Anda di halaman 1dari 2

TERM OF REFERENCE

MEDICAL CHECK UP KARYAWAN

Kesehatan merupakan aspek yang sangat penting bagi kehidupan manusia, terutama
didalam dunia kerja saat ini, karena dengan memiliki kesehatan yang baik kita dapat
melakukan aktifitas dan kegiatan sehari-hari.

Sebelum suatu perusahaan merekrut calon karyawan, biasanya calon karyawan tersebut
harus melewati serangkaian proses rekrutmen seleksi yang panjang. Mulai dari tes tulis,
wawancara, psikotes dan tentunya medical check up calon karyawan.

Medical Check Up Calon Karyawan adalah pemeriksaan kesehatan calon karyawan


sebelum ia diterima bekerja. Medical Check Up calon karyawan menjadi syarat penting
dalam proses penerimaan calon karyawan suatu perusahaan, karena dengan kualitas
kesehatan prima, maka dapat dicapai produktivitas kerja yang tinggi. Medical check up
calon karyawan berfungsi untuk mengetahui riwayat kesehatan calon karyawannya sebelum
diterima bekerja. Hal ini dilakukan untuk mengetahui riwayat kesehatan calon karyawan,
sehingga calon karyawan yang memiliki penyakit menular dapat berobat terlebih dahulu
sebelum diterima bekerja. Selain itu dapat juga untuk menghindari tuntutan karyawan
terhadap perusahaan di kemudian hari bila terjadi gangguan kesehatan yang dicurigai di
dapat akibat pekerjaan.

Selain pemeriksaan medical check up calon karyawan, perlu juga dilakukan medical check
up karyawan yang sering disebut annual medical check up. Kondisi kesehatan karyawan
bisa saja berubah dengan adanya perubahan pola hidup dari karyawan sendiri yang tidak
sehat atau faktor lingkungan baik ditempat kerja atau bukan. Oleh karena itu dengan
pemeriksanaan kesehatan berkala bisa memantau kesehatan karyawan dan mengetahui
diagnose penyakit sejak dini agar dapat dilakukan pengobatan sebelum terjadi komplikasi
yang lebih lanjut. Dengan demikian dapat menekan biaya berobat yang lebih mahal. Untuk
pemeriksanaan berkala, biasanya dilakukan 1 tahun sekali bagi para karyawan atau
disesuaikan dengan kebijakan perusahaan.

Medical Check Up calon karyawan :


1. Agar dapat merekrut calon karyawan yang sehat sehingga dapat bekerja dengan
kualitas kerja yang maksimal.
2. Untuk mengetahui riwayat dan kondisi kesehatan calon karyawan sehingga dapat
dilakukan seleksi terhadap karyawan yang akan direkrut.
3. Agar dapat menghindari penerimaan karyawan dengan kondisi kesehatan yang tidak
baik sehingga dapat menghindari pembiayaan kesehatan terhadap penyakit yang sudah
ada sebelum calon karyawan diterima bekerja.

Medical Check Up karyawan :


1. Agar mengetahui kondisi kesehatan karyawan yang bekerja, sehingga bila terjadi
gangguan kesehatan dapat diketahui secara dini dan mendapatkan pengobatan dengan
segera.
2. Menekan biaya pengobatan karyawan yang lebih mahal, karena bila ada gangguan
kesehatan pada karyawan dapat diobati sebelum terjadi komplikasi yang lebih lanjut.

Anda mungkin juga menyukai