Anda di halaman 1dari 11

PROPOSAL

PLAN BISNIS “ STRAP MASKER “

PT HOOKCRAFT

Disusun Untuk Memenuhi Salah Satu Tugas Mata Pelajaran Prakarya Dan Kewirausahaan

Guru Pengajar : DRA. Sofia Rizki, MM

Disusun oleh :

Kelompok 2

- Akhirul Ramadhanu (3)


- Alya Isni Rahman (5)
- Devita Rachma Putri (10)
- Donni Agus Prasetyo (11)
- Dzaki Triessaputra (12)
- Muhammad Dandy Junior (22)
- Pudya Setia Wardana (30)
- Tri Nurul Sabrina (38)
A. COVER DEPAN

PENANGGUNG JAWAB :

ALAMAT LOKASI : Jl Sirsak RT 001/02 Kecamatan Jagakarsa No 120

HANDPHONE : 081938482203 / 089653742688


B. PENDAHULUAN
1. Latar Belakang Usaha

Setelah tren masker bermunculan pada saat era pandemi Covid-19, kini banyak aksesoris lain yang
tak kalah banyak dicari oleh orang adalah tali masker atau strap masker yang terbuat dari rantai dalam
memberikan kesan yang unik pada penampilan. Belakangan ini penggunaan strap mask atau tali masker
sudah menjadi hal yang lumrah di kalangan masyarakat umum. Dengan desaign yang lucu atau elegan,
strap mask dengan warna yang menarik ini sukses memikat hari anak – anak, remaja dan dewasa muda.
Tali pengait masker ini digunakan untuk menggantungkan masker di leher anda agar tidak tertinggal saat
anda melepasnya, terutama saat makan dan minum. Tidak bisa dipungkiri bahwa strap mask yang bisa
digunakan oleh pria maupun wanita kini menjadi aksesoris yang wajib dimiliki oleh aktivitas sehari-hari.
Strap mask sekarang bisa menjadi pilihan untuk memulai bisnis, karena membuat tali masker yang unik
dan berguna untuk keadaan bisa membuat orang tertarik untuk membelinya. Dalam hal ini, perlu banget
bisnis yang ada sangat mmenjanjikan dan dapat menghasilkan keuntungan yang cukup besar.

2. Rumusan Masalah Dan Tujuan Usaha

Adapun rumusan masalah dalam proposal kali ini, yaitu :

1. Apakah strap mask dapat menjadi peluang usaha?


2. Apakah strap mask ini akan diminati oleh masyarakat?
3. Bagaimana cara untuk memasarkan produk strap mask ini?
4. Apa sasaran untuk memasarkan produk strap mask ini?

Berdasarkan rumusan masalah diatas, dapat diketahui tujuan untuk membuat proposal ini, yaitu :

1. Untuk mengetahui peluang usaha dalam bidang aksesoris khususnya strap mask
2. Untuk mengetahui minat masyarakat terhadap strap mask
3. Untuk mengetahui bagaimana caranya memasarkan produk strap mask yang benar
4. Untuk mengetahui sasaran pasar untuk menggunakan strap mask sebagai aksesoris

3. Visi Dan Misi Usaha

Visi

Menjadi usaha yang berkembang di bidang fashion yang profesional, tangguh, efisien, jujur dan
berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat.

Misi
 Membuat masyarakat yang modis tampak percaya diri dengan menggunakan masker
 Memberikan kualitas yang bagus dan tidak mengecewakan
 Membuat pembeli senang dengan yang dia punya
 Agar percaya diri walaupun menggunakan masker

4. Luaran Yang Di Harapkan


 Luaran yang dihasilkan dari usaha ini adalah strap mask yang terbuat dari tali lanyard atau tali
elastis dan manik-manik sesuai dengan desaign yang diinginkan pembeli.
 Strap mask ini dapat menjadi solusi untuk orang-orang yang menyukai aktivitas luar ruangan,
karena tali tersebut membuat lebih mudah digunakan jika ingin melepas masker saat makan dan
minum.

5. Manfaat Dan Kegunaan


 Untuk menggantungkan masker di leher sehingga masker tidak tertinggal ketika habis dilepas,
terutama pada saat makan dan minum.
 Strap mask juga lebih mudah digunakan jika saat berada diluar ruangan seperti berpergian ke
suatu tempat, mendaki, bersepeda atau sepatu roda dan lain-lain.
 Dapat menciptakan hasil karya yang dapat dijadikan peluang usaha yang menjanjikan.
C. ASPEK PEMASARAN

3.1 Gambaran Umum Rencana Usaha

Strap mask masker ini digunakan untuk menggantungkan masker di leher agar tidak tertinggal
pada saat melepasnya, terutama saat makan dan minum. Strap mask sangat berguna bagi yang suka
berada di luar ruangan karena tali pengikat memudahkan penggunaan masker saat berpergian ke luar
ruangan. Strap mask sekarang bisa menjadi pilihan untuk memulai bisnis, karena membuat tali masker
yang unik dan berguna untuk keadaan bisa membuat orang tertarik untuk membelinya. Dalam hal ini,
peluang bisnis yang ada sangat menjanjikan dan dapat menghasilkan keuntungan yang cukup besar.

