Anda di halaman 1dari 3

TUGAS OR

KEBUGARAN JASMANI

Felicia Joanna Astadewi

UNSUR KEBUGARAN JASMANI

1. Kekuatan (Streght)

Kekuatan adalah kemampuan otot saat menerima beban ketika melakukan aktivitas.

2. Daya Tahan (Endurace)

Daya tahan adalah kemampuan seseorang dalam menggunakan sistem jantung,


paru-paru atau sistem pernapasan, dan peredaran darahnya secara efektif dan
efisien.

3. Daya Otot (Muscular Power)

Daya otot adalah kemampuan seseorang untuk menggunakan kekuatan maksimum


yang dikeluarkan dalam waktu yang singkat.

4. Kecepatan (Speed)

Kecepatan berarti kemampuan fisik tubuh untuk bisa bergerak atau menggerakkan
tubuh secepat mungkin.

5. Daya Lentur (Flexibility)

Daya lentur adalah tingkat penyesuaian seseorang pada segala aktifitas kerja secara
efektif dan efisiensi dengan cara penguluran tubuh yang baik.

6. Kelincahan (Agility)

Kelincahan adalah kemampuan seseorang mengubah posisi pada area tertentu


dengan cepat.

7. Koordinasi (Coordination)

Koordinasi adalah kemampuan seseorang mengintegrasikan berbagai gerakan yang


berbeda dan mampu mengkoordinasikan seluruh bagian tubuh dengan baik.
8. Keseimbangan (Balance)

Keseimbangan merupakan kemampuan seseorang mengendalikan tubuh sehingga


gerakan-gerakan yang dilakukan dapat dimunculkan dengan baik dan benar.

9. Ketepatan (Accuracy)

Ketepatan adalah kemampuan seseorang untuk mengendalikan gerak-gerak bebas


tubuh terhadap suatu sasaran.

10. Reaksi (Reaction)

Reaksi adalah kemampuan seseorang untuk segera bertindak secepatnya dalam


menanggapi rangsangan yang ditimbulkan lewat indra.

KESALAHAN YANG SERING TERJADI

1. kelentukan

cium lutut: kaki tidak diluruskan

split: Kurangnya perenggangan (pemanasan) sebelum melakukan split. Terlalu cepat


atau memaksa dalam melakukan split sehingga otot kaki "kaget". Kaki tidak lurus
ketika diluruskan sehingga posisi split salah dan sakit.

kayang: a.Bahu tidak diletak kan diatas matras saat tangan dibengkokkan
b.Keseimbangan tidak terjaga dan oleng karena mendarat dengan menggunakan
lutut c. Sikap kepala terlalu mengadah d.Pempatan siku siku tangan terlalu keluar
garis lebar badan.

2. keseimbangan:

kapal terbang: kurangnya keseimbangan pada saat latihan, badan kurang nunduk
kebawah sehingga sikap kapal terbang tersebut menjadi kurang
sempurna ,kurangnya kekuatan pada tumpuan kaki sehingga sikap kapal terbang
hanya dapat dilakukan sebentar.

3. kecepatan

lari: melangkah terlalu jauh, mengayunkan lengan ke samping. Kondisi ini bisa
membuat pelari membentuk postur membungkuk dan tidak bernapas dengan
efisien, tidak pemanasan.
4. kelincahan

Shuttle Run: Kaki / badan kurang rileks dan seimbang, Lari tidak dengan sungguh-
sungguh, Kurang hati-hati, tergesa-gesa, Tidak diikuti gerak lanjut, Mengubah arah
dengan kecepatan

5. daya tahan

skipping: memegang grup terlalu ujung, melompat terlalu tinggi, tergesa-gesa dan
tidak mengikuti ritme ayunan tali

berenang gaya dada: lutut turun ke bawah, terlalu cepat mengambil nafas, kaki
membuka kearah samping, gerakan tarikan tubuh terlalu dalam

6. kekuatan

push up: Tangan Terlalu Jauh di Depan Badan, punggung bawah melengkung, siku
mengarah keluar

shift up: Gerakan Sit Up Terlalu Cepat, Leher serta Kepala Menegang, Memosisikan
Telapak Tangan di Belakang Kepala

FUNGSI KOMPONEN JASMANI

Kebugaran jasmani dapat meningkatkan daya tahan dan kekuatan tubuh agar badan
menjadi energik, memiliki respons dan reaksi tubuh yang tepat, mengurangi risiko obesitas,
terhindar dari cedera, dan masih banyak manfaat lainnya.

Jadi, makin sering olahraga justru membuat menjadi tidak mudah lelah. Dengan latihan
kebugaran jasmani, daya tahan tubuh bisa lebih meningkat.

TABEL

Anda mungkin juga menyukai