N., & Purnomo, P. W. 2017. Analisis Kesuburan Perairan Waduk
Jatibarang Berdasarkan Distribusi Dan Kelimpahan Bakteri Heterotrofik. Management
of Aquatic Resources Journal, 5(4), 443-452.
Hidayati N, M Reza, T Juhaeti dan M Mansur. 2011. Serapan karbondioksida (CO2) jenis-jenis
pohon di Taman Buah ’Mekar Sari” Bogor, Kaitannya dengan potensi mitigasi gas
rumah kaca. Jurnal Biologi Indonesia 7(1), 133-145.
Karmana, Oman. (2008). Biologi. Bandung : Grafindo Media Pratama.
Lakitan B, 2007. Fisiologi Pertumbuhan dan Perkembangan Tanaman. Raja Grafindo Persada.
Jakarta. 27 hal.
Lucas, F.G.W., Kalesaran J.O, Lumenta C. 2015. Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Larva
Gurami (Osphronemus gourami) dengan pemberian beberapa jenis pakan. Jurnal
Budidaya Perairan,. 3(2) 19-28.
Mulyani, et al. 2014. Pertumbuhan Dan Efisiensi Pakan Ikan NIla (Oreochromis niloticus)
Yang Dipuasakan Secara Periodik. Jurnal Akuakultur Rawa Indonesia. 02(01): 190-201
hlm.
Prihandana, R., K. Noerwijari, P. Gamawati, Adinuraini, D. Setyianingsih, S. Setiadi, dan R.
Handoko. 2007. Etanol Ubi Kayu Bahan Bakar Masa Depan. Agromedia. Jakarta.
Saputra, B.E., F. H. Taqwa., dan M. Fitriani. 2013. Kelangsungan Hidup dan Pertumbuhan
Benih Nila (Oreochromis niloticus) selama Pemeliharaan dengan Padat Tebar Berbeda

16
di Lahan Pasang Surut Telang. Jurnal Lahan Suboptimal. Vol 2(2): 197- 205.
Simon & Schuster’s 2005. Guide to Freshwater and Marine Aquarium. Simon & Schuster’s
Inc. New York: 563p.
Sugiyono 2011. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Val, L.A., V.M.F. de Almaida-Val, D.J. Randall. 2006. The physiology of tropical
fishes. Academic Press, Boston: xiii + 633 hlm.
Wardoyo, E.W. 2007. Ternyata Ikan Nila (Oreochromis niloticus) mempunyai Pontensi Yang
Besar Untuk Dikembangkan. Media Akuakultur, Balai Riset Perikanan Budidaya Air
Tawar, Bogor, 2(1): 147:150.
Zahidah, Masjamsir, dan Iskandar. 2015. Pemanfaatan Teknologi Aerasi Berbasis Energi Surya
Untuk Memperbaiki Kualitas Air dan Meningkatkan Pertumbuhan Ikan Nila Di KJA
Waduk Cirata. Jurnal Akuatika Vol. VI N0.1/Maret 2015. p 68-78. ISSN 0853- 2532.
Zenneveld, N,. E. A. Huisman dan J. H. Boon. 1991. Prinsip-prinsip budidaya ikan. PT.
Gramedia Pustaka Umum, Jakarta.

17
LAMPIRAN

Lampiran 1. Form Hasil Cek Plagiarisme Laporan Tugas Akhir

18
19
1

Anda mungkin juga menyukai