Anda di halaman 1dari 23

MODUL PROJECT 2022

FASE D

Prepared For :

PETRUSIAN PROJECT
Pengantar
Dalam kehidupan sehari-hari, manusia sebagai mahluk sosial tidak dapat
hidup sendiri, tetapi selalu berinteraksi dengan orang lain. Interaksi dengan
orang didasarkan pada dua kepentingan, yaitu kepentingan bagi diri sendiri
dan kepentingan bagi orang lain atau umum. Kedua kepentingan tersebut
dipengaruhi oleh berbagai faktor baik keyakinan, sosial budaya, maupun
lingkungan.

Interaksi dengan orang lain dapat berdampak positif dan negatif. Interaksi
berdampak positif jika dilakukan atas dasar sikap saling menghargai dan
menjaga keseimbangan antara kepentingan pribadi dan sosial, maupun tetap
mengutamakan kepentingan sosial.

Dalam rangka mewujudkan keharmonisan antara kepentingan pribadi atau


kelompok dengan kepentingan bangsa dan negara, keberadaan semboyan
Bhinneka Tunggal Ika memiliki arti yang sangat penting bagi bangsa
Indonesia.

Semboyan Bhineka tunggal ika bagi bangsa Indonesia memberikan makna


berbeda-beda tetapi tetap satu. Makna yang demikian sesungguhnya
mengarahkan pada pemahaman bahwa bangsa Indonesia merupakan bangsa
yang beraneka ragam agama suku dan budayanya. Berdasar pada perbedaan
inilah maka muncul semangat untuk mampu hidup berdampingan dan
menjunjung toleransi yang menjadi amalan sila ketiga Pancasila “Persatuan
Indonesia”.

Pada praktiknya, nilai ideal tak berbanding lurus dengan fenomena sosiologis.
Keanekaragaman yang pada hakikatnya menjadi pijakan semangat
terbentuknya kesatuan justru berpotensi menjadi salah satu adanya konflik
antar agama, suku maupun budaya. Konflik ini tidak hanya terjadi dikalangan
dewasa, tetapi juga dikalangan remaja.
RELEVANSI PROJECT
BAGI SEKOLAH DAN MATA PELAJARAN

Menurut Hurlock masa remaja merupakan masa yang


sarat akan konflik, karena pada masa perkembangan ini
tiap individumengalami perubahan yang sangat kompleks,
yaitu perubahan fisik jasmaniah, pola perilaku, peran
sosial, serta merupakan masa pencarian identitas untuk
menjadi diri sendiri sebagai individu.

Dalam masa ini remaja juga mengalami proses sosial yaitu


proses Konflik yang merupakan bagian dari kehidupan.
Pada dasarnya konflik yang terjadi di usia remaja timbul
karna Kesalahfahaman dari komunikasi yang tidak efektif,
apalagi kultur juga mempengaruhi komunikasi sehingga
lebih sulit.

Di sekolah, kita melalui banyak proses belajar, Namun,


pembelajaran dalam menyelesaikan konflik belum sering
terdengar.

Maka, dengan Project penguatan Profil pelajar Pancasila


bertema “ Bhinneka Tunggal Ika “ peserta didik diajak
untuk membangun kembali kesadaran akan konflik,
mengenal sampai mengaplikasikan cara penyelesaian
konflik dengan negosiasi dan atau mediasi sampai
membangun komunikasi yang sehat lintas budaya maupun
agama.
TUJUAN
Membangun kesadaran peserta didik akan pentingnya
memahami setiap individu dari berbagai latar belakang ras,
etnis, budaya, agama, jenis kelamin mempunyai kesempatan
yang sama untuk belajar dan berprestasi serta
mempromosikan budaya perdamaian dan anti kekerasan.

ALUR

Tujuan ,Alur dan Target


Alur dalam pelaksanaan Project ini adalah :
PENGENALAN
Pada tahap ini peserta didik diajak mengenali dan menggali lebih dalam
tentang berbagai jenis keberagaman yang ada di Indonesia . Serta
menjelaskan contoh - tiap keberagaman .

KONTEKSTUALISASI
Peserta didik melakukan penelusuran / penelitian mengenali
keberagaman sesuai konteks lingkungan tempat tinggal atau sekolah ,
dapat diperluas menjadi lingkup daerah. Lebih Jauh peserta didik
menemukan konflik - konfik sosial yang terjadi di lingkungan sekitanya,
yang berkaitan dengan antikeberagaman serta menemukan akar
masalahnya.

