Anda di halaman 1dari 61

LAPORAN KEGIATAN PPDH

ROTASI DIAGNOSA LABORATORIK


yang dilaksanakan di
LABORATORIUM MIKROBIOLOGI DAN VIROLOGI
FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN UNIVERSITAS
AIRLANGGA SURABAYA

Oleh:
RONI ANIZA, S.KH
NIM. 180130100111043

PROGRAM STUDI PROFESI KEDOKTERAN HEWAN


FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN
UNIVERSITAS BRAWIJAYA
MALANG
2019
LEMBAR PENGESAHAN LAPORAN PELAKSANAAN PPDH
ROTASI MIKROBIOLOGI DAN VIROLOGI
Di FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN
UNIVERSITAS AIRLANGGA

Malang, Desember 2019

Oleh:

Roni Aniza, S. KH
NIM. 180130100111043

Menyetujui,
Komisi Penguji

Penguji I Penguji III

drh. Dahliatul Qosimah, M.Kes drh. Indah Amalia Amri, M.Si


NIP. 20110682 0127 2 001 NIP. 20130487 0925 2 001

Mengetahui,
Dekan Fakultas Kedokteran Hewan
Universitas Brawijaya

Dr. Ir. Sudarminto Setyo Yuwono, M.App.,Sc


NIP. 19631216 198803 1 002

ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena telah memberi rahmat
dan pertolongan-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan penulisan laporan
kegiatan PPDH FKH UB Rotasi Diagnosa Laboratorik yang dilaksanakan di
Laboratorium Mikrobiologi Veteriner Fakultas Kedokteran Hewan Universitas
Airlangga. Sholawat serta salam semoga tetap tercurahkan kepada junjungan kita
Rasullullah Muhammad SAW. Dengan penuh rasa hormat dan ketulusan hati,
ucapan terima kasih penulis sampaikan kepada semua pihak yang telah membantu
secara langsung maupun tidak langsung dalam terselesaikannya penyusunan
laporan ini, khususnya ucapan terima kasih penulis ucapkan kepada :

1. Dr. Ir. Sudarminto S. Yuwono, M.App.Sc, selaku Dekan Fakultas Kedokteran


Hewan Universitas Brawijaya.
2. drh. Wawid Purwatiningsih, M. Si selaku koordinator PPDH FKH UB.
3. drh. Dahliatul Qosimah, M. Sc dan drh. Indah Amalia Amri, M. Si selaku dosen
penguji PPDH rotasi diagnosa laboratorik Mikrobiologi dan Imunologi di FKH
UB yang senantiasa memberikan waktu, arahan, bimbingan, motivasi, dan
kesabaran sampai kepada penyusunan dan penyempurnaan laporan ini.
4. Seluruh dosen, karyawan, dan staf Laboratorium Mikrobiologi Veteriner FKH
Universitas Airlangga yang telah memberikan bimbingan, arahan, waktu dan
tempat kepada penulis untuk melaksanakan kegiatan PPDH Rotasi Diagnosa
Laboratorik Mikrobiologi Veteriner.
5. Ayah, Ibu, kakak dan sahabat-sahabat yang senantiasa mendoakan dan
memberi dukungan.
6. Teman seperjuangan PPDH Gelombang 4 2018/2019, khususnya kelompok 2
atas kerjasama, dorongan, semangat, inspirasi, keceriaan, canda tawa, dan
kebersamaannya dalam menempuh gelar dokter hewan.
7. Serta semua pihak yang telah membantu dalam penyelesaian penulisan laporan
ini yang tidak mungkin penulis sebutkan satu persatu.

Penulis menyadari bahwa dalam penulisan ini masih banyak kekurangan,


untuk itu saran dan kritik yang membangun dari semua pihak sangat diharapkan
demi penyempurnaan selanjutnya.Akhir kata, semoga Allah SWT membalas segala

iii
kebaikan yang telah diberikan dan semoga laporan ini dapat memberikan manfaat
serta menambah pengetahuan tidak hanya bagi penulis namun juga bagi pembaca.
Amin.
Malang, Desember 2019

Penulis

iv
DAFTAR ISI

COVER ................................................................................................................... i
LEMBAR PENGESAHAN .................................................................................. ii
KATA PENGANTAR .......................................................................................... iii
DAFTAR ISI .......................................................................................................... v
DAFTAR GAMBAR ........................................................................................... vii
DAFTAR TABEL ............................................................................................. viii
COVER LAPORAN MIKROBIOLOGI ............................................................ 1
BAB I PENDAHULUAN ...................................................................................... 2
1.1. Latar Belakang ............................................................................................ 2
1.2. Rumusan Masalah ....................................................................................... 3
1.3. Tujuan .......................................................................................................... 3
1.4. Manfaat ........................................................................................................ 3
BAB II TINJAUAN PUSTAKA........................................................................... 5
2.1. Taksonomi dan Morfologi Ayam ............................................................... 5
2.2. Saluran Pencernaan Ayam .......................................................................... 5
2.3. Penyakit Pencernaan pada Ayam ............................................................... 6
BAB III METODOLOGI DAN METODE PEMERIKSAAN ........................ 13
3.1. Tempat dan Waktu Kegiatan ..................................................................... 13
3.2. Alat dan Bahan .......................................................................................... 13
3.3. Metode Kegiatan ....................................................................................... 13
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN ............................................................ 23
4.1. Hasil........................................................................................................... 23
4.2. Pembahasan ............................................................................................... 26
BAB V PENUTUP ............................................................................................... 32
5.1. Kesimpulan ................................................................................................ 32
5.2.Saran ........................................................................................................... 32
DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................... 33

COVER LAPORAN VIROLOGI...................................................................... 35


BAB I PENDAHULUAN .................................................................................... 36
1.1 Latar Belakang ........................................................................................... 36
1.2 Rumusan Masalah ...................................................................................... 37
1.3 Tujuan ......................................................................................................... 37
1.4. Manfaat ...................................................................................................... 37
BAB II TINJAUAN PUSTAKA......................................................................... 38
2.1 Ayam ......................................................................................................... 38
2.2 Newcastle Disease (ND) ............................................................................ 39
2.3 Telur Ayam Berembrio .............................................................................. 40
2.4 Uji Identifikasi Virus .................................................................................. 41
BAB III PELAKSANAAN KEGIATAN........................................................... 43
3.1 Waktu dan Tempat ..................................................................................... 43
3.2 Peserta Kegiatan ......................................................................................... 43
3.3 Metode Pemeriksaan...................................................................................43
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN ............................................................ 46
4.1 Hasil............................................................................................................ 46
4.2. Pembahasan ............................................................................................... 48

v
BAB V PENUTUP ............................................................................................... 52
5.1 Kesimpulan ................................................................................................. 52
5.2 Saran ........................................................................................................... 52
DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................... 53

vi
DAFTAR GAMBAR

MIKROBIOLOGI
Gambar 2.1 Saluran Pencernaan Ayam ............................................................... 6
Gambar 2.2 Escherichia coli ............................................................................... 7
Gambar 2.3 Salmonella sp. .................................................................................. 10
Gambar 3.1 Skema Identifikasi Enterobacteriaceae........................................... 19
Gambar 4.1 Tetrationate broth ............................................................................ 23
Gambar 4.2 Salmonella-shigella agar ................................................................. 24
Gambar 4.3 SSA dan EMBA............................................................................... 24
Gambar 4.4 EMBA .............................................................................................. 19
Gambar 4.5 Bakteri gram negatif ........................................................................ 24
Gambar 4.6 Uji Biokimia Feses Sapi .................................................................. 26
Gambar 4.7 Uji Biokimia Feses Merpati ............................................................. 26

VIROLOGI
Gambar 2.1 Rute inokulasi virus pada TAB ....................................................... 41
Gambar 4.1 Hasil Uji HA .................................................................................... 47
Gambar 4.2 Hasil Uji HI...................................................................................... 48

vii
DAFTAR TABEL

VIROLOGI
Tabel 4.1 Umur pada TAB SAN .......................................................................... 46

viii
LAPORAN KEGIATAN PPDH
ROTASI DIAGNOSA LABORATORIK
yang dilaksanakan di
LABORATORIUM BAKTERIOLOGI DAN
MIKOLOGI FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN
UNIVERSITAS AIRLANGGA

“identifikasi Bakteri Saluran Pencernaan”

Oleh:

RONI ANIZA, S.KH


180130100111043

PENDIDIKAN PROFESI DOKTER HEWAN


FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN
UNIVERSITAS BRAWIJAYA
MALANG
2019

1
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Sektor industri peternakan unggas di Indonesia pada umumnya memiliki

perkembangan yang sangat pesat. Industri peternakan unggas di Indonesia

memiliki visi pembangunan industri yang berlandaskan efisiensi,

produktivitas, dan berkelanjutan (Pradasari, 2013). Industri peternakan

unggas di Indonesia sampai saat ini berkembang mengarah pada sasaran

untuk mencapai tingkat efisiensi usaha yang optimal, akan tetapi upaya

pembangunan industri peternakan unggas tersebut masih menghadapi

tantangan global yang mencakup kesiapan daya saing produk. Utamanya bila

dikaitkan dengan lemahnya kinerja penyediaan karkas daging dan telur

memenuhi kebutuhan konsumsi daging dan telur nasional (Departemen

Pertanian, 2008).

Faktor yang mendapat perhatian dalam pemeliharaan unggas adalah

Pengobatan dan pencegahan terhadap penyakit, karena penyakit dapat

menurunkan produksi ternak atau bahkan dapat menyebabkan kematian pada

ternak unggas. Salah satu jenis penyakit yang dapat menyerang unggas adalah

penyakit saluran Pencernaan. Beberapa penyakit pencernaan pada ayam

disebabkan oleh infeksi bakteri dan fungi. Infeksi tanpa gejala klinis

merupakan kondisi yang patuh diwaspadai karena hanya menunjukkan gejala

kematian mendadak pada burung dara, sedangkan infeksi yang menular pada

manusia tidak menunjukkan gejala. Oleh sebab itu, diperlukan adanya isolasi

2
dan identifikasi bakteri penyebab penyakit pencernaan yang dominan, untuk

penanganan yang lebih efektif dan efisien (Untari, 2003).

Uji mikrobiologi merupakan salah satu uji lanjutan yang dilakukan

dengan tujuan untuk mengetahui atau mendiagnosa agen suatu jenis penyakit.

Uji mikrobiologi dapat digunakan untuk mendukung suatu diagnosa jenis

penyakit yang menyerang pada unggas. Dengan adanya uji mikrobiologi

diharapkan dapat mengetahui agen penyebab suatu penyakit dengan

melakukan identifikasi suatu agen infeksius yang terdapat pada eksudat dan

organ-organ pada unggas. Dengan dilakukanya pengujian mikrobiologi yang

terdapat pada sampel unggas yang menderita gangguan pernafasan

diharapkan dapat diketahui agen infeksius pada penyakit tersebut.

1.2 Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang di atas, dapat dirumuskan permasalahan
sebagai berikut :
1. Bagaimana cara mengisolasi serta mengidentifikasi bakteri penyebab
penyakit saluran pencernaan secara mikrobiologi?
2. Bagaimana cara pembiakan bakteri dari saluran cerna dan cara
mengidentifikasinya?
1.3 Tujuan
Berdasarkan rumusan masalah, tujuan dari pemeriksaan ini yaitu :
1. Untuk mengetahui cara mengisolasi serta mengidentifikasi bakteri
penyebab penyakit saluran pencernaan secara mikrobiologi.
2. Untuk mengatahui cara cara pembiakan bakteri dari saluran cerna dan cara
mengidentifikasinya.
1.4 Manfaat
Manfaat dari pemeriksaan ini adalah Mahasiswa PPDH (Pendidikan Profesi
Dokter Hewan) dapat menambah kemampuan dan keterampilan terkait
pemeriksaan mikrobiologi pada sampel saluran cerna berupa usus dari burung
3
merpati, feses merpati, feses sapi dan mendapatkan pengetahuan tambahan
mengenai cara pembiakan bakteri dan identifikasi bakteri di laboratorium.

4
BAB 2

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Taksonomi dan Morfologi Ayam


Klasifikasi merupakan sistem pengelompokkan jenis hewan berdasarkan
persamaan dan perbedaan karakteristik. Taksonomi ayam menurut Sarwono (2003)
adalah sebagai berikut :
Kingdom : Animalia
Filum : Chordata
Subfilum : Vertebrata
Kelas : Aves
Subkelas : Neonithes
Ordo : Galiformers
Famili : Phasianidae
Genus : Gallus
Spesies : Gallus Domesticus
Morfologi ayam secara umum yaitu memiliki bulu berwarna putih, hitam,
coklat, merah, dan juga kombinasi dari warna-warna tesebut. Pada ayam jantan
memiliki jengger yang bergerigi dan berdiri tegak, serta berukuran agak besar
sedangkan betina berjengger kecil dan tebal, tegak serta berwarna merah cerah.
Kulit berwarna kuning pucat, dan memiliki kaki agak panjang (Cahyono, 2004).