3.2 Analisis Pasar

a. Segmentasi Pasar

Dalam segmentasi pasar ini, Strap Mask akan dipasarkan secara online melalu media sosial seperti
instagram, whatsapp, shopee, tokopedia, dan twitter.

b. Targeting

Target pemasaran Strap Mask adalah pelajar/mahasiswa, anak-anak dan masyarakat umum yang sangat
ingin tampil fashionable kekinian saat ini.

Target utama adalah para pelajar/mahasiswa dan masyarakat umum yang sering memiliki aktivitas
diluar ruangan, usianya kurang lebih mulai dari 17 tahun hingga 25 tahun. Yang rata-rata biaya
pengeluaran perharinya Rp. 20.000 sampai Rp. 50.000.

c. Postitioring

Dalam rangka memuaskan konsumen, Strap Mask mengedepankan kualitas bahan dan tidak
mengecewakan pembeli. Dan posisi produk yang ditawarkan adalah dapat memnjadi solusi saat berada
aktivitas diluar ruangan yang dapat digunakan untuk menggantungkan masker di leher agar tidak
tertinggal pada saat melepasnya, terutama saat makan dan minum.
3.3 Analisis SWOT
 Kekuatan (STRENGTH)
a. Bahan baku yang mudah didapatkan.
b. Harga yang ditawarkan cukup murah.
c. Kualitas manik-manik yang bagus.
d. Menawarkan berbagai macam jenis manik-manik yang unik yang dapat dipilih sendiri oleh
pembeli.

 Kelemahan (WEAKNESS)
a. Manajemen keuangan yang masih sederhana.
b. Tali yang bisa putus.

 Peluang (OPPORTUNITY)
a. Cukup diminati pada masa pandemi.
b. Perkembangan sistem online yang dapat mendukung penjualan.
c. Dapat dikenakan mulai dari anak-anak hingga dewasa.
d. Adanya pasar baru yang belum dijangkau

 Ancaman (THREAT)
a. Banyaknya pesaiing yang mempunyai produk serupa.
b. Adanya produk yang merupakan kualitas sama dan harga yang lebih murah.
c. Banyak yang sudah menjual.
D. STRATEGI PEMASARAN

Strategi yang digunakan dalam memasuki pasar akan dilakukan secara gencar dalam
mempromosikan produk strap mask ini di media sosial seperti : Instagram, WhatsApp, Twitter, Shopee,
dan Tokopedia. Strategi tersebut akan berjalan dengan baik karena banyaknya orang-orang yang
mempunyai media sosial, sehingga produk ini dapat diketahui oleh orang banyak. Startegi selanjutnya
adalah pengembangan pasar, dimana akan menjual langsung pada tetangga, teman sekolah ataupun
kuliah, pasar yang berada didekat kampus ataupun pasar dirumah, akan tetapi promosi yang pastinya
akan selalu dilakukan di media sosial. Dari strategi ini dapat dipastikan bahwa produk tersebut dapat
memasuki banyak segmen dan bahkan luar daeraha pun sudah mengenakan produk ini.

Perhitungan Biaya

a. Total biaya yang dikeluarkan untuk membuat strap mask “ per hari
1. Biaya Peralatan = Rp 90.000
2. Biaya Bahan = Rp 23.000
3. Biaya lain-lain = Rp 100.000

TOTAL = Rp. 213.000

b. Dalam perhitungan usaha 1 bulan ( 30 hari ) Biaya yang dikeluarkan adalah :


 Biaya bahan × 30
Rp 23.000 × 30 = Rp 690.000
 Biaya lain-lain = Rp 100.000

Total biaya (1 bulan) = Rp 790.000

Jadi, penghasilan dari usaha ini tiap harinya adalah : 30 × Rp 15.000 = Rp 450.000 ( tiap hari/produksi )
Sehingga tiap bulannya usaha ini menghasilakan 30 × Rp 450.000 = Rp 13.500.000

Perhitungan Laba / Rugi

a. Biaya yang dikeluarkan


 Biaya Peralatan = Rp 90.000
 Biaya Bahan ( 30 hari ) = Rp 690.000
 Biaya lain-lain = Rp 100.000

TOTAL = Rp 880.000
Penghasilan Usaha ( 30 Hari ) = Rp 13.500.000

Laba/Rugi = Biaya Penghasilan (30 hari) – Biaya Yang Dikeluarkan

= Rp 13.500.000 – Rp 880.000

Laba = Rp 12.620.000 ( Di Bulan Pertama )


E. STRATEGI PEMASARAN PERUSAHAAN DAN PESAING

Strategi Pemasaran Perusahaan dilakukan berdasarkan analisa 7 P dengan alat analisis SWOT menurut
Kottler yang terdiri atas :

1. Produk (Product)

Produk yang akan ditawarkan adalah strap mask sangat berguna bagi yang suka berada diluar ruangan
karena tali pengikat memudahkan penggunaan masket saat berpergian ke luar ruangan. Produk yang
digunakan dengan kualitas yang baik sehingga tindakan mengecewakan pembeli dengan hasil yang
diterima.