AKSI
Peserta didik merencanakan solusi aksi untuk mempromosikan pentingya
keberagaman serta saran penyelesaian masalah yang ditemukan terkait
antikeberagaman / konflik sosial dan menuangkannya dalam bentuk
yang sesuai .

REFLEKSI DAN TINDAK LANJUT


Pada tahap ini peserta didik berbagi karya serta melakukan evaluasi dan
refleksi

TARGET
Melalui pengalaman pengelolaan project ini, selain memahami
tema “ Bhinneka Tunggal Ika ” siswa diharapkan dapat
mengembangkan tiga dimensi Profil Pelajar Pancasila yaitu:
Beriman, Bertakwa Kepada Tuhan YME dan Berakhlak Mulia
Berkebhinekaan Global
Bernalar Kritis
Gotong Royong
Alur Tahapan Projek

TAHAP PENGENALAN
Pengenalan : Menyadari konsep
keberagaman

Pengenalan jenis dan contoh -


contoh keberagaman

TAHAP KONTEKSTUALISASI
Penelusuran keberagaman di
lingkungan sekitar ( sekolah /
tempat tinggal)

Penelusuran konflikyang terjadi


akibat anti keberagaman di
lingkungan sekitar

Mengganalisis penyebab konflik


yang terjadi di sekitar
Alur Tahapan Projek
TAHAP AKSI
Merancang saran solusi
pemecahan konflik / anti
keberagaman

Menyusun rancangan promosi


keberagaman

Menuangkan solusi dan


promosi dalam bentuk yang
sesuai

TAHAP REFLEKSI DAN TINDAK LANJUT


Presentasi
Asesmen sumatif

Perayaan dan pameran

Evaluasi akhir peserta didik


dan kerja kelompok
DIMENSI, ELEMEN DAN
SUBELEMEN PROFIL
PELAJAR PANCASILA (1)
DIMENSI, ELEMEN DAN
SUBELEMEN PROFIL
PELAJAR PANCASILA (2)
Time
Line
AKTIVITAS 1
TAHAP PENGENALAN

Tujuan :
Peserta didik mampu membangun konsep keberagaman
Waktu : 4 jp
Alat dan Bahan :
1. Kertas gambar 2. alat gambar 3 . satu objek gambar

Persiapan:

Guru meminta peserta didik untuk menyiapkan kertas gambar , objek dan alat gambar

Pelaksanaan:

1.Guru memulai projek ini dengan menanyakan kepada peserta didik apa yang mereka
tahu tentang keberagaman .
Beberapa pertanyaan pemantik yang bisa dipakai:
Apa keberagaman itu ?
Bagaimanaseharusnya sikap kalian tentang keberagaman ?

2. Bila offline, guru meminta siswa dalam satu kelompok ( 5/6) orang untuk duduk
melingkar dan meminta mereka meletakkan objek ditengah - tengah . Peserta didik
diminta menggambar objek tersebut dari posisi mereka duduk.
Bila online , peserta didik dalam satu kelompok diminta memilih objek yang sama
meletakkan di depan mereka dan mulai menggambar objek tersebut tanpa memutar
objeknya.

3. Setelah selesai menggambar guru mengajukan pertanyaan berikut :


Benda apa yang kamu lihat dan kamu gambar?
Bandingkan gambarmu dengan teman lain dalam satu kelompok , apakah sama atau
tidak ?
Mengapa gambar setiap orang berbeda-beda walaupun benda yang kita gambar sama?
Gambar Peserta didik yang manakah yang paling tepat untuk menceritakan gambar
yang sebenarnya? mengapa?

