Anda di halaman 1dari 6

TUGAS PAPER

MATA KULIAH
PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN

JUDUL PAPER:
PENTINGNYA PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN

Disusun Oleh:
Naura Rahadatul Aisy Rafifah
NIM: D1071221072

KELAS TEKNIK INDUSTRI: A

PROGRAM STUDI TEKNIK INDUSTRI


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS HASANUDDIN
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Pendidikan Kewarganegaraan merupakan salah satu mata pelajaran wajib yang perlu
diberikan kepada seluruh masyarakat Indonesia ketika mengenyam pendidikan di bangku
Sekolah Dasar hingga Perguruan Tinggi. Hal tersebut bertujuan untuk mencerdaskan
kehidupan bangsa, yakni mengajarkan tentang bagaimana cara menjadi warga negara yang
baik dengan menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila yang merupakan dasar negara Indonesia.

1.2 Rumusan Masalah


1) Apa yang dimaksud dengan Pendidikan Kewarganegaraan?
2) Mengapa masyarakat perlu mempelajari pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan?
3) Mengapa Pendidikan Kewarganegaraan penting untuk dipelajari sampai ke Perguruan
Tinggi?

1.3 Tujuan Pembahasan


1) Menjelaskan apa itu Pendidikan Kewarganegaraan sehingga tercapai pemahaman
akan makna dari Pendidikan Kewarganegaraan itu sendiri.
2) Meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat akan pentingnya pembelajaran
Pendidikan Kewarganegaraan bagi kehidupan berbangsa dan bernegara.
3) Menciptakan generasi yang peka akan kehidupan berbangsa dan bernegara dengan
menerapkan nilai-nilai Pancasila sebagai dasar negara.
BAB II
PENJELASAN

2.1 Makna Pendidikan Kewarganegaraan


Secara Etimologis, Pendidikan Kewarganegaraan merupakan pemaknaan yang bersumber
dari dua kata itu sendiri.
“Pendidikan” merupakan usaha yang dilakukan secara sadar maupun terencana dalam proses
pembelajaran agar bisa mengembangkan kemampuan dan potensi yang dimiliki. Sedangkan
“Kewarganegaraan” merupakan segala hal yang memiliki keterkaitan dengan warga negara,
hukum, serta politik. Sehingga dapat diambil kesimpulan bahwa Pendidikan
Kewarganegaraan merupakan pembelajaran dengan fokus yang berada pada usaha untuk
mengembangkan kemampuan dan potensi masyarakat dalam hal berbangsa, bernegara, dan
berpolitik.

2.2 Tujuan dan Manfaat Pendidikan Kewarganegaraan


Pendidikan Kewarganegaraan bertujuan untuk menciptakan warga negara yang memiliki
wawasan kenegaraan, menanamkan rasa cinta tanah air, dan kebanggaan sebagai warga
negara Indonesia dalam diri para generasi muda penerus bangsa. Pendidikan ini tentunya
harus dipadukan dengan penguasaan ilmu dan teknologi, sehingga terciptalah generasi masa
depan yang kelak bisa memberikan sumbangsih dalam pembangunan bangsa.
Dengan diberikannya pendidikan kewarganegaraan, masyarakat diharapkan mampu memiliki
kesadaran penuh akan demokrasi dan HAM. Dengan bekal keadaran ini, mereka akan
memberikan kontribusi yang berarti dalam mengatasi berbagai masalah yang dihadapi
bangsa, seperti konflik dan kekerasan yang terjadi dalam masyarakat Indonesia, dengan cara-
cara yang damai dan cerdas.
Mencetak generasi muda yang bertanggungjawab atas keselamatan dan kejayaan tanah air
adalah tujan berikutnya. Rasa tanggung jawab ini akan tercermin dalam partisipasi aktif
generasi muda dalam pembangunan. Generasi muda yang bertanggung jawab akan
menyaring pengaruh-pengaruh dari luar, mengambil sisi positifnya dan menolak hal-hal yang
tidak sesuai dengan nilai luhur dan moral bangsa.

Akhirnya, Pendidikan kewarganegaraan diharapkan mampu menumbuhkan sikap setia


kepada tanah air dan bersedia dengan tulus iklhas untuk menyumbangkan setiap potensinya
demi kemajuan tanah air walaupun mendapat iming-iming popularitas atau harta dari pihak-
pihak lain.
2.3 Tujuan Pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan di Tingkat Perguruan Tinggi
Pendidikan Kewarganegaraan merupakan salah satu mata kuliah wajib di tingkat Perguruan
Tinggi. Mata kuliah Kewarganegaraan (Civic Education) pada masa sekarang haruslah betul-
betul dimaknai sebagai jalan yang diharapkan akan mampu mengantarkan mahasiswa dan
khususnya bangsa Indonesia untuk menciptakan demokrasi, good governance, serta
menciptakan negara hukum dan masyarakat madani di Indonesia sebagaimana yang di
idealkan oleh seluruh lapisan masyarakat Indonesia.
Di tingkat Perguruan Tinggi, Pendidikan Kewarganegaraan yang diberikan bersifat lebih
kompleks dan mendalam daripada tingkat-tingkat sebelumnya. Hal ini dibuat sebagai
pembekalan bagi para mahasiswa yang merupakan generasi pembawa masa depan bangsa
Indonesia di pundaknya
Harapannya agar terbentuk mahasiswa selaku warga negara yang memiliki wawasan dan
keilmuan, sikap dan perilaku yang berparadigma Pancasila, nasionalisme Indonesia yang
tepat, berindentitas nasional, serta dapat memberikan konstribusi bagi pembangunan bangsa
dan negara dalam konsep negara bangsa Indonesia.
BAB III
KESIMPULAN
Pendidikan merupakan tolak ukur kemampuan suatu bangsa dalam membangun,
mengembangkan, dan memajukan negaranya. Sehingga sudah menjadi hak dan kewajiban
bagi suatu bangsa untuk mendapatkan pendidikan yang layak guna memakmurkan kehidupan
yang dimiliki.
Pendidikan Kewarganegaraan sendiri merupakan salah satu pokok pembelajaran yang
penting untuk dijadikan pembekalan bagi seluruh bangsa Indonesia sejak dini hingga di masa
Perguruan Tinggi karena pada hakikatnya, hidup seseorang dalam suatu negara tidak akan
bisa terlepas dari yang namanya kehidupan berkewarganegaraan dan berbangsa.
DAFTAR PUSTAKA

• Timesindonesia.co.id, “Pentingnya Mata Kuliah Kewarganegaraan di Perguruan


Tinggi”, 9 Februari 2021,
https://www.timesindonesia.co.id/read/news/326520/pentingnya-mata-kuliah-
kewarganegaraan-di-perguruan-tinggi, [diakses pada 26 Agustus 2022]
• Kompas.com, “Hakikat dan Latar Belakang Pentingnya Pendidikan
Kewarganegaraan”, 17 Februari 2021,
https://www.kompas.com/skola/read/2021/02/17/173621769/hakikat-dan-latar-
belakang-pentingnya-pendidikan-kewarganegaraan?page=all#page2, [diakses pada 26
Agustus 2022].

Anda mungkin juga menyukai