2.2 Saluran Pencernaan Ayam


Sistem pencernaan unggas terdiri dari beak (paruh), esophagus, crop
(tembolok), proventikulus, gizzard, usus halus (duodenum, jejunum, ileum), sekum,
usus besar, dan kloaka. Organ pencernaan tambahan lainnya yaitu pancreas dan
hepar. Sistem pencernaan unggas berbeda dengan pencernaan hewan lainnya
karena pada unggas tidak memiliki gigi untuk melumat makanan, sehingga tidak
terjadi pencernaan mekanik di dalam paruh. Makanan langsung melewati
esophagus kemudian unggas menimbun makanannya di tembolok yang diserta
dengan sekresi mukus oleh tembolok yang berfungsi sebagai pelumas untuk
menghaluskan makanan. Di dalam tembolok terdapat banyak syaraf yang
berhubungan dengan hipotalamus sehingga banyak sedikitnya pakan di dalam

5
tembolok mempengaruhi tindakan makan atau menghentikan pakan. Makanan
secara cepat melewati proventikulus seta disekresikan enzim pepsin dan amilase
oleh orag tersebut, kemudian menuju ventrikulus. Makanan berlanjut pada tahap
pencernaan di gizzard yaitu lambung yang tersusun oleh otot yang kuat. Fungsi
gizzard adalah untuk proses menghancurkan makanan dan menggiling makanan
kasar dengan bantuan grit (batu kecil dan pasir) sampai menjadi bentuk pasta yang
dapat masuk kedalam usus (Pescatore dan Jacob, 2013). Proses absorpsi terjadi
didalam usus halus yang terdiri dari duodenum, jejunum, ileum. Menurut Denbow
(2000), setelah melewati pencernaan di usus halus, makanan akan menuju ke usus
besar, dan kloaka. Saluran terakhir dari pencernaan ayam adalah kloaka yang
merupakan tempat pembentukan feces.

Gambar 2.1 Saluran Pencernaan Ayam (Pescatore and Jacob, 2013)

2.3 Penyakit Pencernaan Pada Ayam

Terdapat beberapa bakteri yang dapat menyebabkan penyakit pada


saluran pencernaan ayam antara lain:

6
2.3.1 Escherichia coli (E. coli)
Bakteri ini berbentuk batang pendek (cocobasil), berukuran 0,4–0,7 µm x
1-3 µm gram negatif, tidak berspora, bergerak aktif (motil) dengan flagella
peritrich, bakteri tahan asam, dan beberapa strain memiliki kapsul. Bakteri E. coli
adalah termasuk golongan Enterobacteriacea yang secara garis besar dapat
digolongkan menjadi dua kelompok yaitu patogen oportunistik yang berarti dapat
menyebabkan penyakit dalam keadaan tertentu, misalnya kekurangan makanan atau
mengikuti penyakit lain sedangkan enteropatogenik berarti bakteri E. coli
mempunyai antigen perlekatan dan memproduksi enterotoksin sehingga dapat
menimbulkan penyakit (Dzen et al., 2003). Sekitar 10-15% bakteri E. coli yang ada
di saluran pencernaan ayam berpotensi menjadi patogen. Klasifikasi bakteri
Eschericia coli sebagai berikut :
Kelas : Schizomycetes
Ordo : Eubacteriales
Famili : Enterobacteriacheae
Genus : Escherichia
Spesies : Escherichia coli

Gambar 2.2 Escherichia coli (Todar, 2008)


Bagian usus yang paling banyak mengandung bakteri tersebut adalah
jejunum, ileum, dan sekum. Jenis E. coli yang terdapat di dalam usus tidak selalu
sama dengan jenis yang ditemukan pada jaringan lain. Sebagai agen penyakit
sekunder, E. coli sering mengikuti penyakit lain misalnya pada berbagai penyakit
pernafasan dan pencernaan yang menyerang ayam. Penyakit yang disebakan oleh
infeksi bakteri E. coli biasanya disebut sebagai kolibasilosis. Infeksi E. coli ini
dapat terjadi pada ayam dari semua kelompok umur (Charlton et al., 2000). Adanya
infeksi E. coli dapat merupakan faktor pendukung timbulnya penyakit komplek
7
pada saluran pernafasan, pencernaan, dan reproduksi (Tabbu, 2000). Gejala klinis
kolibasilosis adalah kematian mendadak yang terjadi ketika akut. Kolibasilosis
kronis memperlihatkan tanda-tanda klinis : kurus, bulu kusam, nafsu makan
menurun, pertumbuhan terganggu, diare berwarna, bulu kotor atau lengket disekitar
pantatnya (Dubreuil, 2008). Gejala klinis juga diikuti oleh perubahan patologi
anatomi dimana ayam yang mengalami gejala klinis diare akan ditemukan usus
yang mengalami peradangan (enteritis).
Bakteri E.coli dapat diidentifikasi menggunakan beberapa media selektif
yaitu Mac Conkey Agar (MCA), Eosin Methylene Blue Agar (EMBA), dan Media
Endo Agar. Pertumbuhan E.coli pada media MCA ditandai dengan bentuk koloni
bulat, cembung, berukuran sedang, berwarna merah keruh. E.coli yang tumbuh
pada media EMBA ditandai dengan bentuk koloni yang sedang, cembung, berwarna
hijau metalik, sedangkan pertumbuhan E.coli pada media endo ditandai dengan
koloni yang besar, cembung, dan berwarna merah tua metalik (Barrow dan Feltham,
2003). Pengujian Biokimia pada bakteri E.coli dengan Triple Sugar Iron Agar
(TSIA), Urea Agar (Urease), Simon Citrate Agar (SCA), Sulfide Indol Motility
(SIM), dan gula-gula (glukosa, sukrosa, laktosa, fruktosa, dan manitol). Uji TSIA
bakteri E. coli menunjukkan warna streak tegak merah, warna streak miring merah,
menghasilkan gas, dan tidak memproduksi H2S. Hal ini dikarenakan E. coli dapat
memfermentasikan glukosa, laktosa, dan sukrosa. Uji gula-gula pada bakteri E. coli
menunjukkan hasil positif karena bakteri tersebut dapat memfermentasikan
glukosa, fruktosa, laktosa, sukrosa, dan manitol. Uji urease pada bakteri E. coli
menunjukkan hasil negatif karena E. coli tidak memiliki enzim urease untuk
menghidrolisiskan urea menjadi amoniak. Uji SCA bakteri E. coli menunjukkan
hasil negatif karena bakteri E. coli tidak menggunakan sitrat sebagai karbon utama.
Uji SIM bakteri E. coli menunjukkan hasil positif karena bakteri memiliki flagella
(Barrow dan Feltham, 2003). Sifat-sifat biakan bakteri E.coli menurut Erni dkk
(2011) adalah sebagai berikut :
1. Eshericia coli bersifat aerob dan fakultatif anaerob pada perbenihan yang
mengandung karbohidrat yang dapat diuraikannya. Pertumbuhan
Eshericia coli bias pada suhu 15-45º C dan paling baik pada 37,5 º C.
Tumbuh pada pH 7 dan pada media biasa.
8
2. Pada plat agar , koloni dapat berwarna putih kekuningan, atau kuning
keemasan sesuai dengan umur pupukan, basah, mengkilat, lembut dan
bulat dengan sisi yang rata.
3. Pada media cair membentuk kekeruhan yang merata dan membentuk
sedimen yang pekat.
4. Untuk identifikasi Eschericia coli menggunakan eosin methylene blue
agar. Pada medium ini koloni membentuk pusat yang kehitam-hitaman
seperti metalik.
Reaksi bakteri E.coli pada uji biokimia menurut Erni dkk (2011) adalah
sebagai berikut :
1. Eschericia coli membentuk asam dan gas dari glukosa, lactose, fruktosa,
galaktosa, arabinosa, xylosa, ramnosa dan manitol, kadang-kadang dapat
mengurai sukrosa, rafinosa, salisin, eskulin, dulsitol dan gliserol.
2. Jarang mengurai pectin dan adonitol, tidak mengurai dekstrin,pati,
glikogen dan inositol. Methyl red test positif, Voges Preskauer negative,
katalase positif, tidak mencerna atau mencairkan gelatin, indol positif,
mereduksi nitrat, mengkoagulasikan serta mengasamkan susu tanpa
peptionasi, mengoksidasi kentang menjadi warna coklat tua dan tidak
membentuk H2S.
2.3.2 Salmonella sp.
Salmonella sp merupakan bakteri gram negatif yang termasuk dari
golongan family Enterobacteriaceae. Pertumbuhan bakteri ini adalah anaerob
fakultatif. Salmonella sp mempunyai flagella yang menyebabkan sifat motil pada
bakteri tersebut (Brooks, 2005). Flagella memiliki protein yang biasa disebut
sebagai flagellin dan berfungsi untuk sinyal kepada sistem kekebalan tubuh (Baker,
2011). Bakteri ini termasuk dari bakteri patogen enterik yang menyebabkan
foodborne disease (Klotchko,2011). Salmonella sp tidak membentuk spora dan
memiliki ukuran panjang bervariasi. Klasifikasi bakteri Salmonella sp adalah
sebagai berikut :
Kelas : Prateobacteria
Ordo : Eubacteriales
Famili : Enterobacteriaceae
9
Genus : Salmonella
Spesies : Salmonella sp

Gambar 2.3 Salmonella sp (Todar, 2008)


Infeksi dari bakteri Salmonella sp biasa disebut sebagai penyakit
salmonellosis. Salmonella sp dibagi menjadi dua tipe spesies yaitu spesies typhoidal
dan non typhoidal. Pada kelompok typhoidal bisa menyebabkan demam tifoid dan
untuk spesies non thypoidal bisa menyebabkan diare atau enterokolitis dan juga
infeksi metastase seperti osteomyelitis. Spesies typhoidal adalah bakteri Salmonella
typhi dan Salmonella parathypi, sedangkan spesies non thyphoidal adalah
Salmonella enteriditis (Levinson, 2008).
Patogenesis Samonella sp secara langsung yaitu melalui makanan yang
diperantarai vektor mekanik dan biologik seperti rodensia, burung liar, lalat, kecoa,
kumbang, kutu. Keberadaan salmonella sp juga dapat ditemukan di tanah, air,
udara, kayu, debu, feses (Ward et al., 2003). Bakteri yang masuk ke dalam lambung
akan dimusnahkan oleh asam lambung terlebih dahulu, di dalam lambung bakteri
akan menempel pada sel microfold dan akan menetap serta bereplikasi di vakuola
endosit (Murray, 2009). Bakteri yang tetap bertahan selanjutnya akan masuk ke
dalam sel lamina propia untuk dilepaskan. Infeksi yang terjadi akan merangsang
respon inflamasi di sistem gastrointestinal (Murray, 2009). Tingkat keparahan
individu akibat salmonellosis tidak hanya ditentukan oleh faktor virulen tetapi juga
dari sel host itu sendiri (Ohl, 2006).
Salmonella sp merupakan bakteri yang mudah tumbuh pada media
sederhana namun tdak pernah memfermentasikan laktosa dan sukrosa. Bakteri ini
juga membentuk asam dan kadang-kadang gas dari glukosa dan manosa serta
10
biasanya akan menghasilkan H2S. Salmonella sp bisa bertahan di dalam air dengan
keadaan beku untuk periode yang lama dan juga resisten terhadap bahan kimia
tertentu sehingga menghambat bakteri enterik yang lain (Brooks, 2004). Metode
isolasi Salmonella sp dapat dilakukan dengan media selektif Salmonella Shigella
Agar (SSA), Mac Conkey Agar (MCA). Pada media MCA bakteri Salmonella tidak
memfermentasi laktosa atau disebut Non Laktosa Fermenter (NLF) tapi Salmonella
sp memfermentasi glukosa, manitol, dan maltose disertai pembentukan asam dan
gas kecuali pada Salmonella typhi yang tidak menghasilkan gas (Barrow dan
Feltham, 2003).
Metode pengujian biokimia pada bakteri Salmonella sp menggunakan
media Triple Sugar Iron Agar (TSIA) dengan hasil positif menunjukkan streak
tegak dengan warna merah sedangkan streak miring dengan warna kuning,
menghasilkan gas serta memproduksi H2S. Uji Urea Agar atau urease akan
menunjukkan hasil negatif karena bakteri Salmonella sp tidak memiliki enzim
urease untuk menghidrolisiskan urea menjadi amoniak. Pada uji Simon Citrate Agar
(SCA) Salmonella sp menunjukkan hasil positif karena bakteri menggunakan sitrat
sebagai karbon utama. Uji Sulfide Indol Motility (SIM) bakteri Salmonella sp
menunjukkan indol negatif dan motilitas positif karena bakteri memiliki flagella.
Uji gula- gula menunjukkan positif karena bakteri Salmonella sp dapat
memfermentasi glukosa, sukrosa, fruktosa, dan manitol kecuali pada uji laktosa
(Barrow dan Feltham, 2003). Sifat-sifat biakan bakteri Salmonella sp menurut Erni
dkk (2011) adalah sebagai berikut :
1. Salmonella sp bersifat Aerob dan fakultatif anaerob.
2. Tumbuh baik pada temperatur 37ºC dan pH 6,8-7,2.
3. Koloni pada plat agar besar dan bulat.
4. Pada agar miring koloni berwarna kuning.
5. Basah dan mengkilat.
6. Pada media cair menimbulkan kekeruhan dan endapan.
Reaksi bakteri Salmonella sp pada uji biokimia menurut Erni dkk (2011)
adalah sebagai berikut :
1. Mengandung asam dan gas dari glukosa, sukrosa, rafinosa, silosa,
salisin, gliserol, dan adonitol.
11
2. Tidak memecah dulsitol dan inulin.
3. Tidak membentuk indol.
4. Uji Metil Red negatif dan Uji Voges Proskaeur negatif.
5. Mereduksi nitrat menjadi nitrit.
6. Tidak mencairkan gelatin dapat menggunakan sitrat sebagai sumber
karbon.
7. Tumbuh subur pada susu.
8. Membentuk koagulasi, asam, dan gas.