4.Peserta didik diminta menyampaikan pendapatnya , teman yang lain menanggapi


5.Guru mengajak Peserta didik untuk menghubungkan kegiatan menggambar sebelumnya
dengan konteks keberagaman . Peserta didik diharapkan dapat memahami bahwa latar
belakang yang berbeda-beda mempengaruhi bagaimana setiap individu memiliki sudut
pandang, yang mendasari pengambilan sikap dan keputusan ketika dihadapkan dengan
suatu permasalahan

-
REFLEKSI AWAL
Refleksi PESERTA
awal peserta DIDIK
didik

Bagaimana pandangan kamu tentang perbedaan, sebelum


dan sesudah mengikuti kegiatan hari ini ?
○ Sebelum:__________
○ Sesudah:___________

Bagaimana sikapmu jika kedepannya, kamu berada dalam


lingkungan dengan orang-orang yang memiliki perbedaan
pendapat dan latar belakang?
_________________________________________________________

AKTIVITAS 2
TAHAP PENGENALAN
Tujuan :
Peserta didik mampu menjelaskan jenis - jenis dan
contoh keberagaman
Waktu : 4 jp
Alat dan Bahan :
1. Buku catatan -
2. Artikel yang yang disiapkan siswaa

Persiapan:

Guru meminta siswa untuk mencari artikel koran (digital/cetak) tentang jenis –
jenis keberagaman yang ada di Indonesia

Pelaksanaan:

1.Guru memulai projek ini dengan menanyakan kepada peserta didik apa yang
mereka tahu tentang keberagaman .
Beberapa pertanyaan pemantik yang bisa dipakai:
Apa yang kalian tahu tentang keberagaman ?
Bagaimanaseharusnya sikap kalian tentang keberagaman ?
Apa saja keberagaman yang ada di Indonesia?
2.Guru memperkenalkan tema projek dan menegaskan relevansi menghargai topik
terhadap kehidupan bersama / bermasyarakat / sosial.

3.Peserta didik dibagi dalam kelompok projectnya ( 5 /6 orang ) diminta mencari


artikel tentang keberagaman yang ada , membaca dan membuat peta pikiran atau
meringkas intisari bacaanya.

4.Guru mempersilahkan peserta didik untuk menyampaikan peta pikiran yang tela
disusun berdasarkan bacaan kepada temannya yang lain

5.Peserta didik dari kelompok yang lain memberi tanggapan

-
AKTIVITAS 3
TAHAP KONTEKSTUALISASI

Tujuan : Mengidentifikasi keberagaman di sekitar

Waktu : 4 jp

Alat dan Bahan :


Lingkungan sekitar / sekolah

Pelaksanaan:

1. Kegiatan projek diawali dengan penyampaian tujuan kegiatan oleh


guru
2. Guru meminta peserta didik mengidentifikasi ( atau mengamati )
keberagaman yang ada disekitar tempat tinggalnya / sekolahnya
3. Dalam kelompok peserta didik mendiskusikan dan membuat daftar
aktivitas keberagaman yang sesuai dan yang ditemui di sekitar
tempat tinggal masing - masing anggota kelompok
4. Perwakilan peserta didik diminta menyampaikan hasil identifikasi
kelompok , peserta didik yang lain diminta menanggapi / memberi
komentar .
5. Guru menfasilitasi peserta didik melakukan diskusi klasikal

-
AKTIVITAS 4
TAHAP KONTEKSTUALISASI

Tujuan :
Mengidentifikasi konflik sosial di lingkungan sekitar dan sekolah

Waktu : 2 jp

Alat dan Bahan :


Lingkungan sekitar / sekolah

Pelaksanaan:

1. Kegiatan projek diawali dengan penyampaian tujuan kegiatan oleh


guru
2. Guru meminta peserta didik mengidentifikasi ( atau mengamati )
konflik sosial yang ada disekitar tempat tinggalnya / sekolahnya
3. Dalam kelompok peserta didik mendiskusikan dan membuat daftar
konflik yang ditemui di sekitar tempat tinggal masing - masing
anggota kelompok
4. Perwakilan peserta ddik diminta menyampaikan hasil identifikasi
kelompok , peserta didik yang lain diminta menanggapi / memberi
komentar .
5. Guru menfasilitasi peserta didik melakukan diskusi klasikal

-
AKTIVITAS 5
TAHAP : KONTEKSTUALISASI

Tujuan : Menganalis penyebab terjadinya konflik

Waktu : 4jp
Alat dan bahan
Catatan konflik yang terjadi

Pelaksanaan

Kegiatan projek diawali dengan penyampaian


tujuan kegiatan oleh guru

Guru meminta peserta didik mendiskusikan


penyebab ( atau mengamati ) konflik sosial yang
ada disekitar tempat tinggalnya / sekolahnya

Perwakilan peserta didik diminta menyampaikan


hasil identifikasi kelompok , peserta didik yang
lain diminta menanggapi / memberi komentar .

