Anda di halaman 1dari 3

PENGANTAR PERTANIAN

Dan sungguh, Kami telah menempatkan kamu di bumi dan di sana Kami sediakan
(sumber) penghidupan untukmu. (Tetapi) sedikit sekali kamu bersyukur. QS. Al-Araf
ayat 10. Menjelaskan tentang Allah yang telah memberikan kebebasan kepada
manusia untuk mengelola bumi sebagai sumber penghidupan.

Dialah yang menjadikan bumi untuk kamu yang mudah dijelajahi, maka jelajahilah di
segala penjurunya dan makanlah sebagian dari rezeki-Nya. Dan hanya kepada-Nyalah
kamu (kembali setelah) dibangkitkan. QS. Al-Mulk ayat 15. Menjelaskan tentang
perintah Allah untuk mengeksplorasi bumi dan bagaimana memeanfaatkannya dengan
melakukan aktifitas yang bermanfat.

TANAH

Dan tanah yang baik, tanaman-tanamannya tumbuh subur dengan seizin Allah; dan
tanah yang tidak subur, tanaman-tanamannya hanya tumbuh merana. Demikianlah
Kami mengulangi tanda-tanda kebesaran (Kami) bagi orang-orang yang bersyukur.
Qs. Al-Araf ayat 58. Menjelaskan bagaimana dinamika dan jenis tanah yang ada di
permukaan bumi ini yang terbagi menjadi tanag subur dan tidak subur.

Agar kami timpakan kepada mereka batu-batu dari tanah, QS. Az-Zariyat ayat 33.
Menjelaskan tentang salah satu bencana alam yaitu tanah longsor.

KEPENDUDUKAN NATALITAS

Dan hendaklah orang-orang takut kepada Alloh bila seandainya mereka meninggalkan
anak-anaknya yang dalam keadaan lemah; yang mereka khawatirkan terhadap
(kesejahteraan mereka) oleh sebab itu, hendaklah mereka bertaqwa kepada Alloh dan
mengucapkan perkataan yang benar. QS. An-Nisa ayat 9. Menjelaskan tentang
program pembatasan kelahiran dengan mempertimbangkan masalah ekonomi
kesehatan, dan pendidikan.

Wahai manusia! Sungguh, Kami telah menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan
seorang perempuan, kemudian Kami jadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-
suku agar kamu saling mengenal. QS. Al-Hujarat ayat 13. Menjelaskan tentang
bagaimana Allah menciptakan keberagaman di bumi ini dan perintah agar
bersosialisasi diantara manusia.
EKONOMI

Wahai orang-orang yang beriman, janganlah kamu memakan harta kamu di antara
kamu dengan jalan yang bathil kecuali dengan jalan perniagaan yang berdasarkan
kerelaan di antara kamu. Dan janganlah kamu membunuh diri kamu, sesungguhnya
Allah Maha Penyayang Kepadamu. QS. An-Nisa ayat 29. Menjelaskan tentang salah
satu aktifitas ekonomi yaitu konsumsi.

Dan pada harta-harta mereka ada hak untuk orang miskin yang meminta dan orang
miskin yang tidak mendapat bagian. (Q.S. Adz-Dzariyaat : 19). Menjelaskan tentang
aktivitas ekonomi distribusi.

Sesungguhnya Allah menyuruh kamu menyampaikan amanat kepada yang berhak


menerimanya, dan (menyuruh kamu) apabila menetapkan hukum di antara manusia
supaya kamu menetapkan dengan adil. Sesungguhnya Allah memberi pengajaran yang
sebaik-baiknya kepadamu. Sesungguhnya Allah adalah Maha mendengar lagi Maha
melihat. (Q.S: An-Nisa: 58).; Tentang konsep harta wadiah atau titipan.

Siapakah yang mau memberi pinjaman kepada Allah, pinjaman yang baik
(menafkahkan hartanya di jalan Allah), Maka Allah akan meperlipat gandakan
pembayaran kepadanya dengan lipat ganda yang banyak. dan Allah menyempitkan
dan melapangkan (rezki) dan kepada-Nya-lah kamu dikembalikan. (Q.S : Al-Baqarah :
245). Menjelaskan tentang kebolehan transaksi utan piutang.

TRANSPORTASI

Dan suatu tanda (kebesaran Allah) bagi mereka adalah bahwa Kami angkut keturunan
mereka dalam kapal yang penuh muatan dan Kami ciptakan (juga) untuk mereka
(angkutan lain) seperti apa yang mereka kendarai.” (QS Yasin : 41-42). Menerangkan
tentang perkembangan teknologi transportasi hingga saat ini terutama di bidang
pelayaran.

Tidakkah engkau memperhatikan bahwa sesungguhnya kapal itu berlayar di laut


dengan nikmat Allah, agar diperlihatkan-Nya kepadamu sebagian dari tanda-tanda
(kebesaran)-Nya. Sungguh, pada yang demikian itu terdapat tanda-tanda (kebesaran)-
Nya bagi setiap orang yang sangat sabar dan banyak bersyukur.” QS. Luqman ayat 31
yang hempr sama maknanya dengan ayat diatas yaitu tentang perkembangan teknologi
pelayaran.
GLOBALISASI

Wahai manusia! Sungguh, Kami telah menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan
seorang perempuan, kemudian Kami jadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-
suku agar kamu saling mengenal. QS. Al-Hujarat ayat 13. Menjelaskan bahwa Islam
telah mengajarkan bagaimana memaknai dan menghadapi globalisasi. Hal tersebut
ditunjukkan dengan terciptanya manusia dengan berbangsa-bangsa dan bersuku-suku,
dengan tujuan  utama yaitu untuk saling mengenal. 

Anda mungkin juga menyukai