Anda di halaman 1dari 2

Lebar Jawaban Tugas 1 Pengantar Bisnis

1. Menurut saya, bisnis itu suatu individu atau kelompok diman mereka mempunyai
tujuan utnuk mencari keuntungan dengan cara menyediakan beberapa produk yang
bisa saja berupa suantu barang atau bisa juga berupa jasa.

Menurut Madura 2007, ada 5 pemangku utama dalam bisnis:


a. Pemilik
Pada setiap bisnis dimulai sebagai hasil dari sebuah ide tentang produk atau jasa
oleh satu usahawan, bahkan lebih.
b. Kreditur
Kkreditur merupakan pihak yang membantu dalam penyeiaan dana di luar dari
dana pemilik atau investor, diman kredit tersebut diambil dalam jangka waktu
tertentu dengan kewajiban peminjam membayar bunga sesuai dengan tingkat
bunga pinjaman yang telah disepakati.
c. Tenaga kerja
Merupakan pemangku kepentingan yang harus bertanggung jawab menjalakan
kegiatan perusahaan, tenaga kerja ini disebut dengan manager atau pengelola
dimana kinerja perusahaan dipengaruhi oleh keputusan yang diambil.
d. Pemasok
Pemasok juga merupakan pemangku utama yang dibutuhkan oleh perusahaan
manufaktur yang menghasilkan barang karena proses produksi akan mengalami
hambatan jika tidak ada bahan baku dari pemasok.
e. Pelanggan
Suatu perusahaan harus mampu menghasilkan produk, baik berupa barang atau
layanan kaena salah satu alasan perusahaan tetap hidup dan berkembang
dikarenakan mereka bergantung pada pelanggan dalam mengetahui kebutuhan dan
harapan pelanggan.

2.
a. Memilih jenis usaha yang tepat, dimana sebelum memulai usaha tentunya kita
harus berfikir tentang usaha apa yang akan kita jalankan nantinya. Meurut
saya ini sangat penting dan juga membutuhkan rencana serta analisis yang
matang, agar tidak menjadi sia-sia ketika sudah berjalan nantinya.
b. Memilih nama usaha yang tepat, memilih nama juga menjadi hal yang
penting, selain agar mudah di ingat oleh para pelanggan, mebacri nama yang
unik juga menjadi nilai tambahan untuk menarik pelanggan.
c. Memilih partner usaha yang tepat, mengusahakan untuk mencari partner yang
baik dan jujur agar usaha yang kita jalankan bisa berkembang dan maju. Maka
dari itu perlu selektif, bila memungkinkan juga harus membuat sebuah
perjanjian
d. Memilih lokasi yang tepat, memilih lokasi yang strategis juga berguna untuk
mensukseskan usaha yang akan dijalankan.
e. Perhitungan yang matang dan modal yang cukup, hal ini penting untuk
menentukan harga jual dari produk yang akan dijual agar tidak terjadi
kerugian.
3. Tanggung jawab sosial merupakan suatu konsepbahwa sebuah perusahaan harus
memiliki tanggung jawab terhadap konsuemn, karyawan, da lingkungan sekitar dalam
segala aspek operasional perusahaan, misalnya terhdap masalah-masalah yang
berdampak pada lingkungan sekitar perusahaan, contohnya masalah polusi, limbah,
kemana produk, tenaga kerja, dan lain sebagainya.
Yang dilakukan perusahaan dalam menjalankan tanggung jawab sosial yaitu :
- Memastikan bahwa visinya sudah sesuai dengan tujuan.
- Mempersiapkan budget perusahaan.
- Melibatkan karyawan secara langsung.
- Melakukan beberapa cara untuk memasarkan kegiatan.
- Mempromosikan secara berkelanjutan
- Melihat apa saj yang dibutuhkan masyarakat sekitar
- Sesekali berdonasi ke panti asuhan aatau panti jompo

Anda mungkin juga menyukai