12
BAB 3
METODOLOGI DAN METODE PEMERIKSAAN

3.1 Tempat dan Waktu Pelaksanaan


Pemeriksaan dan analisa mikrobiologis pada sampel saluran pencernaan ayam
dilaksanakan pada tanggal 17 – 23 Januari 2019. Pemeriksaan dilakukan di
Laboratorium Bakteriologi dan Mikologi Fakultas Kedokteran Hewan Universitas
Airlangga.
3.2 Alat dan Bahan
3.2.1 Alat
Alat yang digunakan untuk pemeriksaan dan analisa mikrobiologis sampel
saluran pencernaan pada merpati dan feses sapi adalah cawan petri, tabung reaksi,
tabung erlenmeyer, tabung durham, rak tabung reaksi, ose bulat, ose lurus, bunsen,
timbangan, inkubator, laminar air flow, autoclave, refrigerator, object glass, spidol
permanen, label, disecting set, spuit, masker, glove, mikroskop.

3.2.2 Bahan
Bahan yang digunakan untuk pemeriksaan dan analisa mikrobiologis
sampel saluran pencernaan pada merpati dan feses sapi adalah sebagai berikut:
a. Sampel
Sampel yang digunakan adalah feses sapi dan bagian pencernaan merpati
dengan gejala klinis diare, lemas, daerah sekitar mata kotor, dan bulu kusam.
Sampel yang diambil berupa swab usus halus dan feses.
b. Media
Media isolasi untuk analisa mikrobiologis saluran pencernaan ayam yang
digunakan adalah media isolasi bakteri berupa Mac Conkey Agar (MCA), Eosin
Methylene Blue Agar (EMBA), Salmonella Shigella Agar (SSA), dan
Tetrathionate Broth (TTB).
c. Pewarnaan Gram
Bahan yang digunakan untuk pewarnaan gram yaitu aquadest, zat warna
gentian violet, zat warna safranin, larutan lugol dan aseton alkohol.

13
d. Media Uji Lanjutan dan Identifikasi
Media yang digunakan untuk uji lanjutan dan identifikasi adalah media Triple
Sugar Iron Agar (TSIA), Simmons Citrate Agar (SCA), Urea Agar, Sulfide
Indole Motility (SIM), Indole, media gula-gula (glukosa, laktosa, mannitol,
maltose, dan sukrosa).

3.3 Metode Kegiatan


3.3.1 Koleksi Sampel Saluran Pencernaan
Merpati di euthanasia dengan emboli udara untuk kemudian
dilakukan nekropsi dan pengambilan saluran pencernaan merpati.
Selanjutnya bangkai merpati dibasahi dengan air dan dilakukan pencabutan
bulu. Kemudian dilakukan pembedahan dengan memotong otot perut,
tulang rusuk sampai ke tulang selangka, lalu seluruh bagian dada dibuka.
Dilakukan pemeriksaan secara makroskopis untuk mengetahui adanya
perubahan patologis pada organ. Selanjutnya dilakukan pengambilan
sampel saluran pencernaan secara aseptis menggunakan pinset, gunting dan
cawan petri. Sampel feses merpati dikoleksi langsung dari usus merpati dan
sampel feses sapi diambil langsung dari anus sapi melalui palpasi rektal.

3.3.2 Sterilisasi Alat


Cawan petri, tabung reaksi, tabung durham, tabung erlenmeyer dan
alat bedah yang akan disterilisasi dibungkus dengan kertas agar tidak
membentuk embun. Untuk tabung, bagian bibir tabung disumbat
menggunakan kapas terlebih dahulu. Kemudian alat-alat yang akan
disterilisasi diletakkan ke dalam autoclave dan disterilkan dengan suhu
121ºC dengan tekanan 1 atm selama ± 30 menit. Apabila autoclave telah
mencapai suhu yang diinginkan, matikan api dan buka lubang yang terletak
pada tutup autoclave agar udara panas keluar. Setelah itu peralatan
dikeluarkan dari autoclave dan diletakkan di dalam oven kering selama ± 20
menit untuk mengurangi kadar air. Selanjutnya alat-alat diletakkan pada rak
bersih.

14
3.3.3 Penentuan Media Tanam
Penentuan media tanam bakteri dilakukan berdasarkan jenis bakteri
yang ingin diisolasi dari sampel. Bakteri yang diaharapkan tumbuh pada
saluran pencernaan merpati adalah bakteri golongan enterobacteriaceae.
Oleh karena itu, media yang digunakan untuk pertumbuhan bakteri
golongan enterobacteriaceae adalah sebagai berikut :
3.3.3.1 Tetrathionate Broth Base (TTB)
Komposisi media terdiri dari Lab-Lemco Powder 0,9 gram, peptone
4,5 gram, yeast extract 1,8 gram, sodium chloride 4,5 gram, calcium
carbonate 25 gram, sodium thiosulfate 40,7 gram. Selanjutnya, sebanyak 77
gram medium dilarutkan dalam aquades hingga mencapai volume 1000 ml,
dipanaskan hingga semua bahan larut, tambahkan 20 cc larutan sodium,
campur dengan baik dan tuang kedalam tabung reaksi masing-masing
sebanyak 5-7 ml.
3.3.3.2 Eosin Methylene Blue Agar (EMBA)
Pembuatan media Eosin Methylen Blue Agar (EMBA) dilakukan
dengan melarutkan bubuk media EMBA ke dalam aquades steril.
Perbandingan antara bubuk media EMBA dengan aquades steril adalah 36
gram : 1000 mL aquades. Larutan kemudian ditutup dengan aluminium foil.
Larutan diaduk hingga merata, dipanaskan dan diaduk kembali hingga
larutan mendidih dan berwarna bening. Larutan media EMBA lalu di
didinginkan pada suhu ruang, setelah itu di-autoclave selama ± 1 jam hingga
suhu mencapai 121 oC. Setelah selesai, larutan media EMBA dituang ke
dalam cawan petri dalam laminar air flow. Disterilisasi dengan api bunsen
dan sinar UV sebelum serta setelah penggunaan laminar air flow. Media
kemudian didinginkan pada suhu ruang hingga menjadi agar. Agar
kemudian disimpan di kulkas jika tidak langsung digunakan, dan ketika
akan digunakan media terlebih dahulu di masukkan ke dalam incubator
hingga suhu normal.
Eosin Methylene Blue Agar (EMBA) adalah media selektif dan
diferensial. Media ini mengandung eosin dan metilen biru yang berperan
dalam menghambat pertumbuhan bakteri gram positif sehingga hanya
15
bakteri gram negatif saja yang dapat tumbuh. Media EMBA mengandung
karbohidrat laktosa yang membuat bakteri gram negatif terdiferensiasi
berdasarkan pada kemampuan mereka untuk memfermentasi laktosa.
Warna media sebelum inokulasi bakteri adalah merah keunguan. Perubahan
warna hijau metalik pada EMBA disebabkan karena Escherichia coli dapat
memfermentasi laktosa dan mengakibatkan adanya peningkatan kadar asam
dalam media. Kadar asam yang tinggi dapat mengendapkan metilen biru
dalam media EMBA.
3.3.3.3 Salmonella Shigella Agar (SSA)
Komposisinya terdiri dari beef extraxt 5 gram, pepton 5 gram,
laktosa 10 gram, bile salts 8.5 gram, sodium citrate 8.5, sodium thiosulfate
8.5 gram, agar 13.5 gram, brilliant green 0,00033 gram, neutral red 0,025.
pH akhir yang diukur 7.0 pada media. Selanjutnya, sebanyak 60 gram SSA
dilarutkan dalam dalam aquades hingga mencapai 1000 ml, campur dengan
baik hingga homogen. Kemudian, dipanaskan hingga semua larut dalam
kompor listrik selama 1 menit. Media didinginkan sampai suhu 45-50 ºC
dituang dalam cawan petri dan simpan pada suhu 8-15 ºC.
Salmonella Shigella Agar (SSA) adalah media agar padat diferensial
dan selektif untuk isolasis bakteri Salmonella sp dan Shigella sp. Media SSA
mengandung ekstrak daging sapi, laktosa, garam empedu, sodium sitrat,
brilliant green, ferric citrate, neutral red, dan agar. Ekstrak daging dan
pepton menyediakan kebutuhan nitrogen untuk bakteri. Vitamin, mineral,
dan asam amino diperlukan untuk pertumbuhan. Campuran garam empedu,
sodium sitrat, dan brilliant green berfungsi untuk menghambat
pertumbuhan bakteri gram positif, sebagian besar bakteri coliform dan
pertumbuhan dari Proteus sp sehingga Salmonella sp dan Shigella sp dapat
tumbuh dengan baik. Ferric citrate mendeteksi adanya H2S yang dihasilkan
bakteri seperti Proteus dan beberapa strain dari Salmonella akan terbentuk
koloni dengan titik hitam di tengah
3.3.3.4 Mac Conkey Agar (MCA)
Pembuatan media Mac Conkey Agar (MCA) dilakukan dengan
melarutkan bubuk media MCA ke dalam aquades steril. Perbandingan
16
antara bubuk media MCA dengan aquades steril adalah 50 gram : 1000 mL
aquades. Larutan kemudian ditutup dengan aluminium foil. Larutan diaduk
hingga merata, dipanaskan dan diaduk kembali hingga larutan mendidih dan
berwarna bening. Larutan media MCA lalu di didinginkan pada suhu ruang,
setelah itu di autoclave selama ± 1 jam hingga suhu mencapai 121oC.
Setelah selesai, larutan media MCA dituang ke dalam cawan petri dalam
laminar air flow. Sterilisasi dengan api bunsen dan sinar UV sebelum serta
setelah penggunaan laminar air flow. Media kemudian didinginkan pada
suhu ruang hingga menjadi agar. Agar kemudian disimpan di inkubator
selama 24 jam sebelum kemudian digunakan.
Mac Conkey Agar (MCA) merupakan media selektif untuk isolasi
dan identifikasi bakteri gram negatif. Media ini digunakan untuk
membedakan bakteri yang memfermentasi laktosa dan yang tidak
memfermentasi laktosa. Media MCA mengandung laktosa, garam empedu,
dan neutral red sebagai indikator warna. Garam empedu berperan dalam
menghambat pertumbuhan bakteri gram positif. Bakteri gram negatif yang
tumbuh dapat dibedakan dalam kemampuannya memfermentasikan laktosa.
Koloni bakteri yang memfermentasi laktosa berwarna merah bata dan
dikelilingi oleh endapan garam empedu. Endapan ini muncul karena adanya
reaksi antara laktosa dengan garam empedu. Bakteri yang dapat
memfermentasikan laktosa biasanya bersifat patogen.
3.3.4 Penanaman bakteri
Sampel usus dan feses ditanam dengan cara swab mukosa
menggunakan ose bulat. Swab usus dan feses diperkaya pada media TBB
baru kemudian ditanam pada media MCA, EMBA, dan SSA. Setelah
penanaman selesai, media berisi streak bakteri diinkubasi di dalam
inkubator suhu 37ºC selama 24 jam.
3.3.5 Identifikasi Awal dengan Pewarnaan Gram
Pewarnaan gram dilakukan untuk identifikasi morfologi secara
makroskopis serta menggolongkan bakteri gram positif dan negatif.
Langkah-langkah pewarnaan gram adalah sebagai berikut :
1. Teteskan sedikit aquadest pada object glass
17
2. Koloni bakteri yang terpisah diambil menggunakan ose bulat, kemudian
diapuskan secara melingkar pada aquadest yang ada di object glass
3. Lakukan fiksasi dengan melewatkan bagian bawah object glass di atas api
bunsen sampai kering
4. Tetesi preparat dengan pewarna kristal violet, lalu diamkan selama 2 menit
5. Cuci preparat dengan aquadest mengalir, tetesi dengan larutan lugol dan
didiamkan lagi selama 1 menit
6. Cuci kembali preparat dengan aquadest mengalir, kemudian alirkan aseton
alkohol sampai pewarna kristal violet luntur
7. Cuci lagi preparat dengan aquadest mengalir, setelah itu tetesi pewarna
safranin dan diamkan selama 1 menit
8. Cuci preparat dengan aquadest mengalir, biarkan hingga kering dengan cara
diangin-anginkan
9. Amati preparat di bawah mikroskop pada perbesaran 1000x dengan
penambahan minyak emersi
3.3.6 Identifikasi Bakteri Enterobacteriaceae
Enterobacteriaceae adalah kelompok bakteri batang gram negatif
yang besar dan heterogen dengan habitat di saluran pencernaan. Bakteri ini
mayoritas merupakan flora normal pada saluran pencernaan.
Enterobacteriaceae dapat menyebabkan infeksi seperti gatroenteritis,
septikemia, dan kolesistis. Identifikasi bakteri Enterobacteriaceae
merupakan tahap lanjutan untuk mengetahui genus dari koloni bakteri yang
tumbuh pada media tumbuh. Identifikasi dilakukan dengan beberapa uji
biokimia. Menurut skema uji identifikasi Enterobacteriacea (Gambar 3.1)
uji yang dilakukan adalah sebagai berikut:

18
Gambar 3.1 Skema Identifikasi Enterobacteriaceae

3.3.6.1 Triple Sugar Iron Agar (TSIA)


Komposisinya terdiri dari beef extract 3 gram, yeast extract 3 gram,
pepton15 gram, laktosa 10 gram, sukrosa10 gram, dextrose 1 gram, agar 12
gram,sodium cloride (NaClO2) 5 gram, dan sodium thiosulfate (Na2S2O3)
0,3 gram,phenol red 0,024 untuk mendukung pertumbuhan bakteri.
Sebanyak 65 grammedium Triple Sugar Iron Agar (TSIA) dilarutkan dalam
aquades hinggamencapai volume 1000 ml, kemudian dipanaskan hingga
semua bahan larut. medium dimasukkan ke dalam tabung reaksi masing-
masing sebanyak 5-10 ml.pH yang diukur 7,4 kemu, media disterilisasi
dalam autoklaf pada suhu 121 ºCselama 60 menit, medium yang sudah steril
ditanamkan memadat dalam posisitegak kemudian diinkubasi 24-48 jam
pda suhu 37 ºC.