Guru menfasilitasi peserta didik melakukan


diskusi klasikal
AKTIVITAS 6
TAHAP : AKSI
Tujuan : Merancang ide pemecahan masalah
Waktu : 4 jp

Alat dan bahan

alat tulis dan buku/ kertas

Pelaksanaan
Guru menginformasikan bahwa pada pertemuan ini Peserta
didik dapat membuat rancangan ide untuk konflik yang
ditemukan dalam kehidupan sehari – hari
Peserta didik berdiskusi membuat ide yang dapat menjadi
solusi dari permasalahan yang diangkat, Peserta didik dapat
mencurahkan ide sebanyak-banyaknya secara bebas,
spontan, tanpa terikat dengan prosedur atau birokrasi
tertentu. Sehingga Peserta didik perlu memiliki pola pikir
“tidak ada ide jelek, semua ide yang muncul adalah ide yang
bagus dan bermakna”.
Setelah Peserta didik mencurahkan seluruh ide-ide spontan
tersebut, Peserta didik dapat mengevaluasi ide-ide yang
didapat, tentang kekurangan dan kelemahan dari ide yang
didapat, misalnya dari sumber daya manusia, sumber daya
alam yang tersedia, sarana dan prasarana yang ada, waktu
yang tersedia, maupun kesesuaian nilai yang dianut oleh
subjek,
Peserta didik menentukan ide akhir yang dijadikan solusi.
AKTIVITAS 7

TAHAP : AKSI
Tujuan : menuangkan rancangan solusi

Waktu : 4 jp

Alat dan bahan

aplikasi yang sesuai

Pelaksanaan

Kegiatan projek diawali dengan penyampaian


tujuan kegiatan oleh guru

Guru meminta peserta didik menuangkan ide


hasil analisa dan telaah dalam berbagai bentuk
seperti majalah dinding , poster , infografik ,
naskah drama dll .

Dalam kelompok peserta didik mendistribusikan


tugas dalam mengerjakan tugas ini
AKTIVITAS 8

TAHAP : AKSI
Tujuan : menuangkan rancangan solusi

Waktu : 4 jp

Alat dan bahan


Aplikasi yang sesuai

Pelaksanaan

Kegiatan projek diawali dengan penyampaian


tujuan kegiatan oleh guru

Guru meminta peserta didik mendiskusikan


menuangkan ide hasil analisa dan telaah dalam
berbagai bentuk seperti majalah dinding , poster
, infografik , naskah drama dll .

Dalam kelompok peserta didik mendistribusikan


tugas dalam mengerjakan tugas ini
AKTIVITAS 9
TAHAP REFLEKSI DAN TINDAK LANJUT

Tujuan : mengkomunikasikan solusi


Waktu : jp

Alat dan bahan


Alat dan bahan
komputer
alat tulis

Persiapan
Guru menyiapkan laptop atau komputer (jika ada) untuk
menayangkan produk dan rancangan pengelolaan bahan
sisa aktivitas manusia yang dilakukan peserta didik
Guru menyiapkan form penilaian kerja peserta didik.

Pelaksanaan
Kelompok peserta didik memberikan presentasi mengenai
rancangan pengelolaan dan produk yang dihasilkan
Peserta didik menjawab pertanyaan dari guru atau siswa
lainnya mengenaiproduk dan rancangan pengelolaan yang
dihasilkan
Guru menilai hasil kerja peserta didik dari poin presentasi
dan penilaian rancangan pengelolaan dan produk yang
dihasilkan
AKTIVITAS 10

PERAYAAN DAN PAMERAN


Tujuan :
Waktu : 3 jp

Alat dan bahan

Persiapan
Peserta didik mempersiapkan bahan yang akan
dipamerkan

Pelaksanaan
- Setiap kelompok menampilkan hasil rancangan
AKTIVITAS 11
EVALUASI
Tujuan : melakukan refleksi dan evaluasi terhadap pelaksanaan project
Waktu : 3 jp

Alat dan bahan


form refleksi

Persiapan
Guru menyiapkan form refleksi bagi peserta didik

Pelaksanaan
- Peserta didik melakukan refleksi dan evaluasi
REFLEKSI
SEE YOU ON

Anda mungkin juga menyukai