Anda di halaman 1dari 3

Sorong, 26 Mei 2022

Kepada Yth,
Pengadilan Agama Sorong
di-
Tempat

Hal : Permohonan Izin Poligami


Assalammu’alaikum Wr.Wb.

Kami yang bertanda tangan dibawah ini :


Nama : Arafat
Umur : 30 Tahun
Agama : Islam
Pendidikan : S2
Pekerjaan : wiraswasta
Alamat : Jl. Jendral Sudirman kec. Sorong Manoi, Kota Sorong
Selanjutnya disebut sebagai pemohon

Nama : Nur Aini


Umur : 27 Tahun
Agama : Islam
Pendidikan : S1
Pekerjaan : Ibu rumah tangga
Alamat : Jl.jendral Sudirman Kec. Sorong manoi, Kota SoronS
Selanjutnya disebut sebagai Termohon

Adapun alasan dan dalil Permohonan Pemohon sebagai berikut :


1. Bahwa Pemohon telah mempunyai seorang istri yaitu Termohon, menikah
pada tanggal 11 Desember 2018, sesuai Kutipan Akta Nikah Nomor
tanggal 11 Desember 2018 dari Kantor Urusan Agama kecamatan Sorong
Manoi Kota Sorong.
2. Bahwa setelah menikah Pemohon dan Termohon hidup rukun sebagai
suami istri bertempat tinggal di rumah bersama dan telah melakukan
hubungan sebagaimana layaknya suami istri namun belum dikaruniai
keturunan.
3. Bahwa Pemohon hendak menikah lagi (Poligami) dengan seorang
perempun bernama Raodah, Umur 26 Tahun, Agama Islam, Pekerjaan
Pegawai Bank, Bertempat tinggal di Jl. Perkutut No. 7, RT 007 RW 001,
Kec. Sorong Manoi, Kota Sorong, sebagai calon Istri kedua Pemohon, yang
akan dilangsungkan dan dicatatkan dihadapan Pegawai Pencatat Nikah
Kantor Agama Kota Sorong.
4. Bahwa Termohon menyatakan rela dan tidak keberatan apabila Pemohon
menikah lagi dengan calon istri kedua Pemohon tersebut.
5. Bahwa Pemohon mampu memenuhi kebutuhan hidup istri-istri Pemohon
beserta anak, karena Pemohon bekerja sebagai Wiraswasta dan
mempunyai penghasilan setiap bulan rata-rata sejumlah Rp. 8.000.000,00
(delapan juta rupiah)
6. Bahwa Pemohon sanggup berlaku adil terhadap istri-istri Pemohon.
7. Bahwa antara Pemohon dengan calon istri tidak ada larangan perkawinan,
baik menurut syariat islam maupun peraturan perundang-undangan yang
berlaku, yakni :
a. Antara calon istri dengan Pemohon maupun Termohon tidak ada
hubungan saudara dan bukan sesusuan
b. Calon istri berstatus Belum Nikah dan tidak terkait pertunangan
dengan laki-laki lain
c. Wali Nikah dari calon istri bernama subadry bersedia untuk
menikahkannya dengan Pemohon
8. Bahwa selama perkawinan Pemohon dan Termohon telah memperoleh
harta bersama sebagai berikut :
a. Toko Sembako
b. Sebidang tanah dan rumah
c. Mobil
9. Bahwa calon istri menyatakan tidak akan mengganggu gugat harta benda
yang sudah ada selama ini, melainkan tetap utuh sebagai harta bersama-
sama antara Pemohon dan Termohon
10. Bahwa Pemohon sanggup membayar biaya perkawinan
Berdasarkan alasan dan dalil diatas, Pemohon mohon Ketua Pengadilan Agama
kota Sorong, Majelis Hakim yang memeriksa dan mengadili perkara ini
menjatuhkan putusan yang amarnya berbunyi sebagai berikut :
1. Mengabulkan Permohonan Pemohon
2. Memberi izin kepada Pemohon untuk Menikah dengan Aisyah binti
Abdullah sebagai istri yang kedua.
3. Menetapkan harta berupa :
a. Toko Sembako
b. Sebidang tanah dan Rumah
c. Mobil
Adalah harta bersama antara Pemohon dan Termohon.
4. Membebankan kepada Pemohon untuk membayar biaya perkara ini
Demikian surat permohonan izin poligami ini dibuat, dan atas terkabulnya
permohonan ini Pemohon menyampaikan terima kasih.

Wassalamu’alaikum wr.Wb.

Hormat pemohon

(Arafat)

Anda mungkin juga menyukai