19
Uji TSIA bertujuan untuk membedakan berbagai genus
Enterobacteriaceae yang semuanya adalah bakteri gram negatif yang
mampu memfermentasikan glukosa dengan menghasilkan asam dan juga
dapat membedakan Enterobacteriaceae dari basilus usu lain yang gram
negatif. Agar TSI untuk menilai kemampuan bakteri memfermentasi
glukosa, laktosa, dan sukrosa. Hal ini akan ditandai dengan perubahan
warna akibat timbulnya suasana asam, serta terbentuknya H2S yang ditandai
dengan perubahan warna media dari orange menjadi hitam, karena bakteri
mampu mendesulfurasi asam amino dan metion yang akan menghasilkan
H2S dan H2S akan berekasi denga Fe+2 yang terdapat pada media yang
menghasilkan endapan hitam. Hasil fermentasi diamati pada 2 tempat, yaitu
bagian miring dan bagian dasar. Pada uji ini diamati adanya gas, gelembung,
H2S, dan pH.
3.3.6.2 Urea Agar
Media ini digunakan untuk mengetahui adanya aktivitas urease pada
mikroorganisme. Beberapa bakteri memiliki kemampuan menghasilkan
enzim urease yang dapat merombak urea. Enzim urease akan menguraikan
urea menjadi amonium dan CO2. Bakteri basillus gram negatif sebagian
besar memiliki enzim urease. Reaksi positif ditandai dengan perubahan
media menjadi merah muda (sangat merah muda). Perubahan warna dapat
terjadi saat enzim urease memutuskan ikatan karbon dan nitrogen untuk
membentuk amoniak. Adanya amoniak menyebabkan suasana media
menjadi alkali/basa sehingga indikator phenol red akan berubah menjadi
merah muda pada media, hal ini mengindikasikan terjadinya reaksi positif
atau dihasilkannya urease. Berikut metode pemeriksaan dengan media urea
agar :
1. Ambil koloni tunggal dengan menggunakan ose ujung lurus.
2. Lakukan streak pada permukaan miring media.
3. Dilakukan inkubasi pada suhu 37ºc selama 24 jam.
4. Dilakukan pengamatan.

20
Interpretasi hasil:
a. Apabila urea dihydrolisa, amoniak akan dibebaskan dan menyebabkan
medium berubah menjadi alkalis
b. Positif bila berwarna merah
c. Negatif bila berwarna kuning atau tidak ada perubahan warna
3.3.6.3 Media Gula-Gula
Media ini digunakan untuk mengetahui kemampuan fermentasi
bakteri terhadap gula - gula. Pembuatan media ini dengan cara melarutkan
gula-gula (laktosa, maltosa, sukrosa, manitol, dan glukosa) 2 gram pada
peptone water 100 ml, kemudian ditambahkan penanda phenol red 1 ml.
Berikut metode pemeriksaan menggunakan media gula-gula:
1. Diambil koloni tunggal dengan menggunakan ose ujung bulat.
2. Dilakukan adukkan pada larutan gula-gula.
3. Dilakukan inkubasi pada suhu 37ºC selama 24 jam.
4. Dilakukan pengamatan.
Interpretasi hasil :
1. Positif bila media berwarna kuning, artinya gula difermentasi dengan
menghasilkan asam.
2. Negatif bila media berwarna merah (tidak ada perubahan warna) artinya
gula tidak terfermentasi.
3.3.6.4 Sulfide Indole Motility (SIM)
Komposisi media pepton 30 gram, amonium iron citrate 0,2 gram,
sodium thiosulfate (Na2S2O3) 0,025gram, dan agar 3 gram. pH akhir media
yang diukur 7,3. Sebanyak 36 gram ditambahkan aquades hingga mencapai
volume 1000 ml, kemudian dipanaskan hingga semua bahan larut . tersebut
dimasukkan ke dalam tabung reaksi masing-masing sebanyak 5-7 ml.
Medium disterilisasi kedalam autoklaf pada suhu 121 ºC selama 60 menit
dan diinkubasi selama 18-24 jam pada suhu 37C.
Uji SIM digunakan untuk mengetahui motilitas bakteri. Pengujian
ini untuk melihat bakteri yang memiliki flagella, ditandai dengan
melebarnya bakteri pada hasil streak medium. Pengujian dilakukan dengan
cara menginokulasi isolat bakteri pada media tegak semi padat
21
menggunakan ose lurus. Kemudian diinkubasi selama 48 jam. Bentuk
koloni yang menyebar merupakan hasil positif, yaitu bakteri motil
(bergerak).

3.3.6.5 Indole
Uji indole atau indol bertujuan mengidentifikasi kemampuan bakteri
menghasilkan indol dengan menggunakan enzim tryptophanase. Produksi
indol di dalam media dimungkinkan karena adanya tryptophan. Tryptophan
adalah asam amino esensial, yang teroksidasi oleh beberapa bakteri yang
mengakibatkan pembentukan indol, asam piruvat, dan amonia. Hasil uji
indol positif ditunjukkan adanya cincin merah pada bagian atas, hal ini
disebabkan karena indol bereaksi dengan aldehid. Namun dikarenakan
cincin mudah memudar oleh gerakan yang tiba-tiba, cincin menjadi pecah
dan menghasilkan warna merah muda.

22
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Hasil
Pengujian bakteri pada sampel burung merpati, pertama sampel ditanam pada
media yang diperkaya yaitu Tetrationate broth. Setelah diinkubasi selama 24 jam
selanjutnya digunakan media selektif yaitu SSA (Salmonella-shigella agar), MCA
(Mac conkey agar), dan EMBA (Eosin methylen blue agar). Selanjutnya dilakukan
pengujian pewarnaan gram untuk menentukan bakteri gram apa yang terdapat di
dalam media selektif yang digunakan. Setelah mengetahui bakteri gram apa yang
terdapat di media maka selanjutnya dilakukan uji biokimia dengan menggunakan
TSI (Triple sugar iron agar), SIM (Sulfide indol motility), SCA (Simmon cittrat
agar), Urea dan media gula-gula.
Feses sapi dan burung merpati pada tanggal 18 januari 2019 ditanam pada
media diperkaya Tetrationate broth setelah inkubasi selama 24 jam media menjadi
keruh (Gambar 4.1). Kemudian tanggal 19 januari 2018 feses pada media
Tetrationate brothditanam pada media selektif SSA (Salmonella-shigella agar).
Setelah inkubasi 24 jam pada feses sapi didapatkan koloni berwarna putih dan
terdapat bintik hitam sedangkan pada feses burung merpati didapat koloni berwarna
putih (Gambar 4.2).

A B
Gambar 4.1A. Tetrationate broth pada feses sapi, B. Tetrationate broth
pada feses burung merpati

23
A B
Gambar 4.2 A. SSA sapi koloni berwarna putih dan terdapat bintik hitam, B.
SSA burung merpati koloni berwarna putih
Pada tanggal 21 januari 2019 sampel feses sapi dan merpati dilakukan
pemurnian dengan ditanam pada media SSA (Salmonella-shigella agar) dan
EMBA (Eosin methylen blue agar) dimana feses sapi ditanam pada media SSA
(Salmonella-shigella agar) dan feses merpati pada media EMBA (Eosin methylen
blue agar) yang selanjutnya diinkubasi selama 24 jam. Dari hasil penanaman
tersebut didapatkan hasil feses sapi pada media SSA (Salmonella-shigella agar)
koloni berwarna putih dan feses merpati pada media EMBA (Eosin methylen blue
agar) koloni berwarna putih (Gambar 4.3). pada tanggal 22 januari feses burung
merpati ditanam pada media EMBA kembali, setelah inkubasi 24 jam dimana
didapatkan koloni berwarna hijau metalik (Gambar 4.4).

A B

Gambar 4.3 A. SSA sapi koloni berwarna putih dan terdapat bintik hitam, B.
EMBA burung merpati koloni berwarna putih

24
Gambar 4.4 EMBA feses burung merpati koloni berwarna hijau metalik

Selanjutnya dilakukan pewarnaan gram pada feses merpati dan didapatkan


hasil bakteri gram positif berwarna merah dan berbentuk batang (Gambar 4.5).

Gambar 4.5 Bakteri gram negatif berwarna merah berbentuk batang

Bakteri gram negatif yang didapatkan dari hasil pewarnaan gram, selanjutnya
dilakukan uji biokimia yang meliputi TSI (Triple sugar iron agar), SIM (Sulfide
indol motility), SCA (Simmon cittrat agar), Urea dan media gula-gula pada tanggal
24 januari (Gambar 4.6).

25
A B C D E

Gambar 4.6 Uji biokimia pada feses sapi (A. TSIA, B. SCA, C. Urea, D. SIM, E.
Gula-gula (glukosa, laktosa, manitol, maltosa, sakaros)

A B C D E

Gambar 4.7 Uji biokimia pada feses burung merpati (A. TSIA, B. SCA, C. Urea,
D. SIM, E. Gula-gula (glukosa, laktosa, manitol, maltosa, sakaros)
4.2 Pembahasan
a. Penanaman pertama dengan media diperkaya TB (Tetrationate broth)
Media tetrationate broth (TB) pada umumnya digunakan menumbuhkan
bakteri Salmonella dari sampel feses. Pada media ini pertumbuhan bakteri
coliform yang terdapat dalam saluran pencernaan hewan maupun manusia akan
ditekan oleh selenite atau tetrationate sebaliknya Salmonella bisa tumbuh.Masa
inkubasi optimum biakan pada media diperkaya adalah 18 jam pada suhu 37ºC (I
Gusti dkk, 2017).Feses sapi dan feses burung merpati yang ditanam pada media
Tetrationate brothsetelah diinkubasi berubah menjadi keruh.

b. Isolasi kedua dengan media selektif SSA (Salmonella-shigella agar)


SSA (Salmonella-shigella agar) merupakan media agar differensial dan
media selektif untuk mengisolasi bakteri salmonella sp. Media SSA tersusun dari
bebrapa bahan yaitu campuran ekstrak daging dan peptone untuk menyediakan
kebutuhan nitrogen, sedangkan vitamin, mineral, dan asam amino diperlukan

26
untuk pertumbuhan. Komposisi dari media tersebut juga mengandung campuran
bile salt, sodium sitrat, dan brilliant green yang berfungsi untuk menghambat
bakteri gram positif sehingga bakteri salmonella sp dapat tumbuh dengan
baikMedia ini merupakan media selektif yang digunakan untuk menumbuhkan
bakteri-bakteri tertentu saja. Media ini mengandung zat inhibitor untuk
menghambat pertumbuhan bakteri lain. Pada umumnya media selektif ini
digunakan untuk menumbuhkan bakteri gram negatif yang tergolong dalam
famili Enterobacteriaceae yang merupakan flora normal dalam saluran
pencernaan. Pada media selektif ini juga dapat dibedakan koloni-koloni bakteri
Enterobacteriaceae yang memfermentasi laktosa maupun tidak memfermentasi
laktosa (I Gusti dkk, 2017).
Pada pengujian bakteri, sampel yang digunakan adalah sampel feses sapi dan
feses merpati. Feses sapi didapatkan hasil koloni berwarna putih dan terdapat
bintik hitam sedangkan pada feses burung merpati didapat koloni berwarna putih.
Sedangkan pada literatur, pada media SSA bakteri yang memfermentasi
laktosa akan tumbuh dengan warna koloni pink, tetapi bakteri yang
memfermentasi laktosa tidak berwarna atau colorles. Hal ini disebabkan karena
zat indikator neutral redpada media dalam suasana asam berubah menjadi warna
pink sedangkan dalam basa tidak berwarna. Pada media SSA koloni bakteri yang
memproduksi hidrogen sulfida (H2S) akan membentuk black spot (I Gusti dkk,
2017).

c. Isolasi ketiga pemurnian dengan media selektif SSA (Salmonella-shigella


agar) dan EMBA (Eosin methylen blue agar)
Dari hasil penanaman kedua tersebut didapatkan hasil feses sapi pada media
SSA (Salmonella-shigella agar) dengan koloni berwarna putih dan feses merpati
pada media EMBA (Eosin methylen blue agar) dengan koloni berwarna putih.
EMBA dan SSA sendiri merupakan media selektif untuk bakteri. Dimana
pada penanaman kedua didapatkan pada feses sapi koloni bakteri berwarna
putihdan terdapat bintik hitam pada media SSA dan ketika dimurnikan pada
media SSA didapatkan koloni berwarna putih. Sedangkan pada feses burung
merpati pada penanaman kedua didapatkan koloni berwarna putih pada media

27
SSA kemudian dimurnikan dan didapatkan koloni berwarna putih juga pada
media EMBA.
Literatur menjelaskan, pada media EMBA koloni Escherichia coli berwarna
hijau metalik dan coliform yang lain berwarna coklat gelap dan coklat
kemerahan, sedangkan bakteri yang tidak memfermentasi laktosa tidak berwarna.
Jika pada SSA bakteri yang memfermentasi laktosa akan tumbuh dengan warna
koloni pink, tetapi bakteri yang memfermentasi laktosa tidak berwarna atau
colorles (I Gusti dkk, 2017).

d. Isolasi keempat pemurnian feses burung merpati dengan media EMBA


(Eosin methylen blue agar)
Penanaman ketiga didapatkan koloni berwarna putih pada media EMBA
selanjutnya dimurnikan kembali pada media EMBA dan didapatkan hasil
terdapat koloni berwarna hijau metalik. Dimana menurut literatur jika koloni
berwarna hijau metalik maka bakteri didalamnya yaitu Escherichia coli.
Menurut literatur bakteri Escherichia coli merupakan bakteri yang dapat
memfermentasi laktosa dengan cepat dan memproduksi banyak asam sehingga
menghasilkan koloni kilap logam dengan endapan pigmen hijau metalik (Risna,
2016).

e. Pewarnaan Gram untuk feses burung merpati


Pewarnaan gram dilakukan terhadap koloni bakteri terpisah pada sampel.
Hasil yang didapat dari pewarnaan gram adalah bakteri gram negatif dengan
warna merah pada pemeriksaan mikroskop dengan perbesaran 1000x
menggunakan emersion oil.
Warna ini didapat karena bakteri gram negatif memiliki lapisan
peptidoglikan yang tipis dan permebialitas yang cukup tinggi sehingga mudah
melepaskan zat warna kristal violet dan bakteri hanya menyerap zat warna
safranin. Bakteri gram negatif akan berwarna merah karena lipid yang terdapat
di dalam dinding selnya akan larut pada waktu proses pencucian dengan alkohol
sehingga pori-pori dan dinding selnya akan membesar dan menyebabkan
terlepasnya zat kristal violet yang diserap sebelumnya dan bakteri akan
berwarna cerah seteah zat warna safranin (Fadli dkk, 2017).

28
Berdasarkan hasil pewarnaan gram dapat diamati morfologi bakterinya,
yaitu bakteri yang berbentuk batang panjang, berwarna merah dan bersifat gram
negatif diduga bakteri Salmonella spdan bakteri dengan bentuk kokbasil (batang
pendek), berwarna merah dan bersifat gram negatif yang diduga bakteri
Escherichia coli (Risna,2016).
Menurut morfolinya maka bakteri yang didapat dari hasil pewarnaan gram
yaitu bakteri gram negatif, berwarna merah dan berbentuk kokobasil (batang
pendek) yaitu Eschericha coli.

f. Uji Biokimia
Uji biokimia yang dilakukan yaitu uji TSIA (Triple sugar iron agar), SIM
(Sulfide indol motility), SCA (Simmon cittrat agar), Urea dan media gula-gula.
Dimana uji gua-gula meliputi uji glukosa, laktosa, manitol, maltosa dan sakaros.
• TSIA (Triple sugar iron agar)
Uji pada media TSIA umumnya digunakan sebagai tahap awal untuk
melakukan identifikasi bakteri terutama yang tergolong
Enterobacteriaceae. Pada pembuatan media ini terdiri dari bagian tegak
dan miring. Penanaman pada media ini bertujuan untuk mengetahui sifat
fermentasi, produksi H2S dan gas (I Gusti dkk, 2017).
Pada uji ini hasil yang didapat adalah pada feses sapi tidak terjadi
perubahan warna pada media TSIA sedangkan pada feses burung merpati
terjadi perubahan dari warna coklat kemerahan menjadi merah pada bagian
miring dan coklat pada bagian tegaknya.
• SIM (Sulfide indol motility)
Media SIM (sulfide indol motility) termasuk media semi solid
(setengah padat). Kegunaan media ini adalah untuk mengetahui sifat kuman
dalam memproduksi H2S, indol dan pergerakan kuman (motilitas). Cara
kerjanya, bakteri diambil pada media koleksi menggunakan ose steril lalu
ditusukkan secara tegak lurus pada media dan diinkubasi pada suhu 37ºC
selama 24 jam. Hasilnya meliputi produksi H2S ditandai dengan media
berwarna hitam, produksi indol dapat dilihat setelah ditetesi reagen
Erlich/kovacs sebanyak 3-5 tetes kedalam media, bila indol positif terbentuk

29
cincin merah pada permukaan media, motilitas dapat dilihat apabila terjadi
kekaburan media ditempat tusukan ose (I Gusti dkk, 2017).
Uji yang telah dilakukan pada feses sapi tidak terjadi adanya
motilitas yang ditandai dengan tidak adanya kekaburan media ditempat
tusukan ose. Untuk motilitas bakteri juga tidak terlihat. Sedangkan pada
feses burung merpati didapati terjadinya perubahan pada media yaitu
adanya kekaburan media di tempat tusukan ose yang menandakan adanya
motilitas bakteri di media tersebut. Dan pada saat ditetesi reagen untuk
motilitas maka terlihat adanya perubahan warna pada media dengan
terbentuknya cincin violet pada permukaan media.
• SCA (Simmon cittrat agar)
Pengujian pada media SCA (simmon cittrat agar) hasil positif adalah
terjadinya perubahan warna pada media dari hijau menjadi biru yang berarti
bakteri tersebut mampu memanfaatkan sitrat sebagai sumber karbonnya (I
Gusti dkk, 2017).
Pada uji yang dilakukan di feses sapi didapatkan adanya perubahan
pada warna media yaitu perubahan dari warna hijau menjadi biru.
Sedangkan pada feses burung merpati tidak terjadi perubahan warna (media
tetap berwarna hijau).
Menurut literatur jika bakteri mampu menggunakan sitrat sebagai
sumber karbonnya maka akan menaikkan PH dan mengubah warna medium
biakan dari hijau menjadi biru. Escherichia coli merupakan salah satu
bakteri yang tidak menggunakan sitrat sebagi sumber karbon
dilingkungannya. Sehingga hasil untuk pengamatan uji sitrat pada
Escherichia coli akan ditunjukkan tidak adanya perubahan warna pada
media uji sitrat (Susi, 2017).
• Urea
Uji yang dilakukan pada feses sapi didapatkan adanya perubahan
pada media dari warna kuning menjadi sedikit orange di bagian atas media,
sedangkan padda feses burung merpati didapatkan adanya perubahan juga
di media yaitu dari media berwarna kuning menjadi sedikit ke orange an
pada bagian atas media.
30
• Uji fermentasi gula-gula
Secara umum bakteri memfermentasi beberapa karbohidrat tertentu
dan penting dilakukan untuk mengetahui karakteristik bakteri. Pada
pembuatan media gula-gula biasanya dilengkapi dengan tabung durham
kedalam media untuk mengetahui adanya produksi gas sebagai hasil dari
proses fermentasi (I Gusti dkk, 2017).
Apabila bakteri mampu memfermentasi semua karbohidrat maka
artinya terjadi proses glikolisis yang meghasilkan produk akhir berupa
piruvat yang akan dikonversi sehingga membentuk asam. Asam tersebut
kemudian diubah menjadi H2S dan CO2 melalui mekanisme enzim hidrogen
lyasesehingga menghasilkan gas, gas yang terbentuk akan terperangkap ke
dalam tabung durham (Risna, 2016).
Pada sampel yang dilakukan uji fermentasi yaitu feses sapi pada uji
fermentasi glukosa tidak terjadi perubahan warna pada media, pada uji
fermentasi laktosa terjadi perubahan warna media dari kuning menjadi
merah, pada uji fermentasi manitol tidak terjadi perubahan warna pada
media, pada uji fermentasi maltosa tidak terjadi perubahan warna pada
media dan pada uji fermentasi sacaros terjadi perubahan warna media dari
kuning menjadi merah.
Pada sampel feses burung merpati pada uji fermentasi glukosa tidak
terjadi perubahan warna pada media, pada uji fermentasi laktosa terjadi
perubahan warna media dari kuning menjadi merah, pada uji fermentasi
manitol tidak terjadi perubahan warna pada media, pada uji fermentasi
maltosa tidak terjadi perubahan warna pada mediadan pada uji fermentasi
sacaros terjadi perubahan warna media dari kuning menjadi merah.
Pada uji fermentasi gula bakteri Escherichia colimenunjukkan
bahwa bakteri ini dapat memfermentasi laktosa, glukosa dan sakarosa serta
menghasilkan hisrogen sulfida (H2S). Hal itu ditandai dengan perubahan
warna dari merah menjadi kuning, serta adanya gelembung pada media gula.
Sedangkan pada media sakarosa ditandai dengan warna tetap menjadi merah
(Susi, 2017).

31
BAB 5
PENUTUP
5.1 Kesimpulan
Pemeriksaan mikrobiologi dan identifikasi bakteri dari sampel usus merpati,
feses merpati dan feses sapi dilakukan dengan isolasi bakteri pada media yang
diperkaya yaitu Tetrationate broth yang dilanjutkan menggunakan media selektif
berupa yaitu SSA (Salmonella-shigella agar), MCA (Mac conkey agar), dan
EMBA (Eosin methylen blue agar) serta pewarnaan gram yang dilanjutkan
identifikasi menggunakan uji biokimia dengan pengujian bakteri pada media TSIA
(Triple Sugar Iron Agar), SIM (Sulfide Indol Motility), SCA (Simmon cittrat agar),
Urea dan Uji Gula Gula. Uji mikroskopis dilakukan dengan pewarnaan gram yang
diperiksa melalui mikroskop dengan perbesaran 1000x sehingga dapat
diidentifikasi spesies bakteri yaitu Eschericia coli.

5.2 Saran
Pada saat pembuatan media sebaiknya dilakukan sesuai prosedur yang benar
karena apabila terjadi kesalahan saat pembuatan media akan mempengaruhi pada
hasil pengujian bakteri.

32
DAFTAR PUSTAKA

Barrow GI,Feltham RKA. 2003. Cowan and Steel`S.Manual for the Identification
of Medical Bacteria. 3rd ed. Cambridge University Press, UK. pp.118-119.
Cahyono, B. 2004. Cara Meningkatkan Budidaya Ayam Ras Pedaging. Cetakan ke-
1. Yayasan Pustaka Nusantara. Yogyakarta
Charlton, B.R., A.J. Bermudez, D.A. Halvorson, J.S. Jeffrey, L.J. Newton, J.E.
Sander and P.S. Wakernell. 2000. Avian Diseases Manual. Fifth Edition.
American Association of Avian Pathologist. Poultry Pathology Laboratory
University of Pennsylvania. New Bolton Center. USA
Denbow, D. M. 2000. Gastrointestinal Anatomy and Physiology. Sturkie’s Avian
Physiology.Ed ke-5. London: Academic. 299-325.
Dubreuil,J.D. 2008. Escherichia coli STb enterotoxin, Microbiology,143;1783–
1795.
Dzen, Sjoekoer M., et al 2003, Bakteriologi Medik, Ed. 1, Malang, Bayumedia
Publishing, p 187-197 & 223-234.
Fadli Amri, Arman Sayuti, Darniati. 2017. Isolasi dan Identifikasi Bakteri Enterik
pada Feses Gajah Sumatera (Elephas maximus sumatranus) di Pusat
Konservasi Gajah (PKG) Saree Aceh Besar. Program Studi Pendidikan
Kedokteran Hewan Universitas Syiah Kuala:Sumatera. 01(3):305-315.
Ganiswarna, S. G. 1995. Farmakologi dan Terapi, ed. 4. UI Fakultas Kedokteran.
Jakarta.
Hidayati YA, Benito AK, Harlia E. Analisis Jumlah Bakteri dan Identifikasi Bakteri
pada Pupuk Cair dari Feses Domba dengan Penambahan Saccharomyces
cerevisiae.Jurnal Ilmu Ternak 2013; 13(2): 1-3.
I Gusti K. S, I Nengah K. B, Hapsari M, Ketut Tono P.G. 2017.Modul Isolasi dan
Identifikasi Bakteri. Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana : Bali.
Jacob, J. and T. Pescatore. 2013. Avian Female Reproductive System. Cooperative
Extension Service. University of Kentucky Collage Of Agriculture, Food And
Environtment. Lexington, KY
Jacob. J. 2015. Avian Digestive System. eXtention University of Kentucky.
Amerika Serikat
Knobl T., T.A.T. Gomes, M.A.M. Viera, J.A. Bottino, A.J.P. Ferreira. 2006.
Occurance of Adhesin encoding Operons in Escherechia coli Isolated from
Breeder with Salphingitis and Chick with Omphalitis. Braz J Microbiol 37:
Without page.
Nakazawa Y. 1992. Function of fermented milk: Challenges for the helath sciences.
Hasono A (eds.). Elsevier Science Publisher Ltd., University Press:
Cambridge.
Patrick, H., dan P. J. Schaible. 1980. Poulry Feeds and Nutrition. 2nd Ed. Avi
Publising Company Inc. Westport. Connecticut.
33
Rahayu, S. E. 2005. Pengantar Ornithologi. Malang: FMIPA UM
Risna W. 2016. Identifikasi Bakteri Escherichia coli dan Salmonella sp. pada
Jajanan Batagor di sekolah Dasar Negeri di Kelurahan Pisangan, Cirendeu,
dan Cempaka Putih Kecamatan Ciputat Timur. Fakultas Kedokteran UIN
Syarif Hidayatullah : Jakarta.
Sarwono, B. 2003. Beternak Ayam Buras. Penebar Swadaya. Jakarta
Susi A.R & Muhammad Hidayat G. 2017. Uji Cemaran Air Minum Masyarakat
Sekitar Margahayu Raya bandung Dengan Identifikasi bakteri Escherichia
coli. Program Studi D3 Farmasi, Akademi Farmasi Bumi Siliwangi :
Bandung. 04 (02): 50-56.
Tillman, A. D., H. Hartadi, S. Reksohadiprodjo, S. Prawirokusumo dan S.
Lebdosoekodjo. 1991. Ilmu Makanan Ternak Dasar. Cetakan Ke 5. Gadjah
Mada University Press. Yogyakarta.
Todar, K., 2008. Staphylococcus aureus and Staphylococcal Disease. USA:
Wisconsin, Madison.
Untari, T. 2003. Isolasi dan Identifikasi Bakteri dari Ayam Broiler yang
Menunjukkan Gejala penyakit Respirasi. J. Sain Vet. Vol, XXI, No.1.
Wahyuni A.E.T., dan H.W. Michael. 2008. Studi patogenesitas Escherichia coli
Isolat Unggas pada Ayam Pedaging Umur 15 Hari. Jurnal Veteriner Juni
2008. Vol. 9 No. 2: 87-93.
Ward. E, Jones, Michael P; Pierce Jr, and Kenneth. 2007. Avian vision: a review of form
and function with special consideration to birds. Journal of Exotic Pet Medicine 16
(2): 69–87.
Wooley R.E., P.S. Gibbs, T.P. Brown, J.J. Maurer. 2000. Chicken embryo lethality
assay for determining the virulence of avian Escherichia coli Isolates. Avian
Dis. 44:318-324

34
LAPORAN KEGIATAN PPDH
ROTASI DIAGNOSA LABORATORIK
yang dilaksanakan di
LABORATORIUM VIROLOGI VETERINER
FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN
UNIVERSITAS AIRLANGGA

“Identifikasi Virus Newcastle Disease (ND) dengan Metode Uji HA-HI”

Oleh:

RONI ANIZA, S.KH


NIM. 180130100111043

PROGRAM STUDI PROFESI KEDOKTERAN HEWAN


FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN
UNIVERSITAS BRAWIJAYA
MALANG
2019
35
BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Virologi adalah cabang ilmu yang mempelajari tentang segala
sesuatu yang berhubungan dengan virus. Virus adalah salah satu
mikroorganisme yang dapat menyebabkan suatu penyakit, baik pada
manusia maupun pada hewan. Penyakit viral yang cukup penting di
Indonesia yaitu, Avian Influenza (AI) dan Newcastle Disease (ND). Kedua
penyakit viral tersebut sulit dibedakan secara gejala klinis. Penyakit AI telah
mewabah di Indonesia sejak bulan September tahun 2003. Penyakit ND
bersifat endemis, yang ditandai dengan kejadian penyakit yang ditemukan
sepanjang tahun. Penyakit ND bersifat akut sampai kronis ditandai dengan
angka mortalitas maupun morbiditasnya tinggi, yaitu mencapai 100%
terutama akibat infeksi NDV strain velogenik dan 30-50% pada strain
mesogenik (Tabbu, 2000).
ND dan AI merupakan penyakit unggas yang sudah tersebar secara
merata di seluruh wilayah di Indonesia. Pada daerah endemik, penyakit
unggas berbahaya sehingga menjadi faktor yang dapat menghambat industri
perunggasan sehingga kontribusi produk daging dan telur sebagai protein
hewani terbatas dan berpengaruh terhadap perekonomian peternak. Dalam
hal ini, peternak perlu menyadari pentingnya kesehatan hewan dengan
melakukan pencegahan penyakit melalui vaksinasi, pakan yang sesuai dan
biosecurity peternakan harus dijaga. Selain itu, apabila ada kasus penyakit
perlu dilaporkan pada pihak yang berwenang sehingga dapat ditangani
dengan cepat.
Diagnosa terhadap penyakit dilakukan dengan beberapa tahapan yaitu
anamnesa, pemeriksaan klinis, nekropsi (pemeriksaan patologi anatomi
makroskopis) dan pemeriksaan laboratorium. Pemeriksaan melalui anamnesa
dan pemeriksaan klinis tidak 100% memberikan jawaban terhadap diagnosa
yang tepat. Namun, nekropsi dan pemeriksaan laboratorium meliputi
pemeriksaan virologi dan serologis perlu dilakukan dalam membantu

36
meneguhkan diagnosa penyakit yang disebabkan oleh infeksi virus agar dapat
diketahui secara pasti penyebab penyakit pada unggas.

1.2. Rumusan Masalah


Bagaimana hasil pemeriksaan organ suspect ND dengan prosedur
pengujian HA HI?
1.3. Tujuan
Mengetahui hasil pemeriksaan organ suspect ND dengan
prosedur pengujian HA HI.
1.4. Manfaat
Manfaat dari rotasi koasistensi laboratorium virologi adalah
meningkatkan kemampuan mahasiswa PPDH dalam inokulasi virus pada
TAB dan uji serologi HA-HI, serta dapat menegakkan diagnosa penyakit
dengan tepat

37
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Ayam

Ayam diklasifikasikan ke dalam kingdom Animalia, filum Chordata, kelas


Aves, subkelas Neornithes, ordo Galliformis, genus Gallus (Sulandari dkk., 2007).
Ayam merupakan unggas penghasil daging dan telur yang terdiri dari ayam ras dan
bukan ras (buras). Ayam ras pedaging atau broiler adalah jenis ras unggulan hasil
persilangan dari bangsa – bangsa ayam yang memiliki daya produktifitas tinggi
terutama dalam memproduksi daging ayam sedangkan ayam ras petelur atau layer
yaitu jenis ras yang memproduksi telur dan apabila sudah diafkir, jenis ras ini bisa
dipotong dan menghasilkan daging. Ayam buras merupakan ayam yang
menghasilkan telur dan daging.
Ternak ayam menjadi komoditas peternakan. Hal ini berkaitan dengan
usaha peternakan ayam yang merupakan sektor kegiatan yang paling cepat dan
efisien dalam memenuhi kebutuhan daging dan telur di masyarakat. Berdasarkan
sistem produksinya, industri peternakan ayam di Indonesia dikategorikan ke dalam
empat sektor antara lain sektor 1 (breeding farm), sektor 2 (populasi 20.000 –
50.000), sektor 3 (populasi 1000 – 20.000), dan sektor 4 (ayam kampung populasi
1 – 100 ekor).
Penanganan masalah kesehatan ayam di sektor 1 dan 2 sangat ketat karena
sektor ini telah melakukan sistim kesehatan hewan yang didukung dengan fasilitas
yang lengkap dan dilakukan secara terprogram. Sedangkan masalah kesehatan di
sektor 3 dan 4 masih sangat kurang, sehingga sektor ini rentan terhadap infeksi
penyakit. Populasi pada sektor 3 kebanyakan ayam ras baik layer maupun broiler.
Sektor ini memiliki sistem produksi dan kesehatan hewan yang cukup baik dalam
hal penanganan penyakit, namun tingkat biosekuriti masih rendah. Ayam broiler di
sektor 3 sangat rentan terserang AI karena tidak dilakukan vaksinasi terhadap virus
AI. Sektor 4 adalah usaha peternakan ayam buras milik petani – peternak. Sektor
ini sangat lemah dalam sistim kesehatan hewan sehingga sangat rentan terhadap
infeksi penyakit baik yang disebabkan oleh parasit, bakteri maupun virus.

38
Berbagai jenis penyakit ayam telah banyak dilaporkan kejadiannya di
Indonesia antara lain Avian influenza (AI), Newcastle disease (ND), Infectious
BursalDisease (IBD), Marek disease, Infectious Bronchitis (IB), ILT, snot, cholera,
CRD, Salmonella pullorum, kolibasilosis dan sebagainya (Dharmayanti et al.,
2004). Ayam di sektor 3 paling sering terserang penyakit AI, ND, IBD, CRD, dan
kolibasilosis. Sedangkan ayam di sektor 4, penyakit yang paling sering terjadi
meliputi AI dan ND.

2.2 Newcastle Disease (ND)


Newcastle Disease (ND) merupakan penyakit menular akut yang
menyerang ayam dan jenis unggas lainnya dengan gejala klinis berupa gangguan
pernafasan, pencernaan dan syaraf disertai mortalitas yang sangat tinggi. Penyebab
ND adalah virus yang tergolong Paramyxovirus, termasuk virus ss- RNA yang
berukuran 150-250 milimikron, dengan bentuk bervariasi tetapi umumnya
berbentuk spherik. Beberapa strain memiliki bentuk pleomorfik atau bulat panjang.
Virus ND memiiki amplop dan kapsid berbentuk heliks yang simetris. . Virus ND
atau avian paramyxovirus serotype 1 (APMV-1) termasuk genus Avulavirus, family
Paramyxoviridae, Ordo Mononegavirales. Virus RNA dengan total panjang genom
sekitar 15,2 kb menyandi 6 protein penting, yakni nucleocapsid (N),
phosphoprotein (P), matrix (M), fusion (F), hemagglutinin-neuramnidase (HN) dan
RNA-dependent RNA polymerase(L) (Kementerian Pertanian, 2013).
Penularan dari satu tempat ke tempat lain terjadi melalui alat transportasi,
pekerja kandang, burung dan hewan lain, debu kandang, angin, serangga, makanan
dan karung makanan yang tercemar. Dapat pula melalui transportasi dari karkas
ayam yang tertular virus Newcastle Disease (ND) dan ayam dalam masa inkubasi.
Penularan ND dari suatu hewan ke hewan lainnya melalui kontak dengan hewan
sakit, sekresi, ekskresi dan hewan sakit. Jalan penularan melalui alat pencernaan
dan pernafasan. Virus yang tercampur lendir atau virus yang ada dalam feces dan
urine tahan sampai 2 bulan, bahkan dalam keadaan kering tahan lebih lama lagi.
Demikian pula virus yang mencemari litter dan lain-lain perlengkapan kandang.
Tergantung pada virulensi virus yang menulari, gejala klinis yang ditimbulkan juga
bermacam-macam, mulai dari asymptomatis, gejala pernafasan ringan, pernafasan

39
disertai dengan gangguan syaraf, atau kombinasi gangguan respirasi, syaraf dan
digesti (Kementerian Pertanian, 2013).

2.3 Telur Ayam Berembrio


Telur ayam berembrio (TAB) merupakan sistem biologis yang dinamis dan
diharapkan dapat mengambarkan kondisi in vivo. Kondisi in vivo yang
dimaksudkan adalah adanya metabolisme dan perkembangan sel-sel embrio di
dalam telur yang berlangsung terus menerus. TAB banyak digunakan sebagai
model untuk mempelajari proses perkembangan tumor dan pengobata tumor pada
manusia dan dampak zat aditif pada janin manusia (Dortmans et al., 2011). TAB
dikenal sebagai media isolasi, dimana embrio dan membran pendukungnya
menyediakan keberagaman sel yang dibutuhkan untuk kultur berbagai tipe virus
yang berbeda (Sudarisman, 2009).
Faktor yang mempengaruhi perkembangan virus pada telur ayam berembrio
(TAB), yaitu umur embrio, aplikasi rute inokulasi, kemampuan penyerapan bahan
oleh embrio, struktur farmakologi dari bahan itu sendiri, konsentrasi dan volume
inokulum, suhu serta kelembaban (Widodo dkk., 2005sulanda). Suhu pada
inkubator, yaitu 37oC dengan kelembaban 60-65%. Menurut Doni dkk. (2011) TAB
yang digunakan sebagai pembenihan virus harus memenuhi beberapa syarat, yaitu
berasal dari ayam/induk yang sehat dan tidak pernah divaksin atau specified
pathogen free (SPF).
Inokulasi virus pada telur ayam berembrio dapat dilakukan pada 3 (tiga)
lokasi, yaitu yolk sac, chorioallantoic sac dan chorioallantoic membrane
sebagaimana Gambar 2.1. Inokulasi pada yolk sac dapat dilakukan pada telur
berembrio yang berumur 5-6 hari. Sedangkan inokulasi pada chorioallantoic sac
dilakukan pada telur berembrio berumur 9-11 hari dan dapat digunakan untuk
isolasi virus Newcastle Disease, Avian Influenza, Infectious Bronchitis dan Egg
Drop Syndrome. Kemudian inokulasi pada chorioallantoic membrane digunakan
telur berumur 10-12 hari dan dapat digunakan untuk isolasi virus cacar, herpes,
infectious bursal disease dan arthritis (Murwani dkk., 2012).

40
Gambar 2.1 Rute inokulasi virus pada telur ayam berembrio (TAB)
(Sumber: Madigan, 2011)

2.4 Uji Identifikasi Virus


2.4.1 Uji Hemaglutinasi (HA)
Hemagglutination test (HA) merupakan pengujian yang dapat digunakan
untuk mendeteksi virus yang memiliki hemaglutinin. Adanya hemaglutinin akan
dapat mengaglutinasi eritrosit dari beberapa spesies seperti unggas, mamalia
maupun manusia. Pengujian ini juga dapat mengukur titer antigen. Pengujian HA
dipengaruhi oleh pH, suhu dan sumber eritrosit. Kondisi tersebut sangat penting
untuk terjadinya reaksi hemaglutinasi virus. Hemaglutinin bersifat imunogenik dan
antigenik, dapat merangsang terbentuknya antibodi spesifik. Pengujian HA dapat
dilakukan dengan tiga metode yaitu antara lain pengujian HA plate, HA
makroteknik dan HA mikroteknik. Pengujian HA mikroteknik lebih sering
dilakukan karena dapat dilakukan pada sampel dengan jumlah kecil, lebih hemat
dan efisien. Selain itu juga dapat dilakukan pada antigen dengan titer rendah.
Prinsip pada uji ini yaitu terjadi interaksi antara partikel virus yang mempunyai
hemaglutinin pada permukaannya dengan sel darah merah. Virus yang memiliki
hemaglutinin pada permukaannya akan dapat mengumpalkan sel darah merah yang
ditandai bentukan titik-titik pada permukaan mikroplate (Ernawati dkk, 2013)
41
2.4.2 Uji Hambatan Hemaglutinasi (HI)
Hemagluttination Inhibition (HI) test merupakan uji yang digunakan untuk
mengetahui virus penyebab infeksi. Uji ini menggunakan antibodi yang telah
diketahui atau antibodi spesifik terhadap virus yang memiliki hemaglutinin
sehingga dapat menghambat terjadinya aglutinasi. Reaksi hambatan aglutinasi
eritrosit ini dapat membantu mengidentifikasi virus. Selain itu juga dapat
menentukan status imunitas setelah vaksinasi atau setelah sembuh dari penyakit
dengan mengetahui titer antibodi. Uji HI dapat dilakukan dengan tiga metode yaitu
antara lain uji HI Plat, uji HI makroteknik dan uji HI mikroteknik. Uji HI
mikroteknik lebih sering dilakukan pada zaman ini karena beberapa kelebihan
meliputi dapat dilakukan pada sampel dengan jumlah kecil, lebih hemat dan efisien.
Prinsip dari pengujian ini yaitu mereaksikan virus dengan antibodi spesifik
kemudian direaksikan dengan sel darah merah. Apabila terjadinya reaksi ikatan
antara virus dengan antibodi, maka dengan penambahan sel darah merah maka sel
darah merah tidak mengumpal. Peristiwa tersebut ditandai dengan sel darah merah
mengalir apabila microplate dimiringkan. Pada HI test virus atau antigen yang
digunakan harus memiliki titer sebesar 4HA unit (Ernawati dkk, 2013).

42
BAB III
METODOLOGI

3.1. Waktu dan Tempat


Pendidikan Profesi Dokter Hewan (PPDH) rotasi Dignosa
Labortorik dlaksanakan pada tanggal 17-23 Januari 2019 di Laboratorium
Virologi, Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga Surabaya

3.2. Peserta Kegiatan


Peserta adalah mahasiswa PPDH Fakultas Kedokteran Hewan
Universirtas Brawijaya Malang, yaitu:

Nama : Roni Aniza, S.KH

NIM : 170130100011019
Email : ronianiza@gmail.com
Alamat : Jl. Bareng Kulon VI No. 932, Malang
3.3. Metode Kegiatan
Metode yang digunakan dalam kegiatan koasistensi di Laboratorim
Virologi yaitu:
1. Melakukan pengamatan organ ayam secara makroskopis
2. Melakukan perbenihan virus
3. Melakukan identifikasi virus menggunakan uji HA dan HI
4. Melaksanakan diskusi kelompok dengan dokter hewan pembimbing
koasistensi
3.4. Metode Pemeriksaan
3.4.1. Pemeriksaan Sampel
Sampel yang digunakan untuk isolasi dan identifikasi virus adalah
Organ ayam yang diduga terkena Virus ND. Organ yang digunakan adalah
berupa sampel otak, trakea, limpa dan paru-paru.

3.4.2. Alat dan Bahan


Alat yang digunakan dalam pemeriksaan ini antara lain, tabung
reaksi, rak tabung reaksi, petridish, mikropipet, bulb, mikroplate, yellow tip,

43
spuit, paku, pelubang telur, selotip kertas, incubator, candling set, gunting,
scalpel, sentrifuge, dan mortar.Bahan yang digunakan dalam pemeriksaan
ini antara lain, 1 butir telur, ayam berembrio yang berumur 9-12 hari, larutan
Physiologies Zoulzuur (PZ). ANtibiotika (Penicilin 1000 iu/ml dan
streptomycin 1 mg/ml) penicillin 2,5 ml, dan streptomycin 1,6 ml, pasir
kwarsa, eritrosit ayam 0,5%, spuit, alcohol 70 %, masker, gloves.

3.4.3 Isolasi Virus pada TAB


a. Pembuatan Suspensi Sampel
Sampel organ dibuat suspensi dengan 0,4 gram sampel dalam 3,6 ml
PZ. Organ mula-mula ditimbang lalu dihaluskan diatas mortar dengan
pestle dan ditambahkan pasir kuarsa steril. PZ steril 3,6 ml kemudian
dimasukkan pada homogenat. Suspensi kemudian disentrifuse dengan
kecepatan 600 rpm selama 15 menit.

b. Persiapan Telur Ayam Berembrio (TAB)


Telur ayam berembrio (TAB) yang digunakan berusia 8-10 hari
dengan syarat specific pathogen free (SPF) atau minimal tidak
mengandung antibodi specific antibodi negative (SAN). TAB yang
digunakan harus memiliki ciri-ciri yang dapat terlihat saat dilakukan
candling yaitu embrio dalam keadaan hidup sehingga terlihat ada yang
bergerak dan dikelilingi pembuluh darah.

c. Inokulasi Suspensi pada TAB


Suspensi diambil sebanyak 0.1 ml dengan menggunakan spuit
tuberkulin 1cc. Suspensi kemudian dinjeksikan ke dalam TAB ke cairan
chorioalantois. Setelah itu TAB diinkubasikan dengan suhu 37o C selama
4 hari. Candling dilakukan setiap hari untuk mengetahui keadaan embrio.
Apabila ditemukan embrio yang mati maka TAB disimpan dalam suhu
4oC. TAB kemudian dilakukan identifikasi pada hari pertama hingga hari
ke-4. Pada hari ke-4 diakukan Uji HA/HI.

44
3.4.4. Uji Hemaglutinasi Test (HA Test)
Pengujian HA dilakukan dengan cara mengisi sumuran pada thin
wall dengan PZ sebanyak 25µl mulai dari lubang A1 hingga H1.
Selanjutnya ditambahkan cairan alantois pada lubang pertama (A1) dan
dihomogenkan dengan mikropipet dengan cara disedot-semprot. Kemudian
dititrasi dengan cara memindah 25µl ke lubang berikutnya (B1 sampai H1).
Jangan lupa untuk menghomogenkan campuran setiap kali melakukan
titrasi. Sisa antigen sebanyak 25µl pada titrasi terahir dibuang. Selanjutnya,
semua lubang mikroplat diisi 50 µl eritrosit ayam 0,5% (A1 sampai H1).
Hal ini diulangi pada hasil inokulasi triplo masing-masing sampel dan
dihomogenkan dengan cara digoyang (shake) membentuk angka 8.
Kemudian mikroplate diinkubasikan pada suhu ruang selama ±15 menit.
Setelah 15 menit, diamati pada lubang mikroplat apakah terjadi
hemaglutinasi atau tidak. Hemaglutinasi terjadi bila pada sumuran
mikroplate. Sampel terbentuk hemaglutinasi dengan titer 4 HA unit, dapat
dilajutkan dengan uji HI.

3.4.5 Uji Hemaglutinasi Inhibition Test (HI Test)


Metode uji HI hampir serupa dengan uji HA. Pengujian ini
dilakukan dengan mengisi sumuran mikroplat dengan PZ sebanyak 25µl
pada lubang B1 hingga B8 dan C1 hingga C8. Selanjutnya ditambahkan
serum ND sebanyak 25µl ml pada lubang (B1 dan C1). Kemudian dilakukan
titrasi berseri sampai pada lubang B8 dan C8 dan sisa titrasi pada lubang
terahir dibuang. Langkah selanjutnya, pada setiap lubang dilakukan
penambahan antigen pada 4 HAU sebanyak 25µl yang diperoleh dari
sampel yang memiliki hasil HA positif. Mikroplate kemudian digoyang dan
diinkubasi pada suhu ruang selama 15-20 menit. Setelahnya ditambahkan
eritosit 0.5% sebanyak 50µl pada semua lubang dan diinkubasikan kembali
pada suhu ruang selama 30 menit. Setelah itu dibaca titernya atau hambatan
aglutinasi untuk mengidentifikasi virus penyebab penyakit pada sampel
organ dengan melihat ada tidaknya aglutinasi. Hasil positif ditandai dengan
tidak terbentuknya aglutinasi.

45
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Hasil
4.1.1 Umur TAB
Telur ayam berembrio (TAB) yang telah diinokulasi virus dilakukan
pengamatan setiap hari menggunakan candler selama 4 hari. Metode
inokulasi TAB yaitu dengan cara penyuntikan pada daerah chorioalantoic
sac. Embrio yang masih hidup ditandai dengan adanya pergerakan embrio
dan pembuluh darah terlihat jelas. Jika embrio mati dalam waktu > 24 jam
maka dapat dipindahkan ke dalam refrigerator dengan suhu 4°C dan dicatat
waktu kematian embrio tersebut. Tabel 4.1. Tabel kematian embrio

Tabel 1. Umur pada TAB SAN yang diinokulasi suspect virus ND

Organ TAB 24 jam 48 jam 72 jam


Paru-paru I
II V
III
Trakea I
II V
III
Otak I
II
III
Limpa I
II V
III
Hasil pemeriksaan menunjukkan adanya TAB yang mati pada jam ke-
48 dan jam ke-72, sehingga sampel diduga kuat terinfeksi virus ND.
Menurut Alexander (2001), inokulasi virus pada TAB yang masih
memperlihatkan kehidupan embrio >24 jam merupakan ciri khas infeksi
ND. Untuk mengetahui golongan galur virus, digunakan metode Mean
Death Time. Kematian embrio terjadi pada sampel TAB yang dinokulasikan
oleh virus dari organ limpa dan paru-paru. Setelah hari ke 4 maka TAB
dikeluarkan dari kulkas dan segera dilakukan identifikasi virus dengan uji

46
HA dan uji HI. Rongga udara pada TAB dibuka terlebih dahulu dengan cara
digunting, kemudian cairan alantois diambil menggunakan mikropipet
sebanyak 0,025ml pada masing-masing TAB yang dimasukkan ke dalam
mikrotube sesuai dengan label.

4.1.2 Uji HA
Hasil pengujian didapatkan bahwa titer HA menunjukkan adanya
hemaglutinin pada sumuran mikroplate pada sampel limpa dan
proventrikulus Hasil uji HA dapat dilihat pada gambar 4.1 dan tabel 4.1.
di bawah ini:

OTAK

TRAKHEA

PARU-PARU

LIMPA

Gambar 4.1 Hasil uji HA (Dokumentasi pribadi, 2019)

Interprestasi uji HA pada sampel ayam kelompok 2 dengan organ


yang diperiksa trakea, otak, paru-paru dan limpa menunjukkan hasil
positif pada sampel trakea dan paru-paru, yang ditunjukkan dari adanya
reaksi aglutinasi yang terjadi akibat kemampuan virus yang dapat
mengaglutinasi eritrosit.

= 26 = 64
Hasil titer trakea :
47
Hasil titer paru-paru : = 24 = 16

4.1.3 Uji HI

Paru-paru = 25 = 32
Trakea = 27 = 128

Gambar 4.2 Hasil Uji Hemaglutinin Inhibisi Pada Sampel Organ


Trakea dan Paru-paru (Dokumentasi pribadi, 2019)
Sampel ayam dengan organ yang diperiksa trakea dan paru-paru yang
sebelumnya telah diuji dengan uji HA menunjukkan hasil positif kemudian
diencerkan hingga 4HAU. Interprestasi uji HI menunjukkan hasil positif pada
sampel trakea dan paru-paru seperti pada gambar 4.2, yang ditunjukkan dari
tidak adanya reaksi aglutinasi yang terjadi akibat kemampuan virus yang
dapat mengaglutinasi eritrosit telah dihambat karena adanya antiserum virus.

4.2 Pembahasan
4.2.1 Uji Hemaglutinin (HA)
Hemaglutinasi merupakan terbentuknya agregat sel eritrosit oleh
partikel hemaglutinin virus. Hal ini dapat terjadi karena ikatan antara protein
luar virus hemagglutinin dengan reseptor permukaan eritrosit (Burleson et
al., 1992). Prinsip metodenya adalah mencampurkan satu sampai dua tetes
virus dengan suspensi eritrosit. Hemaglutinasi biasanya akan tampak dalam
waktu satu menit pada uji cepat. Proses hemaglutinasi sendiri berlangsung
apabila virus dapat mengikat dua eritrosit secara simultan sehingga
terbentuk semacam jembatan silang (cross bridge). Hal ini mengharuskan
jumlah virus dan eritrosit yang ekuivalen (Burleson et al.,1992). Uji HA
dengan pelat mikro ini bertujuan untuk mengetahui jumlah titer virus. Titer

48
virus adalah pengenceran tertinggi dari virus yang masih mampu
mengaglutinasi eritrosit. Pada uji HA dapat diamati bentuk hemaglutinasi
eritrosit pada dasar well. Uji positif ditandai dengan terbentuknya endapan
seperti bunga sedangkan hasil negatif ditunjukkan dengan terbentuknya
endapan eritrosit di dasar tabung.
Uji HA menggunakan cairan allantois dari inokulasi suspensi gerusan
organ trakea, paru-paru, otak dan limpa ayam menggambarkan hasil positif
yaitu pada organ trakea dan paru-paru yang ditunjukkan dengan aglutinasi
pada eritrosit. Titer HA trakea menunjukkan 26 , sedangkan pada paru-

paru menunjukkan 24. Hasil titer virus yang diuji dapat bervariasi jika
unggas yang digunakan tidak sedang dalam fase penyakit dimana titer virus
maksimal (Adair and Joan, 2008). Virus ND mampu mengaglutinasi
eritrosit karena memiliki protein hemaglutinin yang menyusun salah satu
spike glikoprotein di permukaan partikelnya (Cann, 2005).

4.2.2 Uji Hemaglutinin Inhibition (HI)


Penentuan kuantifikasi antibodi dan identifikasi virus dapat dilakukan
dengan uji hemaglutinasi inhibisi (HI). Uji ini memiliki prinsip mengukur
level antibodi dengan cara dilusi yang dapat mencegah hemaglutinasi
eritrosit oleh virus (Mahy and Hillar, 1996). Komponen dasar uji HI adalah
antigen HA, serum yang didilusi dan konsentrasinya menurun, dan suspensi
eritrosit. Hasil uji HI dipengaruhi oleh banyak faktor, diantaranya
konsentrasi antigen HA yang digunakan, konsentrasi suspensi eritrosit,
waktu antara mencampur serum, antigen, penambahan eritrosit, serta suhu
saat pencampuran (Purchase et al., 2008).
Pada uji HI ini sampel antigen diperoleh dari sampel uji HA positif
yaitu pada gerusan organ trakea dan paru-paru. Dalam uji HI pada sampel
gerusan organ trakea dan paru-paru ini diperoleh hasil positif yang
ditunjukkan dengan terjadinya hambatan aglutinasi (tidak aglutinasi)

dengan titer masing-masing, trakea 27 dan paru-paru 25. Pada uji HI ini,
uji HI yang dilakukan merupakan uji spesifik untuk menguji virus ND
pada sampel gerusan organ dan tidak bereaksi silang dengan antibodi dari
49
infeksi virus lain. Reaksi positif terjadi karena virus berikatan dengan
antiserum ND dalam serum sehingga eritrosit yang tidak terikat akan
mengendap. Ikatan tersebut menunjukkan hasil yang positif karena virus
ternyata spesifik dengan serum anti ND. HI titer dianggap positif ketika
memperlihatkan hambatan pada pengenceran serum ≥ 1/16 ( ≥ 42 atau
4log2) (Indriani, 2004).
Newcastle Disease (ND) merupakan penyakit viral yang sangat
menular pada unggas bersifat sistemik yang melibatkan saluran respirasi
dan menyerang berbagai jenis unggas terutama ayam serta burung-burung
liar dengan angka mortalitas yang tinggi 80-100%. Penyakit ND disebabkan
oleh golongan virus ribonucleat acid RNA, yaitu virus dari genus
paramyxovirus, yang memiliki hemaglutinin yang dapat mengikat
permukaan eritrosit satu dengan yang lainnya sehingga menyebabkan
hemaglutinasi (Ernawati dkk., 2007). ND dapat dikelompokkan menjadi 5
patotipe yaitu viscerotropic velogenic, neurotropic velogenic, mesogenic,
lentogenic dan asymptomatic enteric. Menurut Tabbu (2000), kerugian
akibat penyakit ND dengan morbiditas maupun mortalitas pada ternak
unggas sanggat tinggi. Infeksi virus ND strain velogenik, angka morbiditas
dan mortalitas mencapai 50 – 100% terutama pada kelompok ayam yang
peka, 50% pada strain mesogenik, dan 30% pada strain lentogenik.
Gejala klinis yang disebabkan oleh virus ND tergantung dari starin
virus, spesies unggas, umur induk semang, status kekebalan induk semang,
ada tidaknya infeksi mikroorganisme lain, kondisi lingkungan, dan jalur
atau dosis infeksi virus ND. Pada umumnya gejala klinis yang terlihat dari
infeksi virus ND adalah bulu sayap terkulai, lesu, dan anoreksia. Selain itu
gejela pernafasan dengan kepala dan leher berputar disertai diare juga
terlihat. Infeksi virus ND dapat menyebabkan penurunan produksi telur
pada ayam petelur. Pada infeksi yang parah dapat menyebabkan gangguan
saraf dan sampai menimbulkan kematian yang mendadak. Pada tipe
Velogenik Neurotropik dimulai dengan penyakit pernafasan mendadak dan
parah yang diikuti gejala saraf setelah 1-2 hari. Terjadi juga penurunan
produksi telur dan akhirnya mati. Tipe Mesogenik dimulai penyakit
50
pernafasan pada infeksi luas, penurunan produksi telur dalam beberapa
minggu dan kadang-kadang timbul gejala saraf serta diikuti kematian. Pada
tipe Lentogenik tidak ada gejala-gejala yang tampak pada unggas dewasa,
sedangkan pada unggas yang tampak pada unggas dewasa, sedangkan pada
unggas yang masih muda tampak ada gejala pernafasan dan sampai
menimbulkan kematian. Virus ND dapat diidentifikasi dengan melihat
morfologinya menggunakan mikroskop elektron atau dengan uji serologis.
Penularan ND dari suatu hewan ke hewan lainnya melalui kontak
(persentuhan) dengan hewan sakit, sekresi, ekskresi dan hewan sakit serta
juga bangkai penderita tetelo. Jalan penularan melalui alat pencernaan dan
pernafasan. Virus yang tercampur lendir atau virus yang ada dalam feses
dan urine tahan sampai 2 bulan, bahkan dalam keadaan kering tahan lebih
lama lagi. Demikian pula virus yang mencemari litter (jejabah) dan lain-lain
perlengkapan kandang. Hal ini merupakan sumber penularan yang penting.
Pengobatan ND belum ditemukan obat yang spesifik terhadap ND. Namun,
usaha yang dapat dilakukan yaitu meningkatkan sistem imun ayam dan
merangsang nafsu makan dengan memberikan vitamin dan mineral, serta
mencegah terjadinya infeksi sekunder dengan pemberian antibiotik.
Sedangkan pencegahan ND dapat dilakukan dengan vaksinasi secara
teratur, serta menjaga kebersihan dan sanitasi kandang (Pudjiatmoko, 2014).

51
BAB V
PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil kegiatan koasistensi yang telah dilaksanakan di
Laboratorium Virologi FKH Universitas Airlangga maka dapat disimpulkan bahwa
inokulasi suspensi virus dari organ otak, trakea, limpa dan paru-paru pada cairan
allantois TAB, terjadi kematian pada jam ke 48 dan 72 jam, sehingga dapat
disimpulkan bahwa TAB terinfeksi virus ND strain velogenik. Setelah dilakukan
uji HA, pada sampel trakhea terbentuk aglutinasi dengan titer HA yaitu 26 dan
sampel paru-paru terbentuk aglutinasi dengan titer HA yaitu 24. Uji lanjutan HA
yang positif dilakukan dengan uji HI untuk melihat adanya antibodi spesifik
dengan hasil yang menunjukkan limpa paru-paru HI 25 dan titer HI trakea
27, adanya hambatan aglutinasi tersebut menunjukkan bahwa antibodi terhadap
virus yang terdapat pada sampel terikat oleh serum yang terinfeksi oleh virus ND.

5.2 Saran
Perlu dilakukan sosialisasi mengenai penyakit ND pada peternak dan
penjual ayam yang diperoleh agar dapat dilakukan pengobatan dan pencegahan oleh
dokter hewan.

52
DAFTAR PUSTAKA

Alexander, D. J. 2001. Newcastle disease: The Gordon Memorial Lecture. Br.


Dortmans, J.C., G. Koch, P.J. Rottier, and B.P. Peeters. 2011. Virulence of Newcastle
disease virus: What is known so far? Vet. Res. 42:122.
Ernawati, R., A.D. Raharja, N. Sianita, dan F.A Rantam. 2008. Petunjuk Praktikum
Pemeriksaan Virologik Dan Serologik. Laboratorium Virologi dan Imunologi.
Departemen Mikrobiologi Veteriner. Fakultas Kedokteran Hewan Unair.
Kementerian Pertanian 2013. Keputusan Menteri Pertanian No.
4026/Kpts/OT.140/4/2013/ Tentang Penetapan Jenis Penyakit Hewan
Menular Strategis. Jakarta
Madigan, M.T, J.M. Martinko, D.A. Stahl, & D.P. Clark. 2011. Brock biology of
microorganisms. 13th ed. Benjamin Cummings, San Francisco Ernawati, R.;
A. P, Rahardjo, N. Sianita, F. A. Rantam, dan Suwarno. 2013. Buku Penuntun
Praktikum Penyakit Viral. Laboratorium Virologi dan Imunologi. Fakultas
Kedokteran Hewan. Universitas Airlangga.
Murwani, Sri. 2012. Dasar-Dasar Mikrobiologi Veteriner. Universitas Brawijaya
Press: Malang.
Pudjoatmoko. 2014. Manual Penyakit Unggas. Subdit Pengamatan Penyakit Hewan.
Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan. Jakarta.
Purchase, H. G. 1989. A Laboratory Manual for the Isolation and Identification of
Avian Phatogens, Third Edition. Kendal/hint Publishing Company: Amerika.
Ribatti,D.A. Vacca, L. Roncali, dan F. Darmacco. 2000. The chick Embryo
Chorioallantoisc Membrane as a model for in vivo Research on Anti
Angiogenesis. J. current pharmacenti Biotech. 1:73-82.
Sudarisman. 2009. Pengaruh perkembangan sistem produksi ayam terhadap
perubahan genetik dan biologik virus Newcastle disease. Wartazoa. 9 (3).
Sulandari, S., Zein, M.S.A, Paryanti, S. dan Sartika, T. 2007. Taksonomi Dan Asal-
usul Ayam Domestikasi. LIPI Press: Indonesia.
Widodo, T.S. B. Sulistiyanto, dan C.S. Utama. 2015. Jumlah Bakteri Asam Laktat
(BAL) dalam Digesta Usus Halus dan Sekum Ayam Broiler yang Diberi
Pakan Ceceran Pabrik Pakan yang Difermentasi. Fakultas Peternakan dan
Pertanian Universitas Diponegoro Semarang. J Agripet Vol 15, No. 2

53

Anda mungkin juga menyukai