Anda di halaman 1dari 2

Simpati adalah suatu proses seseorang merasa tertarik terhadap pihak lain, sehingga mampu

merasakan apa yang dialami, dilakukan dan diderita orang lain. Dalam simpati, perasaan memegang
peranan penting. Simpati akan berlangsung apabila terdapat pengertian pada kedua belah pihak.
Simpati lebih banyak terlihat dalam hubungan persahabatan, hubungan bertetangga, atau hubungan
pekerjaan. Seseorang merasa simpati dari pada orang lain karena sikap, penampilan, wibawa, atau
perbuatannya. Misalnya, mengucapkan selamat ulang tahun pada hari ulang tahun merupakan
wujud rasa simpati seseorang.

Empati adalah kemampuan dengan berbagai definisi yang berbeda yang mencakup spektrum
yang luas, berkisar pada orang lain yang menciptakan keinginan untuk menolong, mengalami
emosi yang serupa dengan emosi orang lain, mengetahui apa yang orang lain rasakan dan
pikirkan, mengaburkan garis antara diri dan orang lain.[3]

Keluarga berencana adalah usaha untuk mengukur jumlah dan jarak anak yang diinginkan.
Untuk dapat mencapai hal tersebut maka dibuatlah beberapa cara atau alternatif untuk
mencegah ataupun  menunda kehamilan

Ginekologi (secara harfiah berarti "ilmu mengenai wanita") adalah cabang ilmu kedokteran
yang khusus mempelajari penyakit-penyakit sistem reproduksi wanita (rahim, vagina dan
ovarium).

Asuhan antenatal (antenatal care) adalah pengawasan sebelum persalinan terutama ditujukan
pada pertumbuhan dan perkembangan janin dalam rahim (Yulaikhah, 2009). Manuaba (2003)
mengatakan antenatal care/ pengawasan antenatal adalah pengupayaan observasi  berencana
dan teratur terhadap ibu hamil melalu pemeriksaan, pendidikan, pengawasan secara dini
terhadap komplikasi dan penyakit ibu yang dapat mempengaruhi kehamilan.

Beberapa penyakit / gangguan sistem reproduksi manusia yang umum diketahui  antara lain :

1. Epididimistis, yakni adanya infeksi pada saluran epididimis ( ductus epididimis )


pada alat reproduksi dalam pria
2. Herpes, penyakit karena infeksi virus herpes yang mengakibatkan rasa gatal-gatal dan
sakit di sekitar alat kelamin
3. Hipogonadisme, yaitu penurunan fungsi testis karena gangguan hormonal. Bisa
mengakibatkan infertilitas, impotensi serta tidak munculnya tanda-tanda "kepriaan /
kejantanan" seperti tidak munculnya kumis, suara seperti wanita dll.
4. Kencing nanah ( Gonorrhea ), yakni penyakit kelamin yang disebabkan oleh adanya
infeksi bacteri Neisseria gonorrhoea yang dapat menyebabkan kemandulan pada
wanita. Penyakit ini tergolong PMS ( Penyakit Menular Seksual ), karena penularan
terjadi melalui hubungan seksual secara bebas.
5. Kriptorkidisme, yaitu terjadinya kegagalan testis turun dari rongga abdomen ke dalam
skortum pada waktu bayi
6. Orkitis, yaitu peradangan pada testis karena infeksi virus
7. Prostatitis, yaitu terjadinya peradangan pada kelenjar prostat yang bisa disebabkan
oleh adanya infeksi mikroba patogen
8. Raja Singa ( Sifilis ), yaitu penyakit pada alat kelamin karena infeksi bacteri
Treponema pallidum yang bisa menyebabkan rasa perih pada alat kelamin. Penyakit
ini tergolong PMS seperti kencing nanah.
9. Uretritis, yaitu peradangan pada uretra ( saluran sperma ) karena infeksi mikroba
patogen dari jenis Chlamidia sp ataupun Ureplasma sp.
10. Impotensi, yaitu gangguan sistem reproduksi pada pria yang ditandai dengan tidak
adanya kemampuan alat kelamin ( penis ) untuk menegang.
11. Ejakulasi dini ( ED ), yaitu gangguan seksual  pada pria dimana proses ejakulasi tidak
bisa dikendalikan.

Anda mungkin juga menyukai