2. Harga (Price)

Harga yang akan ditawarkan untuk semua model yaitu sama sebesar Rp. 15.000/pcs.

3. Promotion
 Advertising (Iklan)

Beriklan dapat dilakukan melalu media berikut :

1). Media Cetak : Brosur

2). Sosial Media : Whatsapp, Instagram, Shopee, Tokopedia dan Twitter

 Personal Selling

Promosi menawarkan Strap Mask kepada masyarakat di sekitar rumah dan teman-teman.

 Public Relation

Dalam meningkatkan penjualan Strap Mask kami memberikan testimoni kepada pelanggan melalui
Instagram dan WhatsApp.

4. Placement

Pendistribusian produk kami langsung kepada konsumen melalui sistem COD ataupun gojek.

5. People

Merupakan kriteria sumber daya manusia yang dibutuhkan ialah jujur, amanah, cekatan, disiplin,
percaya diri dan bertanggung jawab.

6. Process

Kami selalu menjaga kualitas dalam produk kami, dan selalu bersikap ramah dalam melayani pelanggan.

7. Physical Evidence

Menggunakan bahan yang berkualitas dan model yang menarik.


F. TAHAP PERSIAPAN

Melakukan pengawasan terhadap bahan-bahan, serta memperhatikan kesiapan dari setiap aspek dalam
kegiatan bisnis seperti kegiatan promosi,, mengelola keuangan yang sederhana, ketersediaan bahan-
bahan dan kesiapan kegiatan operasi.

G. TAHAP PELAKSANAAN

Proses dalam pembuatan produk strap mask, dimulai dari persiapan bahan-bahan yang dibutuhkan
seperti manik-manik, tali lanyard dan alat-alat yang diperlukan. Setelah itu proses pengemasan produk
yang menggunakan kemasan yang telah disediakan untuk proses pengemasan. Selanjutnya
mengedarkan produk yang telah dibuat kepada target pasar yaitu seperti mengunggah ke media sosial,
menawarkan pada tetangga, teman-teman dan mengunggah ke E-Commerce. Selain itu juga kita harus
memberikan diskon di hari pertama mengeluarkan produk ini agar banyak peminatnya dan konsumen
juga mengetahui keunggulan barang yang dijual.

3.6 Proses Produksi

3.6.1 Bahan STRAP MASK

 Tali lanyard berukuran 1-2 meter


 Manik-Manik dengan bentuk seperti mutiara berwarna putih dan warna-warni
 Masker Medis atau Masker Kain
 Kokot Udang ukuran sedang

3.6.2 Alat

 Gunting
 Tang

3.6.3 Proses Pembuatan

 Siapkan tali lanyard, ukuran panjang tali sesuai kebutuhan


 Ikan masing-masing ujung tali sebanyak 6 kali supaya kencang dan rapih
 Masukkan aksesoris seperti manik-manik dengan satu per satu, agar terlihat menarik, lalu selingi
warnanya supaya terlihat menarik
 Ikat kembali bagian ujung tali lanyard agar manik-manik tidak berjatuhan
 Kaitkan kokot udang pada kedua tali lanyard di bagian ujung. Lalu pakai Tang untuk merapatkan
 Pasang masker kain dan masker medis pada kokot udang. Beaded Strapmask siap digunakan

H. TAHAP EVALUASI
Tahap evaluasi dilakukan untuk mengetahi sebuah proses bisnis yang telah dikerjakan apakah
bermanfaat dan berjalan sesuai dengan yang diharapkan. Hal yang dilakukan yaitu pengawasan
terhadap produk dengan melalui informasi langsung pembeli mengenai produk ataupun perilaku
pembelian mengenai kualitas pada produk, harga serta promosi yang telah berjalan. Apabila terdapat
kekurangan maka akan dilakukan perbaikan dan pengembangan supaya bisnis ini dapat berjalan dengan
baik dan berkelanjutan.

I. POTENSI

Popularitas strap mask mencuat ketika para selebriti mulai mengenakannya. Selain dapat mempercantik
penampilan karena cocok buat aksesoris, strap mask atau tali masker dianggap lebih menyimpan masker
dalam kantong. Karena bahan yang diperlukan cukup murah maka produsen kecil seperti mahasiswa
dapat meraup keuntungan yang cukup besar karena banyak anak muda bahkan orang tua yang tertarik
membeli strap mask yang anti ribet.

Anda mungkin juga menyukai