Anda di halaman 1dari 2

PENANGANAN KEJADIAN TIDAK

DIHARAPKAN (KTD)
No.Dokumen :
No. Revisi :
SOP
Tanggal Terbit :
Halaman : 1/2

UPT PUSKESMAS Hj. Herawati, S.ST


KOTA NIP.196312311984092008

1. Pengertian Penanganan Kejadian Tidak Diharapkan (KTD) adalah


penanganan terhadap kejadian yang menimbulkan cedera yang
tidak diharapkan pada pasien akibat suatu tindakan yang
seharusnya diambil, yang bukan akibat kondisi pasien.
2. Tujuan Sebagai pedoman dalam penanganan KTD, untuk mencegah
terjadinya cacat lebih lanjut dan atau menyelamatkan nyawa
pasien.
3. Kebijakan SK Kepala UPT Puskesmas Kota Nomor
4. Referensi 1. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 11
Tahun 2017 tentang Keselamatan Pasien
2. Buku Pedoman Keselamatan Pasien dan Manajemen Resiko
di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP). Direktorat
Mutu dan Akreditasi Pelayanan Kesehatan, Subdit Mutu dan
Akreditasi Pelayanan Kesehatan Primer, Tahun 2018
5. Prosedur / 1. Petugas yang menangani pasien melaporkan Kejadian Tidak
Langkah- Diharapkan (KTD) kepada penanggung jawab layanan klinis
langkah yang dialami pasien
2. Penanggung jawab layanan klinis melakukan pemeriksaan
awal terkait keadaan pasien yang meliputi tanda-tanda vital
serta penilaian terhadap tingkat keparahan cedera yang
timbul
3. Petugas memberikan penjelasan kepada keluarga dan pasien
mengenai kejadian yang dialami pasien dan kronologis
kejadiannya
4. Petugas pelayanan klinis memberikan penanganan kepada
pasien sesuai cedera yang dialami
5. Jika penanganan cedera harus dilakukan oleh tim, maka
harus dilakukan koordinasi dengan tim
6. Setelah melakukan penanganan kepada pasien, dilakukan
evaluasi baik terhadap kejadian yang dialami pasien maupun
tindakan penanganan yang telah dilakukan
7. Hasil evaluasi tersebut kemudian disosialisasikan dalam
rapat sebagai upaya pencegahan kejadian serupa terulang
8. Seluruh kegiatan yang dilakukan didokumentasikan
6. Diagram Alir
Petugas/ keluarga pasien PJ layanan klinis
melaporkan kejadian melakukan pemeriksaan
kepada PJ layanan klinis awal kepada pasien

Petugas melakukan
penanganan cedera
terhadap pasien

Pasien memperoleh
penjelasan mengenai
kondisinya

Dilakukan koordinasi dengan Evaluasi terhadap


tim apabila diperlukan KTD dan penanganan
penanganan secara tim KTD

Hasil evaluasi
disosialisasikan

7. Unit terkait Seluruh unit pelayanan di Puskesmas

8. Rekam historis

2/2

Anda mungkin juga menyukai