Anda di halaman 1dari 8

Ringkasan Topic 1

Mata Kuliah Pengantar Ilmu Administrasi Publik

Dosen Pengampu Dr. Katriza Imania, M.Si

Disusun Oleh :

Inne Sabrina

(07011282227131)

Program Studi Ilmu Administrasi Publik

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Universitas Sriwijaya

2022
Administrasi berasal dari bahasa Belanda, “administratie” yang artinya segala
kegiatan yang meliputi tulis menulis, ketik mengetik, komputerisasi, surat menyurat
(korespondensi), kearsipan, agenda (pekerjaan-pekerjaan Tata Usaha kantor). Kata
administrasi juga berasal dari bahasa Yunani, “Ad ministrare” yang artinya Ad=pada,
ministrare=melayani, maka kata administrasi berarti memberikan pelayanan.

Administrasi dalam pengertian sempit adalah hanya berkisar pada kegiatan tata usaha
kantor (office work), seperti : tulis menulis, pengetikan surat menyurat (komputer), agenda,
kearsipan, pembukuan dan lain sebagainya. Sedangkan administrasi dalam pengertian luas
terbagi menjadi 3, yakni:

1. Proses => Administrasi merupakan keseluruhan proses. Mulai dari proses pemikiran,
perencanaan, pengaturan, pengawasan sampai dengan pencapaian tujuan.
2. Fungsi atau Tugas => Administrasi yakni tindakan yang dilakukan oleh seseorang
yang berkedudukan sebagai “administrator” memegang jabatan dalam manajemen
suatu organisasi.
3. Kepranataan/Institusi => Administrasi melihat kegiatan dalam suatu lembaga
melakukan aktivitas tertentu, misalnya: Lembaga Perbankan, maka ada orang-orang
yang melakukan kegiatan perbankan dalam lembaga itu.

Pengertian Administrasi menurut Penulis Indonesia, yakni:

 The Ling Gie => Administrasi adalah penyelenggaraan setiap kerjasama sekelompok
manusia untuk mencapai tujuan.
 Sutarto => Administrasi adalah penyelenggaraan segenap kegiatan setiap kerja sama
sekelompok manusia untuk mencapai tujuan.
 Sondang P Siagian => Administrasi adalah kerjasama dua orang atau lebih untuk
mencapai tujuan bersama.
Pengertian Administrasi menurut Penulis Asing, yakni:
 George R. Terry => Administrasi adalah upaya mencapai tujuan yang ditetapkan
dengan mempergunakan orang lain.
 H.A. Simon, CS => Dalam bukunya “Public Administration”, administrasi adalah
sekelompok orang yang bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama.
 Dwight Waldo => Administrasi adalah bentuk upaya manusia yang mempunyai
tingkat rasionalitas tinggi.
Bagian-bagian dari Administrasi yakni:
1. Administrasi sebagai seni => Administrasi tidak selamanya hanya di bidang
perkantoran saja, terkadang keahlian setiap orang itu berbeda-beda, administrasi tidak
harus untuk orang yang ahli di bidang keuangan, dengan adanya seni jadi bisa
mencakup lebih luas lagi, keahlian juga mencakup banyak hal, bisa saja keahliannya
dalam hal merancang sebuah ide, pemikiran, dan dia mampu dalam mengerjakan
pekerjaan yang dia lakukan dan sosialisasi yang dilakukan juga bisa mengasah seni
yang ada di diri kita.
2. Administrasi sebagai ilmu => Administrasi dalam hal ini adalah ilmu yang
mempelajari aktivitas manusia dan bagaimana cara merealisasikan hal-hal yang
terjadi.
3. Administrasi sebagai profesi => Yang dimaksud adalah prospek dunia kerja di bidang
administrasi yang bisa dikatakan sangat banyak, karena banyak dibutuhkan dalam
banyak bidang, misal saja sekolah membutuhkan guru tata usaha, di bidang
perdagangan membutuhkan seorang kasir, dan masih banyak lagi.

Perbuahan nama administrasi negara yang berubah menjadi administrasi publik ini
dikarenakan untuk membuat wawasan secara lebih luas lagi, karena jika negara berarti itu
hanya dalam lingkup pemerintahan saja, sedangkan lebih banyak masyarakat daripada
pemerintahan, selain itu dengan diubahnya menjadi administrasi publik, artinya kita
melibatkan masyarakat juga dalam hal itu dan membuat cakupan menjadi lebih luas
daripada sebelumnya, dan prospek kerja juga tidak harus di dalam urusan kepemerintahan
saja. Dengan adanya pergeseran makna “publik”, maka ilmu administrasi publik telah
menemukan lokusnya secara lebih luas. Bagi pemerintah, kebijakan merupakan instrumen
pokok yang dapat dipakai untuk mempengaruhi perilaku masyarakat dalam upaya
memecahkan berbagai persoalan publik (public affairs).

Fungsi administrasi menurut Luther M. Gullick yakni

 Planning => perencanaan yang baik dan matang.


 Organizing => pengorganisasian
 Staffing => pengadaan tenaga kerja
 Directing => membimbing atau memberikan saran
 Coordinating => pengoordinasian agar bisa sinkron
 Reporting => pelaporan
 Budgeting => keuangan
Pembahasan administrasi publik dihubungkan dengan hal ihwal kehabisan, sehingga
sekularisme ditolak. Jadi ilmu administrasi publik sebagai cabang ilmu filsafat hanya
mengacu pada norma saja, sedangkan agama lebih relatif ke hal yang lebih universal. Hakikat
administrasi publik ada 3 yakni:

1. Ontologi => pengembangan ilmu dalam konteks filsafat, yakni bagaimana proses
administrasi dikelola secara baik untuk mengatur, melayani dan melindungi
kepentingan publik. Misalnya, birokrasi pemerintah dan organisasi nonpemerintah
yang terlibat dalam fungsi kepemerintahan ,dalam hal pelayanan publik, yang lebih
memfokuskan pelayanan yang lebih baik kepada semua warga.
2. Epistimologi => Ini berdampak pada bagaimana cara ilmuwan administrasi publik
dalam mengembangkan ilmu ini. Selama ini ilmuwan lebih berkutat pada hal yang
bersifat filosofis, standar etika dan norma. Kedepannya akan bergeser pada hal-hal
yang lebih empirikal tentang bagaimana meningkatkan akuntabilitas di depan
masyarakat.
3. Aksiologi => Menjelaskan tentang menciptakan para birokrat (yang bertanggung
jawab) untuk menjawab persoalan-persoalan yang ada di masyarakat. Misalnya
dengan melakukan pengamatan terhadap realita yang terjadi di masyarakat yang akan
dikaitkan dengan konsep teori, lalu membuat kebijakan atas realita yang terjadi.

Organisasi itu sebagai wadah atau badan dari administrasi sedangkan manajemen itu
sebagai pelaksanaan atau ilmu yang menjadi dasar aktivitas dalam pengelolaan suatu
organisasi. Banyak sekali pendapat dari para ahli tentang fungsi manajemen, dan salah
satunya adalah Hendry Fayol 1916 yang berpendapat bahwa fungsi manajemen ada 5 yakni
Planning (Perencanaan), Organizing (Pengorganisasian), Commanding (Pengarahan),
Coordinating (Koordinasi), dan Controlling (Pengawasan). Perbedaan organisasi publik dan
swasta/bisnis yakni:

 Kepemilikan : Publik itu eksternal sedangkan swasta/bisnis itu internal dan eksternal
 Sudut pandang : Publik itu dari kepentingan masyarakat sedangkan swasta/bisnis dari
kepentingan privat/bisnis
 Sumber legitimasi : Publik dari warga negara/masyarakat umum, sedangkan
swasta/bisnis dari pemilik modal atau pemegang saham
 Orientasi : publik berdasarkan pelayanan masyarakat, sedangkan swasta/bisnis
berdasarkan keuntungan
 Pengaruh lingkungan : publik berasal dari nilai-nilai dan sistem politik, sedangkan
swasta/bisnis berasal dari konsumen
 Teori-teori: publik bersifat lokal, sedangkan swasta/bisnis bersifat universal
 Pelayanan yang diberikan : publik diatur oleh pemerintah, sedangkan swasta/bisnis
diatur oleh mekanisme pasar

Di dalam Administrasi terdapat 3 langkah rasionalitas, yakni:

1) Ontologis => tentang keberadaan ilmu administrasi


2) Epistemologis => tentang ruang lingkup ilmu administrasi
3) Aksiologi => tentang kebenaran ilmu administrasi

Administrasi memiliki banyak peran yakni perubahan-perubahan yang selalu


mengarah ke hal yang positif, menambah moral dan etika, tujuan-tujuan akan bisa dibuat
secara konsisten, dan adanya penyesuaian pada teknologi, lingkungan, kebijakan, dan
lain-lain. Objek forma administrasi yaitu penyelenggaraan, entah itu yang bermula dari
perencanaan, ataupun penyelenggaraan yang berakhir dengan evaluasi untuk memulai
lagi pekerjaan yang terencana tersebut, pengendalian ini berguna untuk mencapai tujuan
yang telah ditetapkan bersama. Administrasi juga mempunyai objek Materia yaitu
kerjasama, yang dimana hal itu berlangsung didasarkan pada perimbangan rasio dalam
rangka pencapaian tujuan secara bersama.
Daftar Pustaka

Pangesti, R. (2021, Desember 24). Administrasi. Detikedu.


https://www.detik.com/edu/detikpedia/d-5868153/administrasi-pengertian-fungsi-jenis-
dan-cara-berpikirnya

Nano Review. (n.d). Administrasi Publik. Diakses 11 Agustus 2022 dari


https://id.m.wikipedia.org/wiki/Istimewa:MobileDiff/21512748

Faried, A. (2004). Filsafat Administrasi, PT Raja Gafindo Persada, Jakarta.


https://onesearch.id/Record/IOS6528.slims-23567

Anyabila.com. (2021, Juli 9). Hubungan Antara Administrasi Organisasi dan Manajemen.
https://anyabila.com/hubungan-antara-administrasi-organisasi-dan-manajemen

Anda mungkin juga menyukai