Anda di halaman 1dari 3

SEKOLAH MINGGU TUNAS PEKABARAN INJIL

JEMAAT GPM GETSEMANI

IDENTIFIKASI
Program Sajian : Firman
Pokok Bahasan : Kisah Kenaikan Yesus Kristus
Sub Pokok Bahasan : Tuhan Yesus terangkat ke sorga
Bacaan Alkitab : Kisah Para Rasul 1 : 6-11
Sub Jenjang : Anak Indria II
Hari, Tanggal : Minggu, 05 Juni 2022

TUJUAN UMUM PENYAJIAN


Mengetahui cerita tentang kenaikan Tuhan Yesus ke sorga dan kesetiaan para murid Tuhan Yesus

TUJUAN KHUSUS PENYAJIAN


1. Menyebutkan peristiwa yang dialami Yesus sesudah kebangkitan yang disaksikan para muridNya
2. Menceritakan proses kenaikan Yesus ke sorga
3. Menyebutkan janji Yesus yang disampaikan bagi para murid sebelum Ia terangkat ke sorga

URAIAN MATERI
Adik-adik yang diberkati Tuhan Yesus, hari kamis tanggal 26 kemarin, siapa yang beribadah di gereja ? ada yang masih
ingat tidak kita merayakan apa pada hari itu ?
Yah pada hari itu adalah Hari Kenaikan Tuhan Yesus ke Sorga.
Kenapa yah Tuhan Yesus naik ke sorga dan bagaimana caranya, yuk kita dengar ceritanya bersama-sama.

Setelah Yesus bangkit dan menampakan diri selama 40 hari. Para murid yang dulunya bersedih karena kematianNya
merasa bahagia karena bisa bertemu dengan Yesus lagi. Mereka bisa bersama dan mendengarkan ajaran Yesus lagi.
Nah sama hanya dengan adik-adik, ketika ditinggal pergi oleh papa atau mama, pasti akan sedih namun adik-adik akan
merasa bahagia jika bisa bersama-sama papa dan mama lagi. Begitulah perasaan murid-murid pada saat itu.

Adik-adik terkasih, Yesus kemudian mengajak para murid ke bukit Zaitun. Para murid sangat bahagia karena bisa
mendengarkan pengajaran Yesus lagi dan mereka tahu bahwa Yesus tidak akan meninggalkan mereka lagi. Yesus
berkata bahwa mereka harus tetap tinggal di Yerusalem dan menantikan janji Allah Bapa yaitu Roh Kudus. Setelah
berkata demikian Yesus lalu memberkati para. Naha adik-adik setelah Yesus memberkati mereka, tiba-tiba Yesus
terangkat ke sorga. Yesus terangkat ke sorga dengan awan yang menutupiNya. Saat Yesus terangkat itu, Ia tetap
memberkati para murid. Dan pada saat itu para murid tentu terkejut sekali melihat Yesus terangkat ke Sorga. Dengan
Tuhan Yesus naik ke sorga, berarti murid-murid akan sendirian lagi.
Nah, menurut adik-adik, apakah murid-murid merasa sedih ketika Tuhan Yesus naik ke sorga ?
Ternyata murid-murid tidak bersedih karena mereka percaya akan janji yang telah Tuhan Yesus sampaikan kepada
mereka. Mereka bersukacita karena Yesus memberkati mereka dan akan memberikan Roh Kudus yang akan menjadi
teman mereka untuk bersaksi.

Nah adik-adik yang diberkati Tuhan, dari cerita ini. Tuhan Yesus ingin murid-muridnya tetap setia, termasuk adik-adik
juga. Setia berarti hanya percaya kepada Tuhan Yesus. Adik-adik bisa belajar setia dengan cara rajin beribadah,
berdoa, hidup saling mengasihi dan menolong, bertutur kata yang baik, dll.
Kalau adik-adik setia melakukan semua itu, maka hidup adik-adik akan selalu diberkati dan bisa menjadi berkat untuk
sesama.

EVALUASI
Jawablah pertanyaan dengan benar !
1. Setelah Tuhan bangkit, Ia menampakan diri selama . . . .
2. Ketika berbicara dengan para murid dan memberkati mereka, Tuhan Yesus pun terangkat naik ke ….
3. Sebelum Tuhan Yesus naik ke sorga, Ia menjanjikan akan memberikan . . ..
LAGU-LAGU
Ada satu sobatku yang setia, Percaya saja, Taat, Anak s’kolah minggu,
Tuhan Yesus naik ke sorga ( https://www.youtube.com/watch?v=QPMXkBotdqc )

ALAT PERAGA

Anda mungkin juga